Anda di halaman 1dari 9

KUNCI DAN PEMBAHASAN

TRY OUT

UJIAN NASIONAL SMA/MA


Tahun Pelajaran 2014/2015
Bidang Studi:
Geografi
1. Pembahasan:
Konsep lokasi merupakan konsep geografi yang menunjukkan letak dan posisi suatu wilayah baik itu
secara astronomis maupun geografis.
Jawaban: B
2. Pembahasan:
Prinsip interelasi merupakan prinsip yang mengkaji adanya hubungan baik antarfenomena alam-alam,
alam-sosial, ataupun sosial-sosial.
Jawaban: C

3. Pembahasan:
Pendekatan kompleks kewilayahan merupakan pendekatan yang mengkaji masalah ekologi dan keruangan.
Sungai Ciliwung tidak hanya melintasi satu daerah saja, tetapi juga beberapa daerah, seperti Depok dan
Jakarta. Wilayah-wilayah inilah yang sering mengalami banjir selama musim hujan. Adapun tata ruang
yang memperparah banjir dari Sungai Ciliwung adalah adanya alih fungsi lahan di daerah hilir sehingga
daerah tersebut tidak mampu menyimpan air di dalam tanah. Air pun mengalir ke bagian hulu sungai
yang mengakibatkan air meluap atau banjir.
Jawaban: E

4. Pembahasan:
Aspek geografi sosial adalah aspek yang berkaitan antara manusia dan kegiatannya, misalnya pertambahan
jumlah penduduk, kelahiran, dan kematian. Aspek geografi sosial ditunjukkan oleh nomor (1), (3), dan (5).
Jawaban: C

5. Pembahasan:
Titik tolak yang menjadi dasar teori continental drift adalah:
- Kesamaan formasi geologi antara pantai timur Amerika Utara dan Amerika Selatan dengan pantai
barat Afrika dan Eropa.
- Gerakan Pulau Greenland menjauhi daratan Eropa.
Jawaban: B

6. Pembahasan:
Peristiwa divergensi memberikan gejala sebagai berikut.
• Adanya pergerakan lempeng.
• Terdapat aktivitas gempa di sekitar peristiwa tersebut.
• Muncul pematang tengah samudra jika terjadi di tengah samudra.
• Timbul lembah retakan (rift valley) jika terjadi pada lempeng benua.
Jawaban: A
7. Pembahasan:
Teori awan debu merupakan salah teori pembentukan tata surya yang menyatakan bahwa tata surya berasal
dari awan yang sangat luas yang terdiri atas debu dan gas (hidrogen dan helium). Ketidakteraturan dalam
awan menyebabkan terjadinya penyusutan sehingga terjadi gaya tarik menarik dan gerakan berputar yang
sangat cepat dan teratur dan terbentuklah piringan seperti cakram. Inti cakram kemudian menggelembung
menjadi matahari, sedangkan bagian piringannya membentuk planet.
Jawaban: E

2 Kunci dan Pembahasan Try Out Ujian Nasional SMA/MA Tahun Pelajaran 2014/2015
8. Pembahasan:
Teori planetesimal menyatakan bahwa tata surya berasal dari sebagian massa Matahari yang berhamburan
akibat adanya bintang lain yang melintas di dekat Matahari. Massa Matahari yang berhamburan inilah
yang kemudian menjadi planet-planet.
Jawaban: D
9. Pembahasan:
Ciri-ciri Planet Mars:
- kala rotasi 24,5 jam,
- jarak rata-rata ke Matahari 1,52 SA,
- warnanya kemerah-merahan,
- memiliki dua satelit, dan
- temperatur –23°C dari massa 0,11 kali massa Bumi.
Jawaban: B

