Anda di halaman 1dari 9

maTugas

Kata Pengantar

Puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena denga rahmat-Nya,
saya sebagai penyusun dapat menyelesaikan pembuatan Karya Tulis
Sederhana ini dengan baik.
Karya Tulis Sederhana ini dibuat agar pembaca dapat mengetahui
manfaat dan pembudidayaan Jambu Biji.
Makalah ini menguraikan tentang Budidaya Jambu Biji, Buah
Multimanfaat. Dipilih karena penyusun sering menjumpai masyarakat
yang hanya bisa memakan buahnya saja dan tidak tau darimana dan
bagaimana buah jambu biji berasal. Oleh karena itu dalam makalah ini
akan diuraikan langkah-langkahnya.
Penyusun menyadari masih banyak sekali kesalahan dan kekurangan
dalam menyusun makalah ini. Maklum karena penyusun masih dalam
tahap belajar.

DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR............................................................................... i
DAFTAR ISI........................................................................................ ii
BAB I PENDAHULUAN
a) Latar belakang............................................................................ 1
b) Rumusan Masalah...................................................................... 2
c) Tujuan........................................................................................2
d) Manfaat......................................................................................2
BAB II PEMBAHASAN
a) Sejarah singkat jambu biji.......................................................... 3
b) Klasifikasi dan Jenis tanaman Jambu Biji.................................... 4
c) Kandungan nutrisi jambu biji...................................................... 6
d) Cara penggunaan jambu biji sebagai obat...................................7
E) Manfaat jambu biji.....................................................................8
BAB III PENUTUP
a) Kesimpulan................................................................................9
b) Saran.......................................................................................10

Bab I Pendahuluan
1.1 Latar belakang
Indonesia memiliki iklim tropis namun banyak sumber daya alam yang
belum banyak dimanfaatkan oleh masyarakat seperti jambu biji. Jambu
biji merupakan tanaman multifungsi dan serbaguna, jambu biji disebut
jambu klutuk. Salah satu jenis makanan yang memiliki kandungan gizi,
vitamin dan mineral yang pada umumnya sangat baik untuk dikonsumsi
setiap hari. Dibandingkan dengan suplemen obat-obatan kimia yang dijual
di toko-toko, buah jauh lebih aman tanpa efek samping yang berbahaya
serta dari sisi harga umumnya jauh lebih murah dibanding suplemen yang
memiliki fungsi yang sama. Untuk menemukan tumbuhan ini tidaklah
susah, tanaman jambu biji dapat ditemukan dengan mudah disekitar
lingkungan kita karena tanaman ini dapat tumbuh secara liar.
Pada umumnya masyarakat menganggap jambu biji adalah tananaman
yang biasa, dibandingkan dengan tanaman buah yang lain, akan tetapi
manfaat yang ada didalamnya sangatlah banyak, hanya saja masyarakat
kurang perhatian.

1.2 Rumusan masalah


1. Apa saja kandungan yang ada didalam jambu biji?
2. Bagaimana cara penggunaan jambu biji sebagai obat?
3. Apa manfaat yang dapat diperoleh dari jambu biji?

1.3 Tujuan penulisan

Untuk mengetahui kandungan yang ada didalam jambu biji.


Untuk mengetahui cara penggunaan jambu biji sebagai obat.
Untuk mengetahui manfaat yang diperoleh dari jambu biji.
1.4 Manfaat penulisan
Menyadarkan masyarakat agar mengetahui jambu biji itu memiliki
berbagai macam kandungan yang dapat menjadikan tubuh sehat.
Memberitahu kepada masyarakat bahwa jambu biji merupakan
tanaman multifunsi dan serbaguna.

Bab II Pembahasan

A. Sejarah Jambu Biji


Jambu biji adalah salah satu tanaman buah jenis perdu, dalam bahasa
inggris disebut Lambo guava. Tanaman ini berasal dari Brazil Amerika
Tengah, menyebar ke Thailand kemudian ke negara Asia lainnya seperti
Indonesia.Hingga saat ini telah dibudanyakan dan menyebar luas di
daerah-daerah Jawa. Jambu biji sering disebut juga jambu klutuk, jambu
seki, atau jambu batu. Jambu tersebut kemudian di lakukan persilangan
melalui stek atau okulasi dengan jenis lain, sehingga akhirnya
mendapatkan hasil yang lebih besar dengan keadaan biji yang lebih
sedikit bahkan tidak berbiji yang diberinama jambu Bangkok karena
proses terjadinya dari Bangkok. Jambu biji telah dikembangkan dibanyak
negara seperti: india, malaysia, brazil, filipinha, ausralia, jepang, dan
taiwan. Negara dengan jumlah ekspor jambu biji terbanyak adalah
thailand.

