Anda di halaman 1dari 3

Nutrisi Buah Durian

Buah durian dengan rasanya yang khas ternyata mengandung nutrisi lengkap
yang baik penting bagi kesehatan. Berikut nutrisnya yang didapatkan dari
makan buah durian.
Buah berbau ini mengandung karbohidrat, protein, lemak tak jenuh, vitamin B,
vitamin C, magnesium, fosfor, kalium, thiamin, polyfenhol, omega 3 dan omega
6 serta adanya kandungan antioksidan yang sangat penting bagi kesehatan
tubuh.
Manfaat Buah Durian Bagi Kesehatan
1. Mengandung lemak dan kalori
Bagi anda yang ingin meningkatkan berat badan mungkin buah ini cocok untuk
anda. Namun, sebaliknya anda harus membatasi makan buah durian karena
mengandung banyak kalori dan lemak. Dalam satu cangkir porsi buah durian
mengandung kalori hingga 357 kal, dan lemak sebanyak 13 gram. Jadi, kalau
anda suka dengan durian sebaiknya membatasi jumlahnya.
2. Karbohidrat
Selanjutnya, manfaat buah durian adalah untuk menjaga asupan karbohidrat
kedalam tubuh. Satu cangkir saja mengkonsumsi durian maka anda sudah
mendapat setengah dari rekomendasi karbohidrat harian, karena dalam satu
cangkir anda mendapatkan 130 gram karbohidrat. Maka, bagi anda yang sedang
dalam program diet menurunkan berat badan sebaiknya membatasi makanan ini
karena ia bisa meningkatkan berat badan anda.
3. Mengandung Protein
Buah durian yang enak dan nikmat juga mengandung protein, dalam 1 cangkir
mengandung 3.6 protein. Artinya dengan mengkonsumsi jumlah ini anda sudah
mendapatkan 6.4% protein harian. Dalam sebuah Penelitian tahun 2010 yang di
publikasi dalam “American Journal of Gastroenterology” menunjukkan bahwa
protein dalam daging dan ikan kadang menyebabkan sindrome iritasi susu
besar. Maka, memenuhi protein dari sayuran dan buah termasuk buah durian
dianggap lebih sehat untuk kesehatan.
4. Vitamin dan Mineral
Selanjutnya, buah durian mengandung vitamin C dan mineral sehingga
manfaatnya untuk kesehatan lebih mengagumkan. Dalam satu cangkir buah
durian sudah mengandung 80% vitamin C yang dibutuhkan tubuh. Manfaat
vitamin C adalah memebentuk kolagen kulit dan membooster imunitas tubuh.
Selain itu, manfaat buah durian semakin lengkap manakala terdapat vitamin B6,
yaitu salah satu vitamin yang berperan dalam menjaga kesehatan tubuh.
Vitamin B6 juga disebut dengan pyridoxine yaitu adalah nutrisi yang sangat
dibutuhkan tubuh untuk fungsi darah, fungsi kulit, dan fungsi sistem saraf pusat.
5. TrIptopan
Zat Triptofan adalah salah satu dari 20 asam amino penyusun protein yang
bersifat esensial bagi manusia. Triptopan adalah salah satu obat tidur alami yang
terdapat dalam buah durian. Zat ini bekerja mengatur metabolisme tubuh
sebagai neurotransmitter. Zat Triptopan membantu menginduksi tidur sehingga
anda terhindar dari epilipsi.
6. Tiamin
Selanjutnya, manfaat buah durian adalah berkat adanya Tiamin alami seperti
yang ditemukan pada kacang hijau. Mengkonsumsi satu cangkir durian bisa
memenuhi 30% jumlah Tiamin harian. Ia bermanfaat untuk menjaga dan
memelihara metabolisme karbohidrat dalam tubuh dan kemudian di ubah
menjadi energi.
7. Mengandung Folat
Selain dalam brokoli, dan alpukat, asam folat juga ada dalam buah durian.
Dalam satu porsi durian sudah menghandung 20% kebutuhan asam folat harian.
Manfaat asam folat adalah mencegah penyakit jantung, membantu otak berjalan
normal dan baik untuk kesehatan janin dalam kandungan.
8. Zat besi dan tembaga
Dalam pembentukan sel-sel darah merah yang sehat dibutuhkan zat besi dan
tembaga dan buah durian bisa memberikan anda sejumlah zat besi dan tembaga.
Selain itu, dalam satu porsi buah durian juga memberikan riboflavin hingga
25% dan tembaga dengan jumlah yang sama.
9. Sumber Kalium
Buah durian adalah salah satu sumber kalium dari buah-buahan. Kalium adalah
senyawa elektrolit yang bermanfaat untuk mengontrol tekanan darah, anda juga
bisa menemukan zat ini dalam buah pisang. Manfaat lain dari kalium adalah
menjaga mengatur detak jantung dan menjaga kadar natrium dalam tubuh.
10. Tinggi Anti Oksidan
Sebagaimana yang telah kita singgung diatas, manfaat buah durian sangat besar
karena ia juga menjadi cumber antioksidan tinggi. Antioksidan adalah zat
penting yang berguna untuk melindungi tubuh dari zat berbahaya radikal bebas.
Free radical atau radikal bebas sangat berguna untuk mencegah penyakit
berbahaya seperti kanker, dan penyakit jantung. Biasanya radikal bebas ini
adalah melekul yang terjadi ketika tubuh terpapar polusi, menghisap rokok atau
ketika tubuh menguraikan makanan.

Anda mungkin juga menyukai