Anda di halaman 1dari 7

1.`Bacalah paragraf berikut dengan saksama! (1) Kalau kesehatan di desa-desa kuat maka ketahanan masyarakat juga kuat.

(2) Begitu penegasan Menteri Kesehatan tentang dasar program Warung Obat Desa (WOD). (3) Di desadesa, lanjutnya, yang menjadi ujung tombak kesehatan adalah bidan. (4) Selain bertugas menangani dan melayani ibu-ibu hamil, bidan juga memberikan pelayanan kesehatan lain. (5) Beban itu terlalu berat maka perlu tenaga lain yang membantu. Opini dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor .... A. (1) dan (5) D. (1) dan (3) B. (3) dan (5) E. (1) dan (2) C. (2) dan (4)

2. Subsidi tidak selalu jelek. Yang tidak kita inginkan adalah subsidi harga (price subsidy) seperti pada BBM ini, sebab penikmat terbesar subsidi adalah golongan berpunya. Bahkan subsidi harga BBM ini hanya dinikmati 7% dari 38 juta penduduk miskin. Seharusnya adalah subsidi langsung (direct subsidy) kepada rakyat dalam bentuk program- program terpadu untuk meningkatkan kualitas hidup seperti kesehatan dan pendidikan. Sumber: Kompas, 5 Agustus 2007 Opini penulis dalam teks di atas yang tepat adalah ... A. Subsidi BBM sudah dinikmati oleh kalangan menengah dan atas. B. Subsidi BBM sudah tepat sasaran yaitu kalangan menengah dan atas. C. Subsidi BBM belum disediakan untuk kalangan menengah dan atas. D. Subsidi BBM seharusnya diberikan kepada rakyat dalam bentuk uang. E. Subsidi BBM seharusnya langsung kepada rakyat dalam program terpadu 3. Bacalah paragraf berikut dengan saksama! (1) Kalau kesehatan di desa-desa kuat maka ketahanan masyarakat juga kuat. (2) Begitu penegasan Menteri Kesehatan tentang dasar program Warung Obat Desa (WOD). (3) Di desadesa, lanjutnya, yang menjadi ujung tombak kesehatan adalah bidan. (4) Selain bertugas menangani dan melayani ibu-ibu hamil, bidan juga memberikan pelayanan kesehatan lain. (5) Beban itu terlalu berat maka perlu tenaga lain yang membantu. Opini dalam paragraf tersebut terdapat pada kalimat nomor .... A. (1) dan (5) D. (1) dan (3) B. (3) dan (5) E. (1) dan (2) C. (2) dan (4) 4. Beberapa hasil penelitian menunjukkan bahwa teh mempunyai banyak manfaat. Mengonsumsi teh secara teratur dapat mencegah kanker meskipun tidak terlalu besar. Teh juga menguatkan tulang dan mencegah pertumbuhan plak di permukaan gigi sehingga mencegah gigi berlubang. Tidak hanya memenuhi kebutuhan cairan tubuh seperti air putih, teh juga melawan penyakit jantung. Hasil penelitian yang dimuat dalam European Journal of Clincal Nutrition menolak anggapan bahwa teh menyebabkan dehidrasi. Minuman teh terbukti lebih baik bagi Anda daripada sekedar minum air putih, ujar Ruxton. Menurutnya, air putih hanya menggantikan cairan yang terbuang Teh tidak hanya menggantikan cairan, tetapi juga mengandung antioksidan serta fluoride Kalimat pertanyaan yang sesuai dengan isi paragraf kedua adalah ... A. Mengapa anggapan bahwa teh menyebabkan dehidrasi ditolak? B. Mengapa minum teh lebih baik daripada minum air putih? C. Apakah mengonsumsi teh secara teratur dapat mencegah kanker? D. Bagaimanakah manfaat mengonsumsi teh pada kesehatan?

