Anda di halaman 1dari 67

SEMITEST II

1. Jika ingin memberikan terapi oksigen sebesar 8 L/menit, pilihan alat yang nyaman dan
tepat adalah sebagai berikut…
A. Kanul nasal
B. Kateter nasal
C. Kanul dan kateter nasal
D. Sungkup wajah
E. Semua benar
2. Seorang perempuan berusia 8 tahun di bawa oleh orang tuanya karena bengkak kelopak
mata hingga kaki sejak 1 bulan yang lalu. Kencing pasien juga berkurang dibanding
biasanya, namun riwayat kencing berwarna merah disangkal. Riwayat sakit tenggorokan
sebelumnya disangkal. Dari pemeriksaan darah ditemukan albumin 2,0 g/dL dan total
kolesterol 250 mg/dL. Pemeriksaan urine menunjukkan proteinuria +3. Diagnosis yang
sesuai untuk pasien ini adalah…
A. Gagal Ginjal Akut
B. Gagal Ginjal Kronis
C. Sindrom Nefrotik
D. Glomerulonefrtis Akut Post Infeksi Streptokokus
E. Infeksi Saluran Kemih
3. Orang tua membawa bayi laki-lakinya yang berusia 5 bulan dengan keluhan muntah dan
mencret. Muntahan berwarna hijau bercampur sedikit ASI, menyemprot, sebanyak 10
x/hari sejak tadi pagi. Pasien juga dikeluhkan BAB berdarah yang kenyal seperti agar-
agar. Pasien merupakan anak kedua dari dua bersaudara. Pasien maupun kakaknya tidak
pernah seperti ini. Status gizi pasien tergolong gizi baik, sehari-hari pasien diberikan ASI
dan pisang sejak usia 3 bulan. Pasien tampak pucat dan saat perabaan ditemukan benjolan
di perut pasien yang muncul sejak tadi pagi. Diagnosis yang sesuai dengan keadaan
pasien ini adalah…
A. Disentri ec Shigella
B. Intususepsi
C. Penyakit Hirschprung
D. Hipertropi sklerotik pylorus
E. Disentri ec amoeba
4. Bayi usia 5 minggu telah mendapat ASI dari ibunya. ASI telah dihentikan sejak 5 hari
yang lalu oleh karena ibunya baru terdiagnosa HIV berdasarkan serologis yang positif,
belum menunjukkan gejala klinis dan belum pernah mendapat ARV. Bayi lahir normal di
bidan, BB bayi 3000 gram, bergerak aktif dan tidak ditemukan kelainan pada bayi.
Rencana imunisasi anak dengan ibu HIV (+) adalah…
A. Rencana imunisasi sesuai jadwal
B. BCG tidak diberikan, vaksin lain sesuai jadwal
C. BCG dan polio tidak diberikan, vaksin lain sesuai jadwal
D. BCG, polio, campak tidak diberikan, vaksin lain sesuai jadwal
E. Tidak diberikan imunisasi
5. Seorang perempuan berusia 24 tahun terkunci di dapur selama 20 menit. Kemudian
kompor meledak dan pasien terperangkap selama 15 menit. Dari pemeriksaan didapatkan
bulu alis dan hidung habis terbakar. Kebakaran mengenai seluruh dada depan, perut dan
pergelangan, dan ditemukan bula dan bagian yang seperti lilin. Apakah komplikasi
kematian pada pasien…
A. Trauma dada
B. Fraktur costa
C. Trauma inhalasi
D. Trauma abdomen
E. Syok hipovolemik
6. Seorang anak usia 4 tahun dibawa ke UGD karena tiba-tiba terbatuk setelah makan
popcorn. Pada pemeriksaan fisik ditemukan: audible slap (+), palpitory thud (+),
asmatoid wheezing (+). Dimanakah letak sumbatannya…
A. Epiglotitis
B. Faring
C. Laring
D. Trakea
E. Bronkus
7. Perempuan 23 tahun korban kebakaran dan terkurung dalam api 1 jam. Pasien tidak sadar
dan ditemukan luka bakar pada lengan kanan atas, dada sampai leher berwarna kehitaman
dan kering. Pada dahi dan hidung terdapat sisa abu hitam. Terapi pertama pada pasien
ini…
A. Infuse
B. Intubasi
C. Orofaring tube
D. O2 nasal kanul
E. Pompa jantung luar
8. Seorang laki-laki berusia 30 tahun datang ke dokter karena tidak bisa memiliki anak.
Pada pemeriksaan analisis sperma didapatkan volume sperma 2 cc, jumlah sel sperma
kurang dari 10 juta, 15 persen bergerak normal, 30 persen bergerak lambar, 40 persen
bergerak di tempat, dan 15 persen tidak bergerak. Morfologi sel sperma normal 60
persen. Diagnosis untuk hasil analisis sperma tersebut adalah…
A. Azoospermia
B. Oligospermia
C. Asthnospermia
D. Oligoasthenospermia
E. Oligoteratoasthenospermia
9. Pasein laki-laki usia 25 tahun datang ke UGD rumah sakit dengan keluhan luka pada
lengan kiri. Pada pemeriksaan fisik didapatkan lukan robek pada lengan kiri dengan
panjang 5 cm dan kedalaman 0,5 cm. rencana penanganan pasien adalah jahit primer
dengan lidocaine dan adrenalin. Berapakah dosis maksimal untuk infiltrasi…
A. 12 mg/kg BB
B. 7 mg/Kg BB
C. 6 mg/kg BB
D. 4 mg/kg BB
E. 2 mg/kg BB
10. Seorang pasien laki-laki berusia 30 tahun dengna luka robek kotor di lengan
kiri,berukuran 3X2X1 cm. riwayat imunisasi tetanus pasien tidak jelas. Selain dilakukan
debridement dan penjahitan luka untuk mencegah tetanus, maka pasien ini diberikan
juga…
A. ATS
B. TT dan ATS
C. Booster ATS 1 tahun lagi
D. TT
E. Antibiotika
11. Seorang laki-laki berusia 30 tahun dibawa ke UGD RS karena mengalami kecelakaan lalu
lintas 2 jam yang lalu. Pasien dikatakan mengalami benturan pada kepalanya. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan pasien gelisah dengan GCS 12, tampak darah yang keluar
dari telinga dan hidung pasein, bengkak pada daerah supraorbital dan racoon eyes. Hasil
foto CT Scan diperoleh gambaran konveks dan terdapat diskontinuitas tulang
temporoparietal sinistra. Apakah penyebab yang paling tepat …
A. Epidural hematoma karena rupture arteri meningeal posterior
B. Epidural hematoma karena rupture arteri meningeal media
C. Epidural hematoma karena rupture arteri meningeal anterior
D. Subdural hematoma karena rupture vena kortikalis
E. Subduran hematoma karena rupture arteri pialis
12. Seorang laki-laki berusia 35 tahun dibawa ke UGD rumah sakit karena kelemahan sisi
tubuh kanan yang terjadi tiba-tiba 1 jam yang lalu. Wajahnya juga terlihat simetris. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan plika nasolabial kanan lebih datar dibanding kiri sedangkan
kerutan di dahi masih simetris. Apakah kesimpulan yang didapatkan dari hasil
pemeriksaan fisik…
A. Paresis nervus fasialis kanan perifer
B. Paresis nervus fasialis kiri perifer
C. Paresis nervus fasialis kanan sentral
D. Paresis nervus fasialis kiri sentral
E. Paresis nervus fasialis bilateral
13. Seorang laki-laki usia 25 tahun dibawa ke UGD karena tidak sadar setelah kecelakaan
lalu lintas. Pada pemeriksaan fisik didapatkan nafas spontan negative, reflex kornea
negative, reflex pupil negative, doll’s eye movement positif. EKG masih belum flat.
Diagnosis yang paling tepat…
A. Pasien sudan meninggal dunia, EKG masih menunjukkan aktivitas jantung
B. Pasien sudah meninggal dunia, tanda mati batang otak positif
C. Pasien belum meninggal dunia, tanda mati batang otak positif
D. Pasien belum meninggal dunia, meski nafas spontan negative
E. Pasien belum meninggal dunia, meski reflex pupil negative
14. Seorang laki-laki berusia 24 tahun dibawa ke UGD karena penurunan kesadaran. Saat
sedang berolahraga, pasien tiba-tiba merasakan nyeri kepala yang sangat hebat di seluruh
kepala. Keluhan juga disertai muntah. Riwayat benturan pada kepaa dan hipertensi
sebekumnya disangkal. Pada pemeriksaan fisik ditemukan kesadaran somnolen, tekanan
darah 130/80 mmHg, denyut nadi = denyut jantung = 88x/menit, frekuensi napad 24
x/menit, afebris. Pada pemeriksaan ditemukan rangsang meningeal (kaku duduk dan
Brudzinski I,II positif). Apakah diagnosis yang paling mungkin…
A. Stroke perdarahan intraserebral
B. Epidural hematoma
C. Stroke perdarahan subarachnoid
D. Stroke infark kardioemboli
E. Subdural hematoma
15. Laki-laki 55 tahun datang ke poli oleh istrinya sering lupa dimana menaruh benda yang
baru ditaruhnya dan mengunci pintu berulang-ulang. Perilaku berubah sejak 9 bulan yang
lalu. Pasien merupakan pejabat dan dulunya adalah wisudawan terbaik. Aktivitas sehari-
hari masih baik dan masih mampu memimpin rapat. Sejak 2 bulan yang lalu pasien
kadang tidak bisa mengucapkan beberapa kata. Pemeriksaan fisik: deficit fungsi
neurologis (-), CT scan (N), skor MMSE 22. Diagnosis pasien ini mengarah pada…
A. Dimensia
B. Delirium
C. Alzeimer
D. Parkinson
E. Mild cognitive impairment
16. Seorang anak laki-laki berusia 8 tahun dilaporkan oleh gurunya di sekolah bahwa ia
sering tiba-tiba terdiam dan termenung setelah bercakap-cakap, lalu kembali melanjutkan
pembicaraannya. Saat ditanya kenapa ia tiba-tiba terdiam, ia tidak mengingat bahwa ia
berubah menjadi diam di tengah pembicaraan. Jika pada anak ini dilakukan pemeriksaan
EEG, gambaran apakah yang akan muncul…
A. Bifocal spike wave
B. Assimetrical spike wave
C. Symmetrical spike wave
D. Spike wave 2D
E. Spike wave 3D
17. Seorang wanita berusia 25 tahun mengeluh sakit pada ibu jari, jari kedua, dan jari ketiga
kanan. Wanita ini sering mencuci dan memasak serta mengerjakan pekerjaan rumah
dengan memakai tangan kanan. Pada pemeriksaan fisik tanda vital dalam batas normal.
Tes apa yang akan dilakukan untuk wanita ini…
A. Tes Tinel
B. Tes Laseque
C. Tes Patrick
D. Tes Kontralateral Leg Laseque
E. Tes Kernig
18. Seorang wanita berusia 20 tahun telah mengkonsumsi obat epilepsy sejak 3 tahun yang
lalu. Kini pasien tersebut mengeluh lemah, letih,lesu, dan telinganya sering berdenging.
Dari pemeriksaan fisik tanda vital dalam batas normal. Dari pemeriksaan fisik ditemukan
konjuntiva pucat dan lidah yang merah seperti daging. Pemeriksaan penunjang
menunjukkan Hb: 9 gr/dL, MCV: 113 fl, MCH: 26 pg. obat epilepsy yang mungkin
dikonsumsi pasien tersebut adalah…
A. Karbamazepine
B. Fenitoin
C. Asam valproate
D. Fenobarbital
E. Klonazepam
19. Seorang wanita mengeluh sakit kepala hebat sejak 3 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh
batuk selama lebih dari 2 bulan, sering demam hilang timbul, keringat dingin, dan
penurunan berat badan. Tanda vital masih dalam batas normal. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan kaku kuduk. Hasil cairan serebrospinal yang mungkin ditemukan adalah…
A. Tidak berwarna, jumlah sel 5 MN 70 persen, none pandy (-)
B. Tidak berwarna, jumlah sel 125 MN 65 persen, nonne pandy (-)
C. Kekuningan, jumlah sel 125 MN 65 persen, nonne pandy (-)
D. Kekuningan, jumlah sel 500 MN 65 persen, nonne pandy(+)
E. Abu-abu, jumlah sel 900 MN 25 persen, nonne pandy(+)
20. Seorang pasien datang dengan keluhan sesak napas sejak 3 jam sebelum masuk rumah
sakit. Keluhan ini diawali dengan rasa kesemutan di kedua ekstremitas 3 hari yang lalu
kemudian diikuti kelemahan pada kedua ekstremitas. Kelemahan dimulai dari tungkai
bawah hingga akhirnya mencapai ekstremitas atas. Pasien memiliki riwayat diare 2
minggu yang lalu. Pada pemeriksaan fisik ditemukan kelemahan pada keempat
ekstremitas dan penurunan reflex.diagnosis yang paling mungkin dari pasien ini adalah…
A. Gullain Bairre Syndrome
B. Poliomyelitis
C. Miastenia gravis
D. Duchene muscular dystrophy
E. Neuropati
21. Seorang pasien perempuan berusia 28 tahun mengeluh saat bangun tidur dapat membuka
mata, namun setelah ia beraktivitas matanya menjadi menutup dan sulit dibuka. Jika
pasien beristirahat, mata pasien dapat membuka kembali. Pada tes tatap mata, awalnya
pasien bisa membuka mata, lama–kelamaan mata pasien semakin menutup. Diagnosis
yang paling mungkin adalah…
A. Miopati
B. Miastenia gravis
C. Periodic paralisis
D. Neuralgia trigeminal
E. Lagoftalmus
22. Pasien perempuan usia 27 tahun datang dengan keluhan nyeri kepala sebelah kiri. Nyeri
kepala dirasakan berdenyut. Pasien menyangkal adanya gejala berkunang-kunang,
tampak garis/benang ataupun yang lain sebelum munculnya nyeri kepala. Diagnosis yang
mungkin adalah…
A. Migraine with aura
B. Migraine without aura
C. Classic migraine
D. Tension headache
E. Cluster headache
23. Wanita berusia 35 tahun mengeluh pusing berputar yang hilang timbul sejak tadi pagi.
Keluhan bertambah berat jika pasien menoleh ke kiri. Pasien juga mengeluh mual dan
muntah. Pusing terasa saat pasien bangun tidur, keluhan yang sama pernah terjadi 1 tahun
yang lalu dan hilang 1 minggu kemudian. Diagnosis yang paling mungkin pada pasien ini
adalah…
A. Cluster headache
B. Tension type headache
C. Migraine with aura
D. Meniere disease
E. BPPV
24. Seorang perempuan berusia 24 tahun dibawa keluarganya UGD RS dengan keluhan
utama penurunan kesadaran. Keluhan dirasakan sejak 3 hari sebelum masuk rumah sakit.
Didapatkan riwayat panas badan yang tidak terlalu tinggi disertai nyeri kepala sejak 2
minggu yang lalu. Diketahui adanya riwayat batuk lama dan penurunan berat badan. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan kesadaran somnolen, suhu badan 38,6 derajad C. pada
pemeriksaan neurologi didapatkan kaku kuduk dan tanda Brudzinski (+). Didapatkan
hemiparesis kanan dengan tanda Babinski pada tungkai kanan. Pada pemeriksaan pungsi
lumbal didapatkan warna cairan yang xantochrom, jumlah sel 376, dengan hitung jenis
sel mononuclear 84 persen dan polimorfonuklear 16 persen; protein 150 mg/dL dan
glukosa 43 mg/dL. Pemeriksaan laboratorium darah di peroleh gula darah sewaktu 126
mg/dL. Pada pewarnaan Ziehl Neelsen didapatkan basil tahan asam. Apakah diagnosis
yang paling mungkin…
A. Meningitis karena kriptokokus
B. Meningitis karena virus
C. Meningitis karena tuberculosis
D. Meningitis karena bakteri
E. Meningitis aseptic
25. Seorang lak-laki usia 76 tahun sejak 3 tahun ini mudah lupa. Awalnya pasien suka lupa
apa yang baru dilakukannya, lupa dimana meletakkan barang-barang, lupa nama cucu
bahkan istrinya. Kemudian pasien lupa jalan pulang ke rumah. Biasanya pasien senang
main bridge bersama teman-temannya, sekarang pasien tidak mau bermain bridge lagi.
