Anda di halaman 1dari 26

TRY OUT I

1. Anak laki-laki usia 10 tahun dibawa dengan keluhan mata merah sejak 1
bulan yang lalu. Keluhan tidak disertai pandangan kabur. Pemeriksaan
oftalmologi : terdapat folikel-folikel di limbus kornea. Diagnosis yang paling
mungkin adalah
a. Konjungtivitis viral akut
b. Konjungtivitis vernal
c. Konjungtivitis trakomatos
d. Konjungtivitis bacterial kronis
e. Konjungtivitis cum flygten
2. Anak perempuan usia 9 tahun datang dengan keluhan kedua mata gatal.
Pada pemeriksaan ditemukan blepharospasm, fotofobia, dan sekret mata
yang copious mucoid. Tajam penglihatan dalam batas normal. Ditemukan
gambaran

cobblestone

appearance

pada

palpebral

superior.

Penatalaksanaan yang tepat pada kasus ini adalah


a. Antibiotic topical
b. Antihistamin topical
c. Artificial tear
d. Antimetabolik topical
e. Acyclovir topical
3. Laki-laki usia 60 tahun datang dengan keluhan mata kiri merah, nyeri,
penglihatan berkurang sejak 2 hari yang lalu. Gatal, mata terasa ada pasirnya
(-). Mual dan muntah (+). Riwayat hipertensi dan diabetes mellitus (-), RPK
diabetes mellitus dan hipertensi (-). Penglihatan mata kanan berkurang, tetapi
tidak merah. Pemeriksaan mata kanan : visus 4/60 dikoreksi menjadi 6/0, TIO
normal, segmen anterior dbn, lensa : katarak imatur, shadow test (+), dan
segmen posterior kesan baik. Pemeriksaan kiri : visus 1/600 tidak bisa
dikoreksi, konjungtiva bulbi hiperemis (+), TIO (++), CO dangkal, dan segmen
posterior tampak kabur. Maka diagnosisnya adalah
a. Glaukoma sekunder akut OS dan katarak imatur ODS
b. Retinitis OS dan glaucoma ODS
c. Katarak matur OS dan Glaukoma Simpleks ODS
d. Katarak matur OS dan katarak imatur ODS
e. Glaukoma simpleks OS dan katarak matur ODS
4. Seroang pekerja laki-laki usia 34 tahun mengeluh pilek, bersin-bersin, hidung
buntu diikuti sakit kepala. Pilek mula-mula encer, tetapi setelah beberapa hari
kental. Hasil pemeriksaan hidung terdapat cairan kental, konkha hiperemi,
dan udem. Diagnosis yang tepat untuk kasus ini adalah
a. Rhinitis akuta
b. Sinusitis frontalis

c. Rhinitis alergi
d. Sinusitis maxillaris
e. Rhinitis Vasomotor
5. Anak usia 5 tahun dibawa dengan demam tinggi sejak 5 hari yang lalu. Sejak
2 hari yang lalu anak sering terbangun dari tidur sambil menangi dan
memegang telinga kanannya. Anak juga menderita batuk pilek selama 2
minguu. Penanganan yang tepat adalah
a. Parasintesis, antibiotic, dekongestan, antiinflamasi
b. Parasintesis, antibiotic, roboransia, dekongestan
c. Parasintesis, antibiotic, dekongestan, antipiretik
d. Antibiotic, antipiretik, dekongestan, antivirus
e. Antibiotic, antipiretik, dekongestan, analgesic
6. Perempuan usia 20 tahun datang dengan keluhan nyeri pada telinga kanan.
Nyeri dirasakan sejak 2 hari yang lalu. Keluhan ini disertai dengan penurunan
pendengaran. Keluhan timbul setelah pasien membersihkan liang telinganya
sendiri. Pada PF ditemukan nyeri tekan tragus, nyeri tarik auricular, liang
telinga luar edema, dan membrane timpani sulit dinilai. Diagnosis yang paling
tepat untuk kasus ini adalah
a. Otitis media akut
b. Otitis media perforate
c. Otitis eksterna
d. Otitis media kronik
e. Otitis media kronis eksaserbasi akut
7. Seorang laki-laki berusia 50 tahun mengeluh ibu jari kaki kanan terasa nyeri
hebat dan bengkak. Pasien sebelumnya berekreasi di daerah perkebunan
tanpa menggunakan alas kaki. Pada pemeriksaan fisik ditemukan tanda vital
normal, artritis pada metatarsophalangeal 1 kaki kanan. Gold standar untuk
diagnosis pasien adalah..
a. Cairan sendi mengandung Kristal monosodium urat
b. Cairan sendi mengandung nanah
c. Kadar asam urat serum tinggi
d. Kadar kolesterol tinggi
e. Kadar asam urat urin tinggi
8. Seorang laki-laki 70 tahun datang ke rumah sakit dengan keluhan kaki kanan
terasa lemah dan sulit untuk bicara. Riwayat hipertensi (+). Pada
pemeriksaan fisik ditemukan TD : 175/110 mmHg. Keluhan pasien
menghilang dalam waktu 12 jam. Diagnosis pada kasus di atas adalah
a. Stroke iskemik
b. Serangan iskemik transien
c. Stroke hemoragik
d. RIND
e. Stroke in evolution

9. Seorang anak usia 9 bulan datang dengan keluhan riwayat kejang 1 jam
sebelumnya. Keluhan disertai dengan demam sejak 2 hari yang lalu. Anak
menangis saat kejang dan tertidur beberapa saat setelah kejang. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan anak tampak lelah, dengan suhu 39C. Setelah
pemasangan infus pasien kembali kejang. Obat yang tepat untuk diberikan
adalah
a. Diazepam 5 mg rektal
b. Diazepam 10 mg bolus
c. Diazepam 5 mg oral
d. Diazepam 5 mg bolus
e. Diazepam 10 mg rektal
10. Seorang laki-laki berusia 20 tahun dibawa ke UGD dalam keadaan tidak
sadar setelah mengalami kecelakaan lalu lintas. Pada pemeriksaan fisik
ditemui memar di kepala dan pupil konstriksi. Pemeriksaan tanda vital
dijumpai kesadaran spoor, TD sistol 90 mmHg, denyut nadi hampir tidak
teraba, RR 20x/menit dengan suara stridor. Untuk mengurangi edema, dokter
melakukan pemberian diuretic. Pilihan obat diuretic yang tepat adalah
a. Furosemid
b. Klortalidom
c. Spironolakton
d. Manitol
e. Bumetamid
11. Wanita datang dengan keluhan sesak napas. Jika berjalan sepanjang 20
meter sudah terengah-engah. Keluhan dirasakan sejak 3 bulan yang lahir.
Hasil foto thorax menunjukkan batas jantung melebar dengan kesuraman dan
bat wing pada pulmo. Kemungkinan yang terjadi pada pasien adalah
a. Atelectasis
b. Efusi pleura
c. Pneumonia lobaris
d. Tumor paru
e. Edem pulmo
12. Laki-laki usai 68 tahun datang ke poliklnik RS dengan keluhan sesak napas
yang memberat sejak 3 hari yang lalu. Keluhan tidak pernah hilang selama 6
bulan dan semakin memberat. Pasien memiliki riwayat merokok 2 bungkus
per hari selama 20 tahun. PF ditemukan TD 140/80 mmHg, RR 34x/menit,
pergerakan paru simetris, fokal fremitus nrmal, sonor pada kedua lapangan
paru, suara napas dasar normal, didapatkan tambahan wheezing pada saat
ekspirasi, terdapat ronki pada basal paru kanan dan kiri. Pada pemeriksaan
foto thorax ditemukan diafragma letak rendah. Pada pemeriksaan darah rutin
semua dalam batas normal. Diagnosis yang paling mungkin adalah

