Anda di halaman 1dari 1

Kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu faktor utama yang

diperlukan dalam melaksanakan Pembangunan Nasional. Untuk meningkatkan kualitas SDM


tersebut maka harus dilakukan upaya-upaya yang saling berkesinambungan. Dari beberapa faktor
yang mempengaruhi kualitas SDM, faktor kesehatan dan gizi memegang peranan penting, karena
orang tidak akan dapat mengembangkan kemampuannya secara maksimal apabila yang
bersangkutan tidak memiliki status kesehatan dan gizi yang optimal.
Menurut RISKESDAS, penduduk yang mengkonsumsi makanan di bawah 70% dari Angka
Kecukupan Gizi (AKG) yang dianjurkan tahun 2004 sebanyak 40,6%. Keadaan ini banyak
dijumpai pada anak usia sekolah (41,2%), remaja (54,5%), dan ibu hamil (44,2%). Data
RISKESDAS menunjukkan bahwa masih terdapat anak usia sekolah dasar yang prevalensi status
gizinya (IMT/U) dengan kategori kurus di atas prevalensi nasional (7,6%).
Usia anak adalah usia emas yang menjadi bibit yang menentukan bagi masa depan bangsa.
Artinya kualitas SDM generasi muda harus mulai diperhatikan sejak usia anak-anak. Anak-anak
sekolah dasar merupakan salah satu kelompok yang rawan mengalami gizi kurang diantara
penyebabnya ialah tingkat ekonomi yang rendah dan asupan makanan yang kurang seimbang
serta rendahnya pengetahuan orang tua. Anak sekolah dengan pola makan seimbang cenderung
memiliki status gizi yang baik. Asupan gizi yang kurang pada anak dapat menghambat
pertumbuhan fisik dan kemampuan berfikir pada anak yang akhirnya dapat menurunkan minat
belajar.
Oleh karena itu status gizi anak harus segera diketahui untuk dilakukan langkah preventif.
Bertolak dari latar belakang tersebut maka kami tertarik untuk melakukan rapid survey tentang
status gizi siswa di SDN 1 Desa Kawa, Kecamatan Seram Barat, Kabupaten Seram Bagian Barat.

Anda mungkin juga menyukai