Anda di halaman 1dari 14

KETENTUAN LOMBA OLIMPIADE TIK PENDIDIKAN 2017

UPT. TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI PENDIDIKAN


DINAS PENDIDIKAN PROVINSI JAWA TIMUR
1. LOMBA WEB BLOG PEMBELAJARAN
A. Peserta
1. Tenaga Pendidik jenjang SD, SMP, dan SMA atau SMK Negeri/Swasta
2. Tiap Kabupaten/Kota mengirimkan 1 (satu) orang tenaga pendidik hasil seleksi/perwakilan
Kabupaten/Kota yang ditetapkan oleh Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten/Kota pada
setiap jenjangnya.
3. Aktif mengajar sesuai dengan kelas/mata pelajaran yang diampu berdasarkan surat tugas
kepala sekolah
4. Mengisi format biodata (terlampir)
5. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Lomba
1. Lomba pembuatan Web Blog Pembelajaran dilakukan dalam waktu sehari, pada hari
Sabtu tanggal 22 November 2017 mulai pukul 08.00 sampai dengan pukul 14.00 WIB,
bertempat di Hotel Utami , Jl. Raya Juanda - Sidoarjo.
2. Pembuatan Web Blog Pembelajaran dikerjakan mulai awal (kosong) design sampai
memasukkan konten (konten boleh dipersiapkan sebelumnya).
3. Flat Form bebas (joomla, wordpress, drupal, dan php).
4. Pembuatan dilakukan offline atau lokal.
5. Konten Web Blog Pembelajaran terdiri dari :
a. Harus berisi tentang pengembangan bahan ajar untuk pembelajaran sesuai dengan
mata pelajaran yang diampunya.
b. Bersifat memberikan pengayaan sumber belajar kepada siswa.
c. Bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia, kecuali menyesuaikan dengan mata
pelajaran yang diampu.
d. Tidak diperkenankan mengambil keseluruhan posting dari web lain atau copy paste.
e. Pengambilan konten dari web atau sumber lain wajib mematuhi aturan penulisan
artikel yang baku.
f. Jika mengambil referensi dari sumber lain harus mencantumkan sumber rujukan.
g. Tidak berkaitan langsung maupun tidak langsung atau mengarah kepada konten porno-
grafi, pornoaksi, provokasi negatif, SARA, kritik terhadap lembaga pemerintah/swasta
atau golongan masyarakat tertentu.
h. Peserta membawa Laptop yang sudah terinstal aplikasi atau program yang dibutuhkan
peserta (panitia tidak menyediakan aplikasi atau program untuk kebutuhan peserta).
6. Panitia tidak menyediakan internet untuk kebutuhan peserta (peserta membawa modem).

C. Kriteria Penilaian
1. Konten ( Bobot 50% )
- Orisinalitas
- Kesesuaian dengan kurikulum, kebenaran isi, dan keutuhan materi pembelajaran.
- Etika penulisan
2. Desain komunikasi ( bobot 30% )
- Pemilihan warna
- Harmoni tata letak obyek (menu, widget, artikel, dan lain-lain).
- Fungsionalitas dari obyek yang tampil pada halaman web
3. Kemampuan teknis pengembangan dan pengelolaan web ( Bobot 20 % )

D. Kontak Person :
1. Web Blog Guru SMA Sederajat Sdr. Eko Setyadi Pramono no.HP 081233407755
2. Web Blog Guru SMP Sederajat Sdri. Reni Juni Ayu no. HP 083856483339
3. Web Blog Guru SD Sederajat Sdri. Wintang Putri Pambayun no. HP 081330312665
Email UPT. TIK Pendidikan : tekkomdikjatim@gmail.com
2. LOMBA EDITING VIDEO PEMBELAJARAN
A. Peserta
1. Siswa SMK Jurusan Broadcast/Multimedia Negeri/Swasta.
2. Tiap Kota/Kabupaten mengirimkan 1 (satu) orang peserta yang ditunjuk oleh Dinas
Pendidikan Cabang Wilayah Kabupaten/Kota masing masing.
3. Aktif sebagai pelajar dengan bukti foto copy kartu pelajar atau surat keterangan dari
kepala sekolah
4. Mengisi biodata format (terlampir)
5. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Lomba
1. Waktu pelaksanaan lomba video editing tanggal 22 Nopember 2017 bertempat di
Hotel Utami, Jalan Raya Juanda Sidoarjo
2. Software yang digunakan adalah Adobe Premiere mulai versi CS2 sampai CS7/CC
2014.I
3. Peserta diharap membawa harddisk eksternal yang berisi :
- Bumper animasi opening dan closing sekolah masing masing.
- Musik Pendukung.
- Video transition alpha channel (light flare effect) yang semuanya harus berformat
AVI Alpha channel.
4. Peserta lomba mengikuti secara perorangan.
5. Peserta membawa laptop minimal mempunyai spesifikasi processor AMD A4 atau Intel
i3 dan headset.
6. Footage (video yang akan di edit) disediakan oleh panitia lomba video editing dengan
tema Profil UPT. TIK Pendidikan.
7. Hasil video pembelajaran berdurasi 5 menit termasuk bumper opening, judul, closing
bumper, credit title, isi dan closing jadi satu sequence.
8. Peserta mengumpulkan video ke panitia lomba Video Editing.
9. Hasil karya dikumpulkan kepada panitia dalam bentuk file video AVI, kemudian di
burning ke bentuk DVD melalui laptop masing masing.
10. Karya yang telah diedit menjadi milik panitia dan tidak dapat dikembalikan.
11. Keputusan dewan juri bersifat mutlak.