a. Bronkhitis
b. PPOK eksaserbasi akut
c. Atelektasis
d. Bronkhitis
e. Asma bronchial
13. Laki-laki usia 30 tahun mengeluh sesak napas disertai keluar keringat besarbesar dan gelisah setelah menyapu halaman. Keluhan ini baru pertama kali
dirasakan. PF ditemukan vocal fremitus menurun-hilang, perkusi hipersonortimpani, auskultasi silent chest. Penanganan yang sebaiknya dilakukan
adalah
a. Memberi bronkodilator
b. Injeksi antibiotic spectrum luas
c. Pasang ET
d. Memberi masker oksigen
e. Dekompresi pada SIC II
14. Wanita 45 tahun datang dengan keluhan sesak dan nyeri dada kanan. PF
tidak ditemukan ronki, palpasi redup di sisi paru kanan atas. Pemeriksaan
rontgen thorax terdapat cairan di pleura kanan dan masa di paru kanan atas.
Tes rivalta negative. Penanda tumor pada kasus di atas adalah
a. CEA
b. CA125
c. PSA
d. CA 19.9
e. CA 15.3
15. Perempuan usia 35 tahu P3A0 datang dengan keluhan perdarahan per
vaginam sejak 2 jam yang lalu setelah melahirkan. PF didapatkan kesadaran
somnolen, KU tampak sakit berat, TD 60/palpasi, Nadi 114, RR 26, Suhu
36,8, dan akral dingin. Tindakan awal yang dilakukan untuk menangani
pasien ini adalah
a. Tampon per vaginam
b. Transfuse darah
c. RJP
d. Resusitasi cairan NaCl 0,9%
e. Kompresi bimanual
16. Perempuan usia 30 tahun datang dengan keluhan keluar darah dari jalan lahir
sedikit-sedikit sudah 1 minggu terakhir ini. Didapatkan riwayat tidak
menstruasi 3 bulan. Pasien belum punya anak dan sudah menikah selama 6
tahun. PF pasien tampak anemis. Pemeriksaan dalam uterus teraba usia
kehamilan 8 minggu. Nyeri goyang portio (+), adneksa parametrium kanan
dan kiri tidak teraba, tes PP (+). Diagnosis yang tepat untuk pasien ini
adalah
a. Mola hidatidosa

b. Abortus inkompletus
c. Missed abortion
d. Kehamilan ektopik
e. Abortus kompletus
17. Perempuan usia 40 tahun G5P2A2 hamil 8 bulan datang dengan keluhan
perdarahan per vaginam, banyak, 5-6 duk kain pada perdarahan didapatkan
gumpalan darah yang banyak, tetapi nyeri perut tidak ada. Pasien juga
pernah mengalami hal demikian pada kehamilan sebelumnya. Saat itu usia
kandungan pasien 7 bulan, pasien mengalami perdarahan per vaginam,
namun perdarahan berhenti dengan sendirinya. Diagnosis pasien tersebut
adalah
a. Plasenta previa
b. Vasa previa
c. Solusio plasenta
d. Abortus
e. Plasenta letak rendah

18. Perempuan G4P2A1 usia 30 tahun hamil 40 minggu datang karena keluar air
dari vagina 30 menit yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan janin
tunggal, presentasi kepala, kepala sudah masuk panggul dan sudah tampak
di introitus vagina. Diagnosis yang paling tepat adalah
a. Kala II
b. Kala III
c. Kala IV
d. Kala I fase laten
e. Kala I fase aktif
19. Perempuan usia 20 tahun datang dengan suaminya ingin berkonsultasi
menggunakan kontrasepsi. Penderita memiliki riwayat KET 4 bulan yang lalu.
Metode kontrasepsi yang tidak boleh digunakan pada pasien ini adalah
a. IUD
b. Kap servikal
c. Kondom
d. Pil kombinasi
e. Pil progestin
20. Perempuan usia 25 tahun G3P2A0 hamil 39 minggu datang untuk periksa
kehamilan. Leopold I didapatkan TFU pada pertengahan antara processus
xyphoideus dan pusat, Leopold II ballottement +), Leopold III tidak teraba
bagian janin. Diagnosis pasien ini adalah
a. Letak sungsang
b. Letak oblik
c. Letak lintang

d. Letak kepala
e. Letak membujur
21. Perempuan berusia 30 tahun G3P2A0 dayang dengan keluhan mulas sejak 1
hari yang lalu. Duah dipimpin 3 jam oleh dukun beranak, namun tidak juga
lahir. Status generalisata dbn. Staus obstetric his adekuat, DJJ 138-140,
kepala engaged di staion 4+. Tindakan yang selanjutnya dilakukan adalah
a. Ekstraksi vakum
b. Ekstraksi forcep
c. Induksi persalinan
d. Dilakukan SC
e. Dipimpin mengejan
22. Laki-laki usia 34 tahun jatuh dari ketinggian dengan posisi duduk 3 jam yang
lalu. Pasien mengeluhkan tidak bisa BAK, PF ditemukan butterfly appearance
pada skrotum, terdapat perdarahan di meatus uretra eksterna. Pemeriksaan
penunjang yang diperlukan adalah
a. USG
b. BNO
c. Uretrosistography
d. IVP
e. Urethrography retrograde
23. Pria 20 tahun datang dengan keluhan bengkak pada kantung dan buah zakar
sebelah kanan sejak 3 hari yang lalu. Keluhan dirasakan setelah mengangkat
benda berat. Pasien juga menderita sakit kelenjar parotis sejak 5 hari yang
lalu. PF ditemukan skrotum dan testis kanan bengkak, kemerahan, dan nyeri.
Nyeri berkurang jika skrotum diangkat. Diagnosis kasus tersebut adalah
a. Hidrokel
b. Torsio testis
c. Orkitis
d. Hernia skrotalis
e. Tumor testis
24. Laki-laki usia 72 tahun datang dengan keluhan nyeri lutut. Pada peeriksaan
ditemukan krepitasi tanpa ada tanda radang yang jelas pada lutut. TB 170
cm, BB 90 kg. hasil radiologi didapatkan osteofit dan penipisan celah sendi.
Tindakan yang tepat diberikan pada pasien adalah
a. Imobilisasi
b. Mengurangi berat badan
c. Pemberian antibiotic
d. Pemberian vitamin D
e. Pemberian kalsium dosis tinggi
25. Laki-laki 40 tahun datang dengan keluhan paha kanan sakit setelah
kecelakaan 1 jam SMRS, pada pemeriksaan tampak fleksi, endorotasi, dan

