Anda di halaman 1dari 15

1. Bacalah teks berikut dengan cermat!

Menurut penelitian pada April 2020, yang diterbitkan di Journal of Infection, diabetes atau gula darah yang tinggi
diidentifikasi sebagai faktor prediktif untuk kasus virus Corona dengan komplikasi serius. Pasien COVID-19 yang
mengidap diabetes berisiko empat kali lebih mungkin meninggal, daripada pasien yang tidak memilikinya. Namun,
pada pasien yang tidak memiliki riwayat diabetes pun bisa mengalami peningkatan tekanan gula darah yang
signifikan. Bahkan risiko kematiannya akan meningkat dua kali lipat dibanding pasien COVID-19 lainnya.

Makna kata signifikan pada paragraf tersebut adalah ….


A. drastis
B. berarti
C. mewakili
D. luar biasa
E. menyeluruh

2. Cermati teks berikut!

(1) Pelaksanaan Computer Based Test (CBT) yang telah dilakukan kurang lebih tiga tahun di sekolah jenjang SMA
mendapatkan tanggapan positif dari para peserta didik. (2) Sesuai angket yang disebarkan kepada peserta didik
terungkap bahwa peserta didik sebanyak 48% menyatakan senang dengan pemanfaatan CBT. (3) 24% peserta didik
berpendapat pelaksanaan tes lebih memusingkan dengan menggunakan CBT. (4) 17% beropini biasa saja atau sama
pada pelaksanaan dengan CBT atau tanpa CBT. (5) 12% peserta didik tak menyatakan pendapatnya.

Kalimat opini dalam kutipan artikel tersebut terdapat pada nomor ....
A. 1
B. 2
C. 3
D. 4
E. 5

3. Bacalah teks berikut dengan cermat!

Pemecatan pegawai negeri sipil (PNS) yang terlibat korupsi sangat lamban dilakukan pemerintah.
Bahkan banyak PNS koruptor yang kasusnya telah memiliki kekuatan hukum tetap pun masih
mendapatkan gaji tiap bulan dari negara. Pemerintah harus segera mencari solusi yang tepat dan
cepat untuk menyelesaikan masalah tersebut. Berdasarkan data Badan Kepegawaian Negara (BKN)
hingg 29 Januari 2019 total PNS yang terlibat korupsi berkekuatan hukum tetap mencapai 2.357
PNS. Dari jumlah tersebut baru 478 PNS yang sudah dijatuhi sanksi pemberhentian tidak dengan
hormat atau sebanyak 20,28%. Rinciannya 49 PNS Kementerian/lembaga dan 429 PNS daerah
berarti masih ada 1.879 PNS yang belum dipecat.

Ide pokok paragraf tersebut adalah ....


A. Pemerintah mencari solusi untuk menyelesaikan masalah.
B. PNS koruptor masih mendapat gaji tiap bulan dari negara.
C. Pemecatan PNS yang terlibat korupsi lamban ditangani.
D. Jumlah PNS koruptor yang ditangani baru 478.
E. PNS yang terlibat korupsi berjumlah 2.357.

4. Bacalah paragraf berikut ini!

1) Perekonomian dunia tahun ini masih diselimuti ketidakpastian. (2) Masalah perang dagang antara Amerika Serikat
(AS) dengan China serta kebijaksanaan bank sentral AS (The Federal Reserve/The Fed), termasuk kebijaksanaan
pemerintah negara-negara Uni Eropa, menjadi hal yang patut menjadi perhatian. (3) Tak hanya itu, memanasnya
situasi politik di Timur Tengah juga akan memberikan dampak terhadap kontraksi ekonomi dunia. (4) Negara-negara
yang tergabung dalam G-20 bahkan telah merevisi outlook ekonomi global pada tahun ini. (5) Fenomena shutdown
AS yang berlarut-larut, yang kini sudah memasuki bulan kedua patut diwaspadai.
Kalimat utama pada paragraf tersebut terdapat pada nomor ….
A. 1)
B. 2)
C. 3)
D. 4)
E. 5)

5. Bacalah paragraf berikut dengan saksama!

Perekonomian negara Indonesia kini banyak bergantung pada pelaku ekonomi dan kondisi negara yang stabil. Hal ini
tentu akan sangat berpengaruh kepada calon investor untuk menanamkan modalnya di Indonesia. Kondisi negara
yang stabil dan pelaku ekonomi yang jujur akan mendatangkan rasa aman dan memberikan kepercayaan lebih baik.

Makna kata rujukan ini yang bercetak miring pada paragraf tersebut adalah ….
A. kondisi negara yang stabil
B. pelaku ekonomi yang jujur
C. perekonomian negara Indonesia
D. penanaman modal oleh calon investor
E. banyak bergantung pada pelaku ekonomi

6. Bacalah kutipan teks berikut!

Pemecatan pegawai negeri sipil (PNS) yang terlibat korupsi sangat lamban dilakukan pemerintah. Bahkan
banyak PNS koruptor yang kasusnya telah memiliki kekuatan hukum tetap pun masih mendapatkan gaji tiap bulan
dari negara. Pemerintah harus segera mencari solusi yang tepat dan cepat untuk menyelesaikan masalah tersebut.
Berdasarkan data Badan Kepegawaian Negara (BKN) hingga 29 Januari 2019 total PNS yang terlibat korupsi
berkekuatan hukum tetap mencapai 2.357 PNS. Dari jumlah tersebut baru 478 PNS yang sudah dijatuhi sanksi
pemberhentian tidak dengan hormat atau sebanyak 20,28%. Rinciannya 49 PNS Kementerian/lembaga dan 429 PNS
daerah. berarti masih ada 1.879 PNS yang belum dipecat.

Kata tersebut merujuk pada pengertian ....


A. PNS yang ada di Indonesia
B. PNS yang dipecat oleh negara
C. PNS yang terlibat tindak korupsi
D. PNS yang mendapat gaji tiap bulan
E. PNS yang belum dipecat oleh negara