C. Teknis Pelaksanaan
1. Efek video diperkenankan selama tidak berlebihan.
2. Dilarang membawa dan menginstall 3rd party software atau plugins.
3. Durasi yang disediakan dalam lomba video editing adalah 5 jam dari pukul 08.00
sampai 14.00 WIB
4. Dalam satu box DVD terdapat 2 keping file yang berisi :
1) Footage video yang akan diedit
2) Narasi
3) Bumper opening UPT-TIK Pendidikan, Dinas Provinsi Jawa Timur.
4) List credit title yang berisi kerabat kerja dalam bentuk notepad.
5. Project Video yang sudah jadi dinamakan : (nama) - (asal sekolah)

D. Kriteria Penilaian
1. Originalitas (20%)
2. Kreativitas (40%)
3. Keserasian (20%)
4. Ketepatan waktu (10%)
E. Kontak Person : Sdr. Saad Wazis Hidayat No. HP 081332172856
Sdr. Edy Swariyanto No. HP 081230945464
E-Mail : tekkomdikjatim@gmail.com
3. LOMBA ROBOTIKA
A. Peserta
1. Peserta siswa SMP yang mewakili dibuktikan dengan surat keterangan dari kepala
sekolah
2. Jumlah peserta 1 (satu) Tim 2 (dua) Siswa tiap Kabupaten/Kota.
3. Membawa surat tugas
4. Peserta wajib regristasi dan mengisi biodata pada saat pendaftaran
5. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Spesifikasi Robot dan Jalur Lintasan


1. Panjang robot Maksimum : 20 cm
2. Lebar robot Maksimum : 20 cm
3. Tinggi robot Maksimum : 20 cm
4. Robot yang digunakan untuk lomba wajib/harus buatan sendiri, tidak boleh
menggunakan kit robot buatan pabrik luar/dalam negeri.
5. Sensor yang digunakan adalah kategori sensor optic (photodiode, phototransistor, dan
sejenisnya).
6. Penggunaan sensor yang sudah terintegrasi (transmitter dan receiver dalam satu
perangkat kit dari hasil buatan pabrik) tidak diperbolehkan.
7. Robot tidak diperbolehkan mempunyai bagian yang bisa merusak lapangan, dan dapat
dikenakan sanksi diskualifikasi.
8. Tegangan baterai robot yang diijinkan adalah maksimal 12 V.
9. Robot dan perangkat yang diperlukan, dipersiapkan oleh masing-masing tim.
10. Robot boleh di desain untuk dapat mengatasi kemungkinan adanya gangguan
interferensi cahaya dari luar.
11. Robot Analog tidak diperbolehkan menggunakan Microcontroler atau Mikroprosessor.
12. Sebelum memasuki lapangan pertandingan, robot wajib lulus tes dimensi, rangkaian dan
komponen elektronik yang telah ditentukan dalam peraturan / spesifikasi robot poin 1
sampai poin 11 diatas.
13. Lapangan Lomba terbuat dari banner spanduk ukuran 500 x 400 cm
14. Bahan jalur lintasan lomba terbuat dari bahan print spanduk atau baliho dengan warna
dasar putih dan jalur lintasan berwarna hitam dengan lebar 2,5 cm 0,5 cm.

C. Pra Lomba/ Uji Coba


1. Penonton dan pembina dilarang memasuki area pada saat pertandingan dimulai.
2. Semua peserta dapat melakukan pengecekan, perbaikan, modifikasi dan mencoba
lintasan pada waktu ujicoba.
3. Waktu ujicoba yang disediakan adalah 60 menit bagi semua peserta.
4. Peserta harus tertib dan tidak mengganggu peserta lainnya baik yang sedang ada di
lintasan maupun berada diluar lintasan pertandingan.
5. Tidak boleh merusak robot lawan.