Akhir-akhir ini pasien sering marah-marah tanpa alas an yang jelas. Diagnosis yang
paling mungkin adalah…
A. Azheimer
B. Astositoma
C. Huntington disease
D. Glioblastoma
E. Frontotemporal dementia
26. Dibawah ini yang tergolong analgesic non narkotik adalah sebagai berikut,kecuali…
A. Natrium diclofenac
B. Kalium diclofenac
C. Ketorolac
D. Fentanyl
E. Klonidin
27. Seorang bayi berusia 4 hari dibawa orang tuanya dengan keluhan benjolan pada kepala.
Bayi tersebut lahir per vaginam di bidan dan langsung menangis. Pemeriksaan fisik
didapatkan benjolan difus pada kepala yang melintasi sutura sagitalis, lembek, dan tidak
nyeri tekan. Keadaan umum bayi baik, tidak pucat dan minum ASI dengan baik.
Penyebab benjolan kepala yang paling mungkin pada pasien ini adalah…
A. Kaput suksedanium
B. Sefal hematoma
C. Hematoma subgaleal
D. Perdarahan intra serebral
E. Fraktur tengkorak
28. Pasien laki-laki berusia 20 tahun datang kerumah sakit dengan keluhan mata gatal, merah
dan secret seperti susu. Pada konjungtiva dengan pemeriksaan slitlamp ditemukan papil
halus pada konjungtiva tarsal inferior. Ketika masih anak-anak pasien sempat menderita
asma. Ibu pasien memiliki riwayat dermatitis atopic dan asma. Diagnosis pada pasien ini
adalah…
A. Folikular konjungtivitis
B. Vernal konjungtivitis
C. Akut konjungtivitis
D. Konjungtivitis flikten
E. Konjungtivitis atopic
29. Berikut ini merupakan pidana yang dapat dijatuhkan seorang dokter dan dokter gigi
melanggar Undang-undang RI Nomor 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran,
kecuali…
A. Tidak memiliki surat tanda registrasi, hokum penjara 3 tahun, denda 100 juta
B. Dokter atau dokter gigi asing tidak memiliki surat tanda registrasi, penjara 3 tahun,
denda 100 juta
C. Tidak memiliki surat izin praktik, penjara 3 tahun, denda 100 juta
D. Tidak memasang papan nama, tidak membuat rekam medis, tidak memenuhi
kewajiban sebagai dokter/dokter gigi, penjara 5 tahun, denda 100 juta
E. Memperkerjakan dokter/dokter gigi yang tidak memiliki SIP, penjara 10 tahun, denda
300 juta
30. Seorang bayi berusia 3 hari dibawa oleh ibunya ke RS untuk control. Pemeriksaan fisik
didapatkan bayi dalam keadaan sehat. Pada saat itu ibunya mengakui bahwa ibunya
sedang dalam pengobatan TBC selama 1 bulan sebelum ana tersebut lahir.
Penatalaksanaan yang tepat untuk anak ini adalah…
A. Jangan berikan vaksin BCG saat bayi baru lahir
B. Berikan INH profilaksis 5 mg/kg oral 1x/hari
C. Pada umur 6 minggu, evaluasi kembali bayi, perhatikan pertambahan berat badan dan
jika mungkin lakukan pemeriksaan foto dada
D. Jika terdapat temuan-temuan kea rah penyakit aktif, mulai pengobatatan tuberculosis
lengkap.
E. Semua benar
31. Berikut ini merupakan hal-hal yang dapat dilihat dari pemeriksaan rinoskopi anterior,
kecuali…
A. Mukosa hidung
B. Septum nasi

Fosa Rosenmuller
C. Konka
D. Sekret
32. Wanita G1P0A0, hamil 29 minggu datang dengan riwayat kejang selama 10 menit sekitar
satu jam yang lalu. Saat ini kejang sudah berhenti, kaki bengkak, tekanan darah 200/170
mmHg, tes dipstick untuk proteinuria didapatkan 4+, denyut jantung janin (+). Yang
diberikan saat ini adalah…
A. Diazepam
B. Sulfas atropine
C. Nifedipin
D. Sulfas magnesikus
E. Penobarbital
33. Pasien laki-laki datang dengan keluhan penurunan tajam penglihatan pada mata kiri.
Riwayat mata kiri terkena padi ketika bekerja 2 minggu lalu. Mata merah, nyeri, silau,
terdapat kotoran mata. Dari pemeriksaan didapatkan tampak lesi satelit pada kornea,
injeksi kornea, konjungtiva hiperemis, visus 6/72. Diagnosis yang paling mungkin
adalah…
A. Keratitis bakteri
B. Keratitis jamur
C. Konjungtivitis alergi
D. Keratokonjungtivitis sicca
E. Konjungtivitis bacterial
34. Seorang pasien laki-laki berusia 25 tahun datang ke klinik dokter umum dengan keluhan
terdapat terowongan berkelok-kelok. Pasien bekerja sebagai tukang kebun dan saat
berkebun, pasien tidak pernah menggunakan sarung tangan. Dari pemeriksaan fisik
didapatkan efflorosensi berupa papul, vesikel, makula eritematosa. Penyebab yang paling
mungkin dari kasus diatas adalah…
A. Ancylostoma braziliensis
B. Treponema palium
C. Oxyrus vermicularis
D. Necator Americanus
E. Sarcoptes scabiei
35. Polisi datang membawa mayat janin untuk dilakukan VER. Janin laki-laki di bungkus
plastic yang berisi air, ada luka didaerah kepala. Tali pusat masih terhubung dengan
placenta. Bayi berbau busuk, berwarna hijau sekitar placenta. Untuk menentukan usia
bayi paling mudah didapatkan melalui…
A. Apung paru
B. Getah paru
C. Panjang badan
D. Lingkar kepala
E. Lingkar lengan atas
36. Seorang laki-laki berusia 15 tahun datang dengan keluhan sesak napas saat beraktivitas.
Hal ini sudah dialaminya sejak 2 bulan yang lalu. Pada auskultasi jantung ditemukan
bunyi jantung 1 mengeras dan terdapat opening snap saat diastolic dengan nada rendah di
apeks. Hepar pasien tidak membesar. Kelainan jantung yang dialami oleh pasien
adalah…
A. Stenosis aorta
B. Stenosis pulmonal
C. Regurgitasi mitral
D. Stenosis mitral
E. Prolapse katup mitral
37. Seorang anak berusia 3 minggu dibawa ibunya ke poli anak dengan keluhan muntah sejak
berumur 2 minggu. Muntah terjadi setiap anak diberi ASI. Pasien buang air besar 3-4
kali/hari dengan konsistensi lembek. Setelah minum ASI tampak gambaran sosis di
abdomen. Pada pemeriksaan fisik terlihat konturperistaltik di epigastrium setelah anak
diberi ASI, bising usus normal, dan teraba massa di epigastrium. Pada pemeriksaan colok
dubur tidak teraba feses dan tidak terdapat feses yang menyemprot. Diagnosis yang tepat
pada pasien ini adalah…
A. Atresia esofagus
B. Hipertrofi pylorus stenosis
C. Hirsprung diseases
D. Atresia deudenum
E. Ileus Obtruktif
38. Seorang ibu rumah tangga berusia usia 55 tahun, mengeluh sering kesemutan dan
terkadang nyeri bila menggerakan ibu jari kanan. Pada pemeriksaan fisik didapatkan
hipotrofi otot-otot thenar, Tinel sign dan Phalen test positif. Kelainan yang dialami pasien
terjadi pada saraf…
A. Nervus radialis
B. Nervus ulnaris
C. Nervus medianus
D. Nervus aksilaris
E. Nervus muskulokutaneus
39. Seorang bayi laki-laki berusia 4 bulan di bawa berobat oleh ibunya dengan keluhan
bruntus-bruntus kemerahan dikedua pipi dan tampak gatal. Tidak ada riwayat kontak
dengan bahan-bahan tertentu sebelum timbulnya keluhan kulit. Ayah menderita urtikaria
dan kakak menderita asma. Status dermatologis distribusi lesi bilateral asimetris pada
kedua pipi tampak lesi multiple sebagian berkonfluens, berbatas tegas, sebagian besar
berupa makula eritema, papul eritema, plak eritema, skuama dan erosi. Diagnosis yang
tepat untuk psien ini adalah…
A. Dermatitis numularis
B. Dermatitis venenata
C. Dermatitis atopi
D. Dermatitis statis
E. Dermatitis kontak alergi
40. Seorang wanita berusia 65 tahun, datang ke tempat praktek dengan dokter dengan
keluhan perdarahan pervaginam sejak 1 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluhkan nyeri
tulang pinggul, keputihan berbau, dan benjolan divagina. Pada pemeriksaan inspekulo
didapatkan porsio rapuh dan mudah berdarah. Diagnosis yang paling mungkin adalah…
A. Karsinoma serviks
B. Karsinoma ovarium
C. Karsinoma endometrium
D. Karsinoma tuba
E. Karsinoma vulva
41. Dibawah ini yang tergolong sinus paranasal kecuali…
A. Sinus maksilaris
B. Sinus frontalis
C. Sinus ethmoidalis
D. Sinus sphenoidalis
E. Sinus kavernosus
42. Seorang wanita berusia 65 tahun, datang ke tempat praktek dengan dokter dengan
keluhan perdarahan pervaginam sejak 1 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluhkan nyeri
tulang pinggul, keputihan berbau, dan benjolan di vagina. Pada pemeriksaan inspekulo
didapatkan porsio rapuh dan mudah berdarah. Pemeriksaan yang tepat dilakukan untuk
mendiagnosis pasien tersebut adalah…
A. IVA
B. Schidder
C. Kolonisasi
D. Pap smear
E. Biopsy
43. Anjuran pemberian makan dan minuman yang benar sesuai dengan usia anak adalah
sebagai berikut kecuali…
A. 0-6 bulan: ASI
B. 4-6 bulan: ASI + MP-ASI nasi tim
C. 4-9 bulan: ASI + MP-ASI bubur susu
D. 9-12 bulan: ASI sesuai keinginan anak + MP-ASI bubur nasi
E. 12-24 bulan: ASI sesuai keinginan anak + makanan dewasa
44. Seorang wanita, berkonsultasi dengan dokter ahli kandungan. Dokter tersebut
mengatakan jika wanita tersebut menderita kanker mulut Rahim stadium lanjut. Pasien
sempat terkejut dan rendah diri. Ketika pulan, suami pasien bertanya apa hasil
konsultasinya, pasien menjawab (semua baik-baik saja, tidak ada masalah). defens
mekanise yang digunakan adalah…
A. Denial
B. Proyeksi
C. Sublimasi
D. Introyeksi
E. Represi
45. Seorang laki-laki berusia 60 tahun mengeluh merasa cepat lelah. Pasien juga merasa
sesak yang memberat sejak 2 minggu yang lalu. Keluhan sesak dirasakan sejak 1 tahun
yang lalu. Pasien sering merasa lelah saat berjalan di dalam rumah. Pasien memiliki
riwayat hipertensi menahun dan gagal jantung. Berapakah functional class pasien
berdasarkan New York Heart Assosiation…
A. I
B. II
C. III
D. IV
E. V
46. Seorang wanita berusia 25 tahun mengeluh mata kiri tiba-tiba tidak dapat menutup rapat.
Pasien juga tidak dapat menaikkan alis, tidak dapat menggembungkan pipi dan mulut
mencong ke kanan. Riwayat trauma disangkal. Riwayat hipertensi dan demam disangkal.
Diagnosis pasien ini adalah…
A. Stroke nonhermorrhagic
B. Tics fasialis
C. Bells palsy
D. Lagoftalmus
E. Spasme hernifacialis
47. Seorang bayi laki-laki berusia 3 bulan dibawa ke poliklinik dengan keluhan penis tampak
tidak normal. Pada pemeriksaan fisik ditemukan dorsal penis hampir menempel ke kulit
abdomen. Tampak mukosa uretra pada dorsal penis dengan efek meluas dari skrotum
sampai dengan gland penis, dan celah tulang pubis tampak melebar. Diagnosis yang
paling mungkin pada pasien ini adalah…
A. Hipospadia perineal
B. Hipospadia penoskrotal
C. Hipospadia panesratal
D. Hipospadia penile shaft
E. Epispadia
48. Disuatu puskesmas, ISPA selalu menduduki peringkat pertama dari sepuluh penyakit
terbanyak. Kepala puskesmas ingin melakukan intervensi, tetapi sebelumnya ia ingin
mengetahui gambaran distribusi dari penyakit ISPA. Design penelitian yang dipakai
adalah…
A. Deskriptif
B. Deskriptif-analitik
C. Analitik
D. Eksperimental
E. Observasional
49. Seorang perempuan usia 24 tahun, datang dengan keluhan lemas sejak 2 minggu sebelum
masuk rumah sakit. Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Pemeriksaan laboratorium
Hb: 9,8, leukosit: 5300, trombosit: 223.000, MCV/MCH/MCHC: 72/28/33. Rencana
pemeriksaan selanjutnya pada pasien ini adalah…
A. Hemosiderin
B. Fungsi hati
C. Ferritin, SI, TIBC
D. Analisis Hb
E. Serum B12 Asam Folat
50. Seorang laki-laki berusia 25 tahun, mengeluh demam sejak 5 hari, mula muntah,
konjuntiva icterus, dan mempunyai riwayat menggunakan narkoba dahulu. Pemeriksaan