7. Bacalah tajuk rencana berikut ini!

Tahun Baru, Perbarui Disiplin, Tinggalkan Hobi Melanggar

Tahun 2019 dalam hitungan hari segera berakhir. Lalu memasuki tahun baru 2020. Ada harapan baru agar
kehidupan menjadi lebih baik, bukan saja secara individu tapi juga dalam kehidupan bermasyarakat pun lebih baik.
Ada catatan di akhir 2019 yang penting untuk diingat setelah tahun ini berlalu. Apa? Ternyata selama setahun
ini, tercatat ada 29.484 pelanggaran lalu lintas di jalur perlintasan kereta di Kota Bandung dan sekitarnya. Wow, itu
angka yang besar dan semestinya mendapat perhatian serius oleh masyarakat.
Catatan itu hasil pengamatan yang dilakukan oleh para relawan Gerakan Disiplin Perlintasan atau
#DisiplinPerlintasan#. Gerakan ini digagas oleh komunitas Edan Sepur, Jejak Railfans, Railfans Bandung,
Indorelawan, dan Dishub Kota Bandung.
Dari angka itu, paling dominan pelanggaran yang dilakukan oleh pengendara sepeda motor, jumlahnya
28.401 pelanggaran. Jenis pelanggarannya berupa tidak menggunakan helm, berboncengan lebih dari dua orang,
dan melawan arus.
Jika kesadaran masyarakat tak tergugah setelah para relawan Gerakan Disiplin Perlintasan kerap melakukan
kampanye dan mencatat pelanggaran-pelanggaran yang dilakukan masyarakat saat melintasi rel kereta api, angka
kecelakaan tidak akan berkurang.
Di banyak perlintasan rel kereta api, para pengendara sepeda motor menerobos palang pintu masih banyak
dijumpai.
(Kisdiantoro Wartawan Tribun Jabar)

Keberpihakan penulis teks editorial tersebut kepada ....


A. pemerintah pusat
B. masyarakat umum
C. pemerintah daerah
D. pengelola kereta api
E. pengendara kendaraan

8. Cermati paragraf berikut!

Beberapa tahun terakhir ini, banyak sekali atlet yang berprestasi, baik nasional maupun
internasional, tidak bisa hidup layak di masa tuanya. Ellyas Pical adalah salah satu contoh ribuan
atlet berprestasi internasional yang sangat memprihatinkan di masa tuanya. Ia bekerja sebagai
Satpam pada sebuah perusahaan di Jakarta. Hal itu mengundang keprihatinan karena tiadanya
jaminan di hari tua bagi para atlet berprestasi yang telah mengharumkan nama bangsa dan negara.

Kalimat simpulan teks tersebut adalah ...


A. Hal itu mengundang keprihatinan karena tiadanya jaminan di hari tua kepada para atlet berprestasi yang telah
mengharumkan nama bangsa dan negara.
B. Untuk itulah pemerintah perlu memerhatikan masa tua para atlet berprestasi dengan memberikan penghargaan
yang layak untuk hari tuanya.
C. Beberapa tahun terakhir ini, banyak sekali atlet yang berprestasi baik nasional maupun internasional, tidak bisa
hidup layak di masa depan.
D. Ellyas Pical adalah salah satu tokoh dari ribuan atlet berprestasi internasional yang sangat memprihatinkan di
masa tuannya.
E. Ia berkerja sebagai satpam pada sebuah perusahaan Internasional di Jakartayang sudah terkenal di Indonesia.

9. Bacalah kedua teks berikut!

Teks Berita I
Penutupan penambangan pasir ilegal di Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, berdampak pada terpuruknya usaha
penjualan pasir di Kabupaten Pamekasan. Sejumlah tempat penjualan pasir hitam dari Pasirian, Kabupaten
Lumajang, pun terancam gulung tikar. "Sekarang stok pasir sudah habis. Sudah tidak ada yang masuk lagi. Banyak
pelanggan kecewa karena tidak terlayani," kata Kholiq, pengusaha pasir di Jalan Raya Palengaan, Kabupaten
Pamekasan, Madura, Jawa Timur, Selasa (6/10/2017).

Teks Berita II
Tiga titik penambangan pasir ilegal yang beroperasi di sepanjang Sungai Serayu, Kabupaten Banyumas, Jawa
Tengah, ditutup. Penutupan tersebut dilakukan oleh tim gabungan Polda Jawa Tengah dan Balai Energi Sumber
Daya Mineral (ESDM) Wilayah Serayu Selatan, Rabu (7/10/2017). Penutupan penambangan pasir tanpa
perlawanan. Bahkan, saat dilakukan penutupan, mereka sudah kabur. Diduga penertiban tersebut sudah bocor.
Ketiga penambangan pasir ilegal yang ditutup berada di Desa Tumiyang, Kecamatan Kebasen, Desa Srowot,
Kecamatan Kalibagor, dan Desa Somakaton, Kecamatan Somagede. Penambangan tersebut berada di sepanjang
Sungai Serayu.

Perbedaan pola penyajian kedua teks tersebut adalah….


A. Teks 1: apa, bagaimana, siapa, di mana, kapan
Teks 2: siapa, apa, bagaimana, kapan, di mana
B. Teks 1: apa, mengapa, siapa, di mana, kapan
Teks 2: apa, siapa, kapan, bagaimana, di mana
C. Teks 1: siapa, apa, di mana, mengapa, kapan
Teks 2: bagaimana, kapan, siapa, apa, di mana
D. Teks 1: mengapa, siapa, apa, di mana, kapan
Teks 2: siapa, di mana, kapan, bagaimana, apa
E. Teks 1: apa, mengapa, di mana, siapa, kapan
Teks 2: siapa, kapan, mengapa, apa, di mana

10. Bacalah kedua teks berikut!

Teks I
Kondisi kebersihan lingkungan di perumahan Alam Permai sangat baik. Selokan terpelihara dengan baik dan tidak
tersumbat. Tempat pembuangan sampah pun terorganisasi dengan baik. Setiap rumah memiliki satu tempat sampah
yang diletakkan di depan rumah. Tempat sampah berupa tong besar atau drum. Petugas kebersihan mengambil
sampah setiap tiga kali sekali. Selain itu, setiap satu bulan sekali warga Perumahan Alam permai melakukan kerja
bakti membersihkan selokan dan rumput-rumput liar di sekitar perumahan.

Teks II
Perjalanan kami dari Medan ke Parapat diawali dari iseng aja. Dimulai dari seorang kawan yang ingin meluapkan
kegalauannya. Saya sendiri heran, kenapa mesti ke Parapat, itu kan jauh dari Medan. Padahal bisa aja hang out ke
kafe di sekitar kota Medan, toh sama aja rasanya. Ternyata melepaskan rasa galau di kafe dengan keindahan alam
yang natural beda rasanya. Parapatlah tempat kealamian yang masih ada. Natural dan indah. Parapat merupakan
pintu masuk ke Danau Toba, tempat yang indah di Sumatera Utara.

Perbedaan penggunaan bahasa pada kedua teks tersebut adalah ….