adduksi. Neurovaskularisasi tampak baik da nada gerakan terbatas karena


nyeri. Diagnosis pasien ini adalah
a. Fraktur shaft femur dextra
b. Fraktur neck femur dextra
c. Dislokasi posterior hip joint dextra
d. Fraktur kaput femur dextra
e. Dislokasi anterior hip joint dextra
26. Pria 30 tahun mengeluh betisnya terasa sakit. Hal ini diketahui pasien setelah
terbentar kuat saat bermain bulutangkis. Dari pemeriksaan fisik didapatkan
betis terasa tegang, nyeri bila ditekan, dan teraba massa ireguler di tengah
betis. Diagnosis yang mungkin adalah
a. Rupture Achilles
b. Instabilitas tumit
c. Bursitis otot gastrocnemius
d. Tendinitis Achilles
e. Spasme otot gastrocnemius
27. Seorang wanita usia 28 tahun mengeluh ada bercak kemerahan pada perut
dan punggung sejak 2 minggu yang lalu. Awalnya lesi kemerahan terseut di
dekat pusar diameter 3 cm dan sedikit gatal, kemudian diberi antijamur tidak
berkurang dan lesi bertambah banyak. Pada pemeriksaan kulit didapatkan
macula eritoskuamosa di perut dan punggung, bentuk lonjong sesuai lipatan
kulit, batas tegas, dan tepi meninggi. Tes KOH (-) dan tetesan lilin (-).
Diagnosisnya adalah
a. Tinea korporis
b. Parapsoriasis
c. Psoriasis
d. Ptiriasis versikolor
e. Ptiriasis rosea
28. Seorang perempuan usia 32 tahun datang ke klinik dokter umum dengan
keluhan timbul bintil di kemaluan sejak 1 tahun yang lalu. Bintil lebih dari satu,
tidak nyeri, tidak ada keluar cairan dari kemaluan, dan membentuk pola
seperti jengger ayam. Pada pemeriksaan ginekollogis ditemukan bintil yang
tumbuh di sekitar vulva dan perianal. Penyakit tersebut disebabkan oleh
virus
a. Human papilloma virus
b. Varicella virus
c. Herpes simplex virus
d. Human herpes virus
e. Human pox virus
29. Seorang wanita datang dengan keluan keluar cairan dari jalan lahir berwarna
cokelat, berbau busuk, terasa nyeri saat berhubungan dengan suami, pada
PF didapatkan ulkus dan eritema pada serviks dan vagina. Pada pemeriksaan

mikroskopis ditemukan bentuk piriformis + flagella. Penyebab utama penyakit


diatas adalah
a. Candida albicans
b. Treponema pallidum
c. Trichomonas vaginalis
d. Gardnerella vaginalis
e. Pallidum Neisseria

30. Seorang pria usia 21 tahun datang dengan keluhan muncul bintil merah di
wajah, lengan atas kanan dan kiri, papul hiperemis, dan komedo. Diagnosis
yang paling tepat adalah
a. Rosasea
b. Acne vulgaris
c. Miliaria
d. Milia
e. Dermatitis atopic
31. Seorang laki-laki usia 40 tahun datang dengan keluhan bintil berair dan gatal
di kedua kakinya sejak 2 minggu yang lalu. Pasien bekerja sebagai petani.
UKK ditemukan lesi multiple berupa vesikel, bula, dan pustule dengan dasar
eritema

terutama

di

kedua

telapak

kaki.

Pemeriksaan

awal

untuk

menegakkan diagnosis di atas adalah


a. Tes kulit antigen trichophyton
b. Pemeriksaan tes tzanck untuk lesi berair
c. Pemeriksaan lampu wood
d. Pemeriksaan jamur dengan KOH 10%
e. Pemeriksaan kultur jamur dengan sediaan SDA
32. Seorang pria usia 32 tahun dikonsulkan ke poliklinik jiwa karena sering
mengeluh perut kembung, BAB tidak lancar, dan merasa seperti ada yang
bergerak pada ususnya sejak 10 bulan yang lalu. Pasien yakin bahwa ia
mengalami tumor ganas di dalam perutnya. Hasil pemeriksaan bagian
penyakit dalam tidak ditemukan kkelainan. Penatalaksanaan yang paling
tepat untuk pasien ini adalah
a. Antiansietas dan psikoterapi kognitif-perilaku
b. Antipsikotik dan psikoterapi suportif
c. Antidepresan dan psikoterapi suportif
d. Antipsikotik dan psikoterapi kognitif-perilaku
e. Antimanic dan psikoterapi suportif
33. Seorang laki-laki 40 tahun datang dengan keluhan sulit berjalan, kaku, tangan
tremor, air liur banyak. Pasien merupakan pasien gangguan jiwa yang

mendapat terapi rutin tiap bulannya. Obat golongan yang menyebabkan efek
ini adalah
a. Antipsikotik
b. Antidepresan
c. Antimania
d. Anitanxietas
e. Antikonvulsan
34. Serang wanita 35 tahun datang dengan keluan sering berdebar-debar,
berkeringat dingin, nyeri dada sebelah kiri seperti ditusuk hingga ke belakang,
kesemutan di dada kiri menjalar ke lengan kiri, sesak, disertai mual dan
muntah. Hasil pemeriksaan fisik dan laboratorium dalam batas normal. Pada
saat dokter menyatakan tidak didapatkan kelainan, pasien tidak percaya
dengan keterangan dokter tersebut sehingga pasien pergi ke dokter lain.
Diagnosis yang paling tepat adalah
a. Gangguan panic
b. Gangguan psikotik
c. Gangguan ansietas
d. Gangguan somatoform
e. Gangguan dismorfik
35. Seorang wanit 40 tahun datang ke IGD dengan keluhan sesak dan nyeri dada
serta merasa takut terkena stroke/serangan jantun. Lima hari yang lalu pasien
pernah mondok dengan keluhan yang sama. Berdasarkan pemeriksaan
status mentalis, didapatkn adanya free floating anxiety dan preokupasi
stroke/serangan jantung. Terapi yang tepat adalah
a. TFP
b. Risperidon
c. Haloperidol
d. Lithium
e. Alprazolam
36. Perempuan 10 tahun datang dengan keluhan memar-memar pada lengan
bawah sisi luar dan tungkai bawah bagian tibia tanpa diawali adanya trauma
sejak 1 minggu yang lalu. Anak tampak pucat, lemah. Pada pemeriksaan fisik
tampak anak lemah, sclera tidak ikterik, konjungtiva anemis, dan pemeriksaan
fisik lain ditemukan adanya hepato megali dan spleen S1. Pada pemeriksaan
lab ditemukan Hb 9 g/dl, leukosit 50.000, trombosit 134.000, diff count
0/0/0/3/8/15. Diagnosisnya adalah
a. Anemia hemolitik
b. Leukimia akut
c. Karsinoma hepar
d. ITP
e. Anemia aplastic