10. Pembahasan:
Emas merupakan jenis batuan yang memiliki nilai ekonomis tinggi karena memiliki daya kilau yang lama
lunturnya.
Jawaban: B
11. Pembahasan:
Akibat revolusi Bumi antara lain:
- pergantian musim,
- perbedaan lama siang dan malam, dan
- gerak semu tahunan Matahari.
Pernyataan yang menunjukkan akibat revolusi Bumi adalah nomor (1), (2), dan (3).
Jawaban: A
12. Pembahasan:
Peristiwa yang terjadi pada saat gunung meletus antara lain:
- timbulnya letusan,
- keluarnya lahar, dan
- keluarnya awan panas.
Pernyataan yang sesuai dengan gejala gunung meletus ditunjukkan oleh nomor (1), (2), dan (3).
Jawaban: A
13. Pembahasan:
Upaya mitigasi bencana gempa bumi:
- Berlindung di bawah meja atau tempat tidur,
- berhenti dan menepi saat berkendara,
- menutupi kepala dengan bantal, guling, atau benda lunak lainnya,
- bersembunyi di bawah kolong meja, kasur, dan sebagainya,
- menjauh dari rak buku, lemari, kaca jendela, dan sebagainya.
Pernyataan yang merupakan upaya mitigasi bencana gempa bumi ditunjukkan oleh nomor (1), (2), dan
(3).
Jawaban: A

Geografi 3
14. Pembahasan:
Tanah humus merupakan jenis tanah yang berasal dari pelapukan daun dan batang tumbuhan. Daerah
pegunungan yang ditanami tumbuhan, selain membuat tanah menjadi subur, juga mengurangi tingkat erosi
tanah serta menjaga ketersediaan air tanah karena sifat dari akar tanaman yang mampu menahan air.
Jawaban: E

15. Pembahasan:
Lapisan atmosfer yang memiliki kandungan 80% massa udara dan menunjukkan berbagai fenomena cuaca,
seperti hujan, awan, dan halilintar adalah lapisan troposfer.
Jawaban: D

16. Pembahasan:
Curah hujan di suatu daerah sangat dipengaruhi antara lain:
- kelembapan udara,
- bentuk medan dan arah lereng medan,
- arah angin dan kecepatan angin,
- arah tangkapan lereng, dan
- posisi geografis daerah.
Pernyataan yang merupakan faktor penentu curah hujan ditunjukkan oleh nomor (1), (2), dan (3).
Jawaban: A

17. Pembahasan:
Evaporasi merupakan proses perubahan air menjadi gas pada lingkungan abiotik, yang sebagian besar dari
penguapan air laut. Proses evaporasi pada gambar siklus air tersebut ditunjukkan oleh nomor 1.
Jawaban: E

18. Pembahasan:
Indonesia terletak antara 6°LU dan 11°LS, yang merupakan wilayah khatulistiwa. Letak Indonesia yang
berada di khatulistiwa memberikan keuntungan bagi iklim Indonesia. Selain memiliki iklim tropis, Indonesia
juga sangat jarang, bahkan hampir tidak pernah, terkena badai siklon atau topan. Hal ini karena badai
siklon atau topan akan mengalami pembelokan sebelum mencapai daerah khatulistiwa.
Jawaban: A

19. Pembahasan:
Penyempitan bibir sungai seringkali disebabkan oleh adanya pembangunan permukiman di sekitar bantaran
sungai. Oleh karena itu, lahan hijau yang seharusnya sebagai penyangga sungai hilang. Akibatnya, bibir
sungai mengalami penyempitan. Upaya yang perlu dilakukan adalah larangan pendirian bangunan di sekitar
bantaran sungai.
Jawaban: C

20. Pembahasan:
Arus laut Kuroshio merupakan salah satu jenis arus laut di Samudra Pasifik dan merupakan arus panas.
Jawaban: D