laboratorium didapatkan SGOT: 100 U/L, SGPT: 350 U/L, bilirubin total: 8 mg/dL,
Bilirubin indirek: 6 mg/dL. Gambaran serologis yang terjadi adalah…
A. HBsAg +, anti HBsAg -, IgG +
B. HBsAg -, anti HBsAg +, IgM +
C. HBsAg +, anti HbsAg -, IgM +
D. HBsAg -, anti HBsAg +, IgG +
E. HBsAg -, anti HBsAg -, IgG +
51. Seorang laki-laki berusia 42 tahun, didiagnosis hipertensi untuk pertama kalinya.
Pemeriksaan fisik dalam batas normal, tidak ada masalah di system lain, namun TD :
160/100 mmHg. Pengobatan hipertensi pada pasien ini berdasarkan JNC 7 adalah…
A. ACE inhibitor
B. Diuretik
C. ACE inhibitor + diuretic
D. ACE inhibitor + Beta Blocker
E. ACE inhibitor + Calsium Chanel Blocker + Angiotensin Reseptor Blocker
52. Seorang laki-laki usai 44 tahun, datang dengan keluhan utama badan demam dan
menggigil serta nyeri pada pinggang kiri hilang timbul. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan adanya nyeri ketok kostovertebra. Pemeriksaan urin didapatkan warna
kuning, sedimen eritrosit negative, leukosit 5/ lapang pandang. Diagnosis yang paling
mungkin pada pasien tersebut adalah…
A. Nephrolithiasis
B. Pielonefritis akut
C. Sistitis
D. Glomerulonephritis akut
E. Urethritis
53. Seorang perempuan usia 21 tahun, datang ke dokter praktik umum dengan keluhan
terdapat benjolan di leher sejak 3 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluh berdebar-debar
dan kedua tangan gemetar. Pada pemeriksaan tekanan darah 130/80 mmHg, nadi 120
kali/menit, frekuensi napas 20 kali/menit, dan mata exoptalmus. Hasil laboratorium
menunjukkan TSH menurun, FT3 dan FT4 meningkat. Terapi utama yang tepat untuk
pasien tersebut adalah…
A. Levotiroksin
B. Diazepam
C. Fenobarbital
D. Propil tiourasil
E. Propranolol
54. Seorang laki-laki berumur 35 tahun mengeluh penurunan nafsu makan dan kesulitan
bernafas. Pasien mendapat injeksi derivate aminoglikosida untuk suatu prediksi infeksi
saluran kemih. Hasil pemeriksaan urin rutin protein (+++) dan hematruia gros. Tekanan
darah 160/100 mmHg, kadar kreatinin 7 mg/dL dan kadar ureum 200 mg/dL. Dua
minggu yang lalu, kadar kreatininnya 1,2 mg/dL dan ureum 45 g/dL. Diagnosis yang
paling mungkin adalah…
A. Sindrom nefritik
B. Sindrom nefrotik
C. Glomerulonephritis kronik
D. Gagal ginjal akut
E. Gagal ginjal kronik
55. Seorang laki-laki berusia 26 tahun, datang kerumah sakit dengan keluhan nyeri pinggang
disertai kencing berwarna merah bercampur darah. Dari anamnesis diketahui beberapa
waktu sebelumnya pasien makan semur jengkol terlalu banyak. Hasil pemeriksaan tanda-
tanda vital dalam batas normal. Antidotum yang tepat untuk kasus di atas adalah…
A. Natrium klorida
B. Fenobarbital
C. Natrium bicarbonate
D. Adrenalin
E. Sulfas atropine
56. Seorang pasien perempuan 23 tahun datang dengan keluhan sesak napas, keluhan
dirasakan sejak 1 minggu yang lalu, disertai dengan adanya mengi. Keluhan sesak
muncul 3-4 kali per hari. Pasien kesulitan untuk berbicara dan menjawab dengan terbata-
bata. Diagnosis pasien ini adalah…
A. Status asmatikus
B. Asma intermiten sedang
C. Asma intermiten berat
D. Asma persisten sedang
E. Asma persisten berat
57. Pasien laki-laki 50 tahun datang dengan keluhan sesak napas sejak 7 hari yang lalu
disertai batuk dengan dahak kuning kental. Riwayat batuk-batuk 3 tahun. Tekanan darah
100/70 mmHg, nadi 88 kali/menit, respirasi 26 kali/menit, pada pemeriksaan roentgent
thorax didapatkan gambaran honeycomb appearance. Diagnosis yang tepat pada pasien
ini adalah…
A. Asma bronkiale
B. Asma kardial
C. PPOK eksaserbasi akut
D. Bronkiektasis
E. Emfisema
58. Pasien seorang wanita 38 tahun datang dengan keluhan batuk sejak 2 minggu. Pasien juga
mengeluhkan adanya demam yang tidak terlalu tinggi, berkeringat pada malam hari, serta
penurunan berat badan. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tanda-tanda vital dalam batas
normal, pemeriksaan BTA (+). Pemeriksaan laboratorium didapatkan peningkatan enzim
transaminase sebanyak 5 kali. Terapi yang tepat untukk pasien ini adalah…
A. Tunda OAT sampai enzim transaminase 2x normal
B. Tunda OAT sampai 8 bulan tanpa memperhatikan enzim
C. Hindari Rifampisin, gunakan HES selama 9 bulan
D. Hindari Pyrazinamid, gunakan HES selama 9 bulan
E. Hindari Isoniazid, gunakan HES selama 9 bula
59. Pasien seorang perempuan 25 tahun, mengeluh sesak dan batuk sejak 1 bulan yang lalu.
Keluhan semakin bertambah, hingga 1 minggu yang lalu pasien mengeluh sesak. Pasien
juga mengeluh demam. Hasil pemeriksaan rontgen thorax didapatkan gambaran infiltrate
milier yang tersebar pada kedua lapang paru. proses yang menyebabkan gambaran
tersebut adalah…
A. Penyebaran secara limfatik
B. Penyebaran secara hematogen
C. Penyebaran melalui cairan pleura
D. Penyebaran secara langsung melalui lesi primer
E. Penyebaran melalui kelenjar getah bening
60. Pasien seorang wanita 27 tahun, datang dengan keluhan nyeri sendi pada jari-jari tangan
kanan dan kirinya. Nyeri muncul terutama pada pagi hari dan biasanya kaku. Kaku pada
jari-jari dirasakan lebih dari 30 menit. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan sendi bengkak
warna merah, nyeri jika digerakkan, dan teraba panas. Sebelum dirujuk ke dokter
spesialis, pengobatan awal yang diberikan adalah…
A. NSAID
B. Alupurinol
C. Metotreksat
D. Kortikosteroid
E. Antibiotic
61. Pasien perempuan usia 28 tahun datang dengan keluhan nyeri sendi sejak 2 bulan yang
lalu. Nyeri sendi kadang berupa kaku dan terdapat di sendi-sendi jari-jari tangan kanan
dan kiri, siku lengan kanan dan kiri. Selain itu juga tampak ruam kemerahan di wajahnya.
Pasien mengatakan juga merasa tidak tahan jika terkena sinar matahari dan sering
sariawan. Pernah rambut pasien mudah rontok sewaktu dijambak oleh temannya saat
berkelahi. Diagnosis yang tepat bagi pasien ini adalah…
A. Oteorthritis
B. Rheumatoarthiritis
C. Gout arthritis
D. SLE
E. CKD
62. Pasien seorang perempuan usia 70 tahun ditemukan oleh keluarganya dalam keadaan
kebingungan. Saat di UGD ditemukan tanda-tanda hipoglikemia, GDS 35. Pemeriksaan
fisik dalam batas normal. Setelah diberi bolus dekstrosa kondisi pasien membaik, gula
darah menjadi 122 mg/dL. Pemeriksaan neurologic normal kembali. Obat-obatan DM
yang sering menyebabkan kondisi ini adalah…
A. Metformin
B. Sulfonylurea
C. Tiazolidindion
D. Penghambat alfa-glukosidase
E. Midglitol
63. Pasien wanita berusia 19 tahun datang dengan keluhan lemah, letih, lesu dan pusing.
Tanda vital stabil, namun konjuntiva pucat. Pada pemeriskaan fisik, abdomen rongga
traube terisi. Hasil laboratorium menunjukkan Hb 10 mg/dL, leukosit 96.000, trombosit
110.000. diagnosis yang mungkin pada pasien ini adalah…
A. Leukemia
B. Polisitemia vera
C. Thalasemia
D. Mielodisplasia
E. Anemia hemolitik
64. Soerang pasien perempuan usia 18 tahun mengeluh sering lesu dan mudah lelah sejak 3
minggu yang lalu. Sejak kecil sering tranfusi darah dan dalam jangka waktu yang lama.
Pada pemeriksaan fisik didapatkan anemis, sclera subikterik, splenomegaly. Hb 7,8
gr/dL, sel target (+). Diagnosis yang tepat bagi pasien ini adalah…
A. Anemia pernisiosa
B. Anemia defisiensi besi
C. Anemia aplastic
D. Anemia hemolitik
E. Anemia defisiensi asam folat
65. Seorang pasien perempuan umur 27 tahun datang dengan keluhan diare sudah sejak 2
minggu yang lalu. Darah (+), lendir (+), nyeri perut saat BAB. Hasil pemeriksaan serial
feses didapatkan parasit oval dengan inti satu, vakuola ektoplasma terdapat eritrosit
dalam parasite tersebut. Organisme penyebab kelainan pasien yang mungkin adalah…
A. Amuba
B. Giardia lambia
C. Balantidum coli
D. Taenia saginata
E. Tricuris tricuria
66. Seorang pasien laki-laki usia 55 tahun, datang ke puskesmas dengan keluhan matanya
kuning sejak seminggu. Keluhan lainnya pasien merasa mual, BAB 1 kali/hari dengan
konsistensi lunak, warna kuning, lendir (-), darah (-), pasien tidak mengeluh demam.
Hasil pemeriksaan fisik didapatkan sclera ikterik, nyeri epigastrium, hepar teraba 1 jari
bac, 2 jari dibawah processus xipoideus, konsistensi kenyal, permukaan datar, nyeri
tekan, tepi tajam,nyeri tekan (+). Hasil pemeriksaan penunjang AST 729, ALT 1170,
Bilirubin total 6, Bilirubin direk 3,9. Pasien mengaku menderita TB dan sedang
meminum obat rifampisin, isoniazid,pirazinamidm dan etambutol selama 1 bulan ini.
Diagnosis yang mungkin adalah…
A. Hepatitis akut
B. Hepatitis kronik
C. Hepatitis fulminant
D. Hepatitis autoimun
E. Hepatitis imbas obat
67. Pasien seorang laki-laki berusia 30 tahun, datang dengan keluhan ingin diberikan obat
anti malaria karena ia akan melakukan perjalanan dina ke Lombok Timur. Di daerah
tersebut ternyata klorokuin sudah resisten terhadap malaria akibat plasmodium
falciparum. Maka obat lain yang sebaiknya diberikan adalah…
A. Meflokuin
B. Quinine
C. Primaquin
D. Sulfadiazine
E. Pirimetamin
68. Seorang pasien perempuan berusia 35 tahun, datang dengan keluhan batuk berdarah
selama 2 hari, sebelumnya pasien batuk berdahak selama 1 bulan. Tidak ada perubahan
pada nafsu makan dan berat badan. BTA +, riwayat OAT 4 bulan yang lalu selama 5
minggu namun tidak dilanjutkan. Untuk kasus tersebut termasuk kategori kasus apa…
A. Kategori baru
B. Kategori kronik
C. Kategori kambuh
D. Kategori putus obat
E. Kategori gagal obat
69. Seorang wanita, 45 tahun, datang dengan keluhan nyeri perut sejak 3 bulan yang lalu.
Frekuensi BAB 2-3 kali/hari, dan keluhan berkurang setelah BAB, serta hilang timbul.
Tidak terdapat penurunan berat badan. Uji darah samar (-), kolonoskopi dan endoskopi
dengan biopsy menunjukkan hasil normal, serta kultur tinja (-). Pasien bekerja sebagai
bagian keuangan pada sebuah perusahaan. Apa kemungkinan diagnosa penyakit
tersebut…
A. Irritable bowel syndrome
B. Inflammatory bowel disease
C. Ulkus duodenum
D. Ulkus gaster
E. Duodenitis
70. Seorang wanita, berusia 25 tahun, datang ke UGD dengan keluhan badan panas dan sesaj
sejak 3 hari yang lalu. Seminggu sebelumnya pasien mempunyai riwayat abses pada
sekitar gigi sehingga harus melakukan pencabutan gigi tanpa pemberian antibiotic
sebelumnya. Pasien juga mempunyai gangguan pada septum ventrikel belum di koreksi.
Dari pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 100/70 mmHg, nadi: 96 kali/menit,
respirasi: 28 kali/menit, tax: 38,9 derajad C, dan murmur jelas pada daerah apeks.
Diagnosis yang paling mungkin adalah…
A. Miokarditis
B. Demam rematik
C. Septikemia
D. Endocarditis infektif
E. Pericarditis akut
71. Seorang perempuan berumur 50 tahun, dengan riwayat DM tipe 2 datang ke PKM.
Pemeriksaan fisik didapatkan tekanan darah 150/90 mmHg. Terapi hipertensi yang
dipilih untuk pasien tersebut adalah…
A. Hidroklorotiazid
B. Bisoprolol + hidroklorotiazid
C. Bisoprolol
D. Captopril
E. Amlodipine
72. Seorang perempuan, usia 20 tahun, selama 2 bulan ini sedang mendapat terapi OAT,3
hari terakhir pasien mengeluh penglihatan terganggu dan sering salah dalam
membedakan warna benda. OAT yang dapat menimbulkan efek samping tersebut
adalah…
A. Isoniazid
B. Rifampisin
C. Pirazinamid
D. Etambutol
E. Streptomisin
73. Seorang laki-laki, petani usia 41 tahun, datang ke UGD RS dengan keluhan demam sejak
5 hari yang lalu. Disertai badan kuning, mual, dan muntah. Pemeriksaan fisik terdapat
riwayat digigit tikus sejak 2 minggu yang lalu. Pemeriksaan fisik didapatkan sclera
ikterik, hepar teraba sedikit membesar, limpa tidak teraba, dan nyeri otot gastrocnemius
(+). Pemeriksaan urin didapatkan BUN dan kreatinin meningkat. Komplikasi yang
mungkin terjadi adalah…
A. Acute Kidney Injury (AKI) pre-renal
B. AKI renal
C. AKI post renal
D. Gagal ginjal kronik
E. Gagal ginjal terminal
74. Pasien laki-laki, 50 tahun, mengeluh mual dan muntah, keluhan disertai nyeri. Pada ulu
hatinya, dirasakan seperti di tusuk-tusuk. Pemeriksaan fisik didapatkan: kondisi
kesakitan, palpasi tegang dan sangat nyeri. Dokter kemudian memeriksa laboratorium
darah dan enzim serta beberapa pemeriksaan penunjang yang lain. Berdasarkan
pemeriksaan tersebut, disimpulkan diagnosis pankreatitis akut. Apakah pemeriksaan yang
biasanya diperiksa dan meningkat tinggi pada pasien ini…
A. Lipase
B. Kolesistokinin
C. Alkali fosfatase
D. Glukoronil transferase
E. A-Glutamil transferase
75. Seorang wanita, 30 tahun, akan mendapat terapi OAT ketika dilakukan anamnesis,
diketahui bahwa wanita tersebut menggunakan pilm kontrasepsi oral untuk mencegah
kehamilan. Interaksi yang terjadi pada kedua jenis obat tersebut adalah…
A. Toksisistas rifampisin meningkat
B. Efektivitas kontrasepsi oral berkurang
C. Kegagalan terapi tuberculosis
D. Kadar hormon kontrasepsi oral meningkat
E. Tidak akan menimbulkan masalah karena kedua obat ini berkerja pada reseptor yang
berbeda
76. Seorang perempuan, 55 tahun, datang ke RS dengan keluhan badan panas dan batuk sejak
2 hari yang lalu, pada pemeriksaan fisik, suhu febris dan kedua hemitoraks didapatkan
peningkatan fremitus, perkusi redup dan suara napas bronkofoni. Pemeriksaan
laboratorium rutin didapatkan Hb 15 gr/dL, leukosit 12.000/mm3, trombosit
240.000/mm3. kemungkinan diagnosis pada penderita tersebut adalah…
A. Atelectasis
B. Pneumotoraks
C. Asma acute attack
D. Efusi pleura
E. Lobar pneumonia
77. Laki-laki, 36 tahun, dibawa dalam keadaan tidak sadar, panas sejak 4 hari yang lalu.
Pasien sudah ke dokter dan mendapat obat tetapi tidak ada perbaikan. Sepuluh hari pasien
baru pulang berburu dari hutan di Flores. Pemeriksaan fisik diapatkan: koma, GCS 2, TD:
150/90 mmHg, nadi: 100 kali/menit, tax: 40,8 derajad C, kaku kuduk, kelenjar limfe koli
teraba 2 buah masing-masing 1 cm, tungkai dan tangan lemah. Kemungkinan diagnosis
pada keadaan di atas adalah…
A. Stroke
B. Malaria serebral
C. Sepsis
D. Sistiserkosis
E. Meningitis bacterial
78. Seorang pasien wanita usia 51 tahun, mengeluh muntah darah sejak 1 hari yang lalu,
riwayat pasien menderita hepatitis B kronik dan sejak 1 minggu, BAB hitam.
