Anda di halaman 1dari 19

PROGRAM KERJA

PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN INFEKSI


NOSOKOMIAL (PPI)
TAHUN 2016

BAB I
PENDAHULUAN

I. PENDAHULUAN
Pengendalian infeksi nosokomial adalah merupakan suatu upaya untuk meminimalkan atau mencegah terjadinya infeksi.
Mengingat besarnya kerugian yang harus ditanggung pasien, keluarga dan Rumah Sakit akibat terjadinya infeksi nosokomial di
Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo. Pelaksanaan di lapangan, Sub Komite Pengendalian Infeksi Nosokomial sering
menemukan beberapa kendala antara lain : banyaknya pasien yang dirawat di Rumah Sakit sehingga dapat menjadi sumber
infeksi bagi lingkungan dan pasien lain, adanya kontak langsung antara pasien satu dengan pasien lainnya, adanya kontak
langsung antara pasien dengan petugas Rumah Sakit yang terinfeksi, penggunaan alat-alat yang terkontaminasi, kurangnya
perhatian tindakan aseptik dan antiseptik serta kondisi pasien yang lemah. Juga persediaan sarana dan prasarana yang ada
masih kurang memadai, sehingga mudah untuk menimbulkan terjadinya infeksi nosokomial.
Infeksi nosokomial merupakan masalah global dan menjangkau paling sedikit sekitar 9 % (variasi 3% - 21 %) lebih dari
1.4 juta pasien rawat inap di rumah sakit di seluruh dunia. Angka ini dilaporkan oleh WHO dari hasil surveynya di 14 negara,
meliputi 28.861 pasien di 47 rumah sakit yang berada di 4 wilayah (region) WHO pada tahun 1986. Survey WHO ini juga
menghasilkan : 18 % dari pasien yang terkena infeksi nosokomial menderita lebih dari satu jenis infeksi nosokomial, terutama
pada pasien penyakit kronis, adanya kemiripan tentang jenis infeksi nosokomial dan penyebabnya. Infeksi nosokomial
merupakan salah satu infeksi yang sering terjadi di negara-negara berkembang maupun di negara-negara industri. Sebagian
besar masalah dan kendala yang dihadapi berbagai negara untuk mencegah dan mengendalikan kejadian infeksi nosokomial
tidak jauh berbeda sehingga strategi dan pelaksanaan pencegahan dan pengendalian infeksi nosokomial dapat disusun untuk
diterapkan pada kondisi masing-masing negara dan rumah sakit. Akibat lain dari kejadian infeksi nosokomial adalah : Lama
perawatan (LOS) lebih lama.
Upaya yang dilakukan Sub Komite Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Nosokomial adalah monitoring yaitu untuk
mengamati pelayanan sedini mungkin, untuk dapat menemukan dan selanjutnya memperbaiki masalah dan pelaksanaan
program.

II. LATAR BELAKANG


Indikator mutu Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo meliputi indikator klinis, indikator manajerial, indikator standar.
Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Nosokomial berorientasi pada waktu dan berdasarkan pada efektifitas (effectiveness), efisien
(efficiency), keselamatan (safety) dan kelayakan (appropnateness). Program pada tahun ini adalah pemantauan indikator klinis, indikator
manajerial, indikator standar. Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Nosokomial dengan kriteria akreditasi.

III. TUJUAN
a. Tujuan Umum
1. Untuk memberikan gambaran program kerja dalam melaksanakan kegiatan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi
Nosokomial di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
2. Sebagai pedoman bagi Sub Komite Pengendalian Infeksi Nosokomial di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah
Sukoharjo melalui monitoring kegiatan Program Kerja PPI untuk menurunkan resiko infeksi pada pasien dan karyawan
rumah sakit.
b. Tujuan Khusus :
1. Memberikan gambaran kepada pimpinan tentang kegiatan dan program kerja yang telah dilaksanakan di PPI.
2. Sebagai acuan untuk melaksanakan program kerja PPI.
3. Memberikan gambaran kepada Tim PPI tentang tugas dan tanggung jawabnya.
4. Menjadi dasar dalam rencana pelaksanaan program kerja tahun anggaran 2016.