4 Kunci dan Pembahasan Try Out Ujian Nasional SMA/MA Tahun Pelajaran 2014/2015
21. Pembahasan:
Ciri-ciri zona neritik antara lain:
- kedalaman kurang dari 200 m,
- merupakan tempat pemusatan ikan, dan
- sinar Matahari dapat menembus dasar laut.
Pernyataan yang sesuai dengan ciri-ciri zona neritik adalah nomor (1), (2), dan (3).
Jawaban: A
22. Pembahasan:
Faktor alami yang menjadi salah satu penyebab persebaran flora dan fauna adalah jenis tanah dan iklim.
Jawaban: D
23. Pembahasan:
Daerah Nusa Tenggara yang sangat jarang terkena hujan dan memiliki sabana yang luas sangat cocok
untuk perkembangan peternakan sapi.
Jawaban: C
24. Pembahasan:
Fauna yang endemik di Pulau Sulawesi antara lain:
- tarsius,
- babirusa, dan
- anoa.
Jawaban: E
25. Pembahasan:
Piramida segitiga menunjukkan fenomena antara lain:
- jumlah penduduk banyak,
- angka ketergantungan tinggi,
- pertumbuhan penduduk tinggi,
- angka usia produktif tinggi, dan sebagainya.
Jawaban: A
26. Pembahasan:
Jumlah penduduk Indonesia yang mencapai 237 juta jiwa memberikan dampak yang positif bagi negara
itu sendiri. Jumlah penduduk tersebut dapat berfungsi sebagai penggerak ekonomi yang potensial bagi
semua sumber daya alam yang ada di Indonesia.
Jawaban: B
27. Pembahasan:
Beberapa faktor permasalahan penduduk di Indonesia, antara lain:
- persebaran penduduk yang tidak merata,
- angka kelahiran tinggi,
- angka kematian tinggi,
- angka pengangguran tinggi,dan
- angka usia produktif tinggi.
Pernyataan yang sesuai dengan beberapa faktor di atas ditunjukkan oleh nomor (2), (3), dan (5).
Jawaban: C

Geografi 5
28. Pembahasan:
Sumber daya energi adalah sumber daya yang dapat menghasilkan energi bagi penggunanya. Jenis sumber
daya alam yang menghasilkan energi pada pernyataan tersebut ditunjukkan oleh nomor (3) dan (5).
Jawaban: D
29. Pembahasan:
Indonesia memiliki banyak pulau dan barang tambang, pulau yang merupakan penghasil tembaga adalah
Pulau Papua yang ditunjukkan oleh nomor empat.
Jawaban: D

30. Pembahasan:
Kerusakan lingkungan di sekitar pantai akibat abrasi dapat diatasi dengan penanaman pohon bakau.
Pohon bakau berfungsi sebagai penahan abrasi dari gelombang air laut. Selain itu, upaya yang juga dapat
dilakukan adalah dengan penanaman pohon cemara sebagai ganti pohon bakau atau pemberian batu-batu
beton yang berfungsi sebagai pemecah gelombang.
Jawaban: A
31. Pembahasan:
Pembangunan berkelanjutan merupakan pembangunan yang memperhatikan pelestarian lingkungan hidup
untuk keberlangsungan generasi yang akan datang.
Jawaban: B
32. Pembahasan:
Pemanfaatan sumber daya alam secara arif merupakan pemanfaatan sumber daya alam yang tetap menjaga
kelestarian dan adanya proses eksplorasi energi alternatif. Pemanfaatan sumber daya alam secara arif
ditunjukkan oleh nomor (3), (4), dan (5).
Jawaban: E
33. Pembahasan:
Kerusakan lingkungan akibat adanya pendulangan emas dapat diatasi dengan menjadikan lokasi bekas
penambangan emas sebagai hutan tanaman produksi.
Jawaban: C
34. Pembahasan:
Peta kemiringan lereng dapat memberikan informasi bagi pembacanya, antara lain daerah rawan longsor.
Jawaban: A
35. Pembahasan:
Penggambaran daerah kutub pada bidang datar sangat cocok jika menggunakan proyeksi azimuthal normal
untuk mengurangi kesalahan distorsinya.
Jawaban: B
36. Pembahasan:
Diketahui :
A – C = 3 cm
B – C = 1,7 cm
Ci = 25 m