E. Di manakah penelitian tentang berbagai manfaat teh dilakukan? 5. Program relokasi pengungsi di Nangro Aceh Darussalam terkesan tidak jelas. Hal ini diakibatkan ketidakkonsistenan sikap pejabat pemerintah. Sampai akhir Februari pemerintah belum mampu memenuhi janjinya merelokasi pengungsi. Lambannya pemerintah dalam mendapatkan lahan dan bahan baku semakin memperparah keadaan. Oleh karena itu para pengungsi masih bertahan di kantor-kantor pemerintah, sekolah dan fasilitas umum lainnya sampai saat ini. Pertanyaan yang sesuai untuk bacaan tersebut adalah ... a. Mengapa relokasi pengungsi di Nangro Aceh Darussalam terkesan tidak jelas? b. Siapa yang bertanggung jawab dalam program relokasi pengungsi di Nangro Aceh Darussalam? c. Mengapa pemerintah lamban dalam mendapatkan lahan dan bahan baku? d. Fasilitas umum apakah yang dipakai para pengungsi untuk tinggal? e. Mengapa pejabat pemerintah tidak konsisten dalam program relokasi pengungsi? 6. Bacalah paragraf berikut dengan saksama! Daerah mempunyai wewenang menentukan kelulusan terkait rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang dilakukan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan seluruh kabupaten/kota, kecuali Rokan Hilir (Rohil), yang dimulai selasa (18/ 11). Penentuan itu berdasarkan urutan ranking oleh tim dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau dan Satuan Kerja (Satker) terkait. Hal itu diungkapkan Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Provinsi (Sekdaprov) Riau Ir. H. Herliyan Saleh, M.Sc. di Pekanbaru, Selasa (18/11). Daerah berwenang untuk menentukan kelulusan CPNS tersebut. Kita akan melakukan penilaian dan menetapkan rangking terbaik dari masing-masing CPNS yang mengikuti tes tersebut, selanjutnya diserahkan ke pusat untuk melihat apakah sudah sesuai prosedur atau tidak penerimaan CPNS ini, ujarnya. Dikatakannya, bagi Riau penerimaan CPNS ini memang sangat diperlukan. Karena keperluan CPNS di Riau masih cukup banyak terutama sekali bagi kabupaten/ kota karena setiap tahunnya dipastikan ada PNS yang pension dan sebagainya. Pertanyaan yang sesuai dengan isi teks di atas adalah . A. Mengapa daerah mempunyai wewenang menentukan kelulusan CPNS? B. Mengapa penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Riau? C. Bagaimanakah cara penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Riau? D. Kapankah Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) mengetahui hasil tesnya? E. Apakah rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dilaksanakan setiap tahun? 7. Daerah mempunyai wewenang menentukan kelulusan terkait rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS). Arti istilah bercetak miring pada kalimat di atas yang tepat adalah . A. Pendaftaran anggota baru. B. Penilaian peserta baru. C. Penerimaan tenaga baru. D. Pemasukan tenaga baru. E. Penetapan anggota baru. 8. Arti istilah alergi dalam konteks paragraph tersebut adalah ... A. Gatal-gatal B. Tidak tahan C. Sangat takut D. Tidak suka

E. Sangat peka 9. (1) Objek wisata Pangandaran menyediakan transportasi rekreasi untuk memudahkan wisatawan menikmati keindahan pantai. (2) Wisatawan domestik maupun mancanegara dapat menggunakan transportasi untuk menikmati keindahan alam. (3) Di sepanjang tepi Pantai Pangandaran terlihat berjejer perahu untuk disewakan. (4) Dengan biaya Rp 1.000,00 saja per orang, para wisatawan dapat berputar di sekitar pantai dan menikmati keindahaan taman laut. (5) Para pedagang ikut meramaikan situasi pantai Pangandaran. Makna kata domestik dalam paragraf tersebut adalah ........ A . asli Indonesia B . pribumi C . dalam negeri D . luar negeri E . kenegaraan 10. Beberapa waktu yang lalu banjir besar melanda Jakarta. Ribuan rumah tenggelam. Kerugian mencapai 39,5 milyar rupiah dan menelan korban 10 orang meninggal. Seorang penduduk di luar Jakarta menyurati redaksi sebuah surat kabar. Surat tersebut berisi pernyataan terhadap kondisi Jakarta. Menurutnya, Jakarta ternyata tidak seperti kota Metropolitan yang selama ini terlihat megah dalam sinetron. Orang Jakarta mengatakan bahwa banjir yang melanda Jakarta kiriman dari Bogor, orang Bogor membantahnya. Mereka menyatakan bahwa yang membuat kerusakan adalah orang Jakarta sendiri dengan menggusur petani dan membuat vila dan hotel di Puncak. Opini pada tajuk rencana tersebut terdapat pada kalimat A. Sepuluh oaring meninggal dalam banjir tersebut. B. Seorang penduduk luar Jakarta menyurati sebuah redaksi surat kabar. C. Orang Jakarta mengatakan bahwa banjir kali ini merupakan kiriman dari Bogor. D. Kerugian mencapai 39,5 milyar dan sepuluh orang meninggal. E. Beberapa waktu yang lalu banjir besar melanda Jakarta. 11. Memang tidak dipungkiri gaji PNS sangatlah rendah. Inilahyang membuat pemerintah sulit untuk bisa memacu produktivitasnya. Sebaliknya untuk menaikkan secara signifikan gaji PNS, anggaran yang dibutuhkan sangat besar karena jumlahnya yang mencapai 3,6 juta. Untuk memberikan gaji ke -13 saja pemerintah harus menyediakan dana Rp 7,6 triliun. Jawaban untuk keluar dari persoalan ini tidak bisa lain kecuali melakukan reformasi birokrasi, terutama rasionalisasi jumlah PNS. Sebab jumlah PNS yang ada terlalu besar dibandingkan yang dibutuhkan. Dengan adanya rasionalisasi, pemerintah pasti akan mempunyai kemampuan untuk memperbaiki sistem gaji. Bukan hanya itu, pemerintah lebih mugkin untuk menerapakan sistem reward and punishment. Opini/pendapat penulis yang terdapat dalam penggalan tajuk rencana tersebut adalah.... A. Memang tidak bisa dipungkiri, gaji PNS sangatlah rendah apalagi dibandingkan dengan harga kebutuhan pokok saat ini. B. Untuk menaikkan secara signifikan gaji PNS, anggaran yang dibutuhkan sangat besar karena jumlah PNS 3,6 juta. C. Jawaban persoalan ini tidak lain harus melakukan reformasi agar masalah tidak berlarutlarut. D. Dengan adanya rasionalisasi, pemerintah pasti akan mempunyai kemampuan untuk mengelola pemerintahan.