D. Ketentuan Lomba
a. Saat Pertandingan
1) Saat pertandingan dimulai robot harus berada dibelakang garis start lintasan
sebelum aba - aba.
2) 1x pertandingan berlangsung selama 3menit, jika belum bisa finish maka waktu
perjalanan robot dihitung 300 detik. Jika robot sedang battle maka pemenang
diambil dari robot yang berjalan terjauh
3) Sebelum pertandingan dimulai, peserta boleh uji coba robot di lapangan dan
diberikan waktu sebanyak 60 detik.
4) Saat pertandingan berlangsung, dilarang mengganti baterai dan suku cadang robot
waktu pertandingan berlangsung.
5) Sistem perlombaan adalah yang tercepat (rangking), kemudian diambil 16 besar
untuk dilombakan battle (setengah kompetisi).
6) Saat start tidak diperkenankan memberikan bantuan berupa dorongan kepada
robot.
7) Robot harus bisa mengikuti garis yang sudah dibuat oleh panitia, robot tidak
diperbolehkan memotong jalur untuk meraih kemenangan.
8) Robot harus melewati jalur yang telah ditentukan oleh panitia.
9) Robot yang menang merupakan robot yang tercepat dalam mencapai garis finish.
10) Peserta tidak boleh menghalangi atau menutupi robot sendiri atau robot peserta
lain dengan menggunakan bagian tubuh peserta atau perangkat penghalang
lainnya.
11) Peraturan dapat berubah sesuai ketentuan Juri.
12) Keputusan Tim Juri (wasit/juri) tidak bisa diganggu gugat.

b. Sesudah Pertandingan
1) Peserta dapat mengeluarkan robotnya dari lintasan dan menjaganya setelah finish
atau telah habis waktu yang ditentukan dengan seijin wasit / panitia lomba.
2) Kerusakan robot sebelum, saat, dan sesudah acara perlombaan berlangsung bukan
menjadi tanggung jawab panitia lomba.

c. Sistem Pertandingan & Kejuaraan


1) Pemenang Lomba adalah yang mempunyai waktu tercepat
2) Jumlah arena hanya 1 (satu ) lapangan yang sudah di siapkan panitia
3) Dari seluruh peserta diambil 16 besar (waktu tercepat), kemudian di adu secara
battle. (setengah kompetisi).
4) Saat perangkingan dalam satu kali pertandingan diberikan waktu selama 3 menit,
jika robot belum juga finish, maka pertandingan berakhir dan robot tersebut
mendapatkan nilai = 300 detik.
5) Saat battle Jika robot belum mencapai finish dalam waktu 3 menit, maka robot
pemenang diambil dari robot yang jalannya paling jauh.
6) Sewaktu bertanding, sebelum pertandingan dimulai oleh wasit. Robot boleh dicoba
selama 1 (satu ) menit.
7) Start dimulai pada lapangan bertanda START.
8) Robot dianggap mencapai finish apabila salah satu bagian robot sampai ke area
FINISH.
9) Waktu pemanggilan peserta 1 menit perpanggilan selama 3X pemanggilan, kalau
sampai batas waktu maximal penganggilan belum dating, maka peserta dianggap
kalah atau mengundurkan diri.

d. Peraturan Teknis
1) Bila robot mengalami kesalahan teknis (diperbolehkan memegang robot dengan
diawali mengangkat bendera putih, sebagai tanda retry), robot akan melanjutkan
pertandingan dari checkpoint terakhir.
2) Selama pertandingan berjalan, retry maksimal 3 (tiga) kali.
3) Hal-hal yang belum ditentukan, akan ditentukan kemudian sesuai dengan ketentuan
panitia lomba.

e. Definisi dan Kondisi


1) Robot Buatan Pabrik yang dilarang adalah robot Tamiya TM, RoboRobo, Lego TM,
atau Fischertechnic TM, dan yang lain yang diteliti merupakan buatan pabrik baik
dalam atau luar negeri.
2) Panitia tidak bisa menjanjikan lapangan bebas dari interferensi cahaya dari luar
seperti lampu blitz kamera, lampu sorot ruangan atau cahaya lain dari luar ruangan

