Anda di halaman 1dari 2

Jenis-Jenis Perawatan Rambut

Jenis-Jenis Perawatan Rambut Creambath Perawatan ini berguna untuk melindungi lapisan kutikula, namun tidak mencapai korteks. Jadi untuk kamu yang sering mewarnai, meluruskan dan mengeriting rambut, creambath tidak akan memberikan hasil yang maksimal. Namun creambath memang bisa sekaligus membuat kulit kepala relaks, karena pijatan yang diberikan saat mengaplikasikan krim-nya. Hair Spa Jika rambutmu pecah-pecah dan kering meskipun sering melakukan creambath, sebaiknya kamu tetap melakukan perawatan hair spa. Perawatan ini akan membuat rambut lebih lembut, lembap, dan sehat karena krim hair spa biasanya mengandung nutrisi khusus. Hair spa merupakan pilihan terbaik untuk rambut yang kering dan susah diatur. Hair Mask Perawatan ini fokus pada bagian korteks untuk kamu yang senang melakukan proses kimia pada rambut. Berbeda dengan creambath dan hair spa, hair mask tidak disertai pijatan pada kepala dan tidak bisa mengatasi masalah kulit kepala seperti berminyak dan ketombe. Smoothing Merupakan jenis perawatan/perlakuan pada rambut yang bertujuan untuk melembutkan rambut yang kasar. Caranya yaitu dengan memberikan krim khusus yang mengandung keratin. Keratin ini akan tetap menempel di rambut untuk beberapa saat sehingga rambut akan tetap lembut dalam jangka waktu yang cukup lama (semipermanen). Straightening Merupakan jenis perawatan/perlakuan pada rambut yang bertujuan untuk meluruskan rambut. Biasanya dilakukan oleh orang yang berambut keriting atau ikal. Caranya yaitu dengan menggunakan alat pelurus, baik itu catok, setrika khusus rambut, sisir panas khusus, dan juga zat-zat kimia (misalnya gel). Rebonding Merupakan istilah lain dari straightening atau pelurusan rambut. Keriting. Merupakan perawatan/perlakuan agar rambut bisa keriting atau ikal. Caranya yaitu dengan menggunakan obat/zat kimia dan juga alat pengeriting, misalnya rol rambut. Hasilnya bersifat semipermanen. Pewarnaan Merupakan salah satu jenis perawatan/perlakuan pada rambut yang bertujuan untuk mewarnai rambut dengan warna apa pun yang dikehendaki. Caranya tentu dengan memberi krim pewarna pada rambut.

Blow Merupakan salah satu jenis perawatan/perlakuan pada rambut di salon yang pada awalnya bertujuan untuk membuat rambut kering setelah keramas, creambath, hair mask, hair spa, atau pewarnaan. Akan tetapi blow juga ternyata memberi efek rambut rapi, bergelombang di bagian ujung (baik bergelombang ke luar maupun ke dalam), dan memberi kesan rambut yang tebal (bervolume) hingga beberapa hari.

Anda mungkin juga menyukai