IV. RUANG LINGKUP


Kegiatan di Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Nosokomial adalah rangkaian kegiatan yang dilaksanakan secara Sub
Komiteal meliputi pendahuluan, perencanaan kegiatan, pengadaan sampai dengan penerimaan dan penyaluran untuk
memenuhi kebutuhan pelaksanaan pencegahan dan pengendalian infeksi nosokomial ke seluruh Instalasi yang ada di Rumah
Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.

V. VISI
Memberikan pelayanan yang bermutu dan berorientasi pada keselamatan pasien.

VI. MISI
1. Menyiapkan sumber daya manusia yang terlatih sesuai profesinya.
2. Menyiapkan sarana dan prasarana penunjang pelayanan kesehatan yang bermutu dan berorientasi pada keselamatan
pasien.
3. Memberikan pelayanan kesehatan sesuai standart pelayanan medis pada seluruh lapisan masyarakat dengan
mengedepankan efisiensi dan efektifitas.
4. Menjalin kerjasama dengan lembaga pendidikan, pelayanan kesehatan, pemerintah, ansuransi dan masyarakat.
5. Mengembangkan organissi rumah sakit yang sesuai denagn tuntutan zaman dan meningkatka managemen yang
transparan, akuntabel,serta berkualitas secara berkelanjutan.

VII. NILAI – NILAI


1. Non Diskriminatif
Tidak ada perbedaan dalam pelayanan baik dinas maupun umum semuanya memiliki kesempatan yang sama kecuali
kasusnya.
2. Profesional
Pelayanan diberikan sesuai bidang ilmu pengetahuan yang dimiliki.
3. Solid
Pelayanan diberikan atas dasar kerjasama dan kekompakan dengan memperhatikan koordinasi, integritas dan
berkelanjutan.
4. Komitmen
Pelayanan dilaksanakan dengan dilandasi komitmen yang tinggi, untuk menjaga nama baik rumah sakit.
5. Transparan dan akuntabel
Pelayanan dilaksanakan dengan dilandasi komitmen yang tinggi, untuk menjaga nama baik rumah sakit.

VIII. MOTTO
Pelayanan optimal adalah tekat kami.

IX. FALSAFAH
 Ikhlas dalam berkarya
 Sejahtera dalam kebersamaan

X. DASAR HUKUM
1. Surat Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 270/MenKes/2007, tentang Pedoman Manajerial PPI di Rumah sakit dan
Fasilitas pelayanan Kesehatan lainnya.
2. Surat keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 382/MenKes/SK/III/ 2007 : Tentang Pedoman PPI di Rumah Sakit dan
Fasilitas pelayanan kesehatan lainnya.
3. Surat Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 129/MenKes/SK/II/2008, tentang standar Pelayanan Minimal Rumah Sakit.
4. Surat Keputusan Menteri Kesehatan Nomor : 1165.A/MenKes/SK/X/2004, tentang Komisi Akreditasi Rumah Sakit
5. Surat Edaran Dirjen Bina Pelayanan Medis nomor :HK.03.01/III/3744//2008, tentang pembentukan Komite PPI RS d an
Sub Komite PPI RS
6. SK Direktur Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo nomor : ..............................., tentang Sub Komite Pencegahan
dan Pengendalian Infeksi (Sub Komite PPI) pada Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
7. Sesuai dengan Program Kerja Surveilan Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Nosokomial Rumah Sakit PKU
Muhammadiyah Sukoharjo tahun 2015.

XI. PENGERTIAN
 Pencegahan dan Pengendalian infeksi nosokomial adalah merupakan suatu upaya untuk meminimalkan atau mencegah
terjadinya infeksi. Infeksi Nosokomial adalah infeksi yang didapat atau Sub Komite pada waktu pasien di rawat di rumah sakit.
 ILO ( Infeksi Luka Operasi ) adalah infeksi yang terjadi pada daerah insisi opersi pdalam waktu 30 hari pasca operasi.
 Phlebitis adalah infeksi yang disebabkan oleh pemasangan infus.
 ISK ( Infeksi Saluran Kemih ) adalah infeksi pada sistem saluran kemih akibat pemasangan kateter urin menetap setelah lebih
dari 48 jam, disertai tanda klinis demam dan tidak ada kaitannya dengan infeksi di tempat lain.
 VAP ( Ventilator Associated Pnemonia ) adalah infeksi saluran nafas bawah yang mengenai parenkim paru setelah pemakaian
ventilasi mekanik lebih dari 48 jam dan sebelumnya tidak ditemukan tanda-tanda infeksi saluran nafas/pnemonia.
BAB II
KEGIATAN

