Anda di halaman 1dari 3

KEMENTERIAN AGAMA REPUBLIK INDONESIA

SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) KEDIRI


PANITIA PENJARINGAN BAKAL CALON KETUA
MASA JABATAN 2018 – 2022
Jalan Sunan Ampel No. 07 Ngronggo Kediri – Jawa Timur 64127
Telepon (0354) 689282 Faximile (0354) 686564
Website www.stainkediri.ac.id E-mail : panjarketstainkediri@yahoo.com

PENGUMUMAN
Nomor :002/Sti.03/Panjarket/02/2018

TENTANG

PENJARINGAN BAKAL CALON KETUA


SEKOLAH TINGGI AGAMA ISLAM NEGERI (STAIN) KEDIRI
MASA JABATAN 2018 – 2022

Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri (STAIN) Kediri membuka pendaftaran Penjaringan Bakal
Calon Ketua STAIN Kediri Masa Jabatan 2018-2022 dengan persyaratan sebagai berikut:

I. PERSYARATAN BAKAL CALON KETUA


A. Persyaratan Umum:
1. Berstatus Pegawai Negeri Sipil yang memiliki pengalaman jabatan sebagai Dosen;
2. Beriman dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
3. Berusia paling tinggi 60 (enam puluh) tahun pada saat berakhirnya masa jabatan
Rektor/Ketua yang sedang menjabat;
4. Memiliki pengalaman manajerial pada perguruan tinggi paling rendah sebagai Ketua
Jurusan atau sebutan lain paling singkat 2 (dua) tahun;
5. Menyerahkan surat keterangan sehat dari dokter, minimal dari Rumah Sakit Umum
Daerah (RSUD);
6. Tidak sedang menjalani hukuman disiplin tingkat sedang sesuai dengan ketentuan
peraturan perundang-undangan;
7. Tidak sedang dipidana berdasarkan putusan pengadilan yang memiliki kekuatan
hukum tetap;
8. Mencalonkan diri menjadi Ketua secara tertulis;
9. Menyerahkan pernyataan tertulis meliputi:
a) visi dan misi kepemimpinan; dan
b) program peningkatan mutu perguruan tinggi.

B. Persyaratan Khusus
1. Lulusan program Doktor (S3); dan
2. Memiliki jabatan fungsional paling rendah Lektor Kepala.
II. JADWALPENJARINGAN

No. Waktu Kegiatan Keterangan

Sosialisasi Jadwal dan Persyaratan


Rabu,21 Pebruari s.d.
1. Penjaringan Bakal Calon Ketua STAIN Panitia
Jumat, 9 Maret 2018
Kediri masa jabatan 2018 s.d. 2022
Pendaftaran dan Penerimaan Dokumen
Senin, 12 Maret s.d.
2. Administrasi Bakal Calon Ketua STAIN Panitia
Jum’at, 23 Maret 2018
Kediri masa jabatan 2018 s.d. 2022
Verifikasi Kelengkapan Persyaratan
Senin, 26Maret s.d.
3. Administrasi Bakal Calon Ketua STAIN Panitia
Rabu, 28 Maret 2018
Kediri masa jabatan 2018 s.d. 2022
Penyampaian Bakal Calon Ketua STAIN
Kediri masa jabatan 2018 s.d. 2022 yang
4. Kamis, 29 Maret 2018 Panitia
memenuhi syarat administratif kepada
Ketua STAIN Kediri

