Anda di halaman 1dari 5

1.

Penggunaan zat aditif makanan dimaksudkan untuk hal-hal berikut ini, kecuali…
a. menurunkan harga jual
b. member rasa manis
c. memperpanjang masa simpan makanan
d. meningkatkan cita rasa

2. perhatikan komposisi mie instan berikut :


Tepung terigu, minyak sayur, tepung tapioca, garam, pemantap nabati, pengatur keasamaan,
mineral (zat besi), tartrazin CI 19140, dan TBHQ. Bahan pewarna buatan yang digunakan
adalah…..
a. zat besi
b. tartrazin
c. TBHQ
d. pemantap nabati

3. pada pembuatan makanan tradisional seperti cendol, kue bugis, kelepon, dan kie putu
menggunakan pewarna alami yang berasal dari daun…
a. salam dan suji
b. suji dan pisang
c. pandan dan suji
d. kemangi dan suji

4. pewarna tekstil yang yang sering disalahgunakan untuk mewarnai makanan adalah…
a. anato dan kurkumin
b. rhodamin B dan methanil yellow
c. fast green FCF dan allura red
d. sunset yellow dan biru berlian

5. perhatikan komposisi sirup berikut ini :


Air, gula, pengatur keasaman, perisa jeruk, natrium siklamat, natrium benzoate, tartrazin CI
19140, kuning FCF 15985, dan sari buah jeruk. Bahan sintetis yang berfungsi sebagai
pengawet adalah…
a. gula
b. natrium benzoat
c. perisa jeruk
d. kuning FCF

6. berdasarkan komposisi sirup pada soal nomor 5, zat aditif yang digunakan sebagai pemanis
tetapi mamiliki kandungan kalori yang rendah adalah…
a. gula
b. perisa jeruk
c. natrium siklamat
d. tartrazin

7.pengawet mayat yang disalahgunakan untuk mengawetkan makanan serta dapat menyebabkan
iritasi lambung dan kanker pada penggunaannya adalah…
a. formalin
b. asam benzoa
c. asam propionat
d. sendawa chili

8. pengawet daging yang sekaligus dapat memberi warna pink menarik pada daging adalah…
a. asam cuka
b. natrium klorida
c. asam sorbat
d. natrium niitri
9.zat kimia yang biasa digunakan sebagai pemanis buatan adalah…
a. sakarin
b. MSG
c. natrium benzoat
d. citrum zut

10. BHA adalah zat aditif pada minyak makan yang berfungsi untuk…
a. mematikan mikroorganisme
b. mencegah ketengikan
c. menjernihkan minyak
d. member warna pada minyak

11. pemanis buatan yang dilarang penggunaanya oleh pemerintah karena dapat memicu kanker
(karsinogenik) adalah…
a. gula aren
b. sukrosa
c. dulsin
d. aspartam

12. perhatikan komposisi bumbu masak berikut :


Santan, bawang merah, bumbu, garam, bawang putih, minyak nabati, gula, rempah-rempah,
extrak ragi, dan tokoferol. Bahan alami yang digunakan sebagai antioksidan adalah…
a. santan
b. gula
c. minyak nabati
d. tokoferol

13. untuk membuat bolu beraroma pisang, perisa sintesis yang ditambahkan pada adonan bolu
adalah…
a. amil varelat
b. aktil asetat
c. etil butirat
d. amil asesat

14. penggunaan MSG (monosodium glutamate) secara berlebihan dapat menyebabkan…


a. ginjal gagal menyaring darah
b. hati tidak mampu mensekresi empedu
c. gangguan penyerapan glukosa dalam usus halus
d. fungsi kerja system saraf mengalami gangguan /kerusakan

15. perhatikan komposisi bumbu penyedap berikut ini :


Garam, gulan perisa daging, mononatrium glutamat, asam inosinat, asam guanilat, ekstrak
daging ayam, lemak ayam, bawang putih , bawang merah, pengatur keasamaan, ekstrak
protein kedelai, dan merica. Zat aditif berikut ini berfungsi sebagai penyedap rasa buatan
kecuali…
a. mononatrium glutamat
b. asam inosinat
c. asam guanilat
d. perisa daging

16. agar susu bubuk tidak mengumpal maka kedalamnya ditambahkan anti kempal yaitu :
a. asam benzoat
b. asam inosinat
c. asam guanilat
d. perisa daging

17. zat aditif yang digunakan untuk mengembangkan adonan kue bolu adalah…
a. mentega
b. vanili
c. telur
d. soda kue
18. bahan aditif yang berfungsi agar air dan minyak/lemak pada makanan dapat bercampur
adalah…
a. pengemulsi
b. sekuestran
c. pengatur keasamaan
d. antioksidan

19. zat kimia berbahaya yang sering disalahgunakan untuk mengenyalkan bakso dan lontong
adalah…
a. rhodamin B
b. boraks
c. formalin
d. dulsin

20. pemanis buatan yang dapat menyebabkan kanker kandung kemih pada hewan percobaan
adalah…
a. sakarin
b. gula tebu
c. aspartam
d. sorbitol

21.Tujuan penggunaan zat aditif pada makanan adalah untuk meningkatkan kualitas
makanan, salah satunya adalah sirup yang manis ditambahkan salah satu jenis zat
aditif menjadi beraroma buah melon. Zat yang ditambahkan tersebut menurut fungsi
zat aditif adalah ...
A. perisa
B. perasa
C. pemanis
D. penyedap

22. Perhatikan beberapa bahan pewarna makanan berikut!


1) Sunset yellow FCF
2) Tartrazin
3) Indigocarmine
4) Brilliant blue FCF
Bahan makanan yang menghasilkan warna biru adalah ...
A. 1) dan 2)
B. 2) dan 3)
C. 2) dan 4)
D. 3) dan 4)

23. Nava menginginkan pola hidup sehat ditanamkan pada anaknya sejak dini. Salah satu
usahanya adalah membuat produk olahan pangan berbahan dasar alami. Nava ingin
membuat puding yang berwarna hijau seperti warna kesukaan anaknya. Bahan yang
paling tepat digunakan adalah ...
A. curcumin
B. anthocyanin
C. pandan leaf
D. fast green FCF

24. Berdasarkan asalnya, zat aditif digolongkan menjadi zat aditif alami dan buatan.
Berikut ini pemanis alami dan pemanis buatan secara urut adalah ...
A. siklamat dan maltosa
B. sukrosa dan siklamat
C. aspartam dan sukrosa
D. siklamat dan aspartam
25. Salim menguji bahan makanan menggunakan benang wol putih dengan hasil :
Bahan Warna benang setelah Warna benang
makanan dipanaskan setelah dicuci
P Oranye Kuning pekat
Q Kuning Putih
R Oranye Oranye
S Oranye Putih Pucat
Berdasarkan hasil uji yang dilakukan oleh denada maka dapat disimpulkan bahwa ...
A. bahan makanan P & R mengandung pewarna alami
B. bahan makanan Q & S mengandung pewarna alami
C. bahan makanan R & S mengandung pewarna buatan
D. bahan makanan Q & S mengandung pewarna buatan

26. Perhatikan tabel berikut!


No Bahan Warna setelah
makanan ditetesi indikator
kunyit
1) Bakso sapi Oranye
2) Bakso ikan Kuning pudar
3) Tahu putih Kuning pekat
4) Tahu Merah
kuning

Dengan menggunakan indikator alami kunyit yang berwana kuning pekat, makanan yang
positif mengandung boraks adalah ...
A. 1) dan 2)
B. 3) dan 4)
C. 2) dan 3)
D. 1) dan 4)

27. Kunyit merupakan indikator alami berbagai uji yang dapat dengan mudah ditemukan dan
digunakan, salah satunya uji boraks. Penyebab utama perubahan warna positif pada uji
boraks terjadi karena boraks ...
A. bersifat asam
B. bersifat basa
C. bersifat netral
D. bersifat garam

28. Salah satu zat aditif makanan yang digunakan sebagai pengganti gula untuk penderita
diabetes adalah …
A. vetsin
B. lesitin
C. karoten
D. aspartam
29. Gejala penyakit akibat MSG disebut ….
a. Chinese Restaurant Syndrome
b. karsinogenik
c. diabetes
d. obesitas
30. GeJaIa penyakit Chinese Restorant Syndrome disebabkan karena terlalu banyak
mengonsumsi ….
a. Pemanis
b. Penyedap
c. Pengawet
d. Pewarna

Anda mungkin juga menyukai