37. Anak laki-laki usia 6 bulan diantar ibu untuk imunisasi. Ibu lupa jadwal
imunisasi anak. Seharusnya anak mendapatkan imunisasi DPT-3 tetapi anak
masih dalam pengobatan antibiotic selama 4 hari karena menderita diare
lendir darah dan demam. Saat ini anak tidak ada keluhan, sudah bebas diare
4 hari dan bebas demam 2 hari. Yang sebaiknya dilakukan adalah
a. Imunisasi ditunda sampai 1 minggu bebas demam
b. Imunisasi tetap dilakukan dan antibiotic dihentikan sementara
c. Imunisasi ditunda sampai 1 minggu bebas antibiotic
d. Imunisasi tetap dilakukan dan antibiotic diteruskan
e. Imunisasi ditunda sampai 1 minggu bebas diare
38. Bayi laki-laki usia 5 hari dirawat di bangsal perinatology dengan keluhan
kejang berulang. Bayi lahir ditolong bidan dengan BB 2.800 gram, PB 45 cm,
kehamilan cukup bulan. Ketuban pecah 20 jam menjelang persalinan, warna
hijau kental dan berbau. Karena kondisi bayi cukup aktif, bayi diperbolehkan
pulang usia 2 hari. Sejak usia 3 hari bayi mengalami demam, mulai malas
menyusu dan tampak letargis. Pemeriksaan penujang yang sebaiknya
dilakukan di awal rawatan pasien ini adalah
a. Kultur darah
b. EEG
c. Pungsi lumbal
d. USG kepala
e. CT scan kepala
39. Laki-laki 22 tahun membawa hasil lab medical check up dengan hasil
peningkatan enzim hati dengan HbsAg +. Hasil lab didapatkan cdc dbn, ALT
765, AST 680, HbsAg +, IgM anti HAV +, IgM anti HBC -, antigen HBE +, IgG
anti HBC +. Diagnosis kasus tersebut adalah
a. Hepatitis A akut dan hepatitis B kronis
b. Hepatitis A akut dan hepatitis B pembawa
c. Windows period hepatitis B dan hepatitis A akut
d. Hepatitis B akut dan hepatitis A akut
e. Hepatitis A kronis dan hepatitis B akut
40. Anak usia 8 tahun datang dengan keluhan diare disertai lendir dan darah,
nyeri perut (+), muntah (+), dan nafsu makan menurun. PF ditemukan
konjungtiva anemis dan perut sedikit distensi. Ibu pasien membawa hasil
pemeriksaan feses yang dilakukan pada saat pemeriksaan sebelumnya, yaitu
didapatkan sesuatu yang lonjong dan ujungnya seperti tutup botol. Penyebab
gejala tersebut adalah
a. Trichuris trichiura
b. Ascaris lumbricoides
c. Oxyuris vermicularis
d. Taenia saginata

e. Necator americanus
41. Wanita usia 20 tahun datang setelah memakan 15 tablet paracetamol ketika
percobaan bunuh diri. Sekarang pasien mengalami penurunan kesadaran
dengan tanda vital normal. Yang harus dilakukan adalah
a. Kumbah lambung
b. Diberi karbon aktif
c. N-asetil sitein
d. Diberikan susu
e. Diberikan O2 dengan sungkup
42. Anak perempuan usia 7 bulan dibawa dengan keluhan BAB berlendir dan
berdarah sejak 1 hari yang lalu, frekuensi 3x/hari, jumlah 1-2 sednok
makan/kali. Anak saat ini menapatkan bubur susu 2x/hari dan susu formula
sejak usia 6 bulan, riwayat ganti susu formula tidak ada, riwayat bising usus
ada saat usia 1 bulan. PF normal, status gizi baik, mata tidak cekung, turgor
baik. Perut tampak lemas dengan bising usus normal, tidak ditemukan
perdarahan di tempat lain. Diagnosis yang tepat adalah
a. Invaginasi
b. Hirschprung
c. Disentri basiler
d. Disentri amuba
e. Alergi susu sapi
43. Pasien laki-laki usia 50 tahun datang ke IGD RS luka remuk tulang di tungkai
bawah dan kaki kanan akibat kecelakaan lalu lintas. Dari tungkai, darah
mengalir terus sehingga pasien mulai mengalami penurunan kesadaran.
Dokter ingin mengamputasi kaki kanan pasien tersebut. Secara medikolegal
apakah tindakan ini benar ?
a. Tidak dibenarkan, karena RS perlu menghubungi keluarga untuk segera
memberikan keputusan
b. Dibenarkan, karena belum tercantum dalam aspek hukum
c. Dibenarkan, karena sesuai dengan protap IGD
d. Tidak dibenarkan, karena untuk tindakan yang berakibat besar perlu
diminta persetujuan pasien/keluarga
e. Dibenarkan, karena untuk keselamatan/life saving

44. Laki-laki ditemukan tergantung di kamar dengan kamar terkunci dari dalam,
ada surat yang ditinggalkan, TKP dalam kondisi tenang, tali yang menjerat
leher dalam simpul hidup. Cara kematian korban adalah
a. Hanging
b. Bunuh diri
c. Simulated hanging

d. Kecelakaan
e. Pembunuhan
45. Seorang laki-laki berusia 48 tahun datang dengan keluhan gula darah masih
tetap tinggi walaupun sudah menjalani pengaturan diet diabetes dan
olahraga. Pasien sudah didiagnosis menderita DM sejak 3 tahun yang lalu.
Pada pemeriksaan fisik ditemukan BB 94 kg, TB 165 cm. Pemeriksaan
laboratorium

ditemukan

kadar

glukosa

darah

sewaktu

290

mg/dL.

Penatalaksanaan selanjutnya yang tepat untuk pasien ini adalah


a. Diet diabetes + olahraga + injeksi insulin 3x6 unit SC setiap akan makan
b. Tetap dilanjutkan diet diabetes + metformin 3x500 mg
c. Diet diabetes + olahraga + glibenklamid 1x2,5 mg sebelum makan pagi
d. Diet diabetes + olahraga + metformin 3 x 500 mg
e. Diet diabetes + glibenklamid 1x2,5 mg sebelum makan makan pagi
46. Bayi 1 tahun datang dengan keluhan batuk dan demam sejak 2 hari yang lalu.
Menurut alloanamnesis, keluhan disertai lidah bayi berwarna putih yang
membuat bayi malas menetek. Bayi lahir spontan, berat bayi lahir 2.600 gram
di bidan. ASI selama 1 tahun, 6 bulan sebelumnya ibu pasien mengeluh
adanya oral trust, pembesaran kelenjar getah bening leher, dan terdapat
tanda moniliasi. Cara penularan penyakit ibu ke bayi adalah
a. Infeksi nasokomial
b. Melalui ASI dan sekret tubuh lainnya
c. Melalui inhalasi/droplet
d. Proses vertical saat persalinan
e. Kontak langsung yang berjangka waktu lama
47. Perempuan usia 50 tahun datang dengan keluahn sering sakit kepala dan
tengkuk sejak 1 bulan yang lalu. PF ditemukan TD 180/100 mmHg, GDS 280
mg/dl. Obat anti hipertensi yang paling tepat diberikan pada pasien ini
adalah
a. Beta bloker
b. ARB
c. Calcium channel blocker
d. ACEI
e. Diuretik
48. Perempuan usia 36 tahuun datang dengan keluhan benjolan di leher depan
yang diderita sejak 2 tahun yang lalu. PF didapatkan nodul tiroid soliter yang
ikut bergerak saat menelan dan tidak nyeri. Pemeriksaan fungsi tiroid dalam
batas normal. Pemeriksaan penunjang awal yang paling tepat untuk
menegakkan diagnosis pada pasien ini adalah
a. MRI
b. FNAB
c. USG Tiroid
d. Sidik tiroid

e. CT Scan
49. Seorang wanita usia 80 tahun datang dengan keluhan tidak bisa BAB, nyeri
perut, mual, dan muntah. Daari hasil pemeriksaan dokter menyarankan untuk
rawat inap. Namun pasien menolak dan mengatakan lebih baik meninggal di
rumah saja. Dokter dan keluarga pasien tidak berhasil membujuk pasien.
Prinsip bioetik yang dilakukan dokter tersebut adalah
a. Justice
b. Autonomy
c. Non-maleficence
d. Beneficence
e. Altruisme
50. Seorang anak laki-laki usia 12 tahun datang diantar ibunya dengan keluhan
demam 2 hari disertai nyeri keala, mual, dan muntah. Pada pemeriksaan fisik
ditemukan TD 100/60 mmHg, Nadi 96x/menit, RR 20 x/menit, Suhu 39,5C,
rumple test +, trombosit 135.000, tidak ditemukan kelainan lain pada
pemeriksaan fisik dan laboratorium. Dokter menyarankan ke ibu pasien agar
anaknya berobat jalan. Namun ibu pasien menginginkan anaknya dirawat ina.
Beda empati dari seimpati yang dapat diberikan dokter adalah
a. Dokter memahami ketakutan dan kekhawatiran ibu pasien dann ikut
merefleksikan pemahamannya
b. Dokter memahami ketakutan