XII. KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATAN


A. Kegiatan Pokok
1. Melaksanakan Surveilans di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
2. Melakukan Investigasi outbreak di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
3. Membuat Infection Control Risk Assesment (ICRA) di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
4. Monitoring Sterilisasi di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
5. Monitoring Manajemen laundry dan linen di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
6. Monitoring Peralatan kadaluwarsa, single-use menjadi re-use di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
7. Monitoring Pembuangan sampah infeksi & cairan tubuh di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
8. Monitoring Penanganan pembuangan darah dan komponen darah di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
9. Monitoring Area kamar mayat dan post mortem di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
10. Monitoring Pembuangan benda tajam dan jarum di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
11. Monitoring Pencatatan dan pelaporan tertusuk jarum di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
12. Monitoring penggunaan ruang Isolasi di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
13. Monitoring kepatuhan Hand hygiene di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
14. Monitoring kepatuhan penggunaan APD di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.
15. Melaksanakan Pendidikan dan Latihan Pencegahan Pengendalian Infeksi di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah
Sukoharjo.

B. Rincian kegiatan :
1. Pemantauan indikator PPI rumah sakit (indikator pencegahan dan pengendalian infeksi) :
a. Pengumpulan dan pencatatan indikator pencegahan dan pengendalian infeksi rumah sakit
b. Pengolahan data dan evaluasi kegitan pencegahan dan pengendalian infeksi rumah sakit
c. Membuat laporan kegiatan pencegahan dan pengendalian infeksi rumah sakit
d. Melaksanakan Tindak lanjut hasil evaluasi pencegahan dan pengendalian infeksi rumah sakit.
2. Pelaksanaan Audit Phlebitis/ ISK/ IADP/ ILO/ VAP/ ETT/ CVL/ IVL /UC.
3. Peningkatan mutu SDM :
a. Sosialisasi kepada pegawai baru tentang program PPI
b. Pelatihan internal dan eksternal rumah sakit
c. Pendidikan berkelanjutan

C. Cara Melaksanakan Kegiatan


1. Monitoring/surve kegiatan PPI dilakukan setiap hari oleh IPCN dan IPCLN
2. Melakukan analisa kegiatan PPI
3. Membuat laporan bulanan, triwulan dan laporan semesteran
4. Melakukan tindak lanjut hasil rekomendasi PPI
5. Melakukan evaluasi tiap 3 bulan sekali.

D. Sasaran Kegiatan
1. Pelaksanaan surveilans harian dilaksanakan oleh IPCN dengan dibantu IPCLN dengan mengisi formulir surveilans setiap
hari pada setiap pasien yang terpasang alat kesehatan (ETT, CVL, IVL, UC) dan dikirim melalui lan masanger.
2. Melaksanakan surveilans bulanan dengan cara mengumpulkan data harian dari hasil surveilans harian untuk di hitung
angka kejadian infeksi di ruang rawat inap serta melakukan Investigasi outbreak Rumah Sakit PKU Muhammadiyah
Sukoharjo.
3. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar Infection Control Risk Assesment (ICRA) dengan
cara melakukan audit.
4. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan standar sterilisasi dengan cara melakukan audit.
5. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan standar manajemen laundry dengan cara melakukan audit.
6. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar peralatan kadaluwarsa, single-use menjadi re-use
dengan cara melakukan audit.
7. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar pembuangan sampah infeksi & cairan tubuh dengan
cara melakukan audit.
8. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar penanganan pembuangan darah dan komponen
darah dengan cara melakukan audit.
9. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar pengawasan area kamar mayat dan post mortem
dengan cara melakukan audit.
10. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar Pembuangan benda tajam dan jarum dengan
cara melakukan audit.
11. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar pencatatan dan pelaporan tertusuk jarum dengan
cara melakukan audit.
12. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar isolasi dengan cara melakukan audit.
13. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan stándar kepatuhan Hand hygiene dengan cara melakukan
audit.
14. Memonitor kepatuhan petugas kesehatan dalam menjalankan Pendidikan dan Latihan Pencegahan Pengendalian Infeksi
dengan cara melakukan audit.