Pemeriksaan fisik didapatkan lemas, tekanan darah 100/70 mmHg, nadi 92 kali/menit,
konjungtiva palpebra anemis, spider nevi (+), palmar eritema (+), pemeriksaan abdomen
terdapat ascites, namun pembesaran hepar dan lien tidak dapat ditentukan. Kemungkinan
penyebab hematemesis pada pasien ini adalah…
A. Esophagitis
B. Pecahnya varises esofagus
C. Perforasi ulkus gaster
D. Perforasi ulkus duodenum
E. Sindroma mallory-weis
79. Mekanisme terjadinya perdarahan pada pasien ini adalah…
A. Hiatus hernia esofagus
B. Infeksi helicobacter pylori
C. Peningkatan tekanan vena porta
D. Robeknya mukosa pada junction esofagus dan gaster
E. Displasia vascular
80. Seorang wanita usia 43 tahun, mengeluh sakit pada bagian perut kanan atas, hilang
timbul, tanpa disertai demam. Sehari sebelumnya pasien mengaku mengkonsumsi
makanan dari restoran cepat saji. Pemeriksaan fisik didapatkan tanda-tanda vital normal,
perut cembung lunak, nyeri tekan perut bagian kanan atas. Pemeriksaan laboratorium
didapatkan kadar Hb 12,5 g/dL, leukosit 8000, kolesterol 280 mg/dL. Diagnosis yang
mungkin adalah…
A. Gastritis
B. Kolelitiasis
C. Kolesistitis
D. Hepatitis
E. Pankreatitis
81. Laki-laki usia 17 tahun datang ke UGD dengan diantar oleh keluarganya dan mengeluh
sesak napas setelah kecelakaan lalu lintas 30 menit sebelumnya. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan jejas pada dada kiri, krepitasi pada dinding dada kiri, deviasi trakea menjauhi
dada kiri, dan tekanan vena jugularis meningkat. Tindakan yang harus segera dilakukan
adalah…
A. Perikardiocentesis
B. Dekompresi
C. Rujuk ke dokter bedah thoraks
D. Foto thoraks
E. Pemasangan WSD
82. Perempuan usia 45 tahun mengeluh bengkak pada pergelangan tangan kanannya setelah
terjatuh di kamar mandi 1 jam yang lalu. Pada pemeriksaan fisik ditemukan tanda-tanda
vital dalam batas normal dan pada pergelangan tangan kanan terdapat deformitas
menyerupai garpu. Fraktur apa yang terjadi pada pasien ini…
A. Fraktur Galeazzi
B. Fraktur Monteggia
C. Fraktur Smith
D. Fraktur Colles
E. Fraktur reverse Galeazzi
83. Seorang laki-laki berusia 45 tahun datang dengan keluhan benjolan di paha kanan sebesar
telur ayam. Benjolan biasanya keluar setelah pasien terbatuk dan hilang jika berbaring.
Pada pemeriksaan fisik dijumpai benjolan di atas ligamentum inguinale. Ukuran testis
dan skrotum dalam batas normal. Apakah diagnosis pasien tersebut…
A. Hernia skrotalis
B. Hernia umbilikalis
C. Hernia inguinalis
D. Hernia femoralis
E. Hernia insisional
84. Perempuan usia 32 tahun datang ke praktek dokter dengan keluhan terdapat benjolan
pada payudara kirinya sejak 1 tahun yang lalu. Benjolan ini dirasakan nyeri menjelang
haid. Pada pemeriksaan fisik ditemukan benjolan kenyal, berbatas tidak tegas, mobile,
dan tidak terdapat ulkus. Tidak ditemukan pembesaran kelenjar pada aksila kiri. Maka
diagnosis pasien ini adalah…
A. Karsinoma mamae
B. Tumor phyllodes
C. Infiltrating ductal carcinoma
D. Fibroadenoma mamae
E. Fibrokistik mamae
85. Seorang bayi usia 1 minggu dikeluhkan oleh ibunya mengalami muntah-muntah setiap
sesuai meminum ASI. Pasein belum pernah BAB sejak lahir. Dari pemeriksaan fisik
ditemukan distensi abdomen, darm contour (+), darm steifung (+), bising usus meningkat,
metallic sound (+), dan hipertimpani. Dari colok dubur didapatkan sfinger ani kuat,
mukosa licin, dan saat jari dikeluarkan terdapat feses yang menyemprot. Pada
pemeriksaan radiologi dengan barium ditemukan penyempitan bagian distal rectum dan
pelebaran bagian proksimalnya sehingga tampak seperti corong. Maka diagnosis pasien
ini adalah…
A. Meconium plug
B. Rectal stenosis
C. Meconium ileus
D. Penyakit Hirchsprung
E. Anal membran stenosis
86. Seorang laki-laki usia 20 tahun diantar oleh keluarganya ke UGD dengan keluhan luka
bakar 1 jam SMRS. Berat badan pasien 50 kg. pada pemeriksaan fisik ditemukan luka
bakar derajak 2 pada lengan kiri, tangan kiri, dada, perut, dan paha kiri. Berapakah
jumlah cairal RL tahap I yang diberikan pada pasien menurut rumus Baxter…
A. 7200 cc
B. 3600 cc
C. 5400 cc
D. 2700 cc
E. 3000 cc
87. Pasien laki-laki 60 tahun dengan sirosis hepatis datang ke UGD karena muntah darah.
Terdapat riwayat distensi abdomen, dilatasi vena dari dinding abdomen anterior, dan
hemoroid interna selama 2 bulan. Vena manakah yang menjadi sumber dari hematemesis
tersebut…
A. Vena mesenterika inferior
B. Vena periumbilikallis
C. Vena rektal superior
D. Vena kava superior
E. Vena gastrik sinistra
88. Seorang laki-laki berusia 20 tahun dibawa ke UGD RS setelah mengalami kecelakaan
lalu lintas. Pasien terlihat tersengal-sengal dan tidak bereaksi saat dicubit. Pada
pemeriksaan fisik ditemukan nadi teraba lemah, akral dingin, pergerakan dada kiri
tertinggal, trakea bergeser ke kanan, perkusi dada kiri hipersonor, dan suara napas kiri
menurun. Apa tindakan pertama yang paling tepat…
A. Langsung dekompresi dengan jarum
B. Segera berikan oksigen dengan sungkup napas spontan disusul dengan dekompresi
dengan jarum
C. Segera berikan oksigen dengan sungkup napas bantu disusul dengan dekompresi
dengan jarum
D. Segera intubasi, berikan oksigen spontan disusul dekompresi dengan jarum
E. Segera intubasi, berikan oksigen napas bantu disusul dekompresi dengan jarum
89. Seorang laki-laki berusia 60 tahun mengeluh tidak bisa buang air kecil sejak 12 jam yang
lalu. Awalnya buang air kecil terganggu, harus mengejan, pancaran urin melemah, dan
sering terbangun saat malam hari untuk buang air besar. Pada pemeriksaan colok dubur
setelah pemasangan kateter, teraba prostat membesar, bernodul keras, dan permukaan
tidak rata. Pemeriksaan anjuran untuk menegakkan diagnosis kasus tersebut…
A. BNO-IVP
B. USG abdomen
C. PSA
D. Darah rutin
E. Survey tulang
90. Seorang anak perempuan berusia 5 tahun dibawa ke UGD rumah sakit dengan keluhan
nyeri pada lengan kiri bawah sepertiga tengah. Keluhan pasien muncul setelah pasien
terjatuh di kamar mandi 1 hari yang lalu. Pada pemeriksaan fisik ditemukan bengkak
pada antebrachii sinistra 1/3 tengah, nyeri tekan, dan krepitasi sulit dinilai. Tidak
didapatkan adanya angulasi, rotasi, maupun shortening. Apakah jenis fraktur yang paling
mungkin didapatkan pada pasien ini…
A. Smiths fracture
B. Fatigue fracture
C. Galeazzis fracture
D. Greenstick fracture
E. Monteggias fracture
91. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke rumah sakit dengan keluhan sering
mengalami kejang pada pipi dan bibir terutama sebelah kiri. Kemudian diikuti kejang
juga di lengan kiri, berlangsung kira-kira 1 menit. Selama kejang pasien tetap menyadari
apa yang terjadi. Keluhan tersebut sudah berlangsung selama 1 tahun, namun karena
jarang kabuh dan tidak mengganggu pekerjaannya maka pasien tidak rajin ke dokter. Apa
diagnosis yang paling mungkin…
A. Simple partial somatosensorik seizure
B. Simple partial motoric seizure
C. Complex partial without focal seizure
D. Complex partial with focal seizure
E. Simple partial autonomic seizure
92. Seorang pria berusia 20 tahun diantar oleh keluarganya ke UGD dengan keluhan
penurunan kesadaran sejak 1 hari yang lalu. Keluhan diawali dengan adanya demam,
muntah, nyeri pada punggung, leher, dan kepala sejak 1 minggu yang lalu. Dari
pemeriksaan fisik didapatkan kaku kuduk (+), Kernig’s sign (+), Brudzinsky I dan II (+).
Dari pemeriksaan cairan serebrospinalis ditemukan bentukan bakteri kokus berpasangan
dan gram negative. Mikroorganisme apakah yang menyebabkan penyakit tersebut…
A. Streptococcus pneumoniae
B. Staphylococcus aureus
C. Staphylococcus epidermidis
D. Neiserria gonorrhoea
E. Neiserria meningitides
93. Laki-laki berusia 56 tahun dibawa ke UGD rumah sakit dengan keluhan kesadaran yang
terjadi secara tiba-tiba saat pasien mencangkul. Pada pemeriksaan fisik ditemukan GCS
E3V5M3, tekanan darah 200/160 mmHg, nadi 90 kali/menit, laju respirasi 20 kali/menit,
dan temperature 36 derajad C, dan hemiparesis sinistra. Penatalaksanaan untuk tekanan
darah pasien adalah…
A. Diturunkan setelah keadaan akut
B. Tidak perlu diturunkan
C. Diturunkan 50 persen MAP
D. Diturunkan kurang dari 20 persen MAP
E. Diturunkan hingga 120/80 mmHg
94. Seorang laki-laki berusia 65 tahun datang untuk control ke poliklinik saraf setelah 2
minggu sebelumnya dirawat di rumah sakit karena stroke nonhemoragik. Pada
pemeriksaan fisik tampak uvula tidak ada disentral. Saraf apakah yang terkena…
A. N.V
B. N.VII
C. N.X
D. N.XI
E. N.XII
95. Laki-laki usia 73 tahun mengeluh bicara pelo sejak pagi hari setelah bangun tidur.
Keluhan ini menghilang dalam waktu 5 jam. Pasien merupakan penderita hipertensi dan
diabetes mellitus sejak lama. Dari pemeriksaan fisik ditemukan tekanan darah 180/100
mmHg, nadi 82 kali/menit, dan laju respirasi 18 kali/menit. Pemeriksaan neurologis
dalam batas normal. Diagnosis yang tepat pada pasien ini adalah…
A. Stroke non hemmorhagic
B. Stroke hemmorhagic
C. RIND
D. Transient ischemic attack
E. Stroke in evolution
96. Seorang wanita berusia 20 tahun telah mengkonsumsi obat epilepsy sejak 3 tahun yang
lalu. Kini pasien tersebut mengeluh lemah, letih,lesu dan telinganya sering berdenging.
Dari pemeriksaan fisik tanda vital dalam batas normal. Dari pemeriksaan fisik ditemukan
konjungtiva pucat dan lidah yang merah seperti daging. Pemeriksaan penunjang
menunjukkan Hb: 9gr/dL, MCV: 113 fl, MCH: 26 pg. obat epilepsy yang mungkin
dikonsumsi pasien tersebut adalah…
A. Karbamazepine
B. Fenitoin
C. Asam valproate
D. Fenobarbital
E. Klonazepam
97. Seorang pasien laki-laki berusia 30 tahun datang ke praktik dokter umum dengan keluhan
nyeri punggung menjalar sampai pada lutut kanan sejak 2 hari sebelumnya. Nyeri terjadi
setelah pasien mengangkat sekarung beras. Nyeri bertambah hebat terutama saat batuk
dan mengejan. Pada pasien kemudian dilakukan tes sensibilitas saraf. Saraf apakah yang
terkena…
A. L1-L2
B. L3-L4
C. L5-L6
D. S1-S2
E. S3-S4
98. Seorang wanita berusia 35 tahun mengeluh nyeri pada pergelangan tangan kanannya
sampai ke telapak tangan hingga mengenai ibu jari, jari telunjuk dan jari tengah, setelah
mencuci pakaian 1 hari yang lalu. Pada pemeriksaan fisik ditemukan nyeri ketok pada
volar pergelangan tangan. Kelainan yang paling mungkin dialami pasien adalah…
A. Sindrom horner
B. Sindrom carpal tunnel
C. Miopati
D. Neuritis ulnaris
E. Neuritis radialis
99. Seorang laki-laki berusia 33 tahun datang dengan keluhan nyeri pada telinga kanan.
Pasien juga mengeluh pendengarannya sedikit menurun. Dari pemeriksaan fisik secara
umum dalam batas normal dan dari pemeriksaan telinga terlihat liang telinga hiperemis,
membrane timpani intak dan reflex cahaya (+). Pasien mempunyai kebiasaan mengorek
telinga setiap hari dengan cotton bud. Apa kemungkinan penyakit tersebut?
A. Otitis ekterna
B. Peradangan canalis auricular
C. OMA
D. OMSK
E. Serumen plug
100. Seorang perempuan berusia 65 tahun datang dengan keluhan nyeri saat buang air
besar sejak 6 bulan yang lalu. Keluhan BAB disertai darah dan lendir. Pemeriksaan fisik
didapatkan tanda vital normal. Rektal touché didapatkan massa padat berdungkul di
rectum, nyeri tekan, pada sarung tangang didapatkan darah dan feses agak keras. Apa
kemungkinan diagnosis?
A. Hemorroid
B. Kolitis
C. Polip rekti
D. Divertikel rekti
E. Karsinoma rekti
101. Seorang laki-laki usia 50 tahun datang dengan keluhan rambut rontok yang
bertambah luas sejak 2 bulan yang lalu. Keluhan dirasakan setempat di pelipis kiri dan
terasa gatal terutama saat berkeringat. Pemeriksaan tanda vital dalam batas normal.
Tampak rambut di parietal kiri tipis dan rambut mudah terputus beberapa mili meter dari
permukaan kulit kepala. Dokter menduga kelainan disebabkan karena infeksi jamur. Apa
kemungkinan penyebab kelainan?
A. Ectothrix
B. Endothrix
C. Dermatofita
D. Infeksi deep mycosis
E. Candida
102. Seorang dokter di suatu perusahaan menganjurkan pada 250 karyawan pada
perusahaan tersebut untuk melakukan senam selama 30 menit pada hari jum’at pagi hari
setiap minggu nya lalu mengkonsumsi makanan tinggi kalsium dan susu tinggi kalsium
untuk mencegah osteoporosis kepada setiap karyawan. Apa yang dilakukan oleh dokter
tersebut termasuk ke dalam?
A. Specific protection
B. Disability protection
C. Rehabilitaion
D. Health promotion
E. Prompt treatment
103. Seorang wanita berusia 20 tahun mengeluh kedua mata nya mendadak buta,
didapatkan visus kedua bola mata 0, COA dangkal pada kedua bola mata dan pada
pemeriksaan funduskopi tidak didapatkan kelainan apapun. Apa yang menyebabkan
kelainan pada pasien ini?
A. Ablatio retina
B. Glaukoma absolut
C. Subluksasi lensa
D. Retinopati diabetikum
E. Age related macular degeneration
104. Seorang wanita usia 17 tahun merasa penglihatanya semakin menurun. Ia pergi ke
dokter mata untuk memeriksakan matanya. Pada saat diperiksa dengan pinhole, visus OD
dari 6/18 menjadi 6/9 dan OS dari 6/24 menjadi 6/12. Setelah itu dokter memberikan
lensa sferis untuk OD dan OS sebesar -0,50 visus menjadi 6/6, lensa sferis -1,00 visus
menjadi 6/6. Lensa sferis -1,25 menjadi 6/9, lensa sferis -1,50 visus menjadi 6/9.
Manakah pemberian lensa yang tepat?
A. -0,5
B. -1,00
C. -1,25
D. -1,50
E. -1,75
105. Seorang wanita berusia 36 tahun mengeluh nyeri pada perutnya, pasien juga
mengaku sudah 2 bulan terlambat haid TD 90/60 mmHg, N: 110x/m, Suhu: 36,5 derajad
C pada inspeksi tidak ditemukan apa-apa, pada palpasi ditemuka nyeri tekan (+) pada
kwadran kanan atas perut pasien, nyeri lepas (-), psoas sign (-), pada pemeriksaan dalam
didapatkan nyeri goyang (+). Apa yang menyebabkan kelainan ini?
A. Appendisitis akut
B. Appendisitis kronis eksaserbasi akut
C. Appendisitis perforasi
D. Kehamilan ektopik terganggu
E. Peritonitis generalisata
106. Seorang laki-laki datang dengan keluhan lemas dan lesu sejak 6 bulan lalu. Ia
sedang dalam pengobatan TB paru sejak 5 bulan. Pemeriksaan fisik konjungtiva anemis,
laboratorium Hb 9,7 gr/dl morfologi eritrosit didapatkan anemia hipokrom mikrositer. Fe
meningkat, TIBC normal. Diagnosis?