dan

kekhawatiran

ibu

pasien,

dan

meluluskan permintaannya unutk dirawat inap


c. Dokter memahami kekhawatiran ibu pasien tapi tetap bertindak sesuai
pertimbangan medis
d. Dokter memahami ketakutan dan kekhawatiran ibu pasien dan ikut
merasakan perasaan yang sama
e. Dokter menggali emosi perasaan yang melatarbelakangi keinginan ibu
pasien untuk dirawat inap
51. Seorang perempuan berusia 60 tahun diantar keluarganya ke puskesmas
dengan keluhan luka bernanah pada kaki kanan disertai sulit berjalan sejak 1
bulan yang lalu. Pasien memiliki riwayat DM tipe 2 sejak 20 tahun yang lalu.
Setelah melakukan perawatan terhadap kakinya, dokter juga memberikan
informasi tentang penyakitnya dan edukasi gizi. Prinsip yang sedang
dijalankan dokter tersebut adalah
a. Komprehensif
b. Kolaboratif
c. Personil
d. Kesinambungan
e. Holistik

52. Seorang dokter menjadi bintang iklan untuk sebuah produk jamu masuk
angina. Aspek yang dilanggar adalah
a. Meresahkan
b. Terpengaruh oleh pihak lain
c. Sumpah dokter
d. Tidak sesuai dengan standar profesi
e. Mengumumkan sesuatu yang belum jelas hasil terapinya
53. Seorang perempuan berusia 27 tahun diantar oleh seseorang yang sedang
melewati jalan menuju UGD setelah kecelakaan lalu lintas. Penderita
mengalami trauma kepala dan harus segera dilakukan operasi trepanasi
untuk menyelamatkan nyawa pasien. Saat akan dilakukan tindakan, keluarga
tidak ada yang datang. Tindakan yang tepat adalah
a. Meminta dokter yang menandatangani persetujuan operasi
b. Lakukan saja tindakan trepanasi tanpa menunggu persetujuan
c. Meminta polisi yang menangani kasus menandatangani persetujuan
tindakan
d. Meminta orang yang mengantar yang menandatangani persetujuan
operasi
e. Menunggu keluarga datang terlebih dahulu
54. Pasien perempuan berusia 24 tahun datang dengan keluhan lemas, letih,
lesu, dan nampak pucat sejak 3 bulan yang lalu. Pasien ini juga mengeluhkan
beberapa kali pernah mimisan dan mengalami perdarahan gusi. Konjungtiva
anemis, sklera tidak ikterik. Hasil pemeriksaan laborat, Hb: 3 gr/dl, leukosit:
87000, trombosit: 150000, hitung jenis leukosit: 0/4/20/72/32/3. Diagnosis
yang paling mungkin pada pasien ini ialah ......
A. ALL
B. CLL
C. AML
D. CML
E. Thalassemia
55. Ny. Rita 45 tahum datang dengan keluhan mata kuning sejak 2 minggu lalu.
Keluhan ini disertai nyeri perut kanan atas ringan yang hilang timbul, mual,
dan warna BAB menjadi seperti dempul. Hasil laborat didapatkan bilirubin
total 13 mg/dl, bilirubin indirek 1 mg/dl, bilirubin direk 12 mg/dl. Apa diagnosis
yang paling mungkin .....
A. Hepatitis Akut
B. Kolesistitis
C. Koledokolitiasis
D. Pankreatitis Akut
E. Kolangitis
56. Tn. Hendra 65 tahun datang dengan keluhan penurunan kesadaran,
seminggu lalu pasien batuk berdahak disertai sesak. Semakin hari batu dan

sesak dirasakan makin produktif. Kondisi yang makin memburuk tersebut


membuat pasien masuk RS. Sehari setelah dirawat di RS pasien mengalami
demam tinggi. Hasil foto toraks ditemukan infiltrat luas menyebar di kedua
lapang paru. Diagnosis pasien ini adalah .......
A. HCAP
B. HAP
C. VAP
D. CAP
E. Pneumonia Lobaris
57. Ny. Dela 60 tahun datang dengan keluhan sariawan yang tidak kunjung
sembuh. Keluhan disertai rasa mudah lelah, ruam merah di kulit wajah tidak
gatal, dan pasien juga sering mengeluhkan bahwa dirinya tidak tahan dengan
terik cahaya matahari. Hasil pemeriksaan laborat awal didapatkan hb: 9
mg/dl, leukosit: 12000, trombosit: 140000. Pemeriksaan penunjang berikutnya
yang diperlukan untuk menegakkan diagnosis ialah ......
A. Apusan darah
B. CRP
C. ANA test
D. Skin prick test
E. Renal function test
58. Ny. Rizka berusia 38 tahun datang dengan keluhan nyeri perut hilang timbul
sejak 3 bulan lalu. Nyeri perut dirasakan makin parah jika pasien sedang
banyak pikiran, dan terasa berkurang setelah BAB. Akhir-akhir ini BAB pasien
menjadi lebih serung. Apa kemungkinan diagnosisnya ......
A. IBD
B. IBS
C. AdenoCa Colon
D. Divertikulitis
E. Gastritis erosiva
59. Seorang pria berusia 40 tahun dirujuk dengan keluhan sesak nafas berat.
Sebelumnya pasien demam dan batuk selama lebih dari 7 hari. Tekanan
darah 110/70, nadi 96 kali/menit, nafas 28 kali/menit, suhu 38.5 derajat
celsius. Hasil laborat: Hb 11, Leukosit 140000, Trombosit 200000, CRP
meningkat. Diagnosis pasien ini adalah .....
A. SIRS
B. Sepsis
C. Severe Sepsis
D. Syok Sepsis
E. Septikemia
60. Seorang laki-laki 30 tahun menenggak vodka dicampur dengan paracetamol
yang jumlahnya tidak diketahui, saat ini ia mengeluhkan nyeri kepala berat
dan sudah muntah 5x. Terapi yang diberikan ......