A. Teks I : ilmiah
Teks II : santai
B. Teks I : efektif
Teks II : tidak efektif
C. Teks I : baku
Teks II : tidak baku
D. Teks I : mudah dipahami
Teks II : berbelit-belit
E. Teks I : santai
Teks II : resmi

11. Cermati dua kutipan berikut!

Teks 1

Bahan pengawet dari bahan kimia berfungsi membantu mempertahankan bahan makanan dari
serangan mikroba pembusuk serta memberikan tambahan rasa sedap dan manis. Contoh
beberapa jenis zat kimia, seperti cuka, asam asetat, fungisida, antioksidan, in-package desiccant,
ethylene absorbent, dan wax emulsion digunakan untuk melindungi buah dan sayuran dari
ancaman kerusakan pascapanen serta untuk memperpanjang kesegaran masa pemasaran.
Nitrogen cair dengan takaran yang tepat sering digunakan untuk pembekuan buah dan sayur
sehingga kesegaran dan rasanya dapat dipertahankan.

Teks 2

Peredaran bahan pengawet saat ini sangat tak terkendali, terlebih bahan pengawet yang bernama
formalin dan boraks. Banyaknya masyarakat yang tidak mengetahui dampak negatif dari bahan-
bahan tersebut menambah leluasanya barang tersebut beredar di sekitar kita, apalagi tidak
adanya pengawasan yang ketat. Padahal dampak atau efek yang ditimbulkan bagi kesehatan
manusia bila mengonsumsi produk pangan yang tercemar oleh formalin atau bahan-bahan
pengawet makanan lainnya sangat berbahaya, antara lain tenggorokan dan perut terasa terbakar,
sakit menelan, mual, muntah dan diare, kemungkinan terjadi pendarahan, sakit perut yang hebat,
sakit kepala, hipertensi, kejang, tidak sadar, hingga koma. Selain itu juga dapat terjadi kerusakan
hati, jantung, otak, limpa, pankreas, sistem susunan saraf pusat, dan ginjal.

Perbedaan isi kedua kutipan teks tersebut adalah ….


A. Bahan pengawet dapat menambah rasa pada sebagian besar produk makanan, akan tetapi bahan pengawet
akan merusak sistem saraf otak manusia.
B. Bahan pengawet melindungi hasil pertanian dari serangan bakteri, selain itu bahan pengawet juga digunakan
untuk produk makanan dan hasil perkebunan.
C. Bahan pengawet dapat mempertahankan kesegaran makanan dan hasil perkebunan, tetapi bahan pengawet
dapat mengganggu stabilitas pertumbuhan organ tubuh manusia.
D. Bahan pengawet berdampak positif pada makanan, produk pertanian dan hasil perkebunan, akan tetapi bahan
pengawet berdampak negatif pada seluruh organ tubuh manusia.
E. Bahan pengawet dapat mempertahankan bahan makanan pembusukan dan menjaga kesegarannya, namun
bahan pengawet berdampak negatif pada organ tubuh manusia.

12. Cermati teks berikut!

Minyak bumi adalah sumber energi yang tidak dapat diperbarui. Cadangan minyak bumi Indonesia
saat ini hanya 8,4 miliar barel. Dengan laju pengurangan produksi 400 juta barel per tahun, apabila
tidak ditemukan cadangan baru, diperkirakan minyak bumi Indonesia hanya tersisa untuk jangka
waktu 21 tahun.

Tanggapan logis yang sesuai dengan isi paragraf tersebut adalah .…


A. Ketersediaan minyak bumi harus dihemat penggunaannya.
B. Persediaan minyak bumi Indonesia masih tersedia banyak.
C. Bahan bakar minyak masih tersedia cukup untuk 35 tahun.
D. Produksi minyak bumi mencapai 500 juta barel per tahun.
E. Cadangan minyak mentah selalu tersedia.

13. Cermati puisi berikut!

Aku
(Chairil Anwar)

Kalau sampai waktuku


Kumau tak seorang kan merayu
Tidak juga kau

Tak perlu sedu sedan itu

Aku ini binatang jalang


Dari kumpulannya terbuang

...

Majas yang terkandung dalam puisi tersebut adalah....


A. personifikasi
B. metonimia
C. metafora
D. litotes
E. simile

14. Cermati puisi berikut!

Damai

Karya: Ahmad Is

Garis biru yang indah

Kelak-kelok rumit yang indah

Padang biru yang tenang

Sejukkan mataku sepasang

Butiran-butiran ikuti arus menderu

Nyiur bermain dengan angin


Menghantarkan lamunan pada kesadaran

Akan kuasa-Mu

Puisi tersebut menggambarkan suasana....


A. haru
B. sedih
C. bangga
D. syahdu
E. gembira

15. Bacalah kutipan novel “Sunset Bersama Rosie” berikut ini!

Namun takdir berkata lain, di malam sebelum pertunangan mereka, Bali terserang bom (bom Jimbaran) dan
keluarga Rosie menjadi korban. Nathan meninggal, Rosie yang tak mampu menahan kehilangan depresi dan
bersikap seperti orang gila.

Maksud dari kutipan novel tersebut adalah ....


A. Perasaan gundah keluarga Rosie
B. Keheningan seusai bom Jimbaran
C. Perasaan sedih yang menimpa Rosie
D. Suasana khusuk atas kematian Nathan
E. Ketegangan saat bom meletus di Jimbaran

16. Cermati kutipan cerpen berikut!

(1) Satu jam berlalu, kami terdiam dan terhanyut dalam angan masing-masing. (2) Persoalan yang
kami hadapi ini benar-benar di luar batas kemampuan. (3)Tapi aku yakin bahwa Tuhan tidak
memberi cobaan melebihi kemampuan hamba-Nya. (4) Namun, Ranti istriku, tetap ngotot dan
terus-menerus mendesakku. Kami masih tetap terdiam, aku berdiri dan berjalan ke sana-kemari.
(5)”Jangan mondar-mandir, Mas, cepat cari jalan keluar, kepalaku rasanya mau copot, lagi pula
persoalan ini tidak bisa menunggu, harus segera cari pinjaman karena kalau hujan turun dengan
lebat tentunya rumah ini akan rubuh.”

Kalimat penyebab konflik dalam kutipan cerpen di atas adalah....


A. (1) B. (2) C. (3) D. (4) E. (5)

17. Bacalah kutipan cerita berikut!

Tadi pagi, aku ngamuk. Rasanya ini amukan terdahsyat sepanjang sejarah. Keseeel,...banget! Sumbernya, yah,
siapa lagi kalau bukan si Siti. Itu pembantu baru yang kelakuannya suka bikin takjub orang serumah. Bayangkan saja,
masa paper Kewiraan yang sudah setengah mati kubuat, seenaknya saja dia lempar ke tempat sampah. Dia tidak
tahu betapa besar pengorbanan untuk membuat paper itu. Tiga malam nyaris tidak tidur...
Sekarang pukul dua siang, perutku keroncongan minta diisi. Aku segera keluar dari kamar dan langsung ke
dapur. Tapi, lho, mengapa begini sepi? Memang hari ini seluruh keluarga berlibur ke Bandung. Di rumah tinggal aku
dan Siti saja. Lalu ke mana dia? Aku mondar-mandir keliling rumah mencarinya, batang hidungnya pun tidak tampak.

