Anda di halaman 1dari 6

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

Satuan Pendidikan : SMA


Kelas/Semester : X IPA/2
Mata Pelajaran : Biologi
Materi Pokok : Keanekaragaman hayati
Pertemuan Ke : 1
Alokasi Waktu : 2 x 45 Menit

A. Kompetensi Inti
1. Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
2. Menghayati dan mengamalkan perilaku jujur, disiplin, peduli, santun, responsif, dan pro aktif,
sebagai bagian dari solusi atas berbagai permasalahan dalam berinteraksi secara efektif dengan
lingkungan sosial dan alam serta menerapkan pengetahuan diri sebagai cerminan bangsa dalam
pergaulan dunia.
3. Memahami, menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual, prosedural, berdasarkan
rasa ingintahuannya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya dan humanoira dengan
wawasan kemanusiaan, kebangsaan, kenegaraan dan peradaban terkait fenomena dan kejadian
serta menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai dengan bakat
dan minatnya untuk memecahkan masalah.
4. Mengolah, menalar, dan menyajikan dalam ranah konkrit dan ranah abstrak terkait dengan
pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri, dan mampu menggunakan
metode sesuai kaidah keilmuan.
B. Kompetensi Dasar
1.2 Menyadari dan mengagumi pola pikir ilmiah dalam kemampuan mengamati bioproses.
2.2 Berperilaku ilmiah, teliti, tekun, jujur terhadap data dan fakta, berani dan santun dalam
mengajukan pertanyaan.
3.2 Menganalisis data hasil observasi tentang berbagai tingkat keanekaragaman hayati (gen, jenis, dan
ekosistem) di Indonesia.
4.2 Menyajikan hasil identifikasi usulan upayapelestarian keanekaragam hayati di
Indonesiaberdasarkan hasil analisis data ancaman kelestarian berbagai keanekaragaman hewan
dan tumbuhan khas Indonesia yang dikomunikasikan dalam berbagai bentuk media informasi.
C. Tujuan Pembelajaran.
Siswa mampu menjelaskan konsep keanekaragaman gen, jenis, ekosistem di Indonesia, dan
manfaatnya.
D. Materi Pembelajaran
Keanekaragaman hayati adalah keseluruhan variasi berupa bentuk, penampilan, jumlah, dan
sifat yang dapat ditemukan pada makhluk hidup. Keanekaragaman hayati dipengaruhi oleh dua
faktor yaitu faktor genetik dan faktor lingkungan.
Secara garis besar keanekaragaman hayati dibedakan menjadi 3 tingkat, yaitu tingkat gen,
tingkat jenis dan tingkat ekosistem.
1. Keanekaragaman tingkat gen
Keanekaragaman tingkat gen menyebabkan variasi antarindividu sejenis. Gen adalah materi
dalam kromosom makhluk hidup yang mengendalikan sifat organisme. Contoh keanekaragaman
tingkat gen adalah pada jenis mangga : mangga cengkir, mangga harum manis, mangga gedong,
mangga kweni, dll.
2. Keanekaragaman tingkat jenis
Keanekaragaman pada tingkat ini mudah diamati karena perbedaannya sangat mencolok.
Contohnya adalah pohon kelapa, kurma, sagu.
3. Keanekaragaman tingkat ekosistem
Ekosistem merupakan hubungan timbal balik antara makhluk hidup dengan lingkugannya.
Ekosistem terdiri dari faktor biotik dan faktor abiotik yang memiliki berbagai variasi. Oleh karena
itu ekosistem yang terdiri dari faktor biotik dan abiotik bervariasi pula. Contohnya adalah
ekosistem pantai, ekosistem air tawar, ekosistem padang rumput, dll.