B. Klasifikasi jambu biji


Kingdom : Plantae (Tumbuhan)
Sub Kingdom : Tracheobionta (Tumbuhan berpembuluh)
Super Divisi : Spermatophyta (Menghasilkan biji)
Divisi : Magnoliophyta (Tumbuhan berbunga)
Kelas : Magnoliopsida (Berkeping dua / dikotil)
Sub Kelas : Rosidae
Ordo : Myrtales
Famili : Myrtaceae (suku jambu-jambuan)
Genus : Psidium
Spesies : Psidium guajava L.

Tumbuh pada tempat terbuka, tumbuh liar dan dapat ditemukan


pada ketinggian 1-1.200 m dpl. Tanaman jambu biji sebenarnya dapat
tumbuh pada semua jenis tanah. Jambu biji dapat tumbuh baik pada lahan
yang subur dan gembur serta banyak mengandung unsur nitrogen, bahan
organik, atau pada tanah yang keadaan liat dan sedikit pasir. Derajat
keasaman tanah (Ph) tidak terlalu jauh berbeda dengan tanaman lainnya,
yaitu antara 4,5-8,2 dan bila kurang dari pH tersebut maka perlu
dilakukan pengapuran terlebih dahulu. Tanaman jambu biji dapat tumbuh
dan berkembang serta berbuah dengan optimal pada suhu sekitar 23-
28o C disiang hari. Kekurangan sinar matahari dapat menyebabkan
penurunan hasil atau kurang sempurna (kerdil), yang ideal musim
berbunga dan berbuah pada waktu musim kemarau yaitu sekitar bulan
Juli.

Tanaman buah jambu (Psidium guajava) merupakan salah satu


tanaman tropis. Tanaman ini dikenal dengan sebutan jambu biji. Tanaman
ini sudah digunakan sejak lama untuk pengobatan tradisional terutama
daun, kulit, dan buahnya.Jambu Biji (Psidium guajava) mengandung
berbagai macam zat gizi yang dapat digunakan sebagai obat. Jambu Biji
(Psidium guajava) tersebar meluas sampai Asia Tenggara temasuk
Indonedia, sampai Asia Selatan, India, dan Srilangka.

Jambu Biji temasuk tanaman perdu dan memiliki banyak cabang


dan ranting;batang pohonnya keras. Permukaan kulit luar pohon jambu biji
bewarna coklat dan licin. Apabila kulit kayu jambu biji tersebut dikelupas,
akan terlihat batang kayunya basah. Bentuk daun umumnya bercorak
bulat telur dengan ukuran agak besar. Bunganya kecil-kecil bewarna putih
dan muncul dari balik ketiak daun. Pada umur 2-3 tahun jambu biji
sudah mulai berbuah. Bijinya terdapat pada daging buahnya. Biji jambu
biji berkeping dua, berbentuk bulat dan keras. Di dalam satu buah jambu
biji terdapat banyak biji.

Jambu biji dapat tumbuh pada tempat terbuka, tumbuh liar dan
dapat ditemukan pada ketinggian 1-1.200 m dpl. Tanaman jambu biji
sebenarnya dapat tumbuh pada semua jenis tanah. Tanaman ini dapat
tumbuh subur didaerah dataran rendah sampai pada ketinggian 1200
meter diatas permukaan laut yang banyak mengandung unsur nitrogen,
bahan organik atau pada tanah yang keadaannya liat dan berpasir.
Bedasarkan jenisnya, jambu biji dikelompokan menjadi :

1. Jambu sari.

2. Jambu biasa/ Jambu pasar minggu.

3. Jambu bangkok.

4. Jambu sukun.

5. Jambu apel.

6. Jambu merah ketas.

C. Kandungan Nutrisi Jambu Biji

Jambu biji sangat kaya vitamin C, lebih tinggi dari buah jeruk, dan jauh
lebih tinggi daripada kiwi yang disebut-sebut sebagai rajanya vitamin C.
Di samping serat, terutama pektin yang merupakan serat larut, jambu biji
juga mengandung mineral seperti mangan dan magnesium, serta asam
amino esensial seperti tryptophan. Juga fitokimia berkhasiat seperti asam
elagat, asam linoleat, dan asam korbigen.

Kandungan Gizi dalam 100 gram buah jambu biji.