XIII. KEGIATAN DAN PENGEMBANGAN PPI


a. Sarana
Kondisi keadaan ruangan rawat inap, rawat jalan dan kamar bedah yang ada pada saat ini masih cukup baik dan layak,
walau masih ada pembenahan.

b. Prasarana
Menginventarisir alat kesehatan di PPI dan mengajukan perbaikan/ penggantian serta penambahan alkes untuk
kegiatan di PPI.

c. Sistem
1) Sistem pendokumentasian administrasi dengan menggunakan secara komputerisasi.
2) Melaksanakan koordinasi dan komunikasi dengan Rawat Inap, Rawat Jalan dan Kamar Bedah.
3) Melaksanakan evaluasi Kinerja anggota PPI.
4) Mengikut sertakan anggota PPI dalam Pendidikan dan Pelatihan keterampilan INOS.

d. Soft Ware
Melaksanakan SOP yang telah ada.
e. SDM SUB KOMITE PPI
1) Kwantitas
a) Jumlah pengurus Sub komite sebanyak 6 orang.
b) Jumlah pelaksana lapangan, terdiri dari :
- IPCN 2 orang ( Purna waktu 1 orang ).
- IPCLN 22 orang
2) Kualitas
Anggota yang sudah mengikuti workshop PPI Dasar 6 orang.

XIV. KEGIATAN PELAKSANAAN PROGRAM KERJA PPI


No Jenis Kegiatan Pelaksanaan Keterangan
1 Pelaksanaan Surveilans Koordinasi dengan setiap
Rekap Laporan: ruang rawat inap, rawat
a. Laporan harian Januari s/d Desember 2016 jalan dan kamar bedah
b. Laporan Bulanan
c. Laporan Trisemeter
d. Laporan Per semester

2 Melakukan Investigasi outbreak Koordinasi dengan setiap


Rekap Laporan: ruang rawat inap, rawat
a. Laporan harian jalan dan kamar bedah
b. Laporan Bulanan Januari s/d Desember 2016 Laporan terlampir
c. Laporan Trisemester
d. Laporan Per semester

3 Membuat Infection Control Risk Assesment Koordinasi dengan setiap


(ICRA) ruang rawat inap, rawat
Rekap Laporan: jalan dan kamar bedah
a. Laporan situasional Januari s/d Desember 2016

4 Monitoring Sterilisasi Koordinasi dengan setiap


Rekap Laporan: ruang rawat inap, rawat
a. Laporan Bulanan Januari s/d Desember 2016 jalan dan kamar bedah
b. Laporan trisemester
c. Laporan Per semester

5 Monitoring Manajemen laundry dan linen Koordinasi dengan setiap


Rekap Laporan: ruang rawat inap, rawat
a. Laporan Bulanan Januari s/d Desember 2016 jalan dan kamar bedah
b. Laporan Trisemester
b. Laporan Per semester
XV. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN
Evaluasi dan analisis dilakukan tiap 3 bulan, 6 bulan dan 1 tahun oleh Sub Komite Pencegahan dan Pengedalian Infeksi dan
hasil evaluasi diserahkan kepada Direktur, kemudian dilakukan tindak lanjut dari hasil yang didapat.

BAB III
PENUTUP
Demikian Program Kerja Pencegahan dan Pengendalian Infeksi Nosokomial Rumah Sakit PKU Muhammadiyah
Sukoharjo Tahun Anggaran 2015 untuk dijadikan pedoman bagi Sub Komite PPI di Rumah Sakit dan pelaporan kepada
Direktur Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo.

Mengetahui Sukoharjo, 01 Januari 2016

Direktur Ketua Sub Komite PPI


Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo

Machmud Surjanto ....................................................


NBM. 10947636 NBM. .........................................

