Anda di halaman 1dari 1

SINOPSIS

INDONESIA VS MALAYSIA
Kasus sengketa perbatasan merupakan praktik lama yang sudah terjadi antara
Indonesia dengan sejumlah negara tetangga. Modusnya pun terbilang beragam. Mulai dari
sengketa identitas hingga wilayah, menjadi kasus yang digunakan sebagai alasan perebutan
wilayah. Masalah yang diangkat dalam Talkshow ini adalah konflik perbatasan IndonesiaMalaysia.
Pemerintah Kabupaten Nunukan, Kalimantan Utara, pasrah ihwal kabar yang
menyebutkan adanya tiga desa di Kecamatan Lumbis Ongong yang sudah diklaim Malaysia.
Pemerintah Daerah Kabupaten Nunukan mengatakan tiga desa di Kecamatan Lumbis
Ongong, yaitu Sumantipal, Sinapad, dan Kinokod, dengan luas wilayah 54 ribu hektare
memang sudah lama menjadi sengketa antara Indonesia dan Malaysia. Sebagai contoh
akibatnya

seluruh

warga

Desa

Kinokod,

Nunukan,

Kalimantan

Utara

pindah

kewarganegaraan Malaysia. Mereka memilih. Malaysia karena merasa lebih diperhatikan.


Dengan Malaysia mereka mendapat suplai gaji, fasilitas pendidikan dan semua disiapkan
negara Malaysia.
Ketiga wilayah itu memang dekat dengan Malaysia, kawasan Sabah. Sudah sejak
lama masyarakat di desa itu memang kerja di Malaysia di perkebunan. Yang merisaukan,
desa yang masuk wilayah Indonesia itu tentu bisa diklaim menjadi milik Malaysia. Apalagi
berada di zona perbatasan dan penduduknya sudah memegang warga negara Malaysia.
Permasalahan ini sebenarnya sudah lama terjadi sejak dua puluh tahun silam. Namun,
menurut pemda setempat tidak ada upaya dari pemerintah pusat untuk menanggulanginya.
Akan tetapi menurut Menteri Pembangunan Desa dan Transmigrasi saat ini pemerintah telah
selesai melakukan investigasi terkait pengklaiman tiga desa ini dan dia memastikan bahwa
ketiga desa tersebut merupakan bagian dari wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia
(NKRI).

Anda mungkin juga menyukai