A. Thiosulfate
B. Etanol
C. Thiamin
D. N-acetyl sistein
E. Naloxone
61. Seorang pria 25 tahun datang ke UGD karena luka bakar yang terjadi 1 jam
sebelum datang ke RS. Tekanan darah pasien 90/50 mmHg, nadi 124
kali/menit, nafas 24 kali/menit, akral dingin. BB pasien 60 Kg. Terdapat luka
bakar di wajah dan leher depan, dada, paha depan kanan dan kiri. Berapa
luas luka bakar pada pasien ......
A. 20%
B. 22,5%
C. 27%
D. 31.5%
E. 36%
62. Seorang anak 4 tahun datang dengan keluhan BAB berlendir dan berdarah.
Ibu anak tersebut juga mengeluhkan bahwa anaknya sering tiba-tiba
menangis rewel tengah malam dan kemudian berhenti sendiri. Ibunya juga
mengeluhkan bahwa anaknya beberapa kali muntah. Hasil pemeriksaan fisik
teraba massa bentuk bulat memanjang seperti silinder disertai bising usus
meningkat. Apa kemungkinan diagnosis anak tersebut ......
A. Disentri
B. Invaginasi
C. Gastroenteritis
D. Volvulus
E. Hirschprung
63. Wanita 30 tahun datang ke IGD post jatuh dari motor, dagu membentur aspal.
Pada pemeriksaan didapatkan perdarahan di mulut dan terasa nyeri di daerah
dagu. Pasien kesulita membuka mulutnya dan nampak deformitas di daerah
dagu. Apa diagnosa yang paling mungkin ......
A. Fraktur condilus mandibula
B. Fraktur ramus mandibula
C. Fraktur corpus mandibula
D. Fraktur angulus mandibula
E. Fraktur simfisis mandibula
64. Ny. Lia 35 tahun datang ke IGD setelah dicurigai bunuh diri meminum cairan
pemutih pakaian. Tindakan definitif yang harus dilakukan sesegara mungkin
ialah ......
A. Bilas lambung
B. Memberikan susu dan memasang NGT
C. Memberikan steroid
D. Memberikan antibiotik
E. Endoskopi dalam 24 jam pertama

65. Ny. Yeni 40 tahun datang ke klinik dengan keluhan sering mengompol. Ia
kadang tidak sadar saat dirinya mengeluarkan urin. Ny. Yeni menikah di usia
20 tahun dan memiliki 6 anak yang kesemuanya dilahirkan spontan. Apa
kemungkinan penyebab keluhan yang terjadi pada Ny. Yeni ......
A. Inkontinensia Stress
B. Inkontinensia Overflow
C. Inkontinensia Urge
D. Inkontinenisa Fungsional
E. Neurogenic Bladder
66. Tn. Hari 25 tahun datang dengan keluhan mata kanan merah, berair, terasa
silau, dan nyeri berat. Pasien menuturkan bahwa keluhan ini terjadi tiba-tiba.
Pada pemeriksaan fisik mata didapatkan injeksi konjungtiva dan silier disertai
TIO 36 mmHg pada mata kanan. Komplikasi yang menyebabkan kebutaan
permanen pada pasien ini jika tidak segera ditangani ialah ......
A. Kerusakan Kornea
B. Kerusakan Retina
C. Kerusakan Nervus Optikus
D. Keruskan Traktus Optikus
E. Kerusakan Discus optikus
67. Tn. Anto 35 tahun datang dengan keluhan mata kanan merah. Keluhan
tersebut disertai rasa perih, silau, tidak nyaman, dan penurunan tajam
penglihatan mata kanannya. Tn. Anto sehari-hari bekerja di perkebunan
kelapa sawit. Dari hasil pemeriksaan oftalmologis didapatkan VOD: 5/60,
VOS: 6/20, injeksi siliaris (+), dan terdapat infiltrat seperti satelit di kornea.
Etiologi tersering kejadian ini ialah .......
A. Candida sp.
B. Trichopiton sp.
C. Aspergillus sp.
D. Histoplasma sp.
E. Microsporum sp.
68. Nn. Gladis 28 tahun datang dengan keluhan sulit membuka mata pada siang
hari. Keluhan ini sudah berulang kali dirasakan oleh pasien namun biasanya
mulai membaik saat sore hari ketika pasien selesai bekerja. Pasien juga
mengeluhkan dirinya kadang mengalami kesulitan saat menelan dan kadang
suaranya suka serak tiba-tiba, terutama saat pasien sedang kecapekan. Saat
datang ke klinik, hasil pemeriksaan neurologis dalam batas normal.
Kemungkinan letak kelainan yang terjadi pada pasien tersebut ialah ......
A. Cornu anterior medula spinalis
B. Upper motor neuron
C. Motor end plate

D. Selubung mielin
E. Neuromuscular junction
69. Tatalaksana awal yang dapat

diberikan

kepada

Nn.

Gladis

untuk

mengendalikan keluhannya adalah ......


A. Prosedur timektomi
B. Pemberian pyridostigmin
C. Plasmaferesis
D. Pemberian imunosupresan
E. Pemberian steroid
70. Tn. Endi dibawa ke IGD dalam keadaan tidak sadarkan diri post-KLL. Menurut
penuturan keluarga, pasien langsung tidak sadarkan diri post kecelakaan
motor, namun sempat sadar sebentar saat di perjalanan menuju RS, dan
kemudian tidak sadarkan diri kembali. Pasien membuka mata saat dipanggil,
mampu melokalisir rangsang nyeri, dan mengerang. Kemungkinan diagnosis
pada pasien ini ialah ......
A. Perdarahan Epidural
B. Perdarahan Subdural
C. Perdarahan Intraserebral
D. Perdarahan Intraventrikuler
E. Perdarahan Subarakhnoid
71. Seorang pria 20 tahun senang memperlihatkan alat kelaminnya di depan
wanita-wanita, namun tidak ada hasrta untuk memperkosa. Diagnosis pasien
ini adalah ......
A. Fetihisme
B. Transfetihisme
C. Voyeurisme
D. Troilisme
E. Eksibisionisme
72. Seorang perempuan 35 tahun dibawa ke RS oleh keluarganya karena sering
berbicara sendiri. Ketika dilakukan pemeriksaan, pasien mengakui bahwa ada
yang mengajak dirinya ngobrol. Gejala seperti ini sudah 3 bulan terjadi pada
pasien. Gejala pada pasien yang mengarah pada sebuah gangguan jiwa
adalah ......
A. Delusi
B. Ilusi
C. Halusinasi
D. Waham
E. Thought of being control
73. Seorang perempuan berusia 50 tahun dibawa ke RS karena suka tertawa
sendiri.
Dokter: Bu, tadi ibu bilang kalau sekarang ibu berada di RS. Kenapa keluarga
ibu membawa ibu kesini, apa yang ibu keluhkan sekarang?
Ibu: Saya juga ga tahu Dok. Saya merasa diri saya baik-baik saja.

Kutipan pemeriksan psikiatris diatas mengindikasikan ......


A. Flight of idea
B. Inkoherensi
C. Irrelevansi
D. Denial
E. Bad insight
74. An. Jery 10 tahun datang ke dokter dengan keluhan timbul luka dan koreng di
kaki kanan bawahnya yang tidak kunjung sembuh. Awalnya terdapat benjolan
kecil di kaki kanan pasien, yang kemudian pecah akibat digaruk. Karena
terasa sangat gatal, maka pasien tersebut terus menggaruk hingga timbul
luka. Sudah diobati pakai betadine namun tidak kunjung ada perbaikan. Hasil
pemeriksaan fisik didapatkan ulkus tertutup krusta, krusta melekat erat.
Diagnosis pada pasien ini adalah ......
A. Impetigo
B. Folikulitis
C. Ektima
D. Erisipelas
E. Selulitis
75. Ny. Iva 25 tahun datang dengan keluhan timbul lesi berwarna abu kehitaman
batas tegas, permukaan meninggi, dan ada rambut diatasnya. Hasil histologi
menunjukan epidermis normal, dermis berupa sel datia berinti banyak dan
terdapat melanin. Diagnosis pada pasien ini adalah ......
A. Lentigo
B. Freckel
C. Nevus Pigmentosus
D. Melasma
76. An. Rino 12 tahun datang diantar ibunya dengan keluhan penurunan fungsi
penghiduan pasien. Keluhan juga disertai keluar cairan kental dari hidung
yang kadang bercampur darah. Hasil rinoskopi: massa pada cavum nasi
sinistra (+). Pemeriksaan penunjang yang diperlukan ......
A. Nasoendoskopi
B. Eksisi Biopsi
C. Rontgen waters
D. CT Scan nasofaring
E. Transiluminasi
77. An. Zidan 5 tahun datang dengan keluhan demam tinggi. Anak sangat rewel,
dan mudah menangis sejak 3 hari ini. Anak juga sering menunjuk telinganya
dan mengeluh sakit pada telinganya. Adanya cairan keluar dari telinga pasien
disangkal oleh ibu pasien. Hasil otoskopi: liang telinga dalam batas normal,
MT intak dan menonjol kearah luar, MT hiperremis. Diagnosis yang tepat ......
A. OMA stadium Oklusi Tuba
B. OMA stadium Hiperremis

