Anda di halaman 1dari 3

Komunikasi Data merupakan gabungan dua teknik yang berbeda yaitu perpaduan teknik komunikasi

dan pengolahan data.

Jadi komunikasi data adalah hal yang terjadi saat teknik komunikasi dan pengolahan data
digabungkan. Komunikasi data biasanya terjadi pada perangkat komputer dengan perangkat
komputer lainnya atau komputer dengan perangkat pheriperal.

Hal yang harus diperhatikan pada komunikasi data ialah:

1. Jumlah dan lokasi pemrosesan data


2. Jumlah dan lokasi terminal (remote)
3. Tipe transaksi
4. Kepadatan lalu lintas tiap tipe transaksi
5. Prioritas/urgensi informasi yang disalurkan
6. Pola lalu lintas
7. Keandalan sistem yang digunakan
8. Revenue yang mungkin padat

Sistem komunikasi data memiliki standart protocol untuk menjamin kelancaran komunikasi data
secara global. Adapun tugas komunikasi data antara lain:

1. Pemanfaatan sistem transmisi


2. Interfacing
3. Routing
4. Manajemen jaringan
5. Pertukaran manajemen, dll.

Komponen yang digunakan dalam komunikasi data antara lain: Sumber (Source), Pemancar
(Transmisi), Sistem Transmisi (Transmission System), Penerima (Receiver), Tujuan (Purpose), Sumber
data, Media Transmisi, Penerima Data.
Terminal Komunikasi Data atau perangkat terminal data (Data Terminal Equiment) adalah perangkat
yang berfungsi untuk mengirim serta menerima data dan informasi.

Komunikasi data memiliki beberapa kelemahan atau kendala yang biasanya dialami saat terdapat
komunikasi data antar lain: Waktu tanggap sistem (ukuran kecepatan sistem), Troughput (ukuran
beban dari sistem), dan Faktor manusia.

Komunikasi data memiliki beberapa bentuk antara lain sistem komunikasi Off-Line dan On-Line.
Sistem komunikasi Off-Line adalah suatu sistem pengirimn data melalui fasilitas komunikasi dari satu
lokasi ke pusat pengolahan data, tetapi data yang dikirim tidak langsung di proses oleh CPU.

Terminal Modem Modem Terminal Sistem Komputer

Sistem komunikasi On-Line adalah suatu sistem dimana data yang dikirim melalui terminal dapat
langsung diolah oleh pusat komputer. Sistem komunikasi data On-Line dapat dibedakan menjadi 4
bentuk yaitu: Realtime System, Batch Processing System, TimeSharing System, dan Distributed Data
Processing System.

Realtime System adalah suatu system pengolahan data yang membutuhkan tingkat transaksi
dengan kecepatan tinggi, saat data diterima kemudian mengirimkan kembali hasil pengolahan ke
pengirim data sat itu juga.

Batch Processing System merupakan teknik pengolahan data dengan menumpuk data terlebih
dahulu dan diatur pengelompokan data tersebut dalam kelompok-kelompok yang disebut batch,
kemudian dioalah untuk mendapatkan laporan yang diingikan.

Timesharing System adalaha suatu teknik on-line system oleh bebrapa pemakai secara bergantian
menurut waktu yang diperlukan pemakai dengan melayani beberapa alat I/O secara bergantian.

Distributed Data Processing System merupakan bentuk komunikasi data on-line yang merupakan
perkembangan dari timesharing.

Komunikasi Data dibedakan menjadi 3 jenis yaitu Simplex, Half Duplex, dan Full Duplex.

Berbicara tentang komunikasi data tak dapat lepas pula dari jaringan komputer, hal itu disebabakan
komunikasi data tanpa adanya jaringan komputer tak akan pernah terjadi. Jaringan komputer sendiri
adalah sekumpulan peralatan komputer yang dihubungkan agar dapat saling berkomunikasi dengan
tujuan berbagi sumber daya. Jaringan komputer sendiri dapat dibedakan berdasarkan luas cakupan
areanya antara lain: 1. LAN (Local Area Networ) jaringan komputer yang wilayah cakupannya
mencakup satu gedung , kantor atau ruangan. 2. MAN (Metropolitan Area Network) jaringan
komputer yang memiliki luas cakupan wilayah sebesar kampus, perkantoran, dan pemerintahan. 3
WAN (Wide Area Network) jaringan komputer yang cakupan wilayahnya mencakup provinsi ataupun
satu negara.

Anda mungkin juga menyukai