E. Kontak person : Sdr. Munir, A.Md No. HP 081232882385


E-Mail : tekkomdikjatim@gmail.com

4. LOMBA MENGGAMBAR MENGGUNAKAN MS. PAINT


A. Peserta
1. Siswa SD/MI ( kelas 2 5)
2. Tiap Kota/Kabupaten mengirimkan 1 (satu) orang peserta.

B. Ketentuan Lomba
1. Umum
a. Lomba dilaksanakan pada tanggal 22 Nopember 2017 bertempat di Hotel
Utami, Jl. Raya Juanda Sidoarjo
b. Peserta wajib menggunakan seragam sekolah.
c. Tema lomba menggambar adalah : BERANI BERKARYA DENGAN TIK UNTUK
INDONESIA
d. Selama lomba berlangsung peserta tidak diperkenankan menggunakan alat
komunikasi dalam bentuk apapun,alat komunikasi dapat dititipkan kepada panitia
e. Selama perlombaan, peserta wajib mengenakan identitas yang diberikan oleh
panitia.
f. Antar peserta idak diperkenankan melakukan kerjasama.
g. Peserta tidak diperkenankan membawa alat-alat penyimpanan file, seperti
Disket, CD, Flashdisk,/USB, atau alat penyimpanan lainnya.
h. Panitia berhak melakukan diskualifikasi terhadap peserta yang melakukan
tindakan yang tidak sesuai peraturan atau melakukan kecurangan.
i. Peserta hadir di tempat lomba 30 menit sebelum waktu lomba.
j. Peserta dilarang keras merusak properti milik/atas nama panitia.

2. Khusus
1. Waktu pelaksanaan 90 menit.
2. Gambar yang dibuat disesuaikan dengan tema
3. Software yang digunakan MICROSOFT PAINT.
4. Peserta tidak diperbolehkan membawa contoh gambar dalam bentuk apapun.
5. Hasil karya peserta menjadi hak panitia
C. Kriteria Penilaian
1. Inovasi dalam desain.
2. Pengaturan warna yang menarik, kerapihan dan kreativitas.
D. Dewan juri
Dewan juri terdiri dari Dosen, Guru Seni Budaya dan Pengajar Sanggar Lukis wilayah
Surabaya dan sekitarnya.
E. Ketentuan pendaftaran
1. Setiap peserta wajib mengisi formulir pendaftaran yang dapat diunduh di
dindik.jatimprov.go.id atau www.rapendik.com
2. Pendaftaran ulang dilakukan di sekretariat, Hotel Utami Jl. Raya Juanda - Sidoarjo,
tanggal 21 Nopember 2017.
F. Contact Person
- Sdr. Warto, SE no. HP. 081246386451
- Email : tekkomdikjatim@gmail.com

5. LOMBA PENYIAR DAN REPORTER RADIO/TV


A. Peserta
1. Siswa SMA/SMK Negeri/ Swasta
2. Setiap Kab/Kota mengirimkan 1 (satu) orang peserta hasil seleksi / perwakilan dari tiap
Kab/Kota se - Jawa Timur yang ditetapkan oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah
Kab/Kota masing-masing.
3. Aktif sebagai pelajar dengan bukti foto kopi Kartu Pelajar atau Surat Keterangan dari
Kepala Sekolah.
4. Memiliki minat sebagai penyiar /reporter.
5. Pada saat pelaksanaan lomba memakai seragam sekolah.
6. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Pendaftaran
Mengisi form pendaftaran lomba secara online melalui laman (website) di
dindik.jatimprov.go.id atau www.rapendik.com

C. Materi Lomba
Materi lomba mengacu pada Tema Olimpiade TIK Pendidikan 2017 dan disesuaikan dengan
kondisi dunia pendidikan teraktual saat ini, misal perubahan kurikulum, wacana full day
school, atau hal-hal lain yang relevan saat ini.

D. Ketentuan Lomba
1. Lomba diikuti secara perorangan.
2. Naskah / materi siaran dan reportase disediakan oleh panitia.
3. Peserta dapat memilih salah satu naskah / materi siaran dan reportase yang telah
disediakan panitia.
4. Waktu yang diberikan pada setiap peserta adalah 5 (lima) menit yang terdiri dari:
- OPENING
- MELAKSANAKAN SIARAN/REPORTASE
- CLOSING
5. Lomba dilaksanakan pada hari Rabu, tanggal 22 Nopember 2017 mulai pukul 08.00 s.d
13.00 bertempat di Hotel Utami Jl. Raya Juanda , Sidoarjo.
6. Chek In dilaksanakan tanggal 21 Nopember 2017
7. Dewan juri akan menetapkan 4 (empat) pemenang lomba yaitu sebagai juara I, juara II,
juara III dan juara Harapan.
8. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

E. Kretiria Penilaian
Kreteria penilaian antara lain :
1. Improvisasi (Aqlibing)
2. Penekanan kata (Accentuation)
3. Pelavalan (Pronounciation)
4. Kepribadian ( Personality)