C. OMA stadium Supurasi


D. OMA stadium perforasi
E. OMA stadium resolusi
78. An. Liana 2 tahun datang dengan keluhan sesak. Keluhan juga disertai
dengan demam tinggi, menggigil, dan batuk produktif. Hasil PF nadi 130
kali/menit, nafas 60 kali/menit, auskultasi terdengar ronki dan wheezing
ekspiratorius. Gambaran rontgen hiperareasi dan infiltrat terpusat di
peribronkial. Tatalaksan yang tepat ......
A. Pemberian antibiotik + steroid
B. Pemberian antibiotik + bronkodilator
C. Pemberian antibiotik + oksigen
D. Pemberian bronkodilator + steroid
E. Pemberian bronkodilator + oksigen
79. Seorang anak datang dibawa ibunya dengan keluhan demam dan sering
rewel. Anak belum mendapatkan imunisasi lengkap. Hasil pemeriksaan vital
sign, nadi: 120 kali/menit, nafas: 24 kali/menit, suhu: 39 0C. Hasil PF: GCS 12,
kaku kuduk (+), hipertonus, hiperrefleks, Refleks patologis (+/+). Hasil
pemeriksaan LCS: LCS keruh, jumlah sel 10.000, protein 160, ditemukan
cocobasil gram (-). Etiologi penyakit ini adalah ......
A. N. Meningitidis
B. S. Pneumonia
C. H. Influenza
D. Pseudomonas
E. Gonococcus
80. Anak 3 tahun dengan berat badan 8000 gram, tinggi badan 80 cm. Edema
pada kedua tungkai. Berapa banyak pemberian kalori untuk fase stabilisasi
pada pasien ini ......
A. 100-150 Kkal/KgBB
B. 150-200 Kkal/KgBB
C. 80-100 Kkal /KgBB
D. 80-120 Kkal/KgBB
E. 120-150 Kkal/KgBB
81. Ny. Lina 32 tahun datang ke klinik infertilitas karena belum juga memiliki anak
padahal sudah 5 tahun menikah. Pasien menstruasi tidak teratur, 2 bulan
sekali. Hasil USG menunjukkan gambaran roda pedati pada ovarium.
Pemeriksaan hormonal yang akan menunjang diagnosis adalah ......
A. Estrogen
B. Progesteron
C. Androgen
D. LH
E. FSH

82. Wanita G2P1A0 usia kehamilan 34 minggu datang dengan keluhan


perdarahan merah segar banyak keluar dari jalan lahir. Pasien tidak
merasakan nyeri sama sekali. Ketuban utuh. Kemungkinan diagnosisnya .....
A. Vassa previa
B. Solusio plasenta
C. Plasenta previa
D. Abortus Insipien
E. Abortus Inkomplit
83. Hasil suatu penelitian didapatkan:
Paracetamol dapat menurunkan demam 10C, p = 0.04
Ibuprofen dapat menurunkan demam 0.50C, p = 0.02
Manakah obat yang lebih anda pilih untuk kondisi demam?
A. Dua-duanya dapat dikombinasikan karena keduanya terbukti efektif
B. Paracetamol karena P = 0.04
C. Ibuprofen karena P = 0.02
D. Paracetamol karena dapat menurunkan suhu tubuh 0.5 0C lebih baik dari
Ibuprofen
E. Ibuprofen karena nilai p yang lebih bermakna ketimbang Paracetamol
84. Sebuah penelitian Cohort tentang merokok dan Ca Paru menghasilkan nilai
RR > 1. Implikasinya ialah ......
A. Orang yang merokok lebih beresiko terkena Ca Paru dibanding yang tidak
B. Orang yag merokok memiliki resiko lebih rendah terkena Ca Paru
dibanding yang tidak
C. Orang yag merokok memiliki resiko terkena Ca Paru yang sama dengan
yang tidak
D. Merokok tidak bermakna secara statistik sebagai faktor resiko penyebab
Ca Paru
E. Merokok tidak mempengaruhi kesehatan subyek penelitian
85. Peneliti ingin membandingkan jumlah asupan energi antara remaja desa dan
remaja kota di sebuah kabupaten. Uji hipotesis yang dipakai ......
A. Chi-square
B. Independent T-Test
C. Anova test
D. Wilcoxon
E. Kruskal Wallis
86.Anda sebagai dokter sedang menangani seorang penderita Tb. Anda ingin
mengetahui faktor psikososial yang mempengaruhi perjalanan penyakitnya
dan mempengaruhi keberhasilan terapi. Hal tersebut termasuk dalam
prinsip ......
A. Holistik
B. Komprehensif
C. Kontinuitas
D. Integratif
E. Efektifitas

87. Mayat perempuan korban penembakan dibawa ke Instalasi Pemulasaraan


Jenazah sebuah RS. Hasil pemeriksaan didapatkan kelim api dan jejas laras
di sekitar luka. Perkiraan jarak senjata dengan tubuh korban adalah ......
A. Menempel
B. Sangat Dekat
C. Dekat
D. Jauh
E. Sangat Jauh
88. Seorang perawat salah memberikan obat pada dua orang anak yang
menderita pneumonia. Anak A mendapat terapi yang tertukar dengan Anak B.
Obat yang diberikan sama-sama Amoxicillin IV hanya saja dosisnya berbeda.
Syukurlah tidak terjadi hal buruk karena nilai margin keamanan obat yang
besar. Jenis kesalahan yang terjadi pada kasus ini ......
A. Omission
B. Comission
C. Adverse Event
D. Near Miss
E. Malpractice
89. Seorang korban 35 tahun datang dibawa oleh polisi. Setelah pemeriksaan
ditemukan bahwa terdapat luka berukuran 2x2cm, dengan tepi luka rata, dan
ternyata luka menembus hingga jantung. Kemudian korban dibawa ke RS,
dilakukan tindakan medis dan kemudian sembuh hingga boleh pulang dan
beraktifitas seperti biasa. Seandainya dilakukan penuntutan, maka UU yang
digunakan ialah pasal ......
A. KUHP Pasal 353
B. KUHP Pasal 352
C. KUHP Pasal 351
D. KUHP Pasal 350
E. KUHP Pasal 90
90. Anda kedatangan pasien dengan vital sign yang tidak stabil, kemudian anda
melakukan tindakan resusitasi cairan dan merujuk pasien ke RS terdekat. 5
hari kemudian polisi datang ke tempat praktik anda meminta rekam medik
pasien tersebut karena pasien anda itu ternyata menderita perforasi gaster
yang menyebabkan ia harus dilakukan laparotomi eksplorasi. Namun ternyata
pasien tsb meninggal di meja operasi. Apa tindakan anda selanjutnya sebagai
dokter ......
A. Menolak memberi rekam medis kecuali pasien / keluarganya yang
meminta
B. Memberi rekam medis tersebut pada polisi
C. Menolak memberi rekam medis karena kematian pasien tidak terjadi di
tempat praktik anda

