Anda di halaman 1dari 3

1.

Jelaskan apa itu ARPANET


2. Jelaskan kapan tepatnya internet dikomersilkan oleh pemerintah Amerika?
3. Jelaskan yang dimaksud dengan Internet merupakan komunikasi berbiaya murah
4. Jelaskan dan sebutkan contoh kegunaan Internet sebagai media komunikasi
5. Jelaskan yang dimaksud dari media online
6. Jelaskan yang dimaksud modem
7. Jelaskan 2 jenis modem
8. Jelaskan apa yang kalian ketahui tentang HTTP
9. Jelaskan apa yang kalian ketahui Browser
10. Jelaskan apa yang kalian ketahui Dial
11. Jelaskan apa yang dimaksud Work Office
12. Jelaskan apa yang dimaksud tipe file dan berikan contohnya
13. Jelaskan apa yang kalian ketahui tentang Disconnect
14. Jelaskan apa yang kalian ketahui tentang BCC
15. Jelaskan apa yang kalian ketahui tentang Email
16. Sebutkan 5 Keunggulan Internet
17. Jelaskan tahap-tahap menyimpan halaman web
18. Sebutkan 10 contoh aplikasi web browser
19. Alamat email terdiri dari 2 bagian. Jelaskan ke 2 bagian tersebut
20. Jelaskan cara membuat alamat email di gmail.com

1. ARPANET (Advanced Research Project Agency Network) adalah jaringan komputer yang
dibuat oleh ARPA (Advanced Research Project Agency) dari Departemen Pertahanan Amerika
Serikat pada tahun 1969. Dan difungsikan sebagai sarana percobaan teknologi jaringan
komputer terbaru pada zamannya

2. 29 Oktober tahun 1969

3. Karena dengan adanya Internet, kita tidak perlu lagi membayar atau datang ke tempat telepon
umum (wartel). Dan biaya telepon dari Internet jauh lebih murah dibandingakan dengan biaya
telepon biasa

4. - Untuk komunikasi bisnis via Email


- Untuk komunikasi online ( seperti Facebook, Twitter, dsb )
- Sebagai media pengiriman pesan yang cepat ( seperti camfrog, skype, dsb )

5. Sebutan umum untuk sebuah bentuk media yang berbasis telekomunikasi dan multimedia
yang didalamnya terdapat portal, website (situs web), radio-online, TV-online, pers online, mail-
online, dll, dengan karakteristik masing-masing sesuai dengan fasilitas yang memungkinkan user
memanfaatkannya

6. Sebuah alat yang digunakan untuk menghubungkan komputer dengan internet melalui
telepon, line kabel dan layanan dari penyedia jasa telekomunikasi

7. - Modem ADLS/DSL
Perangkat yang digunakan untuk menghubungkan komputer atau router ke saluran telepon
- Modem Internal
Modem yang dipasangkan pada slot PCI didalam komputer ( CPU ) yang dapat dihubungkan
dengan konektor RJ-11 untuk mengirim dan menerima data
- Modem Eksternal
Modem yang dipasangkan pada bagian luar CPU, yang pada umumnya dipasangkan pada
serial port ( usb port ) pada cpu

8. Hypertext Transfer Protocol (HTTP) adalah sebuah protokol jaringan lapisan aplikasi yang
digunakan untuk sistem informasi terdistribusi, kolaboratif, dan menggunakan hypermedia

9. suatu program atau aplikasi yang digunakan untuk menjelajahi Internet dan untuk mencari
sebuah informasi dari suatu halaman Web

10. Dial ( Dial Up ) adalah jenis komunikasi antar komputer dengan menggunakan saluran
telepon dan modem.

11. Sebuah program operasional pada komputer yang dapat membantu user dalam membuat
atau mengerjakan tugas kantor seperti membuat surat, presentasi, mengirim email, dsb

12. Adalah semacam identitas dari sebuah file atau data


Contoh: jaringan.doc -> menunjukan nama file tipe
keterangan ;
jaringan -> nama file
.doc -> tipe filenya

13. Suatu istilah atau kalimat untuk memutuskan suatu hubungan koneksi komputer dengan
jaringan Internet

14. BCC memiliki fungsi yang sama seperti CC, tetapi alamat email yang ditulis dibagian BCC
tidak akan tahu kepada siapa saja email tersebut dikirim

15. Email ( Electronic Mail ), merupakan sebuah sarana dalam mengirim surat yang dilakukan
melalui media internet

16. 1. Tidak Terbatas Ruang dan Waktu


2. Dukungan Teknologi yang Terus Berkembang
3. Cepat, Mudah dan Murah
4. Sumber Informasi Besar
5. Mudah Dalam Penggunaannya

17. 1. Klik menu file -> save


2. Tentukan lokasi penyimpanan file
3. Pada kotak text file name, ketik nama file ( biasanya windows menggunakan nama halaman
secara otomatis )
4. Jika sudah, klik save

18. 1. UC Browser
2. Opera
3. Safari
4. Sea Monkey
5. Google Chrome
6. Mozilla Firefox
7. Internet Explorer
8. Tor Browser
9. Dolphin Browser
10. Puffin Browser

19. Alamat email memiliki struktur pokok yaitu :


nama-user @ name_domain ( contoh uun47@gmail.com )
penjelasan:
nama-user = nama yang dipilih untuk identitas email yang didaftarkan ( uun47 )
name_domain = nama penyedia jasa alamat email ( gmail.com )
@ = pemisah antara nama-user dengan name_domain
20.
1. Buka accounts.google.com/signup
2. Isi data diri sesuai yang tertera disitu seperti nama (nama depan dan belakang), memilih
username untuk alamat email, password, tanggal lahir, gender/jenis kelamin, nomor
telepon/hp, email bantuan (diisi jika punya, jika tidak maka tidak perlu diisi), dan lokasi
3. Jika sudah, klik next step/tahap selanjutnya
4. Akan muncul Privacy and Terms, pilih I AGREE / Saya Setuju
5. klik go to gmail / pergi ke gmail
6. Akan muncul jendela mail configuration, klik next/lanjut hingga muncul tulisan " is ready to use
"
7. Klik Go to gmail dan selesai

Anda mungkin juga menyukai