Anda di halaman 1dari 6

KERANGKA ACUAN

PRAKTEK KLINIK KEPERAWATAN KOMPREHENSIF III

SISTEM PERSEPSI SENSORY, SISTEM ENDOKRIN, SISTEM


PENCERNAAN

SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MARANATHA KUPANG

PROGRAM STUDI ILMU KEPERAWATAN

2013
A. Pendahuluan
Praktek klinik keperawatan Komprehensif adalah bentuk kegiatan belajar aktif
mahasiswa yang memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk menerapkan
ilmu atau teori dalam tatanan nyata. Dan mahasiswa diberikan kesempatanuntuk
menerapkan langsung sehingga dapat menguji kemampuan yang telah dimiliki
dengan melihat dari tiga aspek yaitu pengetahuan, sikap dan ketrampilan yang
diberikan kepada pasien dan keluarga

B. Tujuan
1. Membagi pengetahuan mengenai konsep penyakit baik secara fisiologi,
pendekatan psikologis, social dan cultural dalam memberikan asuhan
keperawatan pada sistem Persepsi sensori, endokrin dan pencernaan.
2. Mengembangkan pengetahuan dan mengkritisi penyakit, melakukan
monitoring dan memberikan solusi terhadap masalah kesehatan dan
mengkomunikasikan masalah terhadap tenaga kesehatan lain
3. Mengembangkan ketrampilan professional dalam membantu pasien yang
mengalami masalah kesehatan pada sistem persepsi sensori, endokrin dan
pencernaan.

C. Kompetensi Yang Diharapkan


1. Sistem Persepsi Sensori
Melakukan pengkajian, menentukan diagnosa keperawatan dan menyusun
rencana intervensi dan inmplementasi pada pasien dengan penyakit yang
berhubungan dengan sistem persepsi sensori
2. Sistem Endokrin
Melakukan pengkajian, menentukan diagnosa keperawatan dan menyusun
rencana intervensi dan implementasi padapasien dengan penyakit yang
berhubungan dengan sistem endokrin
3. Sistem Pencernaan
Melakukan pengkajian, menentukan diagnosa keperawatan dan menyusun
rencana intervensi dan implementasi pada pasien dengan penyakit yang
berhubungan dengan sistem endokrin.

D. Tempat Dan Waktu Praktek


Tempat praktek di RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang, selama masing –
masing gelombang satu bulan.Gelombang I tanggal 26Agustus s/d 26September
2013, Gelombang II tanggal 26 September s/d 26 Oktober 2013, Gelombang III
tanggal 26 Oktober s/d 26 November 2013.

E. Jumlah Mahasiwa
Jumlah mahasiswa yang mengikuti praktek klinik sebanyak 131 orang yang dibagi
dalam dua gelombang. Gelombang satu terdiri dari 44 mahasiswa, gelombang dua
terdiri dari 44 mahasiswa dan gelombang tiga 43 mahasiswa.

F. Strategi Pelaksanaan
1. Peserta dibagi dalam 3 gelombang dan setiap gelombang dibagi dalam 8
kelompok dengan jumlah setiap kelompok 5 - 6orang
2. Masing-masing kelompok kecil dibimbing oleh pembimbing klinik yang
sudah ditentukan oleh RSUD Prof. Dr. W. Z. Johannes Kupang
3. Peserta didik dinas Pagi: 07.00 s/d 13.00 dan malam jam 21.00 – 07.00
4. Peserta didik diwajibkan dinas dengan kegiatan
a. Preconference dilaksanakan setiap awal dinas disetiap ruangan
b. Kegiatan praktik dilaksanakan setiap hari
c. Postconference dilaksanakan menjelang akhir dinas disetiap ruangan
5. Setiap ruangan mahaiswa dinas selama 6 hari, hari ketujuh sudah rotasi ke
ruangan lain
6. Sehari sebelum melaksanakan praktek di ruangan baru ketua kelompok
melaporkan diri kepada kepala ruangan untuk mendapatkan kasus
7. Setiap mahassiswa membuat laporan pendahuluan dan sudah di bawa pada
hari pertama dinas di ruangan
8. Setiap mahassiswa wajib membuat laporan asuhan keperawatan
9. Asuhan keperawatan di tulis sesuai dengan format pengkajian dan
dikonsultasikan dengan CI ruangan setelah disetujui oleh CI dengan bukti
tanda tangan di kumpulkan ke masing-masing CT untuk dibimbing setelah
disetujui oleh CT dikumpulkan ke koordinator praktek paling lambat 1
mingggu setelah selesai dari ruangan praktek tersebut.
10. Setiap mahasiswa wajib membawa nursing kit dan membawa buku sumber
yang berkaitan dengan kasus yang dirawat
11. Kehadiran harus 100%. Tidak masuk karena sakit/ijin dengan keterangan
dokter harus mengganti sebanyak hari sakit/ijin, jika tidak hadir tanpa
alasan/alpa harus mengganti dua kali dari total, jika terlambat 15 menit dan
pulang sebelum waktu dianggap alpa dan mengganti dua kali total
terlambat
12. Diakhir praktek mahasiswa wajib melaksanakan seminar

G. Evaluasi
Kemampuan yang dinilai
1. Laporan pendahuluan dan laporan asuhan keperawatan 60%
2. Ketrampilan keperawatan 30%
3. Sikap 10%
Mengetahui
H. Pembimbing Institusi Dan Jadwal Dinas (Terlampir)
Kaprodi S1 Keperawatan Koordinator Praktek

Tarsisius V. Tance, S.Kep.,Ns Servasius Ratu Banin, S.Kep.,Ns


DAFTAR NAMA DOSEN PEMBIMBING
PRAKTEK KLINIK KEPERAWATAN II

Ruangan Praktek Pembimbing Institusi Pembimbing Ruangan

Poli I Juleha pua geno, M.Kes Kepala Poli Mata, Kepala Poli DM
(Poli Mata. Poli DM dan Poli THT) Osin Pella, S.Kep.,Ns

Kenanga Rayneldis gerans, S.Kep.,Ns Lusia Kuki, S.Kep.,Ns


Simon Sani Kleden, M.Kep

Kelimutu Tarsisius V. Tance,S.Kep.,Ns Daniel Manu, AMD Kep


Siti Sakina, S.Kep.,Ns

Komodo Tersia Surat bayo, S.Kep.,Ns& Candra Pandual, S.Kep.,Ns


Beatriks Tokan, S.Kep.,Ns

Teratai A.A. Istri Feni, S.Kep.,Ns Yosefina Beluan, S.Kep.,Ns


Diana Orpa Suek, M.Kep, Sp.A

Cempaka Titik susanti, S.Kep.,Ns Meri Fraga, S.Kep.,Ns


Dina Romantika, S.Kep.,Ns
Valentina Somi, SST

Bogenvil Aemilianus mau, M.Kep Marsela Budiman, S.Kep.,Ns


Muhamad Nuwa, S.Kep.,Ns

Asoka Sabinus Kedang, M.Kep Bonefasius Buthe,S.Kep.,Ns


Servasius R. Banin, S.Kep.,Ns

JADWAL DINAS DAN ROTASIPRAKTEK KLINIK KEPERAWATAN


MAHASISWA JURUSAN KEPERAWATAN STIKES MARANATHA
TAHUN 2012/2013

Ruangan Praktek Kelompok

Poli I Kelompok I& Kelompok II

Kenanga Kelompok III

Kelimutu Kelompok IV

Komodo Kelompok V

Teratai Kelompok VI

Bogenvil Kelompok VII

Asoka Kelompok VIII

Cempaka Kelompok IX
POLI

Anda mungkin juga menyukai