Energi 49 kal
Protein 0,9 g
Lemak (0,3) g
Karbohidrat 12,2 g
Serat 5,6 g
Kalsium 14 mg
Fosfor 28 mg
Zat Besi 1,1 mg
Vitamin A 25 IU
Vitamin B1 0,02 mg
Vitamin C 87 mg
Air 86 g

D. Cara penggunaan jambu biji sebagai obat

* Obat Diare
Daun Jambu Biji banyak mengandung quercetin yang dapat
membantu sebagai anti-diare. Pemanfaatan daun untuk pengobatan diare
dapat dilakukan dengan beberapa cara, antara lain :
a. Daun jambu segar sebanyak kurang lebih 30 g, dan segenggam
tepung beras digongseng sampai kuning. Selanjutnya direbus dalam dua
gelas air sampai mendidih (selama 15 menit). Setelah dingin, di saring
dan air saringannya diminum. Cara ini dilakukan 2-3 kali dalam sehari.
b. Sebanyak 30 g daun jambu segar yang telah dicuci ditumbuk sampai
lumat. Selanjutnya ditambahkan dengan garam seujung sendok, dan
setengah cangkir air panas, lalu diaduk samapai rata. Setelah dingin, di
peras dan saring. Air saringannya diminum sekaligus. Jika penderita masih
diare, pengobatan ini diulang 2-3 kali sehari.
c. Seganggam daun jambu yang masih muda dan segar dicuci , kemudian
direbus dalam tiga gelas air sampai tersisa separonya. Air rebusan ini
digunakan untuk menyeduh satu sendok teh daun teh hijau, dan di minum
selagi hangat. Pengobatan ini dilakukan 2-3 kali sehari sampai sembuh.
* Obat Perut Anak Kembung
Tiga lembar daun jambu biji muda dan segar, lima butir adas, dan
1/2 jari kulit batang pulosari yang dipotong kecil-kecil, lalu cuci sampai
bersih. Bahan-bahan tersebut direbus dalam 2 cangkir air sampai tersisa
satu cangkir. Setelah dingin, disaring dan air saringannya digunakan
sebagai obat. Cara pemakaiannya, bayi umur 3 bulan 5-7 kali sehari
(masing-masing satu sendok), bayi umur enam bulan 3 kali sehari (masing
masing satu sendok makan), anak umur 3 tahun 3 kali sehari (masing-
masing 2 sendok makan), dan anak diatas 3 tahun 1 kali sehari (satu
cangkir).
* Obat Penurun Kadar Kolesterol Darah yang tinggi
Sebanyak 7 lembar daun jambu biji, 2 genggam daun ceremai dan
10 lembar daun sirih (ketiganya herba segar),dicuci sampai bersih. Bahan-
bahan tersebut direbus dalam 3 gelas air sampai tersisa separonya. Pada
saat merebud panci harus ditutup. Setelah dingin, disaring, dan air
saringannya diminum pagi dan malam hari, masing-masing gelas.

* Obat Sering Buang Air Kecil (Anyang-anyangan)


Kurang lebih segenggam daun jambu segar dan tepung beras
digongseng sampai kuning. Selanjutnya direbus dalam 3 gelas air sampai
air rebusannya tersisa separonya. Setelah dingin, disaring, dan air
saringannya diminum sehari 3 kali, masing-masing aetengah gelas.

* Luka dan Luka Berdarah dan Sariawan


Daun jambu biji yang baru dipetik diambil secukupnya, kemudian
dicuci. Selanjuntnya ditempelkan pada luka, dan dibalut dengan perban.
Perban dan ramuan tersbut diganti 3 kali sehari sampai lukanya sembauh.
Untuk pemakaian luar, daun yang masih segar direbus, dan air
rebusannya digunakan untuk mencuci luka. Cara lain, giling daun segar
sampai halus, lalu bubuhkan pada luka berdarah akibat kecelakaan dan
benda tajam atau borok disekitar tulang.
* Sariawan, larutan kumur atau sakit gigi
Untuk Sariawan diambil 1 genggam daun jambu biji dan 1 potong
kulit batang jambu biji lalu direbus bersama dengan 2 gelas air sampai
mendidih. Selanjutnya disaring untuk diambil airnya. Ramuan ini diminum
2 kali sehari. Untuk sebagai larutan kumur mulut, ramuan ditunggu dingin
lalu langsung digunakan untuk dikumur. Untuk sakit gigi, kunyah daun
jambu biji yang sudah dicuci.
* Demam Berdarah
Untuk demam berdarah, Balai Penelitian Tanaman Obat dan
Aromatikmenyebutkan bahwa pemberian ekstrak kering daun jambu biji
selama 5 hari mempercepat pencapaian jumlah trombosit >100.000/l,
pemberian ekstrak kering setiap 4-6 jam meningkatkan jumlah trombosit
>100.000/l setelah 12-14 jam, tanpa menimbulkan efek samping yang
berarti. Dengan demikian, ekstrak daun jambu biji dapat digunakan untuk
pengobatan kuratif demam berdarah. Untuk meraciknya, di ambil daun
Jambu Biji sebanyak 3-5 lembar, di rebus dengan air sebanyak 2 gelas lalu
diminum setiap 4 jam.
Berdasarkan hasil penelitian, telah berhasil diisolasikan suatu
zat flavonoid dari daun jambu biji yang dapat memperlambat
penggandaan (replika) human immunodeficiency virus (HIV)
penyebab penyakit AIDS. Zat ini bekerja dengan cara menghambat
pengeluaran enzim reserved transriptase yang dapat mengubah RNA
virus menjadi DNA di dalam tubuh manusia.
Diabetes
Dengan meminum seduhan daun jambu biji dapat menghambat enzim
alpha-glukosidase. Pengendalian kadar gula darah penting untuk orang
penderita diabetes atau prediabetes sehingga tidak menimbulkan
komplikasi.

