Anda di halaman 1dari 5

PASTEL GORENG

Bahan:
250 gr tepung terigu
1 btg telur
50 gr margarin
1/2 sdt garam
75 cc air
tepung terigu secukupnya, untuk taburan
minyak, untuk menggoreng
Isi:
150 gr daging ayam cincang
100 gr udang, kupas, cincang
1 bh wortel, potong dadu (2 cm)
50 gr buncis, iris tipis membulat
25 gr suun, potong-potong, rendam sampai lunak, tiriskan
3 btr telur rebus, belah 6-8
2 bh bawang putih, cincang
5 bh bawang merah, cincang
2 btg daun bawang, iris tipis
1/2 sdt merica bubuk
1 sdt gula pasir
2 sdt tepung terigu untuk mengentalkan
2 sdm margarin, untuk menumis
Cara membuat:
- Kulit : campur tepung, garam, telur, dan margarin dalam
mangkuk, remasremas, tuangi air, uleni sampai tak melekat pada
tangan. Biarkan 10 menit. Tipiskan sampai 3 mm. Cetak bulat
dengan garis tengah 7 - 8 cm. Taburi permukaannya dengan
sedikit tepung supaya tak melekat jika ditumpuk.
- lsi: tumis bawang putih dengan margarin sampai kuning,
masukkan bawang merah, tumis sampai layu. masukkan bahanbahan lain dan sedikit air sampai matang, kecuali telur rebus.
- Kentalkan dengan 2 sdm tepung terigu yang sudah dicairkan
dengan sedikit air. Aduk rata, angkat dan dinginkan.
- Ambil selembar adonan kulit, 1 sdm adonan isi dan 1 pt telur
rebus, lipat 2 menjadi setengah lingkaran.
- Olesi air di antara lembaran kulit supaya rekat. Tekan-tekan
tepinya dengan garpu atau dicubit-cubit sebagai hiasan. Goreng
dengan minyak yang sedang panasnya sampai kuning kecokelatan.
Angkat dan tiriskan.

RISOLES KEJU MAYONESS


Bahan kulit:

250 cc Susu cair


100 gr Tepung terigu
Sejumput garam
1 telur ayam

Bahan kulit luar:


1 Telur ayam kocok
Tepung roti (untuk memenuhi piring mangkok)
Bahan isi:
20 gr Keju
4 lembar Beef ham
2 Telur ayam rebus
Mayones Jepang (1 sdt per sajian)
Bahan untuk menggoreng:
Minyak goreng
Alat:
Centongan besar
1 lembar Tissue dapur
Wajan pipih kecil
Bakwan Jagung
Porsi: 8-10 buah (tergantung besar bakwan jagung)
Waktu: 20 menit

Bahan:
200 gr Jagung (pisahkan per 100 gr)
2 bawang merah

4 bawang putih
Lada, gula & garam secukupnya
Tepung terigu
30 ml Air
2 telur

Cara membuat:
Blender halus 100 gr jagung, bawang merah, bawang putih dan
bumbui dengan lada dan garam secukupnya. Sisihkan.
Dalam wadah terpisah, masukkan 100 gr tepung terigu dan
bumbui dengan garam dan lada secukupnya. Tambahkan air
& aduk rata.
Masukkan telur. Jika adonan masih terlalu encer, tambahkan
lagi tepung hingga kental. Pastikan konsistensi adonan agak
kental agar garing dan tebal ketika digoreng.
Campurkan adonan jagung yang telah diblender ke dalam
adonan tepung terigu.
Tambahkan 100 gr bulir jagung untuk menambah tekstur.
Tambahkan irisan daun bawang dan aduk rata. semakin besar
potongan daun bawang, makan semakin terasa aroma dan
tekstur daun bawangnya.
Gunakan centong besar untuk menakan adonan dan
memasukkannya ke dalam minyak panas. Bakwan yang
nikmat adalah bakwan yang padat dan garing luarnya.
Goreng dalam api panas hingga kecoklatan.
Nikmati bakwan jagung setelah digoreng ketika masih garing.
Adonan yang tersisa dapat disimpan dalam kulkas selamat 3-4 hari.

Cookies choco chip soft


Bahan:
114 gr mentega
90 gr gula pasir
85 gr gula palem
1 butir telur

90 gr tepung terigu protein sedang


3 gr tepung maizena
100 gr tepung terigu protein tinggi
sdt baking powder
sdt baking soda
200 gr chocolate chip

Cara memasak:
Kocok mentega dan gula dengan mixer kecepatan tinggi sampai
berwarna pucat, masukkan telur satu persatu sampai adonan
ringan dan halus.
Campur bahan kering lalu masukkan ke dalam adonan basah
perlahan sambil diaduk dengen kecepatan mixer rendah.
Masukkan chocolate chip ke dalam adonan, aduk menggunakan
spatula sampai tercampur rata.
Simpan adonan dalam kulkas minimal 1 jam sampai 2 hari
sebelum dipanggang. Semakin lama akan semakin enak, tapi
semua tergantung kesabaran.
Panaskan oven pada suhu 150 derajat celcius, beri lapisan kertas
anti lengket / silpat pada loyang.
Bentuk adonan bulat, masing-masing sekitar 35 40 gram, atau
sebesar sendok ice cream. Letakkan di atas loyang dengan
jarak masing masing 5 cm.
Panggang selama 14 menit lalu keluarkan. Cookies akan terlihat
seperti belum matang penuh, tapi biarkan saja tetap dalam
loyang nya di luar oven kurang lebih 5 menit sebelum
disajikan.
Lebih enak dimakan hangat.
Chocolate chip bisa diganti dengan bahan lain, misalkan kacang,
coklat putih, permen, dsb.
Resep Bahan Adonan Dasar Cookies :
mentega 150 gram
margarin 300 gram
gula halus 150 gram
kuning telur 3 butir
putih telur 1 butir
susu bubuk 50 gram
vanili bubuk 1 sendok teh
tepung terigu protein sedang 700 gram

garam secukupnya
Cara Membuat Adonan Dasar Cookies :
Campur mentega, margarin, dan gula halus. Kocok dengan mixer
hingga rata.
Tambahkan kuning telur, putih telur, vanili, dan garam. Aduk dengan
sendok kayu hingga rata.
Masukkan terigu dan susu bubuk sedikit demi sedikit sambil diaduk
dengan sendok kayu hingga rata dan dapat dibentuk.
Adonan siap digunakan.
Bola-bola mie
BAHAN

200 g Mie telur rebus


300 g Daging ayam giling
4 btr Telur ayam
50 g Wortel
3 siung Bawang merah
3 siung Bawang putih
2 bh Daun bawang
1 btg Seledri
1 bks Masako Rasa Ayam (7,5 g)

CARA MASAK

Potong dadu wortel. Cincang bawang merah dan bawang putih. Iris-iris
seledri dan daun bawang. Potong-potong mie.
Kocok telur. Tambahkan ayam giling, mie, bawang merah, bawang putih,
seledri, daun bawang, wortel, dan Masako Rasa Ayam.
Bentuk adonan menjadi bola-bola kecil.
Goreng bola-bola mie hingga matang, angkat, dan sajikan.

Anda mungkin juga menyukai