E. Dengan adanya rasionalisasi, pemerintah akan mempunyai kemampuan untuk menggaji PNS lebih tinggi dan memberdayakannya. 12. Bacalah teks berikut dengan seksama! Komisi pemberantasan korupsi (KPK) dan badan kehormatan DPR (BK-DPR) bekerja sama untuk mengusut aliran dana dari Bank Indonesia ke DPR. Dana itu diterima sejumlah anggota DPR periode 1999-2004 untuk memperlancar amandemen Undang-Undang Bank Indonesia dan masalah Bantuan Likuidasi Bank Indonesia (BLBI) yang totalnya bernilai Rp 144,5 triliun. Beberapa di antaranya masih duduk sebagai anggota DPR periode sekarang. Opini dalam kutipan tajuk rencana tersebut adalah . A. Dana yang diterima oleh anggota DPR dari Bank Indonesia tidak sah . B. Pengusutan aliran dana Bank Indonesia oleh KPK dan BK-DPR kepada anggota DPR. C. KPK dan BK-DPR harus terus mengusut aliran dana Bank Indonesia ke sejumlah anggota DPR. D. Dana Rp 144,5 triliun diberikan kepada sejumlah anggota DPR periode 1999-2004. E. Masalah amandemen Undang-Undang Bank Indonesia dan Bantuan Likuiditas Bank Indonesia.

13. Bacalah kutipan naskah drama berikut dengan saksama!


Nirmala : Ya Allah di manakah Bilal dan Nurma? (tangis Nirmala pun meledak) Ya, Allah mengapa kau ambil kedua anakku? Mengapa tidak aku saja! (suasana di ruangan itu haru biru diliputi kesedihan mendalam begitu mendengar kejadian yang sebenarnya) Dokter Anis: Bagaimana kejadiannya? (setelah keadaan agak mereda) Sultan: Minggu pagi tanggal 26 Desember 2004 itu kami sekeluarga sedang makan pagi di ruang tengah. Tiba-tiba terjadi gempa bumi cukup hebat. Kami pun berhamburan keluar rumah. Saya menggendong Bilal sedang Dik Nirmala menggendong Nurma (jelas Sultan sambil menggigit bibir karena menahan kepedihan amat dalam) Setelah guncangan gempa itu reda tiba-tiba dari arah pantai orang berteriak-teriak air! .... air! Ketika diterjang bah tsunami, kami pun berempat saling berangkulan. Selanjutnya kami terseret air bersama bangunan, pohon, mobil dan bahan-bahan lain. Dik Nurmala dan kedua anak saya menjerit-jerit ketakutan karena timbul tenggelam dan tertimpa benda -benda yang terseret air. Nirmala: Tidak lama kemudian arus air yang menyeret kami menabrak bangunan bertingkat. Kedua anak kami terlempar entah ke mana. Saya dan suami pingsan dan tenggelam setelah itu saya tidak ingat apa-apa lagi. Hanya Kebesaran dan Rahmat-Nya, AKu masih, Aisyah Masalah yang diungkapkan dalam kutipan