III. PENYERAHAN BERKAS PENDAFTARAN


1. Bakal Calon Ketua mendaftarkan diri dengan melampirkan persyaratan sebagai berikut:
a. Mengisi formulir pendaftaran Penjaringan Bakal Calon Ketua STAIN Kediri Masa
Jabatan 2018-2022;
b. Menyerahkan foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) yang masih berlaku;
c. Menyerahkan Daftar Riwayat Hidup/Curriculum Vitae;
d. Menyerahkan Instrumen Pernyataan Kualifikasi Diri (PKD);
e. Menyerahkan asli Surat Pernyataan bersedia tinggal di Kediri (bermaterai Rp. 6000,-);
f. Menyerahkan asli Surat Pernyataan bersedia melepaskan seluruh jabatan di luar
STAIN KEDIRI jika terpilih, diangkat dan dilantik sebagai Ketua STAIN Kediri Masa
Jabatan 2018-2022 (bermaterai Rp. 6000,-);
g. Menyerahkan asli Surat Keterangan sehat dari dokter pemerintah, minimal Rumah
Sakit Umum Daerah (RSUD);
h. Menyerahkan asli Surat Pernyataan tidak sedang dipidana berdasarkan putusan
pengadilan yang memiliki kekuatan hukum tetap (bermaterai Rp. 6000,-);
i. Menyerahkan asli Surat Pernyataan Ijin dari Pimpinan/Atasan Langsung bagi calon
dari luar STAIN KEDIRI (bermaterai Rp. 6000,-);
j. Menyerahkan foto copy Ijazah terakhir (S3) beserta transkrip nilai dengan
menunjukkan aslinya;
k. Menyerahkan foto copy SK Kepangkatan dan/atau jabatan fungsional terakhir yang
telah dilegalisir pejabat berwenang.
l. Menyerahkan Foto Copy SK Pengalaman Manajerial pada perguruan tinggi yang telah
dilegalisir;
m. Menyerahkan pas photo berwarna terbaru ukuran 4 x 6 cm sebanyak 4 (empat)
lembar;
n. Menyerahkan Visi dan Misi kepemimpinan;
o. Menyerahkan Program peningkatan mutu Sekolah Tinggi Agama Islam Negeri
(STAIN) Kediri;
p. Menyerahkan asli Surat Pernyataan Tanggung Jawab dan Jaminan atas kebenaran
dokumen (bermaterai Rp. 6000,-);
q. Menyerahkan asli Surat Kuasa jika pendaftaran diwakilkan kepada orang lain
(bermaterai Rp. 6000,-);
2. Persyaratan dibuat rangkap 2 (dua) dan diterima Panitia paling lambat tanggal akhir waktu
pendaftaran pukul 16.00 WIB.
3. Penyerahan berkas pendaftaran bakal Calon Ketua harus dilakukan sendiri oleh calon
yang bersangkutan atau orang yang dikuasakan dengan datang langsung ke Sekretariat
Panitia Penjaringan Bakal Calon Ketua STAIN Kediri Masa Jabatan 2018-2022;
4. Bagi calon yang memberi kuasa kepada orang lain, penunjukan harus dibuktikan dengan
surat kuasa (bermaterai Rp. 6000,-);
5. Tempat Pendaftaran di Sekretariat Panitia Penjaringan Bakal Calon Ketua STAIN Kediri
Masa Jabatan 2018-2022 Gedung Rektorat Lantai III Jalan Sunan Ampel No. 07
Ngronggo Kediri Telp. (0354) 689282 Fax. (0354) 6686564 Kode Pos 64127, Website
www.stainkediri.ac.id E-mail: panjarketstainkediri@yahoo.com Kontak Person : HP.
081330636365 (H. Ilham Tohari), dan 082111433445 (Marhasan).

Demikian pengumuman disampaikan, atas perhatiannya disampaikan terima kasih.

Kediri, 20 Pebruari 2018


Panitia Penjaringan
Bakal Calon Ketua STAIN Kediri
Masa Jabatan 2018-2022

Ketua Sekretaris

Dr. H. ILHAM TOHARI, MHI MARHASAN, MM.


NIP. 197009042003121002 NIP. 196706012000031001

Mengetahui,
Ketua STAIN Kediri

Dr. H. NUR CHAMID, MM.


NIP. 196807141997031002

Anda mungkin juga menyukai