(Siti, Maria M Manuwembun)

Akibat konflik dari cerita tersebut adalah....


A. Paper Kewiraan si aku dibuang ke tempat sampah oleh Siti
B. Si aku kesal dengan tingkah laku Siti
C. Pembantu baru yang bikin takjub
D. Siti pergi dari rumah
E. Si aku mengamuk

18. Bacalah kutipan cerpen berikut!

“Salahkah menurut pendapatanmu, kalau kami menyembah Tuhan di dunia?” tanya Haji Saleh
“Tidak kesalahan engkau, karena engkau terlalu mementingkan dirimu sendiri. Kau takut masuk
neraka. Karena itu taat sembahyang. Tapi engkau melupakan kehidupan kaummu sendiri,
melupakan kehidupan anak istrimu sendiri, sehingga mereka kocar-kacir selamanya. Inilah
kesalahanmu yang terbesar, terlalu egois. Padahal engkau di dunia ini berkaum, bersaudara
semuanya.”

(Robohnya Surau Kami, A. A. Navis)

Nilai yang terkandung dalam kutipan tersebut adalah…


A. religi
B. sosial
C. moral
D. budaya
E. kemanusiaan

19. Cermati kutipan novel berikut!

Dua penumpang laki-laki, saat melihat Lail dan ibunya masuk, berdiri memberi tempat duduk, “Terima kasih”.
Lail dan ibunya segera duduk.

(Kutipan Novel “Hujan” Tere Liye)


Nilai yang terkandung dalam kutipan tersebut adalah....
A. pendidikan
B. patriotik
C. estetika
D. budaya
E. sosial
20. Cermatilah penggalan kutipan novel berikut!

Zamila bangkit dari ranjang. Dibukanya jendela kamar, dia biarkan angin dingin menyerbu masuk.
Dia memang harus segera bergabung dengan perkumpulan yang dipimpin JIimmy. Teman-teman
yang lain sudah setuju dengan rencananya itu. Barangkali saja dengan bertambahnya orang yang
melakukan perjuangan, akan semakin cepat permasalahan yang dihadapinya tuntas.

Watak Zamila dalam kutipan novel tersebut adalah…


A. memanfaatkan orang lain
B. berjiwa pemimpin
E. berotak kriminal
C. pemalas
D. cerdas

21. Bacalah dengan cermat kedua teks pantun berikut!

Teks Pantun 1
Limau purut lebat di pangkal,
sayang selasih condong uratnya.
Angin ribut dapat ditangkal,
hati yang kasih apa obatnya.

Teks Pantun 2
Lebat daun bunga tanjung,
berbau harum bunga cempaka.
Adat dijaga pusaka dijunjung,
baru terpelihara adat pusaka.

Perbedaan kedua jenis teks pantun tersebut adalah . . . .


A. Teks Pantun 1 berupa pantun perpisahan.
Teks Pantun 2 berupa pantun nasihat.
B. Teks Pantun 1 berupa pantun nasihat.
Teks Pantun 2 berupa pantun adat.
C. Teks Pantun 1 berupa pantun percintaan.
Teks Pantun 2 berupa pantun adat
D. Teks Pantun 1 berupa pantun agama
Teks Pantun 2 berupa pantun nasihat.
E. Teks Pantun 1 berupa pantun adat
Teks Pantun 2 berupa pantun nasihat.

22. Bacalah dengan cermat kedua teks puisi berikut!

Puisi 1

 
AIR MATA BOLA BASKET

Air mata bola basket dalam kaset


Air mata bola basket dalam
Air mata bola basket
Air mata bola
Air mata
Air
A
I
R
M
A
T
A
Bola basket dalam kaset

(Ghanis A)

Puisi 2

Karangan Bunga

Tiga anak kecil


Dalam langkah malu-malu
Datang ke Salemba
Sore itu

 “Ini dari kami bertiga


Pita hitam dalam karangan bunga
Sebab kami ikut berduka
Bagi kakak yang ditembak mati siang tadi.”

(Taufiq Ismail)

Kedua puisi tersebut memiliki ciri yang menonjol yaitu….


A. Kekhasan tipografi
B. Diksinya tidak teratur
C. Tidak jelas maksudnya
D. Tidak menggunakan majas.
E. Mengutamakan permainan kata.

23. Bacalah dengan cermat kedua kutipan cerita berikut!

Kutipan Cerpen I
Menjelang berangkat aku bangun sebelum cahaya kemerahan merekah di timur. Kubuka jendela kamar agar angin
dingin menyegarkan ruangan kamar dan menahan mataku dari serangan kantuk. Kegelapan yang perlahan
menghilang di luar rumah sungguh menggetarkan. Aku seolah terkurung dua makhluk mengerikan, di depan dan di
belakang. Telinga dan benakku masih memperdengarkan gemuruh teriakan-teriakan demonstrasi, rentetan
tembakan dari senapan tentara, dan tubuh teman-temanku yang roboh oleh peluru karet atau peluru sungguhan.
(Dikutip dari: “Renjana” dalam Kumpulan Cerpen Kompas)
Kutipan Cerpen ll
Dan ketika subuh baru saja berlalu, seolah sunyi telah terusir berganti kegaduhan yang menggelincir. Rupanya
selepas sembahyang subuh, orang-orang dari surau dikejutkan oleh terjunnya seorang gadis dari atas Jembatan
Bantar. Gadis itu seolah menjelma setetes embun yang terjun melebur menjadi satu dengan aliran Sungai Progo.
Selepas subuh, orang-orang diliputi kegelisahan. Mereka tak berdaya melihat gadis itu terjun dengan anggun dan
kemudian hilang seperti setetes embun yang lenyap. (Dikutip dari: Kristin Alwi, " Gadis Embun")

Perbedaan penyajian kedua kutipan cerpen tersebut adalah . . .


Kutipan Cerpen I Kutipan Cerpen II

A. Karakter tokoh disampaikan langsung Karakter tokoh diuraikan lewat dialog

B. Latar sosial adalah masyarakat pedesaan Latar sosial merupakan masyarakat kota

C. Latar waktu disampaikan dengan ungkapan Latar waktu disampaikan dengan lugas

D. Latar tempat di pedalaman Latar tempat di perkotaan

E. Sudut pandang orang ketiga Sudut pandang orang pertama

24. Bacalah kutipan cerita berikut!

Pembuatan candi kurang satu, tetapi apa hendak dikata, roh halus berhenti mengerjakan tugasnya dan
tanpa bantuan mereka tidak mungkin Bandung Bondowoso menyelesaikannya. Keesokan harinya waktu Bandung
Bondowoso mengetahui bahwa usahanya gagal, bukan main marahnya. Dia mengutuk para gadis di sekitar
Prambanan, tidak akan ada orang yang mau memperistri mereka sampai mereka menjadi perawan tua, sedangkan
Roro Jongrang sendiri dikutuk menjadi arca. 