JADWAL KEGIATAN
PROGRAM PENCEGAHAN DAN PENGENDALIAN INFEKSI Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Sukoharjo
TAHUN 2016

NO URAIAN KEGIATAN BULAN Ket


Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Agt Sep Okt Nop Des
1 Pencegahan dan Pengendalian Infeksi di
rumah sakit :
1.Kebersihan Tangan

2.Alat Pelindung Diri


3.Pemrosesan peralatan pasien
4.Penatalaksanaan Linen
5.Pengelolaan Limbah
6.Pengendalian Lingkungan Rumah Sakit
7.Perlindungan Petugas Inklut
Kesehatan/Kesehatan Karyawan: K3RS
a.Chek-up Kesehatan
b.Pemberian Imunisasi Hepatitis B
c.Penanganan pasca pajanan
8.Penempatan Pasien
9.Hygiene Respirasi/Etika Batuk
10.Praktik Menyuntik yang Aman
11.Praktik Lumbal Pungsi
2 Survaillance :
1.ILO
2.ISK
3.IADP
4.VAP
5.Plebitis
6.Decubitus
3 Pendidikan/pelatihan/seminar2 thdp : Sesuai
1.Anggota dan Tim KPPI kebutuhan
2.Karyawan
3.Pasien/keluarga/pengunjung
4 Orientasi terhadap : Sesuai
1.Karyawan Baru kebutuhan
2.Mahasiswa praktek
5 Pengawasan dan penanganan pada
karyawan/mahasiswa yang terpapar
jarum/Benda tajam
6 Pengawasan Penggunaan Antibiotika

7 KLB (investigasi outbreak) Sesuai


kebutuhan
8 Kultur Pemetaan Kuman

9 Laporan

10 Evaluasi
Minggu I Minggu II Minggu III Minggu IV

Surveylas Harian

AUDIT

Laporan

Evaluasi

1
DAFTAR PUSTAKA

Departemen Kesehatan RI . 2008 ,Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Infeksi


dan Fasilitas Kesehatan Lainya, Jakarta, Depkes RI.
Departemen Kesehatan RI, 2004, Pedoman Manajemen Linen di Rumah Sakit, Jakrta
Depkes RI.
Departemen Kesehatan RI, Pedoman Penata Laksanaan Pengelolaan Limbah Padat
dan Cair di Rumah Sakit, Jakarta Depkes RI.
Keputusan Mentri Kesehatan 1204 / MENKES/SK/X/2004, 2015, Persyaratan
KesehatanLingkunganRumah Sakit, Jakarta Kepmenkes RI.
Departemen Kesehatan RI, 1994, Buku Pedoman Upaya Peningkatan Mutu
Pelayanan Rumah Sakit ( Konsep dasar dan Prinsip ), Jakarta Depkes RI.
Departemen Kesehatan RI, 2008, PanduanNasional Keselamatan Pasien RumahSakit
( Patien Safety ), Jakarta Depkes RI.
Permenkes RI No. 1691 / MENKES / PER / VIII/ 2011, Keselamatan Pasien
RumahSakit, Jakarta, Kemenkes RI.
Kepmenkes 875/MENKES/SK/VIII/2001, 2015, Penyusunan Upaya Pengelolaan
Lingkungan dan Upaya Pemantauan Lingkungan( UKL-UPL) Kegiatan Bidang
Kesehatan,Jakarta Kemenkes RI.
Kepmenkes 876/ MENKES/SK/VIII/2001, 2015, PedomanTeknis Analisis Dampak
Kesehatan Lingkungan, Jakarta Kepmenkes RI.
Departemen Kesehatan RI, 2010, Pedoman Pelaksanaan Universal di Pelayanan
Kesehatan , Jakarta Depkes RI.
Departemen Kesehatan RI, Pedoman Pengendalian Infeksi Nosokomial
diRumahSakit, Jakrata
Depkes RI.
Departemen kesehatan RI, 2011, Pedoman Manajerial Pencegahan dan
Pengendalian Infeksi di RumahSakit dan Fasilitas Pelayan kesehatan Lainnya,
Jakarta, Depkes RI.
Departemen Kesehatan RI, 2002, Pedoman Sanitasi Rumah Sakit di Indonesia,
Jakarta, Depkes RI.

2
Departemen Kesehhatan RI , 2012 , Pedoman Pencegahan dan Pengendalian
InfeksiTuberculosis di Fasilitas Pelayanan Kesehatan, Jakarta Depkes RI.
Departemen Kesehatan RI, 2004, Pedoman Manajemen Linen di Rumah Sakit,
Jakarta Depkes RI.

Anda mungkin juga menyukai