A. Anemia def. Asam folat dan zinc
B. Anemia sel sabit
C. Anemia megaloblastik
D. Anemia def. Besi
E. Anemia penyakit kronis
107. Pada hari minggu seorang petani melihat mayat tergantung di pohon, mayat masih
segar dan pakaian nya lengkap, dari mulut keluar busa dan lidah menjulur keluar. Dari
pemeriksaan forensic didapatkan luka lecet tekan melingkari leher, berjalan mendatar,
dibawah jakun. Penyebab kematian?
A. Gantung diri
B. Bunuh diri
C. Pembunuhan
D. Penjeratan
E. Penganiayaan
108. Laki-laki 24 tahun datang dibawa keluarga nya karena mengamuk, pasien merasa
ada yang berbicara dengannya, sejak 2 bulan ini pasien mengurung diri dikamar, tidak
mau makan dan mandi. Dari status mental didapatkan penampilan kotor, psikomotor
gelisah, afek tidak serasi, anamnesis tambahan yang diperlukan?
A. Adakah stressor?
B. Apakah halusinasi terjadi terus menerus?
C. Apakah sedang dalam terapi?
D. Apakah pernah dirawat?
E. Riwayat dalam keluarga?
109. Seorang laki-laki usia 30 tahun belum memiliki anak, ditemukan benjolan di
pubis tanpa disertai adanya keluhan sistemik, vital sign dalam batas normal, dari
pemeriksaan Fisik ditemukan testis kiri belum turun, benjolan terasa nyeri dan
kemerahan, batas jelas, apakah diagnosis kasus tersebut?
A. Seminoma
B. Torsio testis
C. Hidrokel
D. Seminoma disertai undesenden testis kiri
E. Hernia inguinal
110. Laki-laki dtg dengan keluhan demam tinggi, px fisik td 90/60, nadi 100x/m, suhu
39, mumur (+), terdapat nyeri sendir yang berpindah, terdapat bintik merah keunguan
pada telapak tangan dan kaki. Diagnosisnya adalah?
A. Penyakit jantung rematik
B. Miokarditis bakterialis
C. Endocarditis bakterialis
D. Perkarditis bakterialis
E. Pankarditis bakterialis
111. Pasien usia 55 tahun dengan keluhan penglihatan kabur sejak 1 bulan yang lalu
dan bertambah parah. Pemeriksaan ketajaman mata OD 5/60 dipinhole tidak maju.
Pemeriksaan mata dalam batas normal, lensa tampak jauh keruh sebagaian, diagnosis
untuk kasus diatas adalah?
A. Katarak imatur
B. Katarak matur
C. Katarak komplikata
D. Katarak kongenital
E. Katarak traumatika
112. Pasien laki-laki 35 tahun datang dengan keluhan pembesaran pada perut kanan
atas dan tereasa nyeri sejak 2 minggu. Pada 3 minggu yang lalu pasien mengalami diare
tanpa lendir atau darah. Pada pemeriksaan didapatkan nyeri pada perut kanan diatas,
pembesaran hati dan hati teraba tumpul perabaan kenyal. ALT 56, AST 51. Apa diagnosa
pasien diatas?
A. Hepatoma
B. Abses Hepar
C. Disentri Basiler
D. Hepatitis A
E. Investasi Fasciola Hepatica
113. Pasien 19 tahun datang dengan keluhan batuk berdahak dan darah sejak 2 minggu
yang lalu. Pemeriksaan fisik paru terdengar ronki basah di apex, medial dan basal. Pada
foto rontgen ada infiltrate dibagian apex, medial dan basal. Pemeriksaan penunjang apa
yang dilakukan?
A. Kultur BTA
B. Mantoux Tes
C. Foto Rontgen
D. Kultur Darah
E. Pemeriksaan dahak SPS
114. Anak laki-laki usia 12 tahun mengeluh sulit untuk menelan, keluhan ini disertai
nyeri tenggorok dan nyeri saat menelan, demam, lesu, nyeri di sendi sendi, tidak nafsu
makan dan rasa nyeri di telinga. Dari PF didapatkan tonsil T3/T3, tonsil membentuk alur-
alur lakunaris. Kelenjar submandibula bengkak dana nyeri tekan. Diagnosis?
A. Tonsilitis Akut
B. Tonsilitis Kronik
C. Tonsilitis Folikuar
D. Tonsilitis Membranosa
E. Abses Tonsil
115. Wanita 50 tahun, datang ke praktek dokter dengan keluhan nyeri kepala hebat
sejak 3 jam yang lalu. Pasien memiliki riwayat hipertensi dan diabetes mellitus. Pada
pemeriksaan didapatkan TD 160/90 mmHg, RR 17 x/m, Suhu 37 derajad C. pada
pemeriksaan neurologi didapatkan kuduk kaku (-), kaku kuduk (+), apakah diagnosis
kasus diatas?
A. Cephalgia kronis
B. Neuralgia trigeminal
C. Perdarahan subarachnoid
D. Perdarahan Intraserebral
E. Perdarahan Intraventrikel
116. Laki-laki 60 tahun datang ke UGD dengan sesak yang bertambah berat sejak 1
hari yang lalu. Batuk berdahak kuning hijau 2 hari yang lalu, pada pemeriksaan
didapatkan TD 150/100 mmHg, N 90 x/m, RR 38 x/m, S 36,5 derajad C. Pada rontgen
didapatkan kardiomegali. Penatalaksanaan awal yang tepat pada pasien?
A. Captopril oral
B. Furosemid injeksi
C. Parasetamol infus
D. Nitrat
E. Amlodipin
117. Laki-laki 60 tahun dibawa ke UGD setelah mengalami penurunan kesadaran.
Pasien memiliki riwayat mengonsumsi obat untuk diabetesnya. Dokter mencurigai hal
yang dialami pasien disebabkan dari obat glibenklamid. Apakah mekanisme kerja
glibenklamid?
A. Meningkatkan sensitifitas terhadap insulin
B. Menurunkan sensitifitas terhadap insulin
C. Menurunkan sekresi insulin
D. Meningkatkan sekresi insulin pancreas
E. Meningkatkan metbolisme glukosa
118. Wanita 20 tahun datang ke UGD dengan keluhan panas badan selama 1 bulan.
Keluhan disertai batuk, lelah, dan memar memar di kulit. Dari PF suhu 38,3 derajad C
terdapat ulkus pada mulut, tidak ada pembesaran hepar dan lien. Lab leukost 2,0x10
(pangkat 9), Hb 6,5 gr/dl, MCV 85, MCH 29, PLT 49x10 (pangkat9). Diagnosis?
A. Anemia hemolitik
B. Anemia defisiensi besi
C. Anemia perniseosa
D. Anemia penyakit kronik
E. Anemia aplastic
119. Pasien wanita umur 52 tahun datang dengan keluhan pusing, mual, muntah.
Sebelumnya pasien sudah berobat ke beberapa dokter tapi dari hasil pemeriksaan fisik
dan penunjang tidak didapatkan adanya kelainan. Pasien membawa semua hasil
pemeriksaan penunjangnya dan berniat mau berobat ke luar negeri. Apa kelainan yang
dialami pasien?
A. Somatisasi
B. Hipokondriasis
C. Cemas menyeluruh
D. Depresi
E. Panik
120. Pasien 23 tahun mengeluh tidak bisa BAB disertai perut tegang dan nyeri.
Pemeriksaan fisik ada darmsteifum dan darmcountour dan auskultasi metallic sound.
Pemeriksaan abdomen didapatkan herring bone appearance. Diagnosis?
A. Ileus paralitik
B. Ileus obstruktif
C. Hirschprung disease
D. Peritonitis
E. Pankreatitis
121. Laki-laki 25 tahun diantar temannya dengan keluhan trauma cedera kepala berat
dan segera dilakukan tindakan operasi. Sebagai dokter harus melakukan informed
consent kepada?
A. Teman yang mengantar pasien
B. Menunggu keluarga pasien datang
C. Meminta persetujuan dari pasien
D. Dokter segera melakukan operasi
E. Menunggu keputusan pihak rumah sakit
122. Seorang wanita usia 19 tahun datang dengan keluhan penglihatan kabar sejak 1
tahun yang lalu. Visus OD 2/60 dan OS 2/60. Interpretasi visus?
A. Dapat menghitung jari dari jarak 2 meter sedangkan orang lain 60 meter
B. Melihat benda 2 kaki sedangkan orang lain 60 kaki
C. Menghitung jari 2 kaki sedangkan orang lain 60 kaki
D. Melihat snellen chart 2 meter sedangkan orang lain 60 meter
E. Melihat lambaian tangan 2 meter sedangkan orang lain 60 meter
123. Laki-laki usia 23 tahun datang keluhan nyeri dada dan yakin mengalami sakit
jantung, pasien telah menjalani pemeriksaan fisik, ekg dan pemeriksaan lain tetapi tidak
ditemukan kelainan. Pasien telah banyak berobat ke beberapa dokter dan dinyatakan tidak
apa-apa. Tetapi ia masih yakin sebenarnya ia mengalami sakit jantung. Apa diagnosis
yang tepat pada pasien ini?
A. Gangguan somatisasi
B. Gangguan konversi
C. Gangguan panic
D. Hipkondriasis
E. Malingering
124. Seorang laki-laki 31 tahun datang dengan keluhan mata tampak kuning dan saat
buang air kecil berwarna kecoklatan. Pasien saat ini sedang dalam pengobatan TB paru.
Apa yang harus dilakukan untuk mengatasi keluhan tersebut?
A. Turunkan dosis rifampisin
B. Ganti dengan regimen lain
C. Periksa fungsi hepar
D. Teruskan terapi
E. Cek sputum BTA
125. Seorang laki-laki usia 23 tahun datang ke IGD dengan keluhan sesak nafas setelah
disuntik ranitidine. Pada pemeriksaan fisik didapatkan sianotik. Akral dingin, edema
periorbital dan konjungtiva anemi. Vital sign, TD 70/40, Nadi 110 x/m, RR 36 x/m dan
temp 37 derajad C. Tatalaksana yang tepat?
A. Adrenalin 1 mg/KgBB
B. Adrenalin 0.9 mg/KgBB
C. Adrenalin 0.6 mg/KgBB
D. Adrenalin 0.3 mg/KgBB
E. Adrenalin 0.1 mg/KgBB
126. Seorang laki-laki berusia 30 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan cairan
keluar dari hidung berwarna kuning kehijauan disertai dengan rasa mengganjal dan
mengeluhkan mencium bau saat pasien mengehembuskan nafas. Pemeriksaan penunjang
apa yang tepat untuk mendiagnosis penyakit tersebut?
A. CT Scan
B. Rontgen posisi waters
C. Rontgen skull posisi pa lateral
D. Rontgen nasal
E. Rontgen Caldwell
127. Pasien laki-laki dengan keluhan kesemutan pada tangannya. Lalu pasien diberikan
vitamin B6 oleh dokter. Diketahui pasien sedang dalam pengobatan TB paru. Obat
apakah yang menyebabkan keluhan pada pasien tersebut?
A. Pirazinamid
B. Isoniazid
C. Rimfapisin
D. Etambutol
E. Streptomisin
128. Seorang anak laki-laki usia 19 tahun datang dengan keluhan bengkak seluruh
tubuh. Awalnya bengkak pada kedua mata kemudian menyebar ke tangan dan kakinya.
Pada BAK didapatkan berbusa. Pada pemeriksaan urin didapatkan protein +++. Apa khas
pada diagnosis diatas?
A. Rekasi autoimun
B. Hipoalbumin
C. Dislipidemia
D. Proteinuria
E. Eosinofil
129. Seorang laki-laki 59 tahun datang dengan keluhan kedua mata berangsur-angsur
buram sejak 3 gulan yang lalu. Pasien juga memiliki riwayat hipertiroid. Dari hasil
pemeriksaan didapatkan: VOD 2/60, VOS 2/60, eksoftalmus (+). Konjungtiva bulbi
kemosis, kornea jernih, lensa jernih. Apa yang menyebabkan penurunan tajam
penglihatan pada pasien diatas?
A. Perdarahan retina
B. Edema papil nervus opticus
C. Edema macula
D. Kompresi macula
E. Kompresi papil nervus opticus di apex orbita
130. Seorang wanita 26 tahunn hamil 16 minggu datang dengan keluhan badan terasa
lemas dan lesu sejak 2 minggu yang lalu. Riwayat anemia sebelumnya disangkal. Namun
terdapat riwayat anemia di keluarga pasien. Hasil pemeriksaan: konjungtiva pucat, Hb 10
mg/dl, konsentrasi ferritin serum meningkat, konsentrasi B12 serum normal. Pada
pemeriksaan apusan darah tepi didapatkan anemia makrositer. Terapi apa yang diberikan
pertama kali pada pasein diatas?
A. Cobalamin
B. Asam folat
C. Zat besi
D. Eritropoetin
E. Vitamin K
131. Seorang wanita usia 25 tahun datang dengan keluhan tidak mensturasi selama1
tahun. Pertama kali mens pasien usia 10 tahun. Disebut apa?
A. Amenorea
B. Premenorrhagia
C. Metrorrhagia
D. Bradimenorrhoe
E. Oligomenore
132. Tn. L usia 35 tahun keluhan mual muntah disertai nyeri kepala. Sebelumnya
pasien juga ada demam 3 minggu yang lalu dan batuk lama. PF kaku kuduk +. Dilakukan
LP dan ditemukan BTA +. Pasien tampak gelisah. Suhu febris. Berdasarkan british
medical research council, pasien tergolong dalam stage?
A. I
B. II
C. III
D. IV
E. V
133. Seorang laki-laki datang ke polisi karena melihat diruangan kerjanya ada orang
sudah mati dengan posisi tergantung dengan tali. Mayat masih segar. Begitu diperiksa
terdapat luka jerat dengan posisi mendatar dibawah jakun. Apa dugaan penyebab korban
ini
A. Bunuh diri
B. Dibunuh
C. Penjeratan
D. Gantung diri
E. Pencekikan
134. Pasien dewasa laki-laki, ada benjolan di leher kiri sejak 3 bulan, tidak begitu
nyeri, riwayat keringat malam +, penurunan bb +, benjolan teraba multiple, bisa
digerakkan, ukuran 3 cm, pada hasil PA didapatkan gambaran giant limfosit, nekrosis
perkejuan. Kemungkinan diagnosis?
A. Limfadenitis TB
B. Limfadenitis bakteri non spesifik
C. Limfangitis
D. Limfoma Hodgkin
E. Limfoma non-hodgkin
135. Pasien laki-laki berusia 64 tahun datang dengan diantar oleh anaknya dengan
keluhan gangguan pada penglihatannya sejak 1 tahun yang lalu, keluhan dirasa semakin
memberat dan sejak 3 bulan ini pasien merasa melihat kelitan cahaya. Apakah
pemeriksaan pertama yang harus dilakukan?
A. Pemeriksaan tajam penglihatan visus dengan snellen chart
B. Pemeriksaan tekanan bola mata dengan tonometry
C. Pemeriksaan funduskopi anterior
D. Pemeriksaan dengan slit lamp
E. Pemeriksaan dengan funduskopi posterior
136. Pasien laki-laki usia 18 tahun datang dengan keluhan timbul bintik kemerahan
pada sudut bibir kanan, keluhan dirasa membaik sendiri dengan berubak bercak
kehitaman dan kambuh lagi setelah meminum obat nyeri yang di beli nya di warung.
Pada pemeriksaan didapatkan vesikel eritem pada sudut bibir kanan. Apakah diagnosis
pasien tersebut?
A. Erupsi obat
B. Herpes simplek
C. Herpes zoster
D. Dermatitis perioral
E. Dermatitis seboroik
137. Pasien perempuan 30 tahun datang dengan kulit sulit dibangunkan sejak 3 jam
yang lalu. Pasien tidak mau makan dan sulit di ajak berkomunikasi sejak 1 minggu.