naskah drama tersebut adalah .... (A) Seorang ibu mengalami gangguan jiwa karena depresi yang berat (B) Ratapan orang tua karena kehilangan anaknya pada peristiwa tsunami Aceh. (C) Orang tua yang kehilangan anak dan masih berharap anaknya kembali. (D) Orang tua yang ditinggalkan oleh keuda anaknya di tsunami Aceh (E) Ketakutan orang tua akan kehilangan harta benda yang dicintainya. 14. Bacalah kutipan naskah drama berikut dengan cermat! Pengemis : Betul, Nona, sejak kemarin saya belum makan. Ani : Mau bersumpah bahwa engkau tak hendak mencuri lagi? Pengemis : Demi Allah, saya tak akan mencuri lagi, Nona, asal Ani : Tidak. Aku tidak akan member lagi uang padamu. Pengemis : Ah, Nona, kasihanilah saya. Ani : Tapi mengapa tadi mau mencuri? Masalah yang diungkapkan dalam penggalan naskah drama tersebut adalah A. Kelaparan yang sedang dialami si pengemis. B. Penolakan untuk member pertolongan kepada si pengemis. C. Pelanggaran janji yang dilakukan si pengemis. D. Pencurian yang dilakukan si pengemis. E. Ketidakpercayaan seseorang kepada pengemis. 15. Siapa yang tidak ingin bekerja? Orang tua membiayai anaknya sekolah sampai tingkat tinggi, bahkan kalau mampu, hingga bertitel profesor doktor. Tujuannya agar dapat bekerja dan mencari nafkah. Akan tetapi, jika si anak gagal, orang tua pasti marah dan kecewa. Bukankah orang tua rela membiayai pendidikan agar anaknya hidup bahagia? Hal yang diungkapkan dalam paragraf tersebut adalah .... (A) Para orang tua menyekolahkan anak mereka agar mudah mendapat pekerjaan. (B) Orang tua pasti marah dan kecewa jika anaknya tidak masuk sekolah (C) Setiap orang tua pasti ingin anaknya bersekolah dan bertitel (D) Orang tua real membiayai pendidikan anaknya semahal apapun (E) Salah satu upaya untuk mencapai kebahagiaan dengan bersekolah dan bekerja. 16. PERTEMUAN Meniti tasbih Malam pelan-pelan Dan burung pedasih Menggaris gelap di kejauhan

Kemudian adalah pesona Wajah-Nya tersandar ke kaca jendela Memandang kita, memandang kita lama-lama . Makna lambang kaca jendela adalah . A. B. C. D. E. Sesuatu yang mengerikan Sesuatu yang menyenangkan Sesuatu hal yang menakutkan Mengharapkan sesuatu Berserah diri kepada Tuhan

17. Menyesal Pagiku hilang sudah melayang Hari mudaku sudah pergi Sekarang petang datang membayang Batang usiaku sudah tinggi Aku lalai di hari pagi Beta lengah di masa Kini hidup meracun hati Miskin ilmu, miskin harta ........... (A. Hasymi) Kata petang pada larik ketiga bait pertama puisi tersebut mempunyai makna lambang ... a. waktu sore hari d. masa tua b. suasana senja e. kehidupan manusia c. perasaan tua 18. Karangan Bunga Tiga anak kecil Dalam langkah malu-malu Datang ke Salemba Sore itu "Ini dari kami bertiga Pita hitam dalam karangan bunga Sebab kami ikut berduka Bagi kakak yang ditembak mati siang tadi." Makna lambang kata "pita hitam" dalam puisi tersebut adalah tanda A. bersedih B. berduka C. berdoa D. bermohon E. berharap 19. Cermati judul karangan berikut!

Pentingnya pendidikan keterampilan di sekolah

Penulisan judul karangan tersebut sesuai EYD adalah... A. Pentingnya pendidikan keterampilan di sekolah B. Pentingnya Pendidikan Keterampilan di Sekolah C. Pentingnya Pendidikan keterampilan di Sekolah D. pentingnya PENDIDIKAN KETERAMPILAN di sekolah E. "pentingnya pendidikan keterampilan di sekolah"
20. Cermati judul karangan berikut! Melestarikan kebudayaan Bali dalam era globlisasi. Penulisan judul karangan tersebut yang tepat dengan EYD adalah A. Melestrikan Kebudayaan Bali Dalam Era Globalisasi B. Melestrikan Kebudayaan Bali Dalam Eraglobalisasi C. Melestrikan Kebudayaan Bali dalam Era Globalisasi D. Melestrikan Kebudayaan Bali dalam Eraglobalisasi E. Melestrikan Kebudayaan Bali Dalam Eraglobalisasi 21. . Perhatikan judul karangan berikut! Judul karangan : Strategi belajar yang tepat untuk keberhasilan Ujian Nasional Penulisan judul karangan tersebut yang sesuai dengan EYD adalah.... A. Strategi belajar yang tepat untuk keberhasilan Ujian Nasional B. Strategi Belajar yang tepat untuk Keberhasilan Ujian Nasional C. Strategi Belajar yang Tepat untuk keberhasilan Ujian Nasional D. Strategi Belajar yang Tepat untuk Keberhasilan Ujian Nasional E. Strategi Belajar Yang Tepat Untuk Keberhasilan Ujian Nasional 22.

Anda mungkin juga menyukai