Obat maag
Siapkan 8 lembar daun jambu biji segar yang telah dicuci bersih, lalu
rebus dengan 1 1/2 gelas air hingga mendidih. Saring air rebusan tersebut
setelah dingin, kemudian konsumsi tiga kali sehari.

E. Manfaat jambu biji

- Mengobati sembelit, sebab kandungan serat yang tinggi pada jambu biji
membantu proses pencernaan. Kandungan mineral dan serat pada jambu
biji juga melindungi selaput membran mukosa usus.

- Serat, mineral dan vitamin dalam buah jambi biji mampu menjaga
kekebalan tubuh. Hal ini sangat dibutuhkan bagi yang terkena virus
nyamuk demam berdarah dan penyakit lainnya.

-Penguat Jantung serta Menyehatkan Saluran Pencernaan dan Obat


Pencegah Penyakit Kanker

- Manfaat buah jambu biji untuk kesehatan lainnya adalah untuk


memenuhi kebutuhan nutrisi makanan. Kandungan vitamin B3 dan B6
sangat baik untuk perkembangan rangsang otak dan menambah nafsu
makan.

Selain itu, jambu biji juga sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit. Bagi
wanita yang ingin mempunyai kulit halus alami, kandungan vitamin C
sangat baik untuk menjaga kondisi kulit tetap sehat. Cara mengkonsumsi
buah jambu biji bisa dengan dimakan segar atau diolah menjadi jus.
Sebaiknya ketika mengkonsumsi jambu biji tidak dengan bijinya. Cukup
daging buahnya saja, sebab biji dari jambu akan sulit dicerna oleh sistem
pencernaan.

manfaat lain dari tanaman jambu biji :

Sebagai makanan buah segar maupun olahan.


Daun atau akarnya juga dapat dibuat berbagai alat dapur karena
memiliki kayu yang kuat dan keras.

Bab III Penutup

A. Kesimpulan
Dapat kita ketahui bahwa jambu biji mempunyai berbagai macam
manfaat untuk tubuh dengan cara konsumsi mengekstraknya dan orang
banyak sudah mulai menjadikan jambu biji sebagai obat.

B. Saran
Cintailah kesehatan anda karena sehat itu mahal, jika anda ingin mencoba
memanfaatkan jambu biji sebagai alternatif alami bisa juga dengan
mengolah sendiri atau membelihnya yang sudah diolah.

Diposkan oleh Nadia Angraeni di 09.59


Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke
FacebookBagikan ke Pinterest
Lokasi: Jambi City, Jambi City, Jambi, Indonesia

1 komentar:
1.

indo biotech11 Maret 2016 23.47

PUSAT SARANA BIOTEKNOLOGI AGRO

menyediakan Gandasil-B untuk keperluan penelitian,


laboratorium, mandiri, perusahaan .. hub 081805185805 /
0341-343111 atau kunjungi kami di
https://www.tokopedia.com/indobiotech temukan juga
berbagai kebutuhan anda lainnya seputar bioteknologi agro
Balas

Posting Lebih BaruBeranda

Langganan: Poskan Komentar (Atom)


Mengenai Saya

Nadia Angraeni
Lihat profil lengkapku

Arsip Blog

201
5 (2)
o
April (2)

Tugas:
Makalah
jambu biji

Makalah jambu
biji

Template Sederhana. Diberdayakan oleh Blogger.

Anda mungkin juga menyukai