F. Kontak person : - Yanu Feriadi, S.Pdi no. HP. 085648642046


Email : tekkomdikjatim@gmail.com

6. LOMBA DESAIN POSTER


A. Peserta
1. Siswa SMA atau SMK negeri /swasta.
2. Tiap Kabupaten/Kota mengirimkan 1 (satu) orang peserta hasil seleksi/perwakilan dari
Kab/Kota yang ditetapkan oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah Kab/Kota.
3. Aktif sebagai pelajar dengan dibuktikan surat keterangan dari kepala sekolah
4. Mengisi biodata format ( Terlampir )
5. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Umum
1. Pelaksanaan lomba bersifat on the spot (di lokasi kegiatan).
2. Desain menggunakan ukuran kertas A3.
3. Karya harus original buatan peserta, bukan plagiat dan belum pernah dipublikasikan.
4. Karya didesain di lokasi kegiatan dengan menggunakan laptop yang disediakan oleh
pihak panitia.
5. Karya di desain menggunakan program adobe photoshop dengan materi pendukung
yang disediakan oleh panitia.
6. Karya tidak memuat unsur SARA, pornografi, dan diskriminasi.
7. Tema lomba desain poster adalah STOP HOAX.
8. Setiap peserta hanya diperbolehkan mengumpulkan satu karya.
9. Durasi lomba desain poster selama 120 menit.
10. Karya dikumpulkan dalam bentuk 2 file, yakni format asli Photoshop (PSD/CDR) dan
bentuk image dengan format JPEG.
11. Komunikatif, informatif, edukatif, dan provokatif.
12. Poster yang dibuat mudah dimengerti oleh masyarakat.
13. Poster memberikan informasi yang berguna bagi masyarakat.
14. Poster bersifat persuasif atau ajakan kepada masyarakat sesuai ide yang dituangkan
dalam poster.
15. Bagi peserta yang melanggar ketentuan umum akan didiskualifikasi.
16. Keputusan dewan juri adalah mutlak dan tidak dapat diganggu gugat.

C. Kriteria Penilaian
1. Ide atau gagasan.
2. Kesesuaian karya dengan tema.
3. Keunikan karya.
4. Komposisi gambar.
5. Komposisi warna
6. Kesesuaian tata letak objek dan tulisan dalam poster.

D. Tata Tertib Peserta Lomba


1. Peserta wajib hadir 30 menit sebelum pelaksanaan lomba dimulai
2. Peserta menggunakan seragam sekolah masing-masing
3. Peserta wajib mengikuti acara pembukaan
4. Selama mengikuti lomba, peserta tidak diperkenankan membawa
flashdisk/media penyimpan file
5. Selama mengikuti loma, peserta harus berperilaku sopan, tertib, dan tidak
melakukan kegiatan yang dapat merugikan orang lain
6. Selama lomba berlangsung, peserta tidak diperkenankan menggunakan alat
komunikasi dalam bentuk apapun, alat komunikasi dapat dititipkan kepada
panitia
7. Selama perlomabaan berlangsung, peserta wajib mengenakan identitas yang
diberikan oleh panitia
8. Antar peserta tidak diperkenankan melakukan kerja sama
9. Panitia berhak melakukan diskualifikasi terhadap peserta yang melakukan
tindakan yang tidak sesuai peraturan atau melakukan kecurangan
10. Peserta yang terlambat akan didiskualifikasi
11. Peserta dilarang keras merusak properti milik atas nama panitia

E. Kontak Person : Sdr. Selis Dwi santoso No. HP : 087853604450


Email : tekkomdikjatim@gmail.com

7. LOMBA FOTOGRAFI ON THE SPOT


A. Peserta
7. Siswa SMA/ SMK Negeri/ Swasta di Jawa Timur
8. Tiap Kab/Kota mengirimkan 1 (satu) orang peserta hasil seleksi/ perwakilan dari
Kab/ Kota yang ditetapkan oleh Cabang Dinas Pendidikan Provinsi Jatim di wilayah
masing-masing
9. Aktif sebagai pelajar dengan bukti foto kopi Kartu Pelajar dan Surat Keterangan dari
sekolah
10. Memiliki bakat fotografi
11. Mengisi biodata (Format terlampir)
12. Pemenang Lomba Fotografi tahun sebelumnya tidak diperkenankan mengikuti
lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Lomba
1. Peserta yang mengikuti Lomba Fotografi On the Spot diwajibkan untuk registrasi
ulang ke panitia pada hari pelaksanaan lomba
2. Lomba diikuti secara perorangan
3. Bebas menggunakan jenis kamera apapun (DSLR/ Mirrorless/ Pocket/ HP)
4. Objek foto yang dilombakan adalah suasana pelaksanaan Olimpiade TIK Pendidikan
2017 dan Model Foto di Hotel Utami, Jl. Raya Juanda - Sidoarjo
5. Lomba fotografi dilaksanakan pada tanggal 22 Nopember 2017 mulai pukul 09.00
12.00 WIB dengan alokasi waktu :
a. Sesi I 09.30 10.30 Foto Pelaksanaan Olimpiade TIK Pendidikan 2017
b. Sesi II 11.00 12.00 Foto Model
6. Hasil foto dikumpulkan pada panitia lomba fotografi paling lambat pukul 13.00 WIB
7. Peserta mengirimkan maksimal 2 (dua) buah foto (1 foto Olimpiade TIK Pendidikan
2017, 1 Foto Model)
8. Peserta mengumpulkan file hasil foto dalam bentuk soft copy dengan format jpg/
jpeg
9. Editing foto di luar kamera tidak diperkenankan
10. Dalam penjurian akan dipilih foto-foto terbaik untuk memperebutkan Juara I, II, III
dan Juara Harapan
11. Keputusan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat

C. Kriteria Penilaian
1. Aspek Teknis Fotografi (Science)
a. Penguasaan teknis kamera
b. Triangle of Exposure

2. Aspek Estetika dan Seni (Art)


a. Visi Artistik
b. Keaslian Ide
c. Cerita/ Story
d. Kedalaman Makna/ Depth

D. Kontak Person
1. Sdr. Fatih Nasrulloh, S.Sos (08161888255)
Email: tekkomdikjatim@gmail.com

TIM LOMBA FOTOGRAFI

8. LOMBA MINECRAFT
A. Peserta
1. Peserta merupakan peserta didik SMP yang masih aktif (individu) dibuktikan dengan
surat keterangan kepala sekolah
2. Mengisi format biodata pada saat pendaftaran (Nama, Kelas, Email, Nomor HP, Sekolah
dan Guru pembimbing)
3. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Lomba
1. Lomba pembuatan map / dunia Minecraft dilakukan dalam waktu 1 hari, pada hari Rabu
tanggal 22 Nopember 2017 mulai pukul 08.00 WIB sampai dengan pukul 12.00 WIB,
bertempat di Hotel Utami, Sidoarjo.
2. Pembuatan map / dunia Minecraft dikerjakan dari awal, menggunakan mode creative
(infinite atau flat).
3. Pembuatan dilakukan secara individu.
4. Pembuatan dokumentasi berupa deskripsi singkat mengenai map / dunia Minecraft yang
dibuat.
5. Konten map / dunia Minecraft terdiri dari:
a. Harus berisi hal yang berkaitan dengan edukasi, terutama pelajaran di sekolah dan
budaya/bangunan lokal yang menjadi ciri khas daerah.
b. Bersifat memberikan pembelajaran.
c. Bahasa yang digunakan adalah Bahasa Indonesia, kecuali menyesuaikan dengan mata
pelajaran yang dituju (misal untuk pelajaran bahasa inggris).
d. Tidak diperkenankan mengambil keseluruhan map / dunia dari web.
e. Tidak boleh berkaitan secara langsung maupun tidak langsung atau mengarah kepada
konten pornografi, pornoaksi, provokasi negatif, SARA, kritik terhadap lembaga
pemerintahan / swasta atau golongan masyarakat tertentu.
f. Peserta membawa laptop yang sudah terinstal aplikasi Minecraft Edu
6. Semua Karya yang masuk adalah hak milik pembuat karya namun dapat digunakan oleh
Dindik Jatim untuk keperluan publikasi
7. Peserta bertanggungjawab penuh apabila dikemudian hari timbul tuntutan dari pihak
luar terkait karya yang diikutsertakan dalam kegiatan ini

C. Kriteria Penilaian
1. Content [30%]
- Orisinalitas
- Relasi dengan edukasi
2. Map / world design [30%]
- Pemilihan obyek yang digunakan
- Harmoni tata letak obyek
3. Game UI [10%]
- Pemberian tutorial dalam map / dunia
- Penggunaan NPC dan / atau papansebagai petunjuk
4. Documentation [10%]
- Dokumentasi singkat mengenai cara memainkan map / dunia
- Dokumentasi singkat mengenai map / dunia yang dibuat
5. Completeness [20%]
- Map / dunia yang dibuat sudah lengkap sesuai dengan tujuannya
- Map / dunia sudah memiliki fungsi sesuai yang diharapkan