Tokoh utama kutipan cerita tersebut adalah….


A. Bandung Bondowoso
B. Roro Jongrang
C. Perawan Tua
D. Para Gadis
E. Roh halus

25. Bacalah dengan saksama kutipan cerita rakyat berikut!

Selama sang raja pergi, para puteri semakin nakal dan malas. Mereka sering membentak inang pengasuh dan
menyuruh pelayan agar menuruti mereka. Karena sibuk menuruti permintaan para puteri yang rewel itu, pelayan
tak sempat membersihkan taman istana. Puteri Kuning sangat sedih melihatnya karena taman adalah tempat
kesayangan ayahnya. Tanpa ragu, Puteri Kuning mengambil sapu dan mulai membersihkan taman itu. Daun-daun
kering dirontokkannya, rumput liar dicabutnya, dan dahan-dahan pohon dipangkasnya hingga rapi. Semula inang
pengasuh melarangnya, namun Puteri Kuning tetap berkeras mengerjakannya.
Kakak-kakak Puteri Kuning yang melihat adiknya menyapu, tertawa keras-keras. "Lihat tampaknya kita punya
pelayan baru,"kata seorang diantaranya. "Hai pelayan! Masih ada kotoran nih!" ujar seorang yang lain sambil
melemparkan sampah. Taman istana yang sudah rapi, kembali acak-acakan. Puteri Kuning diam saja dan menyapu
sampah-sampah itu. Kejadian tersebut terjadi berulang-ulang sampai Puteri Kuning kelelahan. Dalam hati ia bisa
merasakan penderitaan para pelayan yang dipaksa mematuhi berbagai perintah kakak-kakaknya. 

Nilai dalam cerita rakyat tersebut yang sesuai dengan kehidupan saat ini adalah....
A. menghormati kedua orangtua
B. mendengarkan nasihat orangtua
C. tidak mencampuri urusan orang lain
D. bertindak sesuka hati kepada orang lain
E. tidak sewenang-wenang kepada orang lain

26. Bacalah penggalan novel berikut dengan saksama!

Berat rupanya beban yang dipikul si sakit itu, tetapi lebih berat lagi beban si ibu itu,
karena suaminya hendak meninggalkan dunia yang fana ini. Akan tetapi bagi si ibu, sekarang ialah
yang menjadi ayah dan bunda budak yang dua itu. Ialah yang akan memikul segala tanggungan,
baik di dalam atau di luar rumah. Akan tetapi, ia tiada pernah putus asa.

“Pada waktu kesukaan, aku tak melupakan Tuhan, dan pada waktu kedukaan pun tidak. Ia
tiada melupakan hamba-Nya,”demikianlah perempuan itu berkata dalam hatinya.

Syair puji-pujian pun keluarlah dari mulutnya, sedang ia duduk di rusuk rumahnya
memandang ke arah sungai yang mengalir di tempat itu.

(Azab dan Sengsara, Merari Siregar)

Hal yang masih ditemukan dalam kehidupan sehari-hari sesuai kutipan novel tersebut adalah…
A. Wanita yang putus asa dan tidak berdaya ditinggalkan oleh suaminya dan dua anaknya.
B. Istri yang siap menjadi ayah dan ibu karena suaminya akan meninggal dunia.
C. Suami yang sakit-sakitan biasanya ditinggalkan oleh istri dan anak-anaknya.
D. Memuji nama Tuhan di dekat sungai untuk menghilangkan kesedihan.
E. Keluarga menjadi terlantar jika ditinggalkan oleh kepala keluarganya.

27. Bacalah dengan cermat teks berikut saksama!

Novel karya Armijn Pane dengan tebal 150 halaman ini menggambarkan kehidupan segelintir
manusia di zaman penjajahan. Cerita ini pernah ditolak oleh Balai Pustaka, ramai dipuji dan dicela,
tetapi akhirnya tidak urung menjadi bacaan oleh orang terpelajar Indonesia. Ceritanya sangat
menarik, sederhana, dan komunikatif untuk ukuran pada zaman itu.

Kalimat kritik yang tepat yang menyatakan keunggulan sesuai kutipan tersebut adalah….
A. Armijn Pane dengan lancar dan menarik hati pembaca .
B. Bahasa Armijn Pane dalam novel sederhana dan komunikatif.
C. Laksana air mengalir, Armijn Pane mengungkapkan ceritanya.
D. Dengan bahasa yang terpelihara pada zaman itu, Armijn berkisah.
E. Struktur bahasa dalam cerita sangat menarik dan mudah dipahami.

28. Cermati kutipan berikut!

Meskipun mereka sudah berteman hampir tiga belas tahun, dengan masalah yang tak sama jauh-jauh dari
penampilan fisik-perangai Jo dan Vin tumbuh berbeda sekali. Vin tumbuh dengan pemahaman baik. Sejak SMA dulu
ia tidak terlalu peduli dengan pendapat orang lain. Sepanjang ia bahagia, maka mau jelek, mau cantik orang lain
menilai, ia selalu merasa cantik. Berbeda dengan Jo yang menolak paham kalau pun ia sebenarnya paham -untuk
menerimanya. Jo terus berkutat dengan tubuh tambunnya. Pernah saking inginnya bertubuh kurus, Jo memaksa diri
melakukan diet tanpa terkendali. Fantastis memang, berat tubuhnya turun separuh. Membuat pangling. Tapi itu
hanya bertahan beberapa minggu, sebelum berakhir terbaring di ranjang rumah sakit. Saat ia kembali sehat,
tubuhnya kembali membesar tanpa kendali. (Sepotong Hati yang Baru, Tere Liye)

Ringkasan kutipan tersebut adalah ....


A. Vin dan Jo berusia hampir tiga puluh tahun, selalu memperhatikan penampilan fisik sehingga sering terlihat
keren.
B. Vin dan Jo bersahabat cukup lama, tetapi mereka memiliki pandangan yang berbeda tentang penampilan fisik.
C. Vin gadis yang selalu tampil sederhana sedang Jo selalu berusaha memperbaiki penampilannya.
D. Vin tidak pernah peduli dengan pendapat orang tentang penampilannya yang penting bahagia.
E. Jo selalu ingin tampil menarik dengan melakukan diet agar tubuhnya menjadi kurus dan tinggi.

29. Bacalah ilustrasi berikut dengan saksama!

Sani seseorang siswa baru di kelas kami. Anaknya pendiam, tetapi murah senyum. Melihat penampilan dia yang
banyak diam, banyak teman mengira Sani seorang siswa biasa-biasa saja. Akan tetapi, pada saat ulangan dan
hasilnya diumumkan, nilai Sani selalu yang tertinggi.