6 Kunci dan Pembahasan Try Out Ujian Nasional SMA/MA Tahun Pelajaran 2014/2015
Ditanya:
Ketinggian titik B
B_____–C
​  A – C   ​ × Ci
1,7
___
​  3    ​ × 25 m = 14,1 m, maka ketinggian titik B adalah 25 m + 14, 1 m = 39 m
Jawaban: D
37. Pembahasan:
Peta yang digunakan untuk dasar pemetaan daerah rawan longsor antara lain:
- peta kemiringan lereng,
- peta jenis tanah, dan
- peta curah hujan.
Pada soal ini peta-peta tersebut ditunjukkan oleh nomor (1), (2), dan (3).
Jawaban: A
38. Pembahasan:
Industri garmen merupakan industri industri padat karya yaang membutuhkan banyak tenaga kerja. Oleh
karena itu, pendirian industri garmen sangat cocok didirikan di daerah permukiman penduduk sebagai
tenaga kerja.
Jawaban: A
39. Pembahasan:
Kenampakan yang tepat untuk ciri-ciri tersebut adalah terminal.
Jawaban: D
40. Pembahasan:
Penginderaan jauh dalam bidang sumber daya bumi dan lingkungan dapat digunakan untuk melakukan
perencanaan pembangunan wilayah. Hal ini berkaitan dengan jumlah lahan terbuka dan tata kota yang
layak dalam pembangunan wilayah namun masih menjaga kelestarian lingkungan.
Jawaban: C
41. Pembahasan:
Beberapa keunggulan SIG antara lain:
- menggunakan teknologi yang sudah canggih,
- biaya operasional lebih murah,
- tidak membutuhkan waktu yang lama dalam mengolah data,
- data yang dihasilkan akurat dan tepat, dan
- data dapat diudah sewaktu-waktu.
Jawaban: D
42. Pembahasan:
SIG dalam bidang pertanian berguna untuk:
- inventarisasi kerusakan pohon,
- inventarisasi jenis hama tanaman,
- inventarisasi lahan yang terserang hama, dan sebagainya.
Jawaban: B

Geografi 7
43. Pembahasan:
Ciri pola keruangan kota, antara lain:
- letak rumah berdekatan,
- halaman rumah sangat sempit bahkan tidak ada,
- mata pencarian penduduk beragam,
- penduduknya cenderung individualistis, dan
- kekerabatan antar penduduknya kurang.
Pernyataan yang sesuai pada soal ini ditunjukkan oleh nomor (1), (2) dan (4).
Jawaban: B
44. Pembahasan:
Dampak negatif yang ditimbulkan pada interkasi desa-kota di kota antara lain:
- munculnya kawasan slum area,
- tingkat kriminalitas yang tinggi, dan
- jumlah penduduk urban meningkat setiap tahun.
Jawaban: C
45. Pembahasan:
Teori ini menjelaskan bahwa proses pertumbuhan kota lebih berdasarkan pada sektor-sektor daripada
sistem gelang atau melingkar. Pada teori ini terdapat berbagai macam zona. Zona yang ditunjukkan pada
soal ini merupakan zona permukiman kelas tinggi atau atas.
Jawaban: A

46. Pembahasan:
Diketahui :
Penduduk kota A = 120.000
Penduduk kota B = 40.000
Jarak A-B = 40 km
Ditanya:
Lokasi fasilitas umum?
________
JAB___
TAB = ​    
___
PA

1 + ​ ​ PB  ​ ​ 
_______
_______
120.000
 ​ √
= 40/1 + ​ ​  40.000 ​ ​ 
  = 14, 8 km.
Jadi lokasi pendirian fasilitas umumnya adalah 14, 8 km dari kota A.
Jawaban: D
47. Pembahasan:
Pertumbuhan dan pemekaran kota akan mengarah pada nomor 3, yakni kawasan industri. Hal ini disebabkan
kawasan industri merupakan tempat tujuan bagi para pencari kerja sehingga banyak penduduk yang
mendatangi daerah tersebut.
Jawaban: C

8 Kunci dan Pembahasan Try Out Ujian Nasional SMA/MA Tahun Pelajaran 2014/2015
48. Pembahasan:
Ciri-ciri pola perkembangan kota metropolis bintang antara lain:
- memiliki pusat kota utama,
- kepadatan penduduk pada pusat kota membentuk serupa bintang, dan
- inti kota dikelilingi oleh banyak kota.
Jawaban: B
49. Pembahasan:
Negara maju merupakan negara yang memiliki ciri-ciri sebagai berikut.
- Pertumbuhan penduduk rendah.
- Pertumbuhan ekonomi tinggi.
- Pendapatan per kapita masyarakat tinggi atau merata.
- Tingkat pendidikan tinggi.
- Angka kelahiran dan kematian rendah.
- Dapat mengatasi masalah kependudukan.
Berdasarkan ciri-ciri di atas, ciri negara maju ditunjukkkan oleh nomor (2), (3), dan (5).
Jawaban: D
50. Pembahasan:
Berikut beberapa negara berkembang di Benua Amerika.
- Argentina
- Barbados
- Guatemala
- Honduras
- Nikaragua
- Panama
Jawaban: E

Geografi 9

Anda mungkin juga menyukai