Anda di halaman 1dari 3

PROPOSAL KEGIATAN JUMAT SEHAT

DKK UPTD PUSKESMAS PUCANGSAWIT


TAHUN 2015

1. Latar Belakang
Dalam rangka untuk menyebarluaskan pesan pesan kesehatan dalam
mendukung terciptanya perilaku hidup bersih dan sehat di Kota Surakarta
dan untuk memudahkan perubahan perilaku dan perubahan lingkungan yang
kondusif bagi kesehatan.
Maka UPTD Puskesmas Pucangsawit akan mengadakan kegiatan Promosi
Kesehatan berupa Jumat Sehat.
Acara promosi kesehatan Jumat Sehat dilaksanakan secara rutin setiap oleh
17 UPTD Puskesmas se kota Surakarta mengingat permasalahan kesehatan di
Kota Surakarta sangat komplek sebagai kota yang padat jumlah
penduduknya, dengan beragam tingkat ekonomi dan pendidikan warganya.
Masalah kesehatan terbesar yang dihadapi oleh masyarakat adalah :
a. Meningkatnya jumlah kasus penderita DBD
b. Adanya kematian ibu hamil
c. Banyaknya anak yang anemia dan kurang enerzi protein
d. Sosiaisasi tentang jaminan kesehatan nasional dan BPJS yang belum
merata
Melihat latar belakang diatas maka UPTD Puskesmas Pucangsawit setiap
satu tahun sekali mengadakan kegiatan Promosi Kesehatan Jumat Sehat
yang diikuti oleh seluruh pejabat struktural Dinkes Kota Surakarta.

2. Tujuan
Tujuan kegiatan Jumat Sehat sebagai berikut yaitu:
a. Memampukan masyarakat dalam memelihara dan meningkatkan
kesehatan mereka.
b. Menciptakan suatu keadaan , yakni perilaku dan lingkungan yang kondusif
bagi kesehatan.

3. Kegiatan
Jadwal kegiatan jumat akan dilaksanakan pada:
Hari/tanggal
Jam
Tempat

: Jumat, 25 September 2015


: 06.00 WIB
: Kelurahan Sewu

Peserta
: Seluruh pejabat struktural Dinkes Kota Surakarta, Kepala
Kecamatan Jebres.
Kepala Kelurahan Sewu, Jagalan dan Pucangsawit, kader
kesehatan dan
Masyarakat Kelurahan Sewu.

Metode

a. Melaksanakan Pemberantasan sarang nyamuk dengan 3M bersama sama


warga
b. Membagi abate
c. Kunjungan dan pemberian bantuan kepada warga raketan (rawan
kesehatan)
d. Diskusi dan tanya jawab sekitar permasalahan kesehatan di Kota
Surakarta dan Kelurahan Sewu bersama Kepala Dinas Kesehatan Kota
Surakarta.
e. Sosialisasi dan tanya seputar permasalahan pelayanan BPJS

4. Anggaran
Anggaran kegiatan Jumat sehat sebagai berikut:
Pengeluaran
a. Pembuatan MMT dan kelengkapannya Rp
b. Sewa kursi dan kajang
c. Sewa Sound system
d. Snack dan sarapan pagi
e. Bingkisan/ bantuan untuk warga dengan permasalahan kesehatan
f. Door prize
Pemasukan :
a. DPA APBD Rp 2.500.000
b. Sponsor dan patnership
Kekurangan:
Sehubungan dengan masih adanya defisit anggaran maka kami mengajukan
proposal kepada BPJS KCU Kota Surakarta untuk dapat berpartisipasi dalam
pembiayaan kegiatan jumat sehat melalui dana CSR.

Atas dikabulkannya permohonan kami, diucapkan terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai