Anda di halaman 1dari 5

Faktor Lingkungan dan Adat Istiadat

Lingkungan adat ini meliputi berbagai kegiatan yang dilakukan secara turun
temurun sejak dahulu ada dan dijaga baik proses dan tata caranya hingga
sekarang yang tentunya dikhususkan pada ibu hamil. Kegiatan tersebut
diantaranya adalah :
Mitos
Mitos ialah suatu kepercayaan yang melekat pada disuatu lingkungan
masyarakat tetentu pada daerah tertentu. Mitos bersifat local atau hanya pada
daerah tertentu yang memegang teguh kepercayaan tersebut, kadang mitos
berupa larangan atau hal yang harus dihindari karena mereka parcaya bila hal
tersebut dilakukan akan berdampak pada kehidupan mereka atau akan terjadi
hal buruk pada mereka. Di Indonesia, utamanya di pedesaan daerah Jawa
berlaku begitu banyak mitos (larangan) seputar kehamilan yang beredar di
masyarakat. Dari segi makanan, keseharian, tindak tanduk, ataupun semua hal
yang berkaitan dengan keseharian si ibu hamil ataupun si jabang bayi. Tradisi ini
amat kuat diterapkan oleh masyarakat. Beberapa mitos bahkan dipercaya
sebagai amanat / pesan dari nenek moyang yang jika tidak ditaati akan
menimbulkan dampak / karma yang tidak menyenangkan.
Padahal jika dinalar dengan akal sehat, diteliti dari segi medis, maupun dari segi
aqidah, banyak mitos yang tidak berhubungan. Walaupun maksud dari neneknenek moyang semuanya adalah baik tetapi tidak semua dari nasehat atau
pantangan kehamilan yang diberitahukan itu benar secara medis maupun ilmiah.
Kebanyakan hanya berdasarkan mitos atau kepercayan saja daripada
kenyataannya.
Pada dasarnya tujuan dari orang-orang terdahulu menciptakan mitos bermacammacam tentang kehamilan hanyalah supaya si Ibu hamil maupun suaminya
dapat menjaga kehamilan dengan baik. Tujuannya untuk menyiapkan kehamilan
yang sehat. Sehingga bisa menghindari hal-hal yang tidak diinginkan. Terutama
yang berkaitan dengan kebiasaan, konsumsi bahan makanan, dan sebagainya.
Berikut adalah beberapa mitos / adat istiadat Jawa yang berhubungan
dengan kehamilan:

Ibu hamil dan suaminya dilarang membunuh binatang. Sebab, jika


itu dilakukan, bisa menimbulkan cacat pada janin sesuai dengan
perbuatannya itu.
Fakta:
Tentu
saja
tak
demikian.
Cacat
janin
disebabkan
oleh
kesalahan/kekurangan gizi, penyakit, keturunan atau pengaruh radiasi.
Sedangkan gugurnya janin paling banyak disebabkan karena penyakit, gerakan
ekstrem yang dilakukan oleh ibu (misal benturan) dan karena psikologis
(misalnya shock, stres, pingsan). Tapi, yang perlu diingat, membunuh atau
menganiaya binatang adalah perbuatan yang tak bisa dibenarkan.

Membawa gunting kecil / pisau / benda tajam lainnya di kantung


baju si Ibu agar janin terhindar dari marabahaya
Fakta: Hal ini justru lebih membahayakan apabila benda tajam itu melukai si Ibu.

Ibu hamil tidak boleh keluar malam, karena banyak roh jahat yang
akan mengganggu janin.
Fakta: secara psikologis, Ibu hamil mentalnya sensitif dan mudah takut sehingga
pada malam hari tidak dianjurkan bepergian. Secara medis-biologis, ibu hamil
tidak dianjurkan keluar malam terlalu lama, apalagi larut malam. Kondisi ibu dan
janin bisa terancam karena udara malam kurang bersahabat disebabkan banyak
mengendapkan karbon dioksida (CO2).

Ibu hamil tidak boleh benci terhadap seseorang secara


berlebihan, nanti anaknya jadi mirip seperti orang yang dibenci
tersebut.
Fakta: Jelas ini bertujuan supaya Ibu yang sedang hamil dapat menjaga batinnya
agar tidak membenci seseorang berlebihan.

