Anda di halaman 1dari 2

LATIHAN SOAL

1. Bacalah paragraf berikut dengan cermat!


Mobil matik banyak digemari warga yang hidup di kota besar. Mereka memilih mobil matik
karena kemacetan lalu lintas di kota besar sangat luar biasa. Mengendarai mobil matik pada saat
arus lalu lintas macet jelas lebih nyaman dibandingkan dengan kendaraan yang bertransmisi
manual.
Gagasan pokok paragraf di atas adalah
A. Mobil bertransmisi manual lebih disukai warga desa.
B. Setiap hari arus lalu lintas di kota besar macet.
C. Warga lebih menyukai mobil matik daripada mobil yang lain.
D. Arus lalu lintas di kota besar selalu macet setiap hari.
E. Mobil matik banyak digemari warga kota besar.
2. Cermati penggalan kata pengantar berikut!

Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Allah yang Mahakuasa karena berkat rahmat-Nya
penulis dapat menyelesaikan laporan ini. Penulis juga berterima kasih kepada semua pihak yang
turut membantu dalam penulisan laporan ini.
Inti penggalan kata pengantar tersebut adalah ...
A. penulis bersyukur kepada Allah
B. ucapan syukur dan terima kasih
C. pemberitahuan kepada pembaca
D. penulis telah selesai membuat laporan
E. ucapan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu
3. Cermati penggalan proposal berikut ini!
Teknologi informasi berkembang sangat pesat. Siswa SMK dituntut untuk menguasai teknologi
informasi dalam rangka meningkatkan kompetensi dan wawasan mereka. Untuk itu perlu diadakan
pelatihan yang berkaitan dengan teknologi informasi.
Tujuan proposal yang sesuai dengan latar belakang proposal tersebut adalah ...
A. Mengadakan pelatihan teknologi informasi untuk meningkatkan kompetensi dan wawasan siswa.
B. Melaksanakan uji kompetensi untuk menambah wawasan siswa SMK dalam bidang teknologi informasi.
C. Mengadakan pelatihan uji kempetensi di bidang teknologi informasi untuk menambah wawasan siswa.
D. Mengembangkan wawasan siswa SMK dalam bidang teknologi informasi yang belum mereka kuasai.
E. Mengusulkan adanya pelatihan bagi siswa SMK untuk menambah wawasan di bidangnya.

4. Cermati data buku berikut ini!


Judul : Andys Corner
Penulis : Andy F. Noya
Penerbit : Bentang, Yogyakarta, 2009
Jika kita mengutip halaman 104 dari buku di atas, penulisan catatan kaki yang tepat adalah
A. Andy F. Noya, Andys Corner ,Yogyakarta, Bentang, 2009, hlm.104.
B. Noya, Andy F. 2009. Andys Corner .Yogyakarta: Bentang. hlm.104.
C. Noya, Andy F. Andys Corner (Yogyakarta: Bentang, 2009), hlm.104.
D. Andy F. Noya, Andys Corner (Yogyakarta: Bentang, 2009), hlm.104.
E. Andy F. Noya. 2009. Andys Corner . Yogyakarta: Bentang. hlm.104.
5. Penulisan daftar pustaka yang benar adalah
A. Keraf,Goris.1973.Komposisi.Flores:Nusa Indah.
B. Keraf,Goris.Komposisi.Flores:1973.Nusa Indah.
C. Nusa Indah.1973.Keraf,Goris. Komposisi.Flores.
D. Keraf,Goris.Komposisi.Flores:Nusa Indah.1973.
E. Keraf,Goris.Flores.1973.Komposisi:Nusa Indah.

6. Bacalah penggalan paragraf berikut!


Perkembangan teknologi terus berlanjut. Komputer semakin kecil. Informasi di jaringan internet
semakin besar. Berbagai inovasi terus dikenalkan. Penemu mulai menggabungkan teknologi yang
ada pada perangkat telekomunikasi dengan teknologi yang berkembang pada perangkat komputer
dan jaringan internet. Hasilnya, muncul teknologi yang disebut Wireless Application Protocol
(WAP).
(Bahasa Indonesia, R.Ruskandar dkk.)
Gagasan utama paragraf tersebut adalah...
A. Informasi di jaringan internet semakin besar.
B. Penemu teknologi menggabungkan perangkat.
C. Wireless Application Protocol (WAP) penemuan baru teknologi.
D. Perkembangan teknologi di bidang komputer.
E. Perkembangan teknologi terus berlanjut.

7. Bacalah penggalan subbab pendahuluan laporan ilmiah berikut!


Berapa persenkah anggota geng motor mengetahui tentang pentingnya safety riding (keselamatan
berkendara) ditinjau dari keselamatan pribadi dan keselamatan kendaraan?
Penggalan subbab pendahuluan tersebut bernama....
a. Latar belakang b. Rumusan masalah c. Tujuan d. Manfaat e. Sistematika
8. Cermati kalimat laporan berikut!
Bandung dipilih sebagai objek wisata karena letak Bandung strategis, banyak objek wisata yang
menarik dan dapat menambah ilmu pengetahuan , serta suasana yang mendukung.
Isi kutipan pendahuluan karya tulis tersebut merupakan ....
A. Ruang lingkup objek wisata
B. Objek wisata yang dilaporkan
C. Sasaran dalam karya wisata
D. Tujuan melakukan wisata
E. Alasan pemilihan tempat wisata
9. Bacalah penggalan kata pengantar berikut!
Pada waktu menyusun laporan PKL, ada sedikit hambatan yang dialami penulis. Karena bimbingan
dan dorongan dari berbagai pihak, akhirnya laporan PKL ini dapat diselesaikan. Penulis
mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu.
Inti penggalan kata pengantar di atas adalah....
A. Ucapan syukur kepada Tuhan atas kemudahan yang diberi
B. Penjelasan tujuan penulisan laporan PKL
C. Ucapan terima kasih pada pihak yang membantu
D. Harapan dan kritik dari penulis untuk perbaikan karya tulis
E. Harapan penulis untuk laporan yang bermanfaat bagi orang lain

10. Perbaikilah penulisan judul berikut dengan benar dan memerhatikan penulisan dan penggunaan
huruf kapital !
a. einstein sebagai contoh orang terkemuka
b. kain sarung dalam kisah kesuksesan wira usaha
c. Peningkatan ketahanan pangan Nasional Dengan program swasembada pangan
d. Penganguran Di Indonesia Dari Tahun Ke Tahun Terus Meningkat

Anda mungkin juga menyukai