Peribahasa yang sesuai dengan ilustrasi tersebut adalah....


A. air susu dibalas air tuba
B. air beriak tanda tak dalam
C. air yang tenang menghanyutkan
D. memikul di bahu, memikul di kepala
E. seperti ilmu padi, kian berisi, kian merunduk

30. Bacalah dengan cermat kutipan berikut!

Kamar Akila lumayan luas dan tertata dengan rapi. Di dekat jendela kamar terdapat sebuah tempat tidur kayu jati.
Kasur di tempat tidur itu ditutupi seprei dengan motif bintang laut berwarna biru muda. Meja belajar dengan rak
buku tersusun rapi di sebelah kanan tempat tidur. ... Lemari itu memiliki kaca dan berwarna cokelat tua.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi paragraf deskripsi tersebut adalah....


A. Akila memiliki beberapa pakaian yang digantung di belakang pintu.
B. Di lantai kamar terbentang permadani bermotif kartun anak-anak.
C. Sebuah lemari pakaian diletakkan di sebelah kiri meja belajar.
D. Meja rias dan alat-alat kecantikan terletak di sudut kamar.
E. Di atas meja belajar terdapat beberapa telepon selular.

31. Cermati paragraf kutipan cerita berikut!

Lembah Harau, merupakan jurang yang besar dengan diameter mencapai 400 meter. Di Harau ini banyak keindahan
yang memukau. Tebing-tebing granit menjulang tinggi dengan bentuknya yang unik mengelilingi lembah. ... Dari
mulai memasuki Lembah Harau, pengunjung sudah menikmati tebing-tebing granit ini.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian yang rumpang dalam paragraf tersebut adalah....
A. Tebing-tebing granit yang terjal ini mempunyai ketinggian 80-300 meter.
B. Sebagian pemanjat tebing dunia telah mengunjungi tempat ini untuk dipanjatnya.
C. Banyak orang membandingkan Lembah Harau yang indah dengan “Grand Canyon”.
D. Pengunjung menikmati keindahan alamnya dalam udara yang sangat segar dan bersih.
E. Tebing granit di Lembah Harau sudah lama menjadi daya tarik wisata Provinsi Sumatra Barat.

32. Cermati kutipan novel berikut!

"Sabarlah, Suyud. Aku ingin kembali mengingatkanmu akan kandungan Kitab. ... Dengan kata lain, bila
Republik sudah diakui dengan kekuasaan yang sah, lainnya otomatis menjadi tidak sahl'

Kalimat yang tepat untuk melengkapi kutipan novel tersebut adalah . ..


A. Di sana disebutkan, hanya ada satu kekuasaan yang sah dalam satu negara.
B. Di dalam Kitab disebutkan, kekuasaan suatu negara harus diakui negara lain.
C. Di sana disebutkan, kekuasaan suatu negara atas warganya bersifat mengikat.
D. Di dalam Kitab disebutkan, negara tercipta karena adanya suatu kesepakatan.
E. Di sana disebutkan, negara berdiri atas penyatuan tujuan dari masyarakatnya.
33. Perhatikan kutipan puisi berikut!

Debur ombak yang terus mengucapkan rindu


Tak cukup kuterjemahkan lewat pelukan singkat
Ketika perahu-perahu nelayan lenyap ditelan ...
Senja menyempurnakan keremangannya dalam kabut

Kata lambang yang tepat untuk melengkapi puisi tersebut adalah ....
A. fajar
B. ufuk
C. malam
D. matahari
E. rembulan

34. Cermati kutipan berikut!

Menjelang bagian terakhir buku ini, kita seolah disuguhkan dengan pernyataan yang tiba-tiba dari penulis. Penulis
seolah-olah sedang mencari bolpoin untuk menulis, tapi yang ditemukan adalah pensil. ... Seperti itulah jalinan cerita
yang dituliskan pada bagian-bagian akhir cerita. Padahal apabila tokoh-tokoh ditempatkan pada posisi yang tepat
pada bagian-bagian akhir buku ini, cerita novel ini jauh lebih menarik.

Kalimat yang tepat untuk melengkapi bagian kelemahan kutipan resensi tersebut adalah . . .
A. Dia tetap menggunakan pensil itu meskipun hasilnya kurang jelas untuk dibaca.
B. Seolah-olah penulis ingin membuat kejutan pada bagian akhir cerita, tetapi gagal.
C. Sebuah kegeniusan dari penulis dalam menyusun bagian akhir cerita yang menarik.
D. Sebenarnya, dia cukup baikdalam menyusun jalinan cerita pada bagian sebelumnya.
E. Cara penulisan seperti itu membuat jalinan cerita pada bagian akhir kurang menarik.

35. Cermati kalimat-kalimat berikut!

Selain sebagai median informasi, media massa memiliki banyak manfaat. Melalui media massa, kita pun dapat
membangun opini publik karena media ini mempunyai kekuatan mengonstruksi masyarakat.

Kata pun dalam teks tersebut semakna dengan kata ....


A. ini
B. juga
C. akan
D. masih
E. semua

36. Perhatikan paragraf berikut!

Ia cenderung menghindar dari orang banyak. Ketika harus berada di antara orang banyak, ia merasa bahwa orang-
orang tersebut memerhatikan dirinya karena kekurangannya. Melihat orang-orang itu berbicara satu dengan yang
lain, ia berpikir pastilah mereka sedang membicarakan dirinya, mengejek dirinya, menertawakan dirinya, dan
sebagainya.

Ungkapan yang tepat sesuai paragraf tersebut adalah....


A. besar kepala
B. rendah hati
C. rendah diri
D. tinggi hati
E. besar hati

37. Cermati teks berikut!

1. Warna merah dengan kombinasi abu-abu menjadi dominasi warna yang sangat mencolok di sekolahku, masjid
dan kantin tidak lupa menambah lengkap keindahan sekolahku.
2. Sekolahku mempunyai lingkungan yang sangat bersih dengan halaman parkir dan lapangan upacara yang luas .
3. Selain itu, sekolahku mempunyai ruang laboratorium komputer yang cukup banyak.
4. Lokasi sekolahku tepat berada di tengah-tengah sawah, sehingga membuat suasana sekolah tampak segar dan
sejuk.
5. Sekolahku mempunyai 3 gedung utama sebagai tempat pembelajaran siswa, yaitu Gedung A, B, dan C.
6. Sekolahku mempunyai aula yang besar yang biasanya digunakan untuk acara-acara seperti wisuda, nikah,
olahraga, dan lainnya.