D. Referensi Belajar
Game Minecraft yang digunakan bisa diunduh dilaman:
- http://education.minecraft.net

E. Kontak Person : Sdr. Bambang Wasito, BA No.HP:082132999069


Email: tekkomdikjatim@gmail.com

9. LOMBA VIDEO PEMBELAJARAN

A. Peserta
1. Guru SD, SMP, SMA atau SMK negeri/swasta
2. Aktif mengajar sesuai dengan kelas/mata pelajaran yang diampu berdasarkan surat tugas
Kepala Sekolah
3. Mengisi biodata format (terlampir)
4. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Lomba
1. Peserta hanya boleh mengirimkan 1 ( satu ) hasil karya
2. Judul karya harus sesuai dengan mata pelajaran yang diampunya
3. Karya belum pernah diikutsertakan dalam kompetisi festival atau lomba lain
4. Produksi dapat dilakukan secara perorangan atau berkelompok maksimal 5 orang
anggota dan diwakili oleh seorang guru ( ketua tim )
5. Karya harus asli buatan sendiri, apabila dikemudian hari diketahui dengan sengaja
menjiplak ( plagiat ) karya orang lain tanpa ijin, maka kemenangannya akan dianulir dan
wajib mengembalikan hadiah yang diperolehnya serta resiko dari hasil plagiat menjadi
tanggung jawab peserta
6. Karya yang dikirim menjadi milik panitia dan tidak dikembalikan
7. Keputusan dewan juri mutlak
8. Karya video pembelajaran berdurasi 10-15 menit termasuk opening/judul dan closing/-
credit title serta tidak ada dispensasi jika kurang atau melebihi
9. Opening, content/isi dan closing jadi satu track
10. Waktu lomba dibuka pada tanggal 23 Oktober 2017 dan penerimaan hasil karya lomba
ditutup pada tanggal 14 Nopember 2017 pukul 14.00 WIB dikirim via Pos di kantor UPT.
Teknologi Informasi dan Komunikasi Pendidikan Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur,
Jalan Jagir Sidoresmo V Surabaya.
11. Pengumuman Pemenang pada tanggal 16 Nopember 2017 di website Dinas Pendidikan
Provinsi Jawa Timur dengan laman dindik.jatimprov.go.id atau www.rapendik.com
12. Penyerahan hadiah akan dilakukan pada acara Gebyar TIK Pendidikan pada tanggal
22 Nopember 2017 Pk. 19.00 WIB bertempat di Hotel Utami Jl . Raya Juanda Sidoarjo.

C. Pengiriman Hasil Karya Lomba dan Waktu Lomba


Hasil karya direkam dengan format MPEG-DVD dan kelengkapan berupa naskah/synopsis,
RPP, curriculum vitae, fotocopy NPWP, dan pengesahan Kepala Sekolah ( tentang hasil karya
sendiri asli ) dikirim ke Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Timur u.p. Kepala UPT. TIKP, Jalan
Jagir Sidoresmo V Surabaya , telp. 031-8416466 gedung B Lantai 2

D. Kriteria Penilaian
1. Kegiatan Belajar-Mengajar (KBM)
2. Penataan Gambar
3. Penataan Suara
4. Lighting/Pencahayaan

E. Kontak Person ; Sdri. Sri Nurhayati, S.Pd no HP. 085257810095


Email : tekkomdikjatim@gmail.com

10. LOMBA MEMBUAT GAME EDUKASI


A. Peserta
1. Guru SD, SMP, dan SMA atau SMK negeri/swasta
2. Setiap peserta hanya dapat mengirim 1 ( satu ) karya lomba
3. Aktif mengajar sesuai dengan kelas/mata pelajaran yang diampu berdasarkan surat tugas
Kepala Sekolah
4. Mengisi biodata format ( terlampir )
5. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Pembuatan Game


1. Software Game bebas ( FPS, Adventure, Strategi, dan lain-lain )
2. Platform/Engine : Game dapat berjalan di salah satu perangkat mobile ( Android, IOS dan
Windows Phone ) atau web ( Browser )
3. Pemilihan softwere/platform pendukung editing game dibebaskan
4. Tema game yang diikutsertakan bebas, akan tetapi ada cakupan tema mengenai
pendidikan
5. Game merupakan hasil karya sendiri, bukan karya orang lain atau internet ( plagiat )
6. Hasil karya belum pernah diikutsertakan dalam lomba maupun memenangkan lomba/-
kompetisi apapun
7. Tidak diperkenankan mengikut sertakan game yang menampilkan fitur-fitur video
bermuatan SARA DAN PORNOGRAFI
8. Durasi game maksimal 3 level
9. Naskah diketik dengan Word dan source kode