Riwayat demam (+). Pasien pernah mengalami batuk lama dan harus diterapi selama 6
bulan, namun pasien hanya minum obat selama 3 bulan saja. Pada pemeriksaan
didapatkan kaku kuduk (+) Babinski (+/+) kejang (+). Apakah diagnosis pada pasien?
A. Ensefalitis
B. Meningitis
C. Meningoensefalitis
D. Epilepsi
E. Abses Otak
138. Peneliti ingin menghitung prevalence rata pada daerah tertentu pada bulan
November 2015. Bagaimana data tersebut dikumpulkan?
A. Data penderita yang baru sakit dan jumlah penduduk
B. Data penderita yang baru sakit dan jumlah penduduk yang sakit
C. Data penderita yang baru dan lama, dan jumlah penduduk
D. Data pederita yang lama dan jumlah penduduk
E. Data penderita baru dan lama
139. Tn. A, 20 tahun mengalam fraktur kruris dekstra akibat kecelakaan. Pasien sudah
di bidai oleh mantra kemudian dibawa ke puskesmas. Anda ingin merujuk ke RS yang
memiliki spesialis bedah. Jarak antara puskesmas ke RS tsb 6 jam. Apa tindakan yang
akan anda lakukan?
A. Merujuk ke RS terdekat
B. Memberikan murfin lewat infus dan dirujuk
C. Menyiapkan foto kruris PA/lat
D. Mempersiapkan transfuse darah
E. Observarsi sampai tanda vital stabil
140. Pasien laki-laki usia 42 tahun datang dengan keluhan sering kencing dan nafsu
makan yang bertambah sejak 6 bulan terakhir sehingga pasien mengalami kenaikan berat
badan sebanyak 10 kg, pada pemeriksaan GDS 3 bulan yang lalu didapatkan 179 g/dl.
Saat ini dilakukan pemeriksaan tanda vital batas normal, kadar GD2PP adalah 195 g/dl.
Apakah diagnosis pasien diatas?
A. Toleransi glukosa terganggu
B. Gula darah puasa terganggu
C. DM tipe 2
D. Hiperglikemia
E. Normal Glucose tolerance
141. Pasien laki-laki usia 15 tahun datang dengan keluhan benjolan di kantung buat
pelir kanan. Pasien memiliki riwayat keluhan yang sama sebelumnya 2 tahun yang lalu
hilang dan timbul. Di IGD pasien muntah 1x. pemeriksaan fisik didapatkan keadaan
umum baik TD: 120/80 mmHg, Nadi 80 x/m, RR 24 x/m. diagnosa?
A. Hernia Femoralis Reponibilis Dextra
B. Hernia Femoralis Irreponibilis Dextra
C. Hernia Inguinalis Reponibilis Dextra
D. Hernia Inguinalis Irreponibilis Dextra
E. Hernia Inguinalis Inkarserata Dextra
142. Seorang laki-laki 27 tahun pengguna narkoba datang ke IGD RS dengan keluhan
demam tinggi selama 5 hari. Keluhan disertai cepat lelah, batuk dan nyeri dada saat
beristirahat. Pada pemeriksaan fisik di dapatkan: TD 90/60, Nadi 100 x/m, suhu 38,5
derajad C. Murmur jantung (+). Pada telapak tangan dan kaki terdapat bintik-bintik
merah keunguan. Pada pemeriksaan laboratorium didapatkan Hb 13,1 g/dl, leukosit
19.200, trombosit 233.000. kultur darah: Staphylococcus sp. (+) Ekokardiogram
didapatkan vegetasi 1,5cm pada katup mitral. Diagnosis apakah yang tepat pada pasien
ini?
A. Penyakit jantung rematik
B. Endokarditis bacterial
C. Miokarditis bacterial
D. Perikarditis bacterial
E. Pankarditis bacterial
143. Suatu perusahaan memiliki 250 orang karyawan dengan mayoritas wanita usia
reproduksi. Dokter perusahaan tsb menganjurkan karyawan setiap sebelum mulai kerja
untuk melakukan aktivitas fisik, memberi makan tinggi kalsium dan suplementasi tablet
kalsium untuk mencegah terjadinya osteoporosis dini. Upaya kesehatan okupasi apakah
yang sesuai dgn perusahaan tsb?
A. Promotive
B. Prompt treatment
C. Specific protection
D. Rehabilition
E. Limitation of Disability
144. Laki-laki 65 tahun dibawa keluarganya ke puskesmas dengan keluhan tidak bisa
BAK sejak 2 hari. Keluhan disertai rasa penuh pada bagian bawah. Pasien merasa BAK
menjadi sedikit dan pancarannya lemah. Pada pemeriksaan fisil di dapatkan TD 170/80.
Pada pemeriksaan abdomen didapatkan ballottement (+) dan massa kistik suprapubik.
Pada pemeriksaan colok dubur menunjukkan prostat berukuran sekitar 60 gr, nyeri tekan
(+), darah pada sarung tangan (+). Tindakan apa yang pertama dilakukan pada pasien ini?
A. Pasang kateter
B. Sistostomi
C. Pungsi suprapubik
D. Furosemid IV
E. Alfa 1 Blocker
145. Seorang pasien perempuan usia 54 tahun datang dengan keluhan ketakutan sejak
1 bulan, disertai jantung berdebar-debar dan sulit tidur. Pasien mulai mengalami
gangguan sejak anak perempuan nya terlibat penyalahgunaan NARKOBA. Pasien selalu
merasa ketakutan setiap kali anaknya berangkat sekolah. Terapi psikomarmako apa yang
tepat untuk kasus diatas?
A. Fluoksetin
B. Diazepam
C. Fenobarbital
D. Haloperidol
E. Amitriptilin
146. Seorang perempuan usia 30 tahun datang dengan keluhan merasa sedih sejak 1
bulan. Keluhan disertai kehilangan minat dan kegembiraan. Pasien cepat lelah
mengerjakan pekerjaan ringan seperti mengurus rumah tangga, sulit tidur dan nafsu
makan berkurang. Terapi psikofarmako apakah yang tepat untuk pasien diatas?
A. Haloperidol
B. Alpazolam
C. Fluoksetin
D. Olanzapin
E. Carbmazepin
147. Pasien laki-laki berumur 20 tahun datang dengan keluhan dengan penuruan
kesadara. Sebelumnya pasien mengeluhkan nyeri kepala dan mempunyai riwayat
mastoiditis. Dokter sudah menyarakan untuk operasi tetapo pasien menolak. Pemeriksaan
fisik status neurologi E3M5V4 dengan tanda vital TD 120/80, nadi 90x/m, respirasi
20x/m, suhu 36,9 derajad C. pemeriksaan apakah yang dapat menegakkan diagnosis
diatas?
A. Geelsman dan kernig
B. Geelsman dan burdzinski
C. Burdzinski dan kernig
D. Tromner dan burdzinski
E. Laseque dan kernig
148. Seorang laki-laki berusia 24 tahun dibawa ke Unit Gawat Darurat RS setelah
pesta minuman keras oplosan. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan kesadaran koma. Pada
pemeriksaan tanda vital didapatkan tekanan darah: 80/60 mmHg, denyut nadi: 50
x/menit, frekuensi nafas 12 x/menit. Hasil pemeriksaan darah didapatkan pH darah 6,8
dan HCO(3)- 5 mEq/l Apakah tindakan awal yang paling tepat untuk pasien ini?
A. Pemasangan NGT untuk bilas lambung
B. Pemberian multiple arang aktif
C. Pemberian sorbitol untuk pencahar
D. Forced diuretic untuk mengubah pH urin
E. Hemodialysis
149. Seorang anak perempuan berusia 12 tahun di bawa ibunya ke puskesmas dengan
keluhan demam sejak 3 hari yang lalu. Keluhan disertai batuk dan pilek serta nyeri
persendian seluruh tubuhnya. Hasil pemeriksaan klinins didapatkan BB: 35 kg, TB: 138
cm, tekanan darah 100 mmHg, denyut nadi 10x/menit, frekuensi napas: 22 x/menit,suhu
39,1 derajad C ditemukan modul subkutan di lutut dan jari-jari. Hasil pemeriksaan apusan
darah didapatkan Streptococcus group A (+). Apa kemungkinan diagnosis anak tersebut?
A. Demam dengue
B. Poliathritis
C. Pericarditis
D. Demam rematik
E. Common cold
150. Seorang anak laki-laki berusia 12 tahun dibawah ke UGD RS dengan keluhan
nyeri pada buah zakar kanan ketika bermain sepak bola. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan massa pada skrotum kanan terasa sangat nyeri, dan kemerahan pada kulit di
permukaannya. Pada auskultasi scrotum didapatkan peristaltic (-). Pada pemeriksaan
trans iluminasi scrotum (-). Pada pemeriksaan urinalisis didapatkan jumlah leukosit 1-
3/lp dan eritrosit 0-2/lp. Apakah diagnosis yang paling mungkin?
A. Tumor testicular
B. Epididymo-orchitis
C. Hidrokel akut
D. Strangulasi hernia inguinal
E. Torsio testis
151. Seorang perempuan usia 45 tahun datang ke poliklinik RS dengan keluhan
mengalami kesulitan menelan makanan namun tidak terasa nyeri. Pasien mengeluh hanya
mampu menelan makanan yang cair dan lunak. Hal tersebut membuat pasien menjadi
kurus dan lemas. Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Apakah pemeriksaan penunjang
yang dianjurkan untuk menegakkan diagnosis pada pasien ini?
A. Rontgen OMD
B. Ultra Sonografi Abdomen
C. Urin rutin
D. Darah rutin
E. Endoskopi
152. Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun dibawa oleh orang tuanya ke Puskesmas
dengan keluhan batuk sejak 3 hari yang lalu. Keluhan disertai nyeri menelan sehingga
mengakibatkan pasien tidak mau makan dan minum dan suaranya serak. Pasien terkadang
batuk kering tanpa pilek dan tidurnya mengorok disertai nafas yang bau. Dari
pemeriksaan fisik didapatkan pasien tampak lemah dengan temperature 38,8 derajad C,
terdapat pembesaran tonsil yang disertai adanya pseudomembran berwarna putih ke abu-
abuan. Apakah diagnosa yang paling mungkin?
A. Faringitis
B. Difteria
C. Sindroma Croup
D. Angina Plaut Vincent
E. Tonsillitis membranosa akut
153. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang ke unit gawat darurat RS diantar oleh
istrinya dengan keluhan nyeri pinggang kiri atas. Nyeri dirasakan hilang timbul dan
menjalar sampai pinggang bagian bawah. Pada pemeriksaan tanda vital didapatkan:
tekanan darah: 110/70 mmHg, frekuensi napas: 16 x/menit, denyut nadi: 80 x/menit,
temperature: 36,7 derajad C. pada pemeriksaan fisik didapatkan nyeri ketok
costovetebrae (+). Dokter unit gawat darurat RS memberikan obat analgesic morfin dosis
tinggi supaya nyeri yang dirasakan pasien cepat hilang dan dianggap dokter yang pintar.
Apakah prinsip bioetik yang dilanggar oleh dokter tersebut?
A. Autonomy
B. Beneficence
C. Non-maleficence
D. Justice
E. Integrity
154. Seorang anak laki-laki berusia 3 tahun dibawa ibunya ke UDG RS dengan
keluhan pucat. Keluhan disertai nafsu makan berkurang dan badan semakin lemah sejak 1
bulan yang lalu. Dari hasil pemeriksaan fisik didapatkan conjunctiva anemis, limpa
teraba pada Schuffner I, hepar teraba 1 cm dibawah arcus costa kanan, frekuensi nadi 120
x/menit, hasil pemeriksaan laboratorium darah Hb 5 g persen. direncakan pemberian
transfuse darah, tetapi crossmatch selalu gagal, tidak ada donor darah yang cocok.
Apakah pemeriksaan penunjang yang sebaiknya dilakukan agar bias dilakukan transfuse
darah?
A. Elektroforesis Hb
B. Retikulosit
C. Ferritin
D. Aspirasi sumsum tulang
E. Coombs test direk dan indirek
155. Seorang laki-laki berusia 42 tahun datang ke poliklinik dengan keluhan batuk-
batuk yang sudah dirasakan sejak 15 hari yang lalu. Pasien juga mengeluh sering
berkeringat pada malam hari tanpa kegiatan, berat badannya sudah menurun 3 kg. pasien
pernah membeli obat batuk di apotek akan tetapi tidak sembuh. Hasil pemeriksaan dahak
SPS: -/+/-. Apakah tindakan selanjutnya yang paling tepat untuk kasus tersebut?
A. Ulangi periksa dahak SPS
B. Berikan antibiotic spectrum luas
C. Lakukan pemeriksaan Rontgen
D. Berikan obat-obatan simptomatik
E. Berikan OAT selama 6 bulan
156. Seorang perempuan berusia 44 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan sering
kencing sejak 1 bulang yang lalu. Keluhan disertai sering merasa lapar dan haus. Dari
anamnesis juga didapatkan keterangan bahwa pasien mengalami penurunan berat badan
kira-kira 3 kg dalam 1 bulan ini. Pada pemeriksaan fisik dan tanda vital didapatkan berat
badan 79 kg, tinggi badan 163 cm, tekanan darah 130/80 mmHg, denyut nadi 80 x/menit,
frekuensi napas 20 x/menit, temperature 36,5 derajad C. hasil pemeriksaan penunjang
urine reduksi ( +++ ). Apakah pathogenesis penyakit pasien tersebut?
A. Hipersekresi insulin
B. Resistensi insulin
C. Peningkatan gluconeogenesis
D. Penurunan liposis
E. Penurunan gluconeogenesis
157. Seorang anak laki-laki berusia 16 tahun dibawa oleh orang tuanya ke IGD RS
karena berperilaku aneh. Akhir-akhir ini pasien hanya mau makan mie instan selama 6
minggu terakhir. Pasien mengatakan (Mereka ada dimana-mana, karena itu saya harus
berhati-hati dengan apa yang saya makan. Jangan sampai mereka meracuni saya.) Pasien
yakin bahwa sekelompok teroris yang memasang kamera di sekitar rumahnya untuk
mengawasi aktivitasnya. Pasien sering mendengar ada suara orang membicarakan dirinya
meskipun tidak ada orang di sekitarnya. Teman-teman sekolahnya mengatakan bahwa
pasien tidak mau lagi bermain dan sering merasa curiga selama 2 bulan terakhir. Apakah
diagnosis yang paling sesuai?
A. Gangguan waham
B. Gangguan skizotipal
C. Skizofrenia kataton
D. Episode manik dengan gejala psikotik
E. Gangguan kepribadian paranoid
158. Seorang perempuan usia 32 tahun, hamil anak kedua usia kehamilannya 32
minggu, datang ke dokter keluarga untuk pemeriksaan USG. Selama ini pasien control
ANC di bidan. Pasien tidak ada keluhan, pemeriksaan vital sign dan pemeriksaan ibu
dalam batas normal. Hasil pemeriksaan USG diketahui ada kelainan pada bayi,
didapatkan polyhidroamnion, penebalan plasenta, ascites pada fetus dan edema fetal
edema. Fetus dicurigai menderita Hydrops fetalis. Apakah pemeriksaan utama yang
diperlukan untuk membantu penegakkan diagnosis?
A. Pemeriksaan golongan darah anak pertama
B. Pemeriksaan golongan darah Rhesus ibu
C. Pemeriksaan golongan darah ABO ibu
D. Pemeriksaan golongan darah Rhesus ibu dan ayah
E. Pemeriksaan golongan darah ABO ibu dan ayah
159. Seorang perempuan berusia 40 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan
jantung berdebar-debar sejak 2 bulan yang lalu. Keluhan disertai keringat banyak. Pada
pemeriksaan laboratorium didapatkan kadar T4 bebas tinggi dan TSH sensitive rendah.
Apakah pemeriksaan yang tepat dilakukan pada pasien ini untuk menyingkirkan
diagnosis banding?