Susunan kalimat yang tepat untuk menjadi paragraf yang padu adalah.....
A. 1. 2. 3. 4. 5 .6
B. 4. 2. 3. 5. 6. 1
C. 2. 4. 5. 6. 3. 1
D. 3. 1. 2. 4. 6. 5
E. 4. 5. 2. 3. 1. 6

38. Bacalah teks berikut!

(1) Hari itu matahari bersinar dengan terik, seakan-akan sang raja siang itu ingin membakar semua yang ada di
bawahnya. (2) Namun, di tengah-tengah panasnya hari tersebut, seorang anak laki-laki sedang menjajakan kuenya.
Dia adalah Doni, seorang anak kurus dengan rambut hitam yang sedikit ikal.

Variasi kalimat yang sesuai dengan kalimat nomor (1) tersebut adalah ...
A. Saat ini, raja siang mulai mengamuk seakan-akan ingin membakar siang hari yang sangat panas.
B. Hari itu matahari bersinar dengan terik, seakan-akan matahari ingin membakar semua yang ada di bawahnya.
C. Hari itu matahari bersinar dengan terik, seakan-akan ada api yang membakar semua yang ada di bawahnya.
D. Raja siang bersinar sangat terik, sehingga semua yang ada di bawahnya terbakar oleh panasnya matahari.
E. Pada siang hari yang sangat panas, raja siang mengamuk seakan-akan ingin membakar semua yang disinarinya.

39. Cermati kalimat-kalimat berikut!

1) Danau dipenuhi oleh tumbuhan air, seperti eceng gondok dan teratai.
2) Danau Limboto merupakan danau besar sebagai muara dari sungai-sungai di Gorontalo.
3) Selain itu, danau ini memiliki spot yang bagus untuk menyaksikan sunset.
4) Setelah menikmati sunset, wisatawan dapat mencicipi makanan khas yang dijajakan di sekitar danau.
5) Wisatawan dapat menikmai sunset di danau ini dan menyempatkan berfoto.

Urutan kalimat-kalimat tersebut agar menjadi paragraf yang padu adalah....


A. 2 - 1 - 3 - 5 - 4
B. 2 - 3 - 1 - 4 - 5
C. 2 - 4 - 5 - 1 - 3
D. 2 - 5 - 3 - 4 - 1
E. 3 - 2 - 1 - 4 - 5

40. Perhatikan kalimat-kalimat berikut!

1) lndonesia mempunyai wilayah laut yang sangat luas.


2) Caranya dengan melakukan penangkapan tanpa merusak kelestarian sumber daya ikan.
3) Besarnya potensi perikanan tersebut hendaknya diikuti dengan cara pembangunan budi daya laut
berkelanjutan.
4) Wilayah laut seluas 5,8 juta km2 tersebut mempunyai potensi sumber daya kelautan dan perikanan yang sangat
besar.
5) Penangkapan tersebut dapat menggunakan alat tangkap yang efektif dan aman bagi kelangsungan habitat ikan
di lautan.

Urutan kalimat agar menjadi paragraf padu adalah ....


A. 1)-2)-4)-3)-5)
B. 1)-3)-2)-4)-5)
C. 1)-3)-4)-2)-5)
D. 1)-4)-2)-3)-5)
E. 1)-4)-3)-2)-5)

41. Bacalah teks berikut!


Meskipun pemerintah melarang transaksi spesies hewan langka, dalam praktiknya populasi hewan yang dilindungi
makin berkurang. Dengan beragam motif, manusia makin berusaha memiliki secara pribadi hewan-hewan langka
tersebut. Oleh karena itu, diperlukan langkah-langkah terintegrasi dalam proses pelestarian hewan langka tersebut.
Beberapa langkah yang harus dilakukan dalam usaha pelestarian hewan langka antara lain sebagai berikut. Pertama,
memberikan pendidikan kepada masyarakat tentang pentingnya pelestarian hewan langka. Kedua, membuat tempat
penangkaran bagi hewan langka agar dapat berkembang biak, lalu melepaskannya ke alam.
Bentuk tanggapan kritis dari bacaan tersebut terdapat pada paragraf ...
A. Saya tidak setuju dengan pembuatan tempat penangkaran hewan langka. Untuk melestarikan hewan langka
tersebut tidak perlu dibuatkan tempat penangkaran. Pembuatan tempat tersebut akan memakan biaya cukup
besar. Jadi, kita harus membiarkan binatang langka hidup di habitat aslinya.
B. Binatang langka harus dilestarikan agar generasi mendatang dapat melihat keanekaragaman hewan tersebut.
Jangan biarkan hewan-hewan langka menjadi semakin punah dengan adanya transaksi spesies hewan langka.
Pemerintah harus segera mengambil tindakan untuk menyelamatkan hewan-hewan langka tersebut.
C. Saya setuju bahwa pemerintah harus melarang transaksi spesies hewan langka. Populasi hewan langka semakin
berkurang sehingga harus segera dilindungi. Upaya, pelestarian hewan langka harus dilakukan secepatnya.
Pelestarian ini menyangkut kelestarian binatang langka agar tidak punah karena ulah tangan orang tidak
bertanggung jawab.
D. Binatang langka adalah binatang yang memiliki populasi sedikit di habitatnya. Keadaan yang menyebabkan
kelangkaan hewan tersebut salah satunya disebabkan oleh ulah tangan manusia. Manusia memiliki kebiasaan
buruk ingin memiliki secara pribadi hewan-hewan langka tersebut. Selain itu, banyak orang melakukan transaksi
spesies hewan langka.
E. Dewasa ini, manusia memiliki kebiasaan ingin memiliki secara pribadi hewan-hewan langka. Memelihara hewan
langka tidak terlalu dipermasalahkan asalkan pemiliknya dapat melindungi, merawatnya dengan baik serta
menjamin kelestariannya agar tidak punah.

42. Cermati Paragraf Berikut!


1) Kepala sektor otomotif global di Ipsos Business Consulting, Markus Scherer, mengatakan bahwa ada banyak bukti
kuat yang menunjukkan, Indonesia perlahan dapat menggantikan Thailand sebagai pusat produksi otomotif utama
di ASEAN. 2) Hal ini memiliki implikasi besar bagi produsen. 3) Bukan hanya produsen, tetapi juga penyuplai suku
cadang otomotif serta pemangku kebijakan di kedua negara. 4) "Buktinya jelas, dalam hal tren output produksi
kendaraan, perkembangan kebijakan, dan perbaikan infrastruktur, Indonesia akan terus meningkatkan kapasitas
produksi, konsumsi domestik dan volume ekspor sekaligus. 5) Produsen otomotif dan pemangku kebijakan di
Indonesia, Thailand dan negara-negara lain tentu akan mempertimbangkan implikasi ini," ujar Scherer, dalam siaran
persnya. 6) Selama ini, lanjut dia, Thailand telah menjadi produsen mobil terbesar di Asia Tenggara dengan volume
produksi per tahun sekitar 2 juta unit dibandingkan Indonesia dengan jumlah sekitar 1,1 juta unit di tahun 2015.

