Anda di halaman 1dari 12

Ngobrol Santai Tentang

Pembuatan Keris Bali


Filosofi, Spiritual dan Kebatinan Keris Jawa.
Halaman ini berisi ringkasan dan cuplikan / editan tanya jawab Penulis dengan pembaca atau obrolan
santai dengan teman-teman, para pembaca atau orang lain tentang keris dan kebatinan. Mudah-
mudahan berguna untuk menambah pengetahuan.

--------------

A:
Pak saya memesan keris pribadi di Bali yang bahan materialnya saya tentukan melalui gerak rasa
saya dan saya kirimkan kepada empu kerisnya... materialnya berupa batu badar besi dan pemilihan
besinya memakai bahan dari empu pembuatnya,...

Ada yang unik ketika saya memohon petunjuk kepada Allah mengenai keris dgn dapur apa yang
cocok dgn diri saya, kemudian saya diberikan gambaran keris luk 5 dapur pendowo.... tetapi memang
saya pasrahkan kepada empu pembuatnya untuk dapurnya terserah saja yang penting jadi bagus,....
Namun tak disangka ketika satu bulan proses pembuatan saya bertanya kepada empu pembuatnya
kira2 dapur apa yang cocok dengan saya ? si empu pun menjawab luk 5 dan dibuatkan betul2 keris
dapur pendowo.... karena petunjuk yang diterima jg itu,..... padahal saya tidak menentukan dapurnya
hanya sampai sekarang sy heran ..... koq bisa sama...ya......

Dan pada saat dimohonkan kekuatan dan diritualkan / disucikan di sebuah sendang di Bali keris saya
tersebut diletakkan di sebuah batu di dalam sendang keramat tersebut, kemudian muncul ikan
keramat sepasang (ikan mitologi Bali) mendatangi dan menggigit keris saya dan diletakkan di dalam
goa rumah ikan tersebut,....dikabarkan oleh empu pembuatnya kepada saya bahwa keris tersebut
nantinya akan membawa keberkahan tersendiri dalam kehidupan saya,..wallahu allam.

Berikut foto keris tersebut dan sendangnya....

Keris Bali.
Keris Bali.

Ikan keramat sepasang (mitologi bali) mendatangi dan menggigit keris saya dan diletakkan di dalam
goa rumah ikan tersebut.
Ketika ikan mitologi bali tersebut menggigit keris saya,...yang dibungkus kain biru....berhasil
diabadikan / difoto....

Berikut ini adalah beberapa file saya mengenai pembuatan keris pribadi saya tersebut dari fase ke
fase secara berurutan dan tiap prosesinya diadakan acara2 adat dalam pembabaran pusaka
tersebut,..karena kawan sy selalu mengirimkan foto2 lewat bbm....beberapa foto keris saya lampirkan
....
Berikut adalah fase2 tahap awal dari mulai pemilihan besi dan sesaji adat Bali, bahan pamor dari
saya yang saya paketkan untuk dicoba beberapa buah batu badar besi...yang jg saya dapat dari
penarikan di pasar batu pak...he...he...he... tapi tetap dengan ketertarikan rasa sejati saya pada saat
semedhi mengheningkan cipta dgn permohonan spy mjd perlambang dan tuah yang bagus untuk
saya dan keluarga...maka hanya terpilih tiga batuan ini...dari 7 batuan badar besi yang lain...

O iya pak keris saya dicipta dengan pelipatan sedang, kata empunya hanya 6000 kali... tapi kalo saya
menilai penempaan dgn pelipatan segitu sdh tinggi.... tapi kalo melihat keris buatannya ada yang
ditempa 1.000.000.(1 juta) kali....... membutuhkan waktu selama 2 tahun plus prosesi upacaranya .....
Kebanyakan mangku maupun pendeta Bali rela menunggu kerisnya jadi setelah 2 tahun,... malahan
yg saya heran saya dibuatkan paling cepat hanya dalam waktu 7 bulan.
Batu Badar Besi untuk bahan pamor keris.

Bahan besi untuk membuat keris.


Bahan besi untuk membuat keris.

Proses penempaan keris.


Penempaan saton keris.

Saton keris.
Saton keris.

Keris setelah finishing :


J:
Wah terima kasih banyak pak, malah lengkap sekali foto2 yg bapak berikan.
Terima kasih atas kiriman foto2nya, menambah pengetahuan saya juga.
Kelihatan berat sekali ya kerja empunya......

Perihal empu keris dan pekerjaannya memang orang-orang pada jaman sekarang hanya mendengar
saja dari cerita legenda. Malah dari banyak cerita dan tulisan di internet akhirnya banyak orang
menganggap empu keris adalah pekerjaan klenik atau ada yg menganggap sama dgn pengrajin keris
yg bermotif ekonomi dgn memproduksi masal keris-keris kodian atau keris2 reproduksi, tidak melihat
sisi sakral dan spiritual di dalamnya yang sebenarnya justru adalah jantung dari jatidiri seorang empu
keris sejati.

------------------

Anda mungkin juga menyukai