Anda di halaman 1dari 1

Cara membuat dan bahan yang dibutuhkan untuk membuat Nugget Ayam Sayur Bahan : 350 fillet ayam

, potong-potong 25 gr tepung maizena 50 gr tepung sagu 75 ml air 5 siung bawang putih, cincang halus 1 btr telur, kocok rata 1/4 sdt merica bubuk 1/2 sdt gula pasir garam secukupnya 1 bh wortel, potong dadu kecil 1 btg seledri, iris halus minyak goreng secukupnya Pelapis : 3 btr telur ayam, kocok rata bersama 25 ml air dan 1/4 sdt garam 50 gr tepung terigu 200 gr tepung roti berwarna orange Cara membuat : ~ Masukkan fillet ayam dan teur ayam ke dalam food processor sampai halus. Masukkan tepung maizena, tepung sagu, air, bawang putih, gula pasir dan garam, proses kembali sampai tercampur rata. Keluarkan dari food processor tambahkan wortel dan daun seledri, aduk rata. ~ Siapkan loyang persegi panjang alasi bagian bawah dengan plastik lalu oles seluruh permukaan dengan minyak goreng. Tuang adonan nugget, ratakan. Kukus selama 25 menit. Angkat biarkan uap panas hilang, keluarkan dari cetakan, potong bentuk persegi panjang. ~ Gulingkan potongan nugget pada tepung terigu, celupkan pada kocokan telur lalu gulingkan pada tepung panir/tepung roti sambil dikepal-kepal agar menempel. ~ Goreng dalam minyak panas dan banyak sampai kuning keemasan, angkat tiriskan. ~ Sajikan panas dengan saus tomat dan saus sambal Selamat mencoba ^^

Anda mungkin juga menyukai