Pemakaian kata hubung yang tidak tepat dan perbaikannya dalam paragraf di atas adalah ....
A. Kata bagi seharusnya diganti dengan kata untuk pada kalimat kedua
B. Konjungsi dan pada kalimat ketiga seharusnya diganti dengan kata serta
C. Konjungsi tetapi pada kalimat ketiga seharusnya diganti dengan melainkan
D. Kata dengan pada kalimat kelima seharusnya diganti dengan konjungsi karena
E. Kata bahwa seharusnya diganti dengan tanda baca koma pada kalimat pertama

43. Kata yang bercetak miring dalam kalimat berikut ini yang termasuk kata baku adalah …
A. Dalam menghadapi masalah kelompok, tidak boleh bertindak terlalu ekstrim.
B. Pria itu memiliki kharisma yang tinggi sehingga banyak wanita yang terpikat melihatnya.
C. Atika mahasiswi lulusan Universitas Indonesia dan sekarang memilih berkarir di dunia musik.
D. Sejak ibunya meninggal, Aditya tampak sangat frustrasi dan menjadi orang yang sangat pendiam.
E. Pasien itu terlalu banyak mengkonsumsi obat tanpa resep dokter sehingga kesehatannya menurun.

44. Penulisan kata serapan dalam kalimat di bawah ini yang sudah tepat adalah ...
A. Kami rutin melakukan senam erobik setiap seminggu sekali.
B. Kakak membuka usaha fotocopy yang di danai oleh oleh ayah dan ibu.
C. Mereka berlima memproklamirkan diri sebagai kelompok pecinta alam.
D. Jalan itu rencananya juga dibangun oleh pemerintah dengan tehnik cakar ayam.
E. Aktivitas Gunung Galunggung selalu dipantau oleh Badan Meteorologi dan Geofisika.

45. Susu merupakan asupan pelengkap yang sangat baik pada kesehatan tubuh seseorang. Susu mengandung semua
zat gizi bahan pembangun tubuh yang bisa membantu kesehatan tubuh anak-anak sampai dewasa. Susu juga
memiliki kandungan yang membantu kebutuhan tubuh menjalani aktivitas fisik harian. Tidak heran, susu masuk
dalam salah satu formula untuk menjaga kesehatan, yakni empat sehat lima sempurna. Padahal, setiap orang perlu
minum susu secara teratur untuk menyempurnakan nutrisi dalam tubuh

Perbaikan konjungsi yang bercetak tebal dalam paragraf tersebut adalah ….


A. untuk, oleh karena itu
B. supaya, akibatnya
C. supaya, karena
D. apabila, karena
E. untuk, tetapi
46. Bacalah paragraf berikut!

(1) Peningkatan usaha ekonomi bagi masyarakat desa diyakini mampu menjadi daya tangkal bagi masyarakat desa
untuk hijrah ke kota. (2) Melibatkan mereka dalam kegiatan ekonomi produktif setidaknya membuat masyarakat
tidak melirik kota. (3) Untuk keberhasilan kegiatan tersebut, pemda setempat menggandeng berbagai pihak di
antaranya Pusat Pelatihan dan Ketrampilan. (4) Peserta pelatihan difasilitasi modal usaha dan pendampingan.

Kesalahan penggunaan kata baku dalam paragraf tersebut adalah kata ....
A. pihak pada kalimat (3) seharusnya fihak
B. hijrah pada kalimat (1) seharusnya hijra
C. produktif pada kalimat (2) seharusnya prodak
D. di antaranya pada kalimat (3) seharusnya diantaranya
E. ketrampilan pada kalimat (3) seharusnya keterampilan

47. Judul karya tulis: korelasi membaca dengan tingkat kecerdasan intelektual dan hubungan sosial

Perbaikan penulisan judul karangan karya ilmiah di atas yang sesuai dengan ejaan yang baku adalah ….
A. Korelasi Membaca Dengan Tingkat Kecerdasan Intelektual Dan Hubungan Sosial
B. Korelasi Membaca dengan Tingkat Kecerdasan Intelektual Dan Hubungan Sosial
C. Korelasi Membaca dengan Tingkat Kecerdasan Intelektual dan Hubungan Sosial
D. Korelasi membaca Dengan tingkat kecerdasan intelektual Dan hubungan sosial
E. korelasi membaca dengan tingkat kecerdasan intelektual dan hubungan sosial

48. Penulisan kata sapaan di bawah ini yang TIDAK sesuai dengan kaidah ejaan Bahasa Indonesia adalah …
A. “Tunggu sebentar, silakan duduk dulu, Pak!”
B. “Apakah keterangan bapak dapat saya jadikan pegangan?”
C. Selamat sore Pak, apakah benar ini kediaman Tuan Mafhud?
D. “Kalau Anda belum percaya, silakan melihat sendiri daftar nama di balik kertas ini!”
E. Dalam situasi seperti ini Saudara diharapkan bisa menciptakan suasana yang kondusif.

49. Penulisan letak khas geografi di bawah ini yang sesuai dengan kaidah Bahasa Indonesia yang tepat adalah …
A. Sudah lima tahun yang lalu mereka tinggal di jalan Jenderal Sudirman.
B. Saya bersama tim berhasil mendaki Gunung tertinggi di dunia, yaitu Gunung Everest.
C. Tahun kemarin aku dan keluarga memutuskan untuk pergi berlibur ke pantai Parangtritis.
D. Di wilayah terpencil itu keberadaan sebuah danau sangat penting bagi kehidupan masyarakat.
E. Telaga warna adalah salah satu objek wisata di dataran Tinggi Dieng yang sangat dikagumi oleh oleh
pengunjungnya.

50. Penggunan tanda baca petik dua (“….”) dalam kalimat di bawah yang TIDAK sesuai dengan PUEBI adalah …
A. “Hei, apa kabar hari ini? Kamu masih mengingatku, kan?” ujarnya kepadaku pada suatu sore.
B. Berita palsu atau hoax  seringkali berisi tentang berita atau pernyataan yang tidak “akuntabel”.
C. “Aku Ingin” merupakan salah satu puisi Sapardi Djoko Damono yang terkenal dan telah dimusikalisasikan oleh
duo Ari Reda.
D. Saya sedang membaca Peningkatan Mutu Daya Ungkap Bahasa Indonesia dalam buku “Bahasa Indonesia
Menuju Masyarakat Madani”.
E. Bab “Apa Itu Penulisan Feature” pada buku karya Saptiawan Santana K. tersebut akan mengantarkan pembaca
untuk mengenal lebih dekat seputar feature.

Anda mungkin juga menyukai