Ibu hamil tidak boleh makan pisang yang dempet, nanti anaknya
jadi kembar siam.
Fakta: Secara medis-biologis, lahirnya anak kembar dempet / kembar siam tidak
dipengaruhi oleh makanan pisang dempet yang dimakan oleh ibu hamil. Jelas ini
hanyalah sebuah mitos.

Amit-amit adalah ungkapan yang harus diucapkan sebagai


"dzikir"-nya orang hamil ketika melihat peristiwa yang
menjijikkan, mengerikan, mengecewakan dan sebagainya dengan
harapan janin terhindar dari kejadian tersebut.
Fakta: Secara psikologis, perilaku tersebu justru dapat berujung pada ketakutan
yang tidak bermanfaat.

Dilarang makan nanas, nanas dipercaya dapat menyebabkan janin


dalam kandungan gugur.
Fakta: Secara medis-biologis, Getah nanas muda mengandung senyawa yang
dapat melunakkan daging. Tetapi buah nanas yang sudah tua atau disimpan
lama akan semakin berkurang kadar getahnya. Demikian juga nanas olahan.
Yang pasti nanas mengandung vitamin C (asam askorbat) dengan kadar tinggi
sehingga baik untuk kesehatan.

Jangan makan buah stroberi, karena mengakibatkan bercakbercak pada kulit bayi.

Fakta: Tak ada kaitan bercak pada kulit bayi dengan buah stroberi. Yang perlu
diingat, jangan makan stroberi terlalu banyak, karena bisa sakit perut. Mungkin
memang bayi mengalami infeksi saat di dalam rahim atau di jalan lahir, sehingga
timbul bercak-bercak pada kulitnya.

Jangan makan ikan mentah agar bayinya tak bau amis.


Fakta: Bayi yang baru saja dilahirkan dan belum dibersihkan memang sedikit
berbau amis darah. Tapi ini bukan lantaran ikan yang dikonsumsi ibu hamil,
melainkan karena aroma (bau) cairan ketuban. Yang terbaik, tentu saja makan
ikan matang. Karena kebersihannya jelas terjaga ketimbang ikan mentah.

Jangan minum air es agar bayinya tak besar. Minum es atau


minuman dingin diyakini menyebabkan janin membesar atau
membeku sehingga dikhawatirkan bayi akan sulit keluar.
Fakta: Sebenarnya, yang menyebabkan bayi besar adalah makanan yang bergizi
baik dan faktor keturunan. Minum es tak dilarang, asal tak berlebihan. Karena
jika terlalu banyak, ulu hati akan terasa sesak dan ini tentu membuat ibu hamil
merasa tak nyaman. Lagipula segala sesuatu yang berlebihan akan selalu
berdampak tak baik.

Wanita hamil dianjurkan minum minyak kelapa (satu sendok


makan per hari) menjelang kelahiran. Maksudnya agar proses
persalinan berjalan lancar.
Fakta: Ini jelas tidak berkaitan. Semua unsur makanan akan dipecah dalam usus
halus menjadi asam amino, glukosa, asam lemak, dan lain-lain agar mudah
diserap oleh usus.
Upacara Adat Masa Kehamilan
a.

Upacara Mengandung Empat Bulan

Dulu Masyarakat Jawa Barat apabila seorang perempuan baru mengandung 2


atau 3 bulan belum disebut hamil, masih disebut mengidam. Setelah lewat 3
bulan barulah disebut hamil. Upacara mengandung Tiga Bulan dan Lima Bulan
dilakukan sebagai pemberitahuan kepada tetangga dan kerabat bahwa
perempuan itu sudah betul-betul hamil.
Namun sekarang kecenderungan orang-orang melaksanakan upacara pada saat
kehamilan menginjank empat bulan, karena pada usia kehamilan empat bulan
itulah saat ditiupkannya roh pada jabang bayi oleh Allah SWT. Biasanya
pelaksanaan upacara Mengandung empat Bulan ini mengundang pengajian
untuk membacakan doa selamat, biasanya doa nurbuat dan doa lainnya agar
bayinya mulus, sempurna, sehat, dan selamat.
b.