E. Metode dan Pendekatan


1. Metode : Pengamatan dan Diskusi Kelompok
2. Pendekatan : Inkuiri
F. Langkah-Langkah Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan awal (15 menit)
1. Berdo’a
2. Mengecek kehadiran siswa
3. Apersepsi : pada materi sebelumnya kita telah mempelajari tentang jamur. Jamur terdiri dari
berbagai variasi bentuk, ukuran dan warna. Variasi itulah yang menyebabkan terjadinya
keanekaragaman hayati.
4. Motivasi :
 Sepanjang perjalanan ke sekolah, ada berapa keanekaragaman hayati yang kalian jumpai ?
 Menampilkan beberapa fenomena tentang keanekaragaman hayati melalui video.
5. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran.
6. Guru membagi siswa menjadi enam kelompok.
7. Guru membagikan lembar kerja siswa
Kegiatan inti (60 menit)
1. Eksplorasi
Dalam kegiatan eksplorasi :
a. Mesing-masing kelompok melakukan studi pustaka atau membaca dari sumber yang relevan dan
boleh mengambil artikel atau bacaan dari internet. (nilai yang ditanamkan: Jujur, Kerja keras,
Toleransi, Rasa ingin tahu, Komunikatif, Menghargai prestasi, Tanggung Jawab, Peduli
lingkungan);
b. Guru meminta siswa untuk mengamati keanekaragaman hayati yang ada di lingkungan sekolah.
(nilai yang ditanamkan: Jujur, Kerja keras, Toleransi, Rasa ingin tahu, Komunikatif, Menghargai
prestasi, Tanggung Jawab, Peduli lingkungan);
c. Siswa mengamati keanekaragaman hayati di lingkungan sekolah. (nilai yang ditanamkan: Jujur,
Kerja keras, Toleransi, Rasa ingin tahu, Komunikatif, Menghargai prestasi, Tanggung Jawab,
Peduli lingkungan);
2. Elaborasi
Dalam kegiatan elaborasi :
a. Siswa dalam kelompok berdiskusi untuk menjawab soal lembar kerja siswa. (nilai yang
ditanamkan: Jujur, Kerja keras, Toleransi, Rasa ingin tahu, Komunikatif, Menghargai prestasi,
Tanggung Jawab, Peduli lingkungan);
b. Guru dan siswa berdiskusi untuk menyimpulkan pengertian keanekaragaman hayati dan
menentukan tingkat keanekaragaman hayati. (nilai yang ditanamkan: Jujur, Kerja keras,
Toleransi, Rasa ingin tahu, Komunikatif, Menghargai prestasi, Tanggung Jawab, Peduli
lingkungan);
3. Konfirmasi
Dalam kegiatan konfirmasi :
a. Guru memberikan penegasan tentang pengertian keanekaragaman hayati dan tingkatan-tingkatan
keanekaragaman hayati. (nilai yang ditanamkan: Jujur, Kerja keras, Toleransi, Rasa ingin tahu,
Komunikatif, Menghargai prestasi, Tanggung Jawab, Peduli lingkungan);
Kegiatan penutup (15 menit)
1. Siswa mengumpulkan lembar jawaban LKS.
2. Guru memberikan kesempatan kepada siswa untuk bertanya.
3. Guru bersama siswa menyimpulkan pelajaran.
4. Guru memberikan tugas pekerjaan rumah.
5. Guru memberitahu materi berikutnya.
G. Sumber dan Media Pembelajaran
1. Buku Biologi SMA kelas X Erlangga
2. Video (Internet)
3. Berbagai makhluk hidup yang ada di sekitar sekolah
4. Lembar kerja siswa
H. Penilaian
1. Laporan hasil pengamatan berupa lembar kerja siswa (terlampir)
2. Soal tugas (Pekerjaan Rumah)

Indikator pencapaian Teknik Bentuk Kriteria


Instrumen / soal
kompetensi penilaian instrumen penilaian
1. Mendeskripsikan gejala Tes tulis Tes uraian1. Jelaskan pengertian 1 x 10 = 10
keanekaragaman hayati keanekaragaman hayati
2. Menyimpulkan pengertian ! 3 x 5 = 15
keanekaragaman hayati 2. Jelaskan istilah di
3. Menyebutkan 4 contoh bawah ini:
keanekaragaman hayati a. Gen
tingkat gen b. Jenis
4. Menyebutkan 5 contoh c. Ekosistem 4 x 5 = 20
keanekatagaman hayati 3. Sebutkan 4 contoh
tingkat jenis keanekaragaman hayati
tingkat gen ! 6 x 5 = 30
5. Menyebutkan 3 contoh 4. Sebutkan 6 contoh
keanekaragaman hayati keanekaragaman hayati
tingkat ekosistem tingkat jenis ! 3 x 5 = 15
5. Sebutkan 3 contoh
keanekaragaman hayati
tingkat ekosistem ! 2 x 5 = 10
6. Sebutkan 2 komponen
ekosistem disertai
masing-masing 3
contoh.
Kriteria penilaian = 100
Kunci jawaban :
1. Keanekaragaman hayati adalah keseluruhan variasi berupa bentuk, jumlah, sifat, penampilan yang
dapat ditemukan pada makhluk hidup.
2. Pengertian dari :
a. Gen, merupakan materi yang ada dalam kromosom makhluk hidup yang mengendalikan sifat
organisme.
b. Jenis atau spesies, merupakan organisme yang sama yang dapat saling membuahi satu sama lain
namun tidak dengan kelompok yang lain.
c. Ekosistem, merupakan hubungan timbal balik makhluk hidup dengan lingkungannya.
3. 4 contoh keanekaragaman hayati tingkat gen.
1) Mangga gedong
2) Mangga harum manis
3) Mangga cengkir
4) Mangga kweni
4. 6 contoh keanekaragaman hayati tingkat jenis
1) Pohon kelapa
2) Pohon kurma
3) Pohon sagu
4) Pohon mangga
5) Pohon nangka
6) Pohon salak
5. 3 contoh keanekaragaman hayati tingkat ekosistem
1) Ekosistem padang rumput
2) Ekosistem pantai
3) Ekosistem gurun pasir
6. 2 komponen ekosistem
1) Biotik (makhluk hidup)
Contoh : semut, lalat.
2) Abiotik (benda mati)
Contoh : batu, pasir

Anda mungkin juga menyukai