A. Pemeriksaan hormone tiroid
B. CT Scan Tiroid
C. Radiologi
D. Pemeriksaan sidik kelenjar tirod
E. USG tiroid
160. Seorang laki-laki berumur 35 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan
bengkak dan nyeri pada daun telinga kiri sejak 1 hari yang lalu. Keluhan ini muncul
setelah kepala sebelah kiri pasien dipukul oleh temannya. Pada pemeriksaan fisik
diperoleh daun telinga kiri bengkak dan merah, sakit ketika disentuh, sedikit tegang pada
palpasi. Pada pemeriksaan otoskopi diperoleh liang telinga kiri normal, membran telinga
kiri normal. Apakah diagnosis yang mungkin pada pasien ini?
A. Othematoma
B. Otitis eksterna difusa
C. Otitis eksterna sirkumskripta
D. Otomikosis
E. Perikondritis
161. Seorang perempuan berusia 21 tahun datang ke tempat praktek dokter umum
dengan keluhan nyeri ulu hati. Keluhan dirasakan sejak 2 hari yang lalu. Pasien adalah
seorang mahasiswi semester akhir yang akan mengikuti ujian akhir komprehensif dalam
beberapa hari mendatang. Apakah gambaran mikroskopik yang paling sering ditemukan
pada kasus tersebut?
A. Epitel mukosa berkembang menjadi displastik
B. Erosi pada mukosa gaster dengan perdarahan
C. Dijumpai ulkus dengan dasar submukosa
D. Ditemukan kuman Helicobacter pylori
E. Terjadi metaplasia intestinal
162. Seorang perempuan berusia 21 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan keluar
nanah dari kemaluan disertai nyeri panggul bawah dan demam sejak 3 hari yang lalu.
Riwayat pekerjaan suami supir truk. Pemeriksaan dalam tampak serviks erosi dan secret
mukopurulen. Apakah diagnosis yang paling mungkin?
A. Ulkus Molle
B. Limfogranuloma venereum
C. Sifilis
D. Vaginosis bacterial
E. Gonore
163. Seorang perempuan berusia 27 tahun G1P0A0 hamil 38 minggu datang ke
puskesmas dengan keluhan nyeri perut tembus belakang disertai pelepasan lender campur
darah. Pemeriksaan tanda vital didapatkan tekanan darah 110/80 mmHg, denyut nadi 90
x/menit, frekuensi napas 20 x/menit, temperature 37 derajad C. pemeriksaan dalam
didapatkan pembukaan 5 cm, ketuban positif. Apakah diagnosis yang tepat?
A. Inpartu kala I fase laten
B. Inpartu fase aktif memanjang
C. Inpartu fase laten memanjang
D. Belum inpartu
E. Inpartu kala I fase aktif
164. Seorang bayi perempuan berusia 11 bulan dibawa ibunya ke dokter dengan
keluhan demam selama 2 hari. Penderita mengalami muntah-muntah yang cukup sering
dan tidak mau minum. Pada pemeriksaan didapatkan anak yang lemah dan suhu tubuh 39
derajad C, tetapi tidak didapatkan sumber infeksi. Bayi tersebut mengalami dehidrasi
sekitar 5-10 persen. Dokter mengambil sample urin untuk dilakukan analisis dan biakan
kuman. Bagaimanakah cara pengambilan sampel urine yang paling tepat?
A. Mengumpulkan urin dengan metode pancar tengah
B. Mengumpulkan urin sembarang waktu
C. Mengumpulkan urin melalui kateter
D. Mengumpulkan urin melalui kantong urin kolektor
E. Memeriksa urin dari popok
165. Seorang perempuan berusia 38 tahun G5P4A0 hamil 38 minggu dibawa ke unit
gawat darurat RS dengan keluhan pervaginam disertai nyeri perut hebat. Riwayat
dipimpin persalinan di bidan selama 3 jam, riwayat seksio sessaria anak ke- 4 2 tahun
yang lalu. Pemeriksaan tanda vital didapatkan tekanan darah 80/60 mmHg, denyut nadi
110 x/menit, frekuensi nafas 30 x/menit dan temperature 37,5 derajad C. pemeriksaan
luar didapatkan kontraksi uterus tidak teraba, bagian janin teraba jelas, denyut jantung
janin melemah. Apakah diagnosis yang paling mungkin?
A. Atonia uteri
B. Plasenta previa
C. Involusi uteri
D. Rupture uteri
E. Solusio plasenta
166. Seorang anak berusia 5 tahun datang diantar ibunya ke puskesmas dengan
keluhan sering nampak pucat sejak 5 hari yang lalu. Keluhan tersebut juga disertai rasa
cepat lelah dan sering berdebar. Pada pemeriksaan fisik didapatkan pucat di mukosa
bibir, telapak tangan, dan faring. Pada pemeriksaan laboratorium darah tepi diperoleh
hasil hipokrom mikrositer, anisositosis, poikilositosis, serum Fe menurun, dan TIBC
meningkat. Bagaimana tatalaksana pada pasien ini?
A. Diet tinggi kalori dan protein
B. Transfuse darah jika kadar Hb 8 mg persen
C. Makanan banyak daging, kuning telur dan ikan
D. Pemberian vit.A dosis tinggi
E. Pemberian vitamin B-12
167. Seorang anak laki-laki berusia 14 tahun dibawa ke UGD RS oleh ibunya dengan
keluhan terlihat bingung dan bertingkah aneh sejak 1 hari ini. Pasien mempunyai riwayat
pemakaian insulin. Sejak 3 minggu terakhir anak terlihat mudah lelah, berat badan
menurun dan beberapa kali bangun pada malam hari karena BAK. Pada pemeriksaan
fisik diperoleh tampak lemah, kesadaran somnolen, tekanan darah 125/80 mmHg, denyut
nadi 115 x/menit, frekuensi napas 32 x/menit, mukosa mulut tampak kering. Pemeriksaan
jantung, abdomen dan neurologis lain tampak normal. Pada pemeriksaan laboratorium
diperoleh Na 131mEq/L, K 5.2 mEq/L, Cl 95 mEq/L, BUN 35 mg/dL, creatinine 1.3
mg/dL, glukosa 475 mg/dL. Analisis gas darah didapatkan PH 7,2 PCO(2) 24 PO(2) 95.
Urinalisis tidak terdapat atau pyuria, glukosa +3, keton +3. Pada pemeriksaan foto tidak
didapatkan kelainan. Apakah penatalaksanaan yang tepat pada pasien ini?
A. Rehidrasi agresif dan terapi obat antidiabetes oral
B. CT scan kepala dan inisiasi obat anti diabetes oral
C. Rehidrasi agresif dan terapi insulin
D. Pemeriksaan keton serum dan terapi insulin
E. Infus bicarbonate dan terapi insulin
168. Seorang anak perempuan berusia 4 tahun dibawa oleh ibunya ke praktek dokter
umum dengan keluhan sesak napas yang makin memberat sejak 2 hari yang lalu disertai
demam dan sering batuk-batuk hingga terkadang muntah. Ibu pasien bercerita jika 3 hari
sebelumnya pasien sempat bermain cairan minyak kayu putih hingga tersedak. Menurut
pengakuan ibu pasien, anaknya belum pernah mengalami sesak nafas sebelumnya.
Riwayat penyakit asma dalam keluarganya juga disangkal. Dari pemeriksaan fisik
didapatkan anak tampak sesak nafas, temperature 38,3 derajad C dan frekuensi napas 45
x/menit, retraksi intercostal dan suara ronkhi. Apakah diagnosis yang paling mungkin?
A. Bronkiolitis
B. Asma bronkial
C. Aspirasi pneumonia
D. Pneumonia
E. Bronkopneumonia
169. Seorang perempuan berusia 41 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan
demam sejak seminggu yang lalu. Keluhan disertai mual dan muntah, nafsu makan
menurun. Pasien juga mengeluhkan nyeri perut di kanan atas terutama apabila bernapas.
Dari pemeriksaan fisik didapatkan pasien kompos mentis, BMI 20 kg/m2, tekanan darah
110/80 mmHg, denyut nadi 64 x/menit, frekuensi napas 16 x/menit, temperature 38,7
derajad C, area troube timpani, hepar teraba 10 cm di bawah arkus kosta dekstra, nyeri
tekan hipokondria dekstra. Apakah diagnosis yang paling mungkin?
A. Enteritis
B. Kolelitiasis
C. Ileus
D. Pankreatitis
E. Kolitis ulseratif
170. Seorang perempuan berusia 40 tahun, G3P2A0 hamil 30 minggu datang ke
puskesmas dengan keluhan penglihatan kabur. Keluhan disertai dengan nyeri kepala dan
nyeri uluhati. Pada pemeriksaan tanda vital didapatkan tekanan darah 110/80 mmHg,
denyut nadi 80 x/menit, frekuensi napas 20 x/menit, temperature 37 derajad C. pada
pemeriksaan fisik didapatkan kedua kaki bengkak. Apakah diagnosis yang paling
mungkin untuk kasus tersebut?
A. Preeklamsi berat
B. Nefrotik sindrom
C. Impending eklampsia
D. Hipertiroid
E. Eklampsi
171. Seorang laki-laki berusia 15 tahun dibawa ke UGD RS dengan keluhan
perdarahan dari lubang penis. Keluhan disertai rasa nyeri dan 1 jam sebelumnya pasien
jatuh saat bersepeda dengan benturan pada daerah kemaluan. Hasil pemeriksaan tanda
vital dalam batas normal. Pada pemeriksaan status lokalis urogenital didapatkan tampat
perdarahan dari muara uretha, scrotum bengkak, dan butterfly hematoma. Apakah
diagnosis yang paling mungkin?
A. Torsi testis
B. Rupture urethra posterior
C. Rupture testis
D. Rupture urethra anterior
E. Rupture buli
172. Seorang perempuan berusia 42 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan sakit
kepala sejak kira-kira 2 minggu lalu. Keluhan dirasakan di belakang kepala sampai leher
terutama pagi hari. Dari pemeriksaan tanda vital didapatkan tekanan darah 180/110
mmHg, denyut nadi 84x/ menit, frekuensi napas 16x/ menit, temperature normal. Pada
pemeriksaan batas jantung didapatkan ictus cordis pada spatium intercosta IV, linea
midclavicularis sinistra. Pada pemeriksaan penunjang didapatkan GDS 255 mg/dL,
HbA1C 7,6 persen. Berapakah target penurunan tekanan darah yang paling tepat?
A. Kurang dari 130/80 mmHg
B. Kurang dari 159/100 mmHg
C. Kurang dari 160/90 mmHg
D. 150/ 90 mmHg
E. Kurang dari 140/90 mmHg
173. Seorang anak berusia 4 tahun dibawa ke poliklinik oleh ibunya dengan keluhan
badannya yang selalu pucat dan pertumbuhannya yang terlambat. Pada pemeriksaan
laboratorium diperoleh Hb 6 g/dl, MCV 65 fl, MCH 19 pg, anisopoikilositois, terdapat
sel target, basophilic stipping, jumlah sel lekosit 5.500 sel/cmm, dan trombosit 380.000
sel/cmm. Pada pemeriksaan radiologi kepala tampak hair on end appearance. Apakah
penyakit yang kemungkinan diderita pasien ini?
A. Anemia defisiensi besi
B. Thalassemia
C. Autoimmune hemolytic anemia
D. Anemia aplastik
E. Leukemia
174. Seorang perempuan berusia 23 tahun datang ke Poliklinik RS dengan keluhan
demam sejak 2 minggu yang lalu, disertai nyeri ulu hati. Pasien mengaku telah berobat ke
puskesmas namun belum kunjung membaik. Pasien diketahui telah mendapatkan terapi
kloramfenikol selama 2 minggu. Hasil pemeriksaan laboratorium menunjukkan bahwa
Salmonella thypii-O sebesar 1/320. Apakah obat yang dapat diberikan sebagai pilihan
apabila terdapat resistensi dari beberapa obat?
A. Metronidazole
B. Cipronfloxacin
C. Trimethoprim
D. Azitromicin
E. Ampicillin
175. Seorang perempua berusia 30 tahun datang ke puskesmas karena tidak memakai
kondom waktu berhubungan seksual dengan suami pada hari ke-11 dari hari pertama
haid. Perempuan ini minta obat KB agar tidak hamil. Bagaimanakah mekanisme kerja
obat KB yang tepat untuk kasus ini?
A. Induksi terjadinya endometritis
B. Induksi terjadinya atropi endometrium
C. Mencegah pengeluaran FSH dan LH
D. Peningkatan viskositaslendir serviks
E. Mencegah pengeluaran Gonadotropin
176. Seorang perempuan berusia 27 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan nyeri
saat BAK sejak 1 hari yang lalu. Nyeri dirasakan seperti terbakar dan semakin sakit
sampai sekarang. Jumlah BAK lebih sedikit dari biasanya dan berkemih 6 – 10 kali sehari
serta tidak tuntas. Pasien juga mengeluh ada kotoran seperti darah di akhir berkemih.
Hasil pemeriksaan fisik didapatkan nyeri suprapubik. Hasil pemeriksaan bakteriologi
terhadap sedimen urin didapatkan hitung kuman 10.000 cfu/ml, basil gram negative,
dengan koloni warna merah dengan zona lisis pada media Mac Conkey. Apakah jenis
kuman penyebab penyakit pada kasus tersebut?
A. Enterobacter
B. Pseudomonas
C. Klebsiella
D. E.coli
E. Proteus sp
177. Seorang anak perempuan berusia 4 tahun datang ke UGD RS diantar ayahnya
dengan keluhan sesak napas disertai mengi sejak 1 jam yang lalu. Pasien dalam posisi
duduk, bicara beberapa kata,tampak sesak dan gelisah. Terdapat riwayat penyakit asma
brokial pada keluarga. Tekanan darah 90/70 mmHg, frekuensi napas 45 x/menit,
temperature 38 derajad C, denyut nadi 120x/menit. Pada pemeriksaan fisik paru
didapatkan perkusi hipersonor, ronkhi dan wheezing terdengar keras pada auskultasi,
terdapat retraksi suprasternal. Apakah diagnosis yang paling mungkin berdasarkan
klasifikasi berat serangan akutnya?
A. Asma bronkial dengan serangan asma akut ringan
B. Asma bronkial persisten sedang
C. Asma bronkial dengan serang asma akut sedang
D. Asma bronkial persisten berat
E. Asma bronkial dengan serangan asma akut berat
178. Seorang bayi laki-laki dengan seksio sesar ( cito ) di sebuah rumah sakit atas
indikasi perdarahan antepartum dari ibu primipara G1P0A0 dengan masa gestasi 30
minggu. Ibu dirujuk dari praktek swasta dan belum mendapatkan kortikosteroid antenatal.
Bayi lahir segera menangis, nilai APGAR 6-8-9, berat lahir 1.500 gram, lingkar kepala
25 cm, panjang badan 40 cm. bayi diinfus, mendapatkan terapi sesuai prosedur standar,
dirawat diinkubator dengan alat bantuan napas. Setelah hari kedua perawatan, bayi sering
mengalami sesak napas dan sianosis. Apakah penyebab utama gejala sesak napas dan
sering pada bayi tersebut?
A. Trauma dingin (cold stress)
B. Berat badan lahir rendah
C. Pneumothoraks
D. Infeksi
E. Belum matangnya surfaktan
179. Seorang perempuan berusia 26 tahun datang ke poliklinik dokter umum dengan
keluhan benjolan pada kelopak mata atas sejak 1 minggu yang lalu. Pada pemeriksaan
oftalmologis diperoleh pseudoptosis, tidak hiperemis, tidak nyeri dan konsistensi keras,
virus mata kanan dan kiri 6/6 . apakah penyebab penyakit pasien ini?
A. Hiperproliferasi epitel kelenjar Melbom
B. Hyperplasia epitel kelenjar zeiss
C. Radang granulomatosa kronis kelenjar Meibom
D. Sebukan sel radang di kelopak mata akibat infeksi bakteri
E. Radang supuratif kelenjar Moll
180. Seorang laki-laki berusia 50 tahun dibawa ke Unit Gawat Darurat RS dengan
keluhan nyeri kepala hebat seperti terikat kencang., menjalar sampai dengan leher.
Keluhan disertai mata kabur dan merasa bingung, tidak ada muntah. Pada pemeriksaan
fisik didapatkan Tekanan darah: 230/125 mmHg, denyut nadi: 96 x/menit, frekuensi
nafas: 20 x/menit, suhu 36,7 derajad C. pemeriksaan jantung didapatkan Bunyi jantung I
dan II murni. Konfigurasi jantung kearah caudolateral. Pada pemeriksaan ophtalmologi
didapatkan papilledema. Pemeriksaan EKG didapatkan Left Ventricle Hipertrofi.
Pemeriksaan fungsi ginjal tidak didapatkan peningkatan ureum kreatinin. Bagaimana
penatalaksanaan awal pasien tersebut?
A. Diberikan captropril sublingual dengan target penurunan 20 persen MAP dalam 24
jam
B. Diberikan sodium nitopuside intravena dengan target penurunan 10 persen dari MAP
dalam 1 jam
C. Diberikan alfa methyldopa intravena dengan target penurunan 20 persen MAP dalam
1 jam
D. Diberikan nifedipin sublingual dengan target penurunan 20 persen MAP dalam 24
jam
E. Diberikan nirogliserin intravena dengan target penurunan 20 persen dalam 24 jam
181. Seorang laki-laki berusia 40 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan nyeri
kepala sejak 3 hari yang lalu. Keluhan tidak disertai mual atau muntah, pandangan kabur
disangkal. Pasien menderita diabetes sejak 10 tahun tetapi control tidak rutin. Hasil
pemeriksaan fisik tekanan darah 160/100 mmHg, denyut nadi 89 x/menit, frekuensi napas
22 x/menit, suhu 37,1 derajad C. hasil pemeriksaan darah: gula darah sewaktu 434
mg/dL, LDL-K 134 mg/dL, trigliselide 590 mg/dL. Apa kemungkinan diagnosis pasien
ini?
A. Krisis hipertensi
B. Hipertensi emergency
C. Hipertensi sekunder
D. Hipertensi primer
E. Hipertensi essensial
182. Seorang bayi laki-laki lahir di bidan dibawa ke UGD RS dengan keluhan sesak
napas disertai dengan badan berwarna kebiruan segera setelah lahir. Bayi tersebut lahir
premature secara pervaginam dari seorang ibu dengan usia kehamilan 27 minggu.
Oksimetri yang dipasang pada bayi menunjukkan bahwa saturasi oksigen dibawah 75
persen, walaupun dokter sudah memberikan oksigen melalui kanul nasal. Pada
pemeriksaan rasio lesitin spingomielin didapatkan menurun. Diagnosa yang paling
mungkin dari kasus di atas adalah?
A. Acute Respiratory Distress Syndrome
B. Hyalin Membran Diseases
C. Bronchopulmonary Dysplasia
D. Patent Ductus Arteriosus
E. Laryngomalacia
183. Seorang perempuan berusia 22 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan
kelemahan hampir di seluruh tubuhnya sejak 6 bulan ini. Keluhan dimulai dengan
perasaan sehat bangun tidur makin siang dirasakan semakin lemas dan berat bila
bergerak, tetapi bila istirahat kembali pulih. Pada pemeriksaan fisik dijumpai ptosis
bilateral dan kelemahan umum. Pemeriksaan fisis neurologis diperoleh wartenberg test
positif. Apakah diagnosis yang paling tepat pada pasien tersebut?
A. Multiple sclerosis
B. AIDP (acute inflammatory demyelinating polyneuropathy)
C. Periodic paralysis hypokalemia
D. Myasthenia gravis
E. Sindroma GuillainBarre
184. Seorang anak laki-laki berusia 16 bulan diantar ibunya ke poliklinik rumah sakit
dengan keluhan tidak mau makan sejak 5 hari. Keluhan disertai diare dengan frekuensi
yang jarang. Dari alloanamnesis selanjutnya didapatkan keterangan bahwa anak masih
aktif, minum susu formula berkurang, namun minum air putih banyak, dan buang air
kecil normal. Pada pemeriksaan fisik ditemukan tanda vital normal. Pada pemeriksaan
fisik didapatkan mulut tampak bercak putih agak tebal menyebar sampai ke langit mulut
dan lidah yang tidak mudah berdarah. Apakah tatalaksana farmakoterapi yang paling
tepat pada kasus di atas?
A. Metronidazole
B. Nystatin
C. Amfoterisin
D. Tetrasiklin
E. Ketokonazol
185. Seorang laki-laki berusia 68 tahun dibawa ke UGD RS karena tidak bisa BAK
selama 2 hari. Dari anamnesis didapatkan riwayat sulit BAK selama 6 bulan. Pada
pemeriksaan fisik didapatkan nyeri suprapubik dan retensi urin. Pemasangan kateter tidak
dapat dilakukan pada pasien tersebut, sehingga dilakukan cystostomi karena sudah 2 hari
tidak BAK. Apakah pemeriksaan penunjang yang paling tepat dilakukan?
A. BNO
B. IVP
C. Cystografi
D. CT scan abdomen bawah
E. USG
186. Seorang anak laki-laki berusia 2 tahun dibawa ke IGD RS oleh keluarganya
dengan keluhan nyeri perut hebat sejak tadi malam. Keluhan disertai muntah, diare dan
lemas. Sebelumnya pasien dipijat di dukun bayi. Hasil pemeriksaan fisik didapatkan:
tampak rewel, letargi, pucat, BB 16 kg, denyut nadi: 80 kali/menit, frekuensi nafas: 38
kali/menit. Pada pemeriksaan abdomen didapatkan perut tampak scaphoid, peristaltic
meningkat, teraba massa berbentuk sosis di kuadran kanan atas, dan nyeri tekan.
Pemeriksaan colok dubur memperlihatkan feses bercampur lendir darah. Apa
kemungkinan diagnosisnya?
A. Prolapse recti
B. Disentri amoeba
C. Diverticulum meckel
D. Gastroenteritis
E. Intususepsi
187. Seorang anak perempuan berusia 16 bulan dibawa ke puskesmas oleh ibunya
dengan keluhan tidak mau makan sejak 3 hari yang lalu. Berat badan pasien tidak naik
sejak usia 10 bulan. Riwayat makan pasien usia 0-2 bulan : ASI ekslusif, usia 2-6 bulan :
ASI + susu formula dengan pengenceran yang sesuai, usia 6 bulan – sekarang: ASI +
susu formula yang dicampur air tajin ditambah makanan pendamping ASI (nasi 3x1
sendok makan/hari dengan kecap manis dan kerupuk). Pada pemeriksaan fisik didapatkan
denyut nadi 112 x/menit, frekuensi nafas 32 x/menit, temperature 37,1 derajad C, wajah
bulat, rambut tipis warna merah kekuningan mudah dicabut, iga gambang tidak dijumpai,
baggy pants tidak dijumpai, edema pada kedua punggung kaki. Apakah diagnosis yang
tepat pada pasien ini?
A. Kwashiorkor
B. Defisiensi vitamin B1
C. Marasmus
D. Marasmik-kwashiorkor
E. Sindroma nefrotik
188. Seorang anak perempuan berusia 12 tahun diantar ke dokter praktek dokter umum
oleh ayahnya dengan keluhan benjolan di leher sejak 3 bulan terakhir. Pasien tinggal di
daerah lereng pegunungan dan banyak masyarakat di daerah tersebut mengalami keluhan
yang sama. Pada pemeriksaan fisik benjolan dapat dilihat tanpa tengadah dan status gizi
kurang. Apakah penyebab keluhan pada pasien ini?
A. Kurang asupan kalsium
B. Kurang asupan kalium
C. KEP (Kurang Energi Protein)
D. Kurang asupan yodium
E. Asupan zat goitrogenik yang tinggi
189. Seorang laki-laki berusia 80 tahun datang ke Puskesmas dengan keluhan tidak
bisa kencing sejak 12 jam yang lalu. Sebelumnya pasien merasa tidak puas buang air
kecil. Pasien juga harus mengejan saat memulai buang air kecil, pancaran urin lemah, dan
merasa tidak tuntas saat kencing. Hasil pemeriksaan tanda vital didapatkan tekanan darah
120/80 mmHg, denyut nadi 80 x/menit, frekuensi napas 24 x/menit, temperature 37
derajad C. pada pemeriksaan colok dubur didapatkan adanya massa dengan batas tegas,
permukaan halus, dengan diameter 7 cm, dan terfiksir di bagian anterior serta tidak ada
darah. Dokter berusaha melakukan kateterisasi tetapi tidak berhasil. Apakah manajemen
berikutnya yang harus segera dilakukan pada pasien ini?
A. Pungsi suprapubik
B. Insisi striktur dengan uretrotom optikal
C. Melakukan dilatasi striktur dan menginsersi kateter Foley no 18
D. Melakukan uretrotomi/ ineal
E. Memberikan morfin 15 mg dan segera merujuk ke ahli urologi
190. Seorang laki-laki berusia 45 tahun datang ke tempat praktek dokter umum untuk
medical check up. Pada pemeriksaan fisik didapatkan: tinggi badan 165 cm, berat badan
70 kg, tekanan darah 140/90 mmHg, denyut nadi 80x/menit, frekuensi napas 20 x/menit,
temperature 36,5 derajad C. dari hasil pemeriksaan laboratorium didapatkan gula darah
sewaktu 140mg/dL, kolesterol total 250 mg/dL, kolesterol LDL 150 mg/dL, trigliserida
220 mg/dL, asam urat 7 mg/dL. Apakah terapi yang perlu diberikan untuk menurunkan
tekanan darah pada pasien tersebut?
A. Captopril
B. Amlodipine
C. a-Metildopa
D. Alkaloid Rowalfia (reserpine )
E. Atrovastatin
191. Pasien wanita, umur 28 tahun. Koma selama 7 hari perawatan ICU. Pada
pemeriksaan didapatkan TD 110/70 dengan bantuan dobutamin 1 ug/kgBB, pernapasan
18 kali dengan 10 assisted dari ventilator, pupil bulat isokor dengan diameter 6 mm
dengan refleks negatif, temperatur saat itu 38.5 C. Lab elektrolit Natrium 156 mg persen,
Kalium 6.7 mg persen, Cl 98 mg persen. Apa yang akan terjadi pada pasien?
A. pasien kemungkinan mengalami kematian batang otak
B. dilakukan pemeriksaan refleks okulosefalik untuk memastikan kematian batang otak
C. pasien kemungkinan mengalami arrest cardiac yang mengganggu fungsi kesadaran
D. pasien disarankan untuk menjalani end of treatment karena prognosis malam
E. Pasien akan diberikan tambahan dosis dobutamin
192. Seorang wanita berusia 50 tahun keRS dengan keluhan nyeri diwajah kiri seperti
diiris-iris terutama pada daerah bibir, mata dan hidung. Nyeri berlangsung tiba-tiba dan
kurang dari 1 menit dalam serangan tiga kali sebulan ini. Pasien juga mengalami sakit
gigi berlobang, dan di dicabut 3 hari lalu, namun keluhan yang dirasakan juga tidak
menghilang. Kemungkinan diagnosis tepat pada pasien ini adalah?
A. Classic migraine
B. Common migraine
C. Neuralgia trigeminal
D. Tension type headache
E. Atypical facial pain
193. Seseorang penderita dewasa datang sendiri ke UGD dengan keluhan deman sejak
2 minggu lalu, kejang 1 kali dan ditemukan adanya reflek patologis pada pemeriksaan
fisik; penderita telah menggunakan antibiotik atas saran dokter praktek sore. Riwayat
sebelumnya penderita pernah menggunakan narkoba. Manakah keadaan yang paling
sesuai dengan pasien?
A. Meningitis atau encephalitis
B. Epilepsy
C. Hypoxia and hypercarbia
D. Drugs, poisoning and overdoses.
E. Kausa Metabolic dan endocrine
194. Anak perempuan, 11 tahun, datang ke Puskesmas diantar ibunya. Ibu pasien
mengatakan akhir-akhir pasien sering rewel dan mengompol malam hari. Bila pulang
sekolah pasien marah-marah dan memukul jika keinginannya tidak segera dituruti.
Sehari-hari pasien masih dibantu untuk perawatan dirinya. Pada pemeriksaan status
mental pembicaraannya lambat dan lebih banyak diam saat diwawancara. Pasien
diberikan hitung-hitungan sederhana dan hanya bisa hitungan setingkat anak kelas 2 SD.
Ia hanya bisa menulis namanya dan bingung saat ditanya warna. Pasien mengalami
gangguan?
A. Gangguan autisme
B. Gangguan Pemusatan Perhatian dan Hiperaktivitas
C. Retardasi mental berat
D. Retardasi mental sangat berat
E. Gangguan perilaku dan emosi pada retardasi mental

195. Anak laki-laki, 9 tahun diantar ibunya ke rumah sakit karena mengalami
penurunan nilai pelajaran dan tidak fokus saat belajar di sekolah. Saat diperiksa, ia
terlihat aktif di ruang periksa, mondar-mandir dan menggerak-gerakan kaki terus
menerus saat duduk. Menurut ibunya, pasien tidak kenal lelah dan mudah berubah
suasana perasaannya. Pasien didiagnosis sementara Gangguan Pemusatan Perhatian dan
Hiperaktivitas. Pada pasien terdapat gejala?
A. Gangguan cemas dan inatensi
B. Hiperaktif
C. Hiperaktif, inatensi dan kombinasi keduanya
D. Inatensi
E. Gangguan depresi dan gangguan belajar
196. Seorang laki-laki, usia 27 tahun, pada pemeriksaan psikiatri di ruang gawat
darurat rumah sakit didapatkan psikomotor gelisah dan ketegangan. Pasien dibawa oleh
tetangga karena bertengkar dengan orangtuanya. Saat diperiksa, ada halusinasi auditorik
yang menyuruh memukul pamannya. Tatalaksana pada pasien setelah gaduh gelisahnya
tertangani adalah?
A. Risperidone 2x2 mg
B. Amitriptillin 2x25 mg
C. Lorazepam 1x0,5 mg
D. Clobazam 2x5 mg
E. Alprazolam 2x0,25 mg

197. Seorang perempuan usia 24 tahun datang ke Unit Gawat Darurat RSIJ Sukapura
dengan keluhan sesak yang semakin memberat sejak 3 hari yang lalu. Pasien sering
terbangun malam karena sesak. Sesak juga dirasakan pasien sejak pasien beumur 4 tahun,
bersifat hilang timbul dan terakhir kambuh 1 bulan yang lalu. Pasien juga mengeluh
batuk dengan dahak berwarna kehijauan dan demam yang dirasakan terus menerus sejak
hari yang sama dengan timbulnya sesak. Kakak tertua pasien juga sering sesak sejak
berumur 3 tahun. Pada pasien di atas apabila pada pemeriksaan fisis toraks dan
pemeriksaan faal paru tidak ditemukan kelainan tetapi terdapat riwayat sesak waktu kecil
dan keluarga ada yang memiliki penyakit yang sama , dapat dilakukan pemeriksaan….
A. Uji arus puncak ekspirasi
B. Uji profokasi bronkus
C. Uji spirometri
D. Scratch test
E. Prick test
200. Seorang anak laki-laki usia 4 bulan dibawa ke poliklinik karena mata dan kulit
tampak kuning sejak lahir , perut terlihat membesar namun pasien tampak kurus. Pasien
selama ini minum asi eksklusif, imunisasi lengkap sesuai usia, tidak ada keluarga yang
sakit seperti ini. Buang air kecil kuning pekat, buang air besar tampak pucat.
Pemeriksaan fisik menunjukkan sakit sedang, tanda vital normal, sclera kuning
kehijauan, perut asites (+), hepar teraba 1 jari bawah arkus kosta, 1 jari bawah processus
xipoid, limpa teraba mebesar. Ekstremitas edema (-) Hasil laboratorium Hb 10,8 gr/dL,
Ht 35,5 vol persen, leukosit 16.000 /uL, Trombosit 398.000/uL. Bilirubin total 21 mg/dL,
direk 15 mg/dL, SGOT 400 IU/L, SGPT 600 IU/L, Albumin 1,5 mg/dL,. Peningkatan
bilirubin direk pada kasus ini akibat penyakit yang disebut disebut :
A. Kolestasis
B. Hepatitis
C. Sirosis hati
D. Carsinoma hepatika
E. Atresia billier

Anda mungkin juga menyukai