D. Memberikan rekam medis karena ini terkait penyelidikan hukum


E. Memberikan rekam medis asalkan ada surat penetapan dari pengadilan
untuk penyelidikan
91.Seorang bayi perempuan berumur 5 minggu dibawa oleh ibunya ke tempat
praktik anda karena terlihat kuning sejak satu minggu yang lalu, ibu bayi juga
mengeluhkan BAB anaknya warnanya seperti dempul. Bayi lahir spontan
pervaginam, lahir langsung menangis, dengan BB lahir 3400 gram. 4 hari
setelah kelahiran bayi terlihat kuning namun kemudian menghilang. Ibu
memberikan terus ASI eksklusif meskipun jumlah yang bisa keluar tidak
terlalu

banyak.

Pemeriksaan

vital

sign

dalam

batas.normal.

Pada

pemeriksaan fisik didapatkan sklera ikterik, badan ikterik, hepar dan lien tidak
teraba. Pemeriksaan laboratorium didapatkan kadar bilirubin total 14gr/dL,
bilirubin indirek 12,0 gr/dL, bilirubin direk 2,0gr/dL. Apakah kemungkinan yang
terjadi pada pasien ini .....
A. Atresia bilier tipe embrional
B. Atresia bilier tipe perinatal
C. Sepsis neonatorum
D. Breastmilk Jaundice
E. Hepatitis neonatorum

92.Nn. Miske 26 tahun datang ke IGD RS dengan keluhan nyeri perut bawah
sejak 2 jam yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan TD 90 mmHg
palpatoir, nadi 140 kali per menit, nyeri tekan (+) abdomen kanan bawah.
Pada pemeriksaan dalam didapatkan perdarahan dari OUE dan nyeri portio
saat digoyang. Hasil pemeriksaan laboratorium HB 9 mg/dl. Apakah diagnosis
yang paling mungkin ......
A. Appendisitis
B. Salfingitis
C. KET
D. Mola Hidatidosa
E. Abortus Insipien

93.Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke tempat praktek anda dengan


keluhan tidak menstruasi selama 1 buian. Pertanyaan apakah yang akan
anda ajukan untuk memerkirakan usia kehamilan beserta tafsiran persalinan?
A. Kapan terakhir haid?
B. Haid terakhir berapa lama?
C. Tanggal berapa haid terakhir berhenti?
D. Tanggal berapa haid terakhir dimulai?
E. Sudah coba periksa test pack? Bagaimana hasilnya?
94. Peneliti Inggris akan meneliti Malaria di pedalaman NTT. Peneliti yang terdiri
dari ras kulit putih dan hitam sebelum berangkat meminum profilaksis
piperakuin. Setelah meminum profilaksis tersebut tiba-tiba terjadi anemia.
Etiologi yang mungkin terjadi pada kasus ini adalah .....
A. Anemia karena perdarahan
B. Anemia hemolitik
C. Anemia defisiensi besi
D. Anemia e.c autoimun
E. Anemia e.c defisiensi G6PD
95. Wanita usia 60 tahun, mengeluh nyeri epigastrik setelah makan selama 1
tahun ini. Dari pemeriksaan fisik tidak didapatkan kelainan. Dari endoskopi
didapatkan mukosa eritem di esofagus bawah. Biopsi didapatkan hiperplasi
epitel skuamosa, elongasi papil lamina propia dan sebukan netrofil dan
eosinofil. Diagnosa pasien tersebut adalah ......
A. GERD
B. Gastritis erosiva
C. Barret Esofagus
D. Esofagitis
E. Ulkus gaster
96. Seorang anak laki-laki berusia 10 tahun dibawa oleh ibunya kepuskesmas
karena matanya berair terus dan keluar sekret berwarna kuning kehijauan
pada punctum ductus nasolakrimaiis. Selain itu, kullt didaerah ini nampak
kemerahan dan bengkak. Diagnosis yang tepat pada pasien ini adalah ......
A. Dakriosistitis
B. Dakrioadenitis
C. Konjungtivitis
D. Keratitis
E. Obstruksi duktus nasolakrimalis
97. Seorang laki-laki 60 tahun datang dengan keluhan mata kanan terasa nyeri
dan berat. Pada pemeriksaan didapatkan visus OD Light Perception (+),
segmen anterior didapatkan injeksi konjungtiva dan silier, kornea jemih, COA
kesan dalam, kapsul lensa mengkerut, keruh merata, dan TIO 34 mmHg.

Pada funduskopi mata kanan tak dapat dievaluasi. Apakah diagnose pasien
tersebut ......
A. Katarak hipermatur + subluksasi lensa posterior
B. Katarak hipermatur + glaucoma fakolitik
C. Katarak imatur + glaucoma fakomorfik
D. Katarak matur + glaucoma fakolitik
E. Katarak hipermatur + glaucoma fakomorfik
98. Seorang laki - laki tinggal bersama kedua orang tua angkatnya yang
menderita AIDS. Laki-laki ini bolak balik periksa ke dokter dan meyakini
bahwa dirinya tertular AIDS karena tinggal serumah bersama kedua orang
tuanya. Hasil pemeriksaan HIV (-), dokter meyakinkan bahwa pasien tidak
menderita HIV-AIDS, namun pasien berkeyakinan sebaliknya. Kelainan yang
diderita oleh pasien ini adalah ......
A. Gangguan somatoform
B. Gangguan somatisasi
C. Hipokondriasis
D. Reaksi konversi
E. Gangguan cemas
99. Andika 25 tahun dibawa oleh orangtuanya ke pskiater karena si anak tidak
mau bersosialisasi, ia cenderung minder dan tidak memiliki teman. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan afek pasien datar. Diagnosis yang tepat untuk
pasien ini adalah .....
A. Gangguan kepribadian skizoid
B. Gangguan kepribadian borderline
C. Gangguan kepribadian antisosial
D. Gangguan kepribadian anankastik
E. Gangguan kepribadian histrionlk
100.

Seorang ibu datang ke kelas ASI membawa bayinya yang baru berusia

3 hari. Ibu mengeluhkan ASInya tidak mau keluar padahal ibu sudah cukup
makan, cukup istirahat dan saat ini tidak dalam kondisi stress. Pada
pemeriksaan fisik, dijumpai papilla mammae milik ibu terbenam ke dalam
payudara. Sebagai dokter pro-ASI, maka langkah yang paling tepat untuk
menangani pasien ini adalah ......
A. Menyarankan ibu untuk tetap memberi ASI diselingi dengan susu formula

B. Menyarankan ibu untuk tetap memberi ASI diselingi dengan pemberian


MPASI
C. Menyarankan ibu untuk menggunakan cara memerah ASI dan hanya
memberikan ASI perah saja seterusnya pada anaknya
D. Menyarankan ibu untuk membeli alat pemerah manual agar ASI dapat
keluar lancar
E. Menyarankan pada ibu untuk memberi ASI secara langsung yang benar
dan menjelaskan bahwa puting susu yang terbenam tidak mempengaruhi
pemberian ASI pada bayi

Anda mungkin juga menyukai