Anda di halaman 1dari 2

LAPORAN JURNAL II

Presentan : Dr. Azkiyatun


Moderator : Dr. A. Marlini, Sp.RM(K)
Hari/tanggal : 20 Desember 2010
Judul : Korelasi antara Fungsi Instrumental Tangan dan Aktivitas Kehidupan
Sehari-hari
pada Rematoid Artritis
Peneliti : AK Gupta, SL Yadav , U Singh, S Wadhwa, A Kumar, D Borah, RM
Pandey
Sumber : IJPMR 2009; 20 (2): 48-51
Tujuan : Untuk menemukan korelasi fungsi instrumental tangan (kekuatan
grip, kekuatan otot dan range of motion) dan Aktivitas Kehidupan
Sehari-hari (AKS) pada pasien rematoid artritis.
Metode : Pada 50 pasien dengan jenis kelamin berbeda, dilakukan evaluasi
fungsi tangan mereka secara obyektif menggunakan dinamometer
tangan dan elektrogoniometer (Tracker sistem-versi 4®). Para
pasien dinilai keterbatasan fungsionalnya menggunakan HAQ-DI
versi India. Kemudian dilakukan analisa peringkat spearman untuk
menemukan korelasi antar variabel.
Setting : Departemen rawat jalan Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi, semua
Lembaga Ilmu Pengetahuan Kedokteran India, New Delhi.
Subjek : Lima puluh pasien dengan jenis kelamin berbeda yang memenuhi
kriteria inklusi dan menyetujui untuk berpartisipasi dalam penelitian
diambil dari pasien yang berkunjung di departemen rawat jalan
Kedokteran Fisik dan Rehabilitasi, semua Lembaga Ilmu
Pengetahuan Kedokteran India, New Delhi.
Hasil :
• Sebagian besar parameter penyakit yang spesifik seperti kekakuan
di pagi hari, jumlah sendi yang meradang, durasi penyakit dan
deformitas memiliki korelasi yang kuat dengan fungsi instrumental
tangan.
• Defisit fungsi instrumental tangan yaitu kekuatan grip, kekuatan tip
pinch, kekuatan palmar pinch, dan range of motion tangan sangat

1
berkorelasi dengan kesulitan dalam aktivitas kehidupan sehari-hari
pada pasien dengan RA.
• Gangguan fungsi instrumental tangan (kekuatan grip, kekuatan
pinch dan ROM sendi) signifikan pada pasien dengan RA dan
memiliki korelasi yang baik dengan Indian Health Questionnaire
Disability Index (IHAQ-DI).
Kesimpulan : Penilaian fungsi instrumental tangan dengan IHAQ-DI adalah alat
yang efektif dalam evaluasi dan modulasi dari intervensi terapeutik
pada pasien dengan rematoid artritis. Penilaian fungsi instrumental
tangan juga dapat memprediksi defisit AKS.
Kata kunci : Rematoid artritis ■ Fungsi Tangan ■ Aktivitas Kehidupan Sehari-
hari
Nilai :

Moderator Presentan

Dr. A. Marlini, SpRM(K) Dr. Azkiyatun

Anda mungkin juga menyukai