Anda di halaman 1dari 2

Salah satu proses bisnis yang ada di PT. PLN (Persero) adalah bidang pembangkitan.

Banyak jenis
pembangkit yang dikelola oleh PLN, salah satunya yaitu Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD).
Pada umumnya didalam sebuah teori menjelaskan, bahwa didalam suatu proses pasti akan
menghasilkan hasil proses sebagai produk samping, yang biasa disebut sebagai limbah. Sama seperti
halnya di PLTD ini. Sebagai pembangkit yang mengutamakan kinerja mesin, maka limbah yang
dihasilkan adalah limbah cair yang berasal dari oli bekas, bahan bakar bekas, air radiator, air
pendingin, dan lain sebagainya.

PT. PLN (Persero) mengelola limbah tersebut dalam suatu proses yang disebut Oil Trap (berbentuk
bak). Bak ini sebagai tempat pegumpulan awal aliran limbah cair dari mesin central PLTD, tempat
cuci filter dan pembuangan dari tempat pengisian limbah cair. Proses yang terjadi di dalam oil trap
akan melewati 7 ( tujuh ) sekat. Dimana pada sekat yang ke-1, persentase limbah ± 100%, sekat yang
ke-2 persentase limbah ±75%, sekat yang ke-3 persentase limbah ±35%, sekat yang ke-4 dan 5
persentase limbah ±15% , sedangakan sekat yang ke-6 dan 7 persentase limbah ±5%, setelah air
limbah berada di sekat yang ke-7, ada proses pengendalian / penyaringan kembali ,menggunakan
POT ( PORTABEL OIL TRAP ) yang hasil akhirnya dapat dilihat pada bak bio indikator.

Biasanya, kualitas limbah pada pengelolaan terakhir ini adalah limbah yang telah memenuhi syarat
baku mutu lingkungan, seperti pada tabel berikut ini :

Tabel 1. Laporan Hasil Pengujian Air Limbah PLTD Merawang


NO PARAMETER UJI SATUAN STANDAR SAMPLE KETERANGAN
1 pH - 6–9 6,75
2 TSS Mg/L 100 98,80
3 Minyak dan Lemak Mg/L 10 2,00
4 Krom Total (Cr) Mg/L 0,5 < 0,0075
5 Tembaga (Cu) Mg/L 1 < 0,0115
6 Besi (Fe) Mg/L 3 0,74
7 Seng (Zn) Mg/L 1 0,06
8 COD Mg/L 300 89,03
9 Klorin Bebas (Cl2) Mg/L 0,5 0,08
10 Phosphat (PO4) Mg/L 10 0,23
11 TOC Mg/L 110 16,13
Sumber : Bidang LK2, PLN Sektor (2018)

Untuk mendukung PT. PLN (Persero) sebagai perusahaan dengan pengelolaan limbah terbaik “Zero
Waste”, maka untuk itu saya akan mengambil Judul Skripsi yang berjudul “Rancang Bangun
Pengelolaan Limbah Akhir sebagai Feed pada Water Treatment Plant dalam Mewujudkan PLN Zero
Waste”.

Anda mungkin juga menyukai