Anda di halaman 1dari 8

Cara Menghapus Watermark Pada Gambar Foto

Dengan CorelDRAW
Request dari salah satu penduduk KPCI: Komunitas Pengguna CorelDRAW Indonesia:
gan gmn caranya ngilangin tulisan shutterstock yg ada di tengah2 kepalanya itu
gan? minta pencerahannya gan. Suwun
Karena suatu hal yang tidak kita inginkan gambar sengaja aku ganti seperti dibawah ini;

Jawab:
Caranya mudah saja, tapi ingat!!!, ini hanya sebuah trik saja, jangan gunakan cara ini
untuk mencuri gambar, dengan menggunakan ilmu sebagai mana mestinya akan menjadi
barokah;
Langkahnya sebagai berikut:
1. Seleksi gambar foto diatas, selanjutnya pijit Ctrl+B di Keyboard, dan pada kotak dialog
isi angka-angka pada kotak kolom yang disediakan seperti yang tertera dibawah ini, dan
klik OK;

2. Hasil dari proses diatas penampakannya akan berubah seperti gambar berikut;

3. Langkah selanjutnya pada Property Bar pijit tombol Trace Bitmap, pilih Outline Trace
> High Quality Image...

4. Kemudian tampil kotak dialog Power TRACE, atur pada parameter yang ada, di otakatik saja sambil bereksperimen, setelah proses selesai klik OK;

5. Hasilnya, gambar akan berubah menjadi bentuk vector;

6. Selanjutnya, pilih Smart Fill tool di Toolbox arahkan pointer di daerah wajah dan klik
mouse;

6. Selanjutnya, ubah warna abu-abu menjadi warna gradasi dari abu-abu ke putih, seperti
gambar yang dimaksud diatas menggunakan Interactive Fill tool di Toolbox;

6. Hasil akhir dari proses diatas, gambar sudah tidak ada watermark dan sudah berubah
menjadiVector;

7. Selesai, mudah kan?.... sambil menyelam minum air... maksud hati hanya
menghilangkan watermark saja, tapi kita juga mendapatkan gambar berupa vector, ok..
cukup sampai disini, semoga bermanfaat dan gunakan trik diatas dengan bijak ... salam
vecto

Anda mungkin juga menyukai