Upacara Mengandung Tujuh Bulan/Tingkeban

Upacara Tingkeban adalah upacara yang diselenggarakan pada saat seorang ibu
mengandung 7 bulan. Hal itu dilaksanakan agar bayi yang di dalam kandungan
dan ibu yang melahirkan akan selamat. Tingkeban berasal dari kata tingkeb
artinya tutup, maksudnya si ibu yang sedang mengandung tujuh bulan tidak
boleh bercampur dengan suaminya sampai empat puluh hari sesudah
persalinan, dan jangan bekerja terlalu berat karena bayi yang dikandung sudah
besar, hal ini untuk menghindari dari sesuatu yang tidak diinginkan. Di dalam
upacara ini biasa diadakan pengajian biasanya membaca ayat-ayat Al-Quran
surat Yusuf, surat Lukman dan surat Maryam.
Di samping itu dipersiapkan pula peralatan untuk upacara memandikan ibu hamil
, dan yang utama adalah rujak kanistren yang terdiri dari 7 macam buah-buahan.
Ibu yang sedang hamil tadi dimandikan oleh 7 orang keluarga dekat yang
dipimpin seorang paraji secara bergantian dengan menggunakan 7 lembar kain
batik yang dipakai bergantian setiap guyuran dan dimandikan dengan air
kembang 7 rupa. Pada guyuran ketujuh dimasukan belut sampai mengena pada
perut si ibu hamil, hal ini dimaksudkan agar bayi yang akan dilahirkan dapat
berjalan lancar (licin seperti belut). Bersamaan dengan jatuhnya belut, kelapa
gading yang telah digambari tokoh wayang oleh suaminya dibelah dengan golok.
Hal ini dimaksudkan agar bayi yang dikandung dan orang tuanya dapat berbuat
baik lahir dan batin, seperti keadaan kelapa gading warnanya elok, bila dibelah
airnya bersih dan manis. Itulah perumpamaan yang diharapkan bagi bayi yang
dikandung supaya mendapatkan keselamatan dunia-akhirat.
Sesudah selesai dimandikan biasanya ibu hamil didandani dibawa menuju ke
tempat rujak kanistren tadi yang sudah dipersiapkan. Kemudian sang ibu
menjual rujak itu kepada anak-anak dan para tamu yang hadir dalam upacara
itu, dan mereka membelinya dengan menggunakan talawengkar, yaitu genteng
yang sudah dibentuk bundar seperti koin. Sementara si ibu hamil menjual rujak,
suaminya membuang sisa peralatan mandi seperti air sisa dalam jajambaran,
belut, bunga, dsb. Semuanya itu harus dibuang di jalan simpang empat atau
simpang tiga. Setelah rujak kanistren habis terjual selesailah serangkaian
upacara adat tingkeban.
c.

Upacara Mengandung Sembilan Bulan

Upacara sembuilan bulan dilaksanakan setelah usia kandungan masuk sembilan


bulan. Dalam upacara ini diadakan pengajian dengan maksud agar bayi yang
dikandung cepat lahir dengan selamat karena sudah waktunya lahir. Dalam
upacara ini dibuar bubur lolos, sebagai simbul dari upacara ini yaitu supaya
mendapat kemudahan waktu melahirkan, lolos. Bubur lolos ini biasanya
dibagikan beserta nasi tumpeng atau makanan lainnya.
d.

Upacara Reuneuh Mundingeun

Upacara Reuneuh Mundingeun dilaksanakan apabila perempuan yang


mengandung lebih dari sembilan bulan,bahkan ada yang sampai 12 bulan tetapi
belum melahirkan juga, perempuan yang hamil itu disebut Reuneuh
Mundingeun, seperti munding atau kerbau yang bunting. Upacara ini

diselenggarakan agar perempuan yang hamil tua itu segera melahirkan jangan
seperti kerbau, dan agar tidak terjadi sesuatu yang tidak diinginkan.
Pada pelaksanaannya leher perempuan itu dikalungi kolotok dan dituntun oleh
indung beurang sambil membaca doa dibawa ke kandang kerbau. Kalau tidak
ada kandang kerbau, cukup dengan mengelilingi rumah sebanyak tujuh kali.
Perempuan yang hamil itu harus berbuat seperti kerbau dan menirukan bunyi
kerbau sambil dituntun dan diiringkan oleh anak-anak yang memegang cambuk.
Setelah mengelilingi kandang kerbau atau rumah, kemudian oleh indung
beurang dimandikan dan disuruh masuk ke dalam rumah. Di kota pelaksanaan
upacara ini sudah jarang dilaksanakan.

Asrinah, dkk.2010. Asuhan Kebidanan Masa Kehamilan. Yogyakarta: Graha Ilmu


MIMS Bidan. Edisi pertama. 2011

Anda mungkin juga menyukai