C. Pengiriman Hasil Karya Lomba Dan Waktu Lomba


1. Game dikirim dalam CD/DVD dengan ukuran maksimal 20 MB
2. Pengiriman hasil karya dikirim via pos/ UPT Tekkomdik Dinas Pendidikan Prov. Jatim Jl.
Jagir Sidoresmo V Surabaya, gedung B Lantai 2
3. Pengirim harus mencantumkan Identitas pribadi, email dan nomor HP
4. Game yang memenangkan lomba /kompetisi menjadi hak milik Dinas Pendidikan Provinsi
Jawa Timur/Panitia
5. Batas akhir waktu pengiriman tanggal 14 Nopember 2017 Pukul 14.00 WIB
6. Pengumuman pemenang tanggal 16 Nopember 2017, di umumkan via WEB Dinas
Pendidikan Provinsi Jawa Timur (www.dindik.jatimprov.go.id) dan www.rapendik.com
7. Penyerahan hadiah akan dilakukan pada acara Gebyar TIK Pendidikan, tanggal 22
Nopember 2017 Pk 19.00 WIB bertempat di Hotel Utami Jl. Raya Juanda Sidoarjo

D. Kriteria Penilaian
1. Konten pendidikan di dalam game, tema pendidikan 20%
2. Orisinalitas ( Keaslian Game, Alur Cerita, Plot ) 20%
3. Desain ( Character, Stage, Environment, Interface ) 15%
4. User Experience ( kemudahan penggunaan, Level, Tutorial ) 15%
5. Sound ( Sound Effect, Korelasi dengan tema ) 15%
6. Kreatifitas ( Ide, Model Game, Skenario, dll ) 15%

E. Kontak Person ; Sdri. Rosdiana DM No.HP. 081231089990


Email : tekkomdikjatim@gmail.com

11. LOMBA JURNALISTIK


A. Peserta
1. Siswa SMA atau SMK Negeri/Swasta dengan dibuktikan dengan surat keterangan
kepala sekolah
2. Berdomisili di Jawa Timur
3. Mengisi biodata format ( terlampir )
4. Peserta Juara 1 tahun 2016 tidak diperkenankan mengikuti lomba pada tahun 2017

B. Ketentuan Lomba
1. Hasil karya sendiri berupa news ( berita ) dan belum pernah dipublikasikan
2. Tema liputan adalah BERANI BERKARYA DENGAN TIK UNTUK INDONESIA
3. Tulisan minimal 350 kata, diketik dengan menggunakan font Times New Roman dengan
Size 12, Paragraph Single
4. Tulisan diupload ke halaman majalah INFO di facebook dan dikirim ke alamat email UPT.
TIKP : tekkomdikjatim@gmail.com paling lambat tanggal 14 Nopember 2017 pukul 14.00
WIB
5. Pengumuman pemenang tanggal 16 Nopember 2017
6. Keputusan dewan juri bersifat mutlak dan tidak dapat diganggu gugat
7. Penyerahan hadiah akan dilakukan pada acara Gebyar TIK Pendidikan tanggal
22 Nopember 2017 pk. 19.00 WIB bertempat di Hotel Utami, Jl Raya Juanda Sidoarjo

C. Kriteria Penilaian
1. Originalitas
2. Tata Bahasa
3. Gaya atau teknik penulisan jurnalistik
4. Ide atau penyampaian gagasan
5. Kedalaman materi

D. Kontak Person ; Sdr. Soni Rusdianto, no HP.087851651353


Email : tekkomdikjatim@gmail.com
Jadwal Pelaksaanaan Lomba Olimpiade TIK 2017

No Jenis Lomba Pendamping Jam Lomba Keterangan

1 Vidio Pembelajaran Sri Nurhayati, S.Pd Online Pengumuman Tgl


23 Oktober s.d. 16 Nopember 2017
14 Nopember 2017

2 Membuat Game Edukasi Rosdiana DM Online Pengumuman Tgl


23 Oktober s.d. 16 Nopember 2017
14 Nopember 2017

3 Jurnalistik Sekolah Soni Rusdianto Online Pengumuman Tgl


23 Oktober s.d. 16 Nopember 2017
14 Nopember 2017

4 Web/ Blog SD Wintang Putri P 08.00 - selesai Hotel Utami


21 s.d. 23
Nopember 2017
5 Web/ Blog SMP Reni Juni Ayu 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017
6 Web/ Blog SMA/SMK Eko Setyadi P 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017
7 Editing video pembelajaran Saad Wazis H 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017
8 Robotika Munir,A.Md 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017
9 Menggambar menggunakan Warto, SE 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
MS Paint Nopember 2017
10 Penyiar dan Reportase Yannu Feriadi 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Radio/TV Nopember 2017
11 Desain Poster Selis Dwi Santoso 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017
12 Fotografi On The Spot Fatih Nasrulloh 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017
13 Minecraft Bambang W 08.00 - selesai Hotel Utami
21 s.d. 23
Nopember 2017

Anda mungkin juga menyukai