Anda di halaman 1dari 9

PERAN SERTA DALAM BERBAGAI AKTIVITAS UNTUK MEWUJUDKAN

PRESTASI DIRI SESUAI KEMAMPUAN DEMI KEUNGGULAN BANGSA

1.Pemberdayaan potensi dalam berbagai aktivitas agar berprestasi demi keunggulan


bangsa

Sebagai warga negara yang baik kita wajib memberdayakan potensi kita agar
berprestasi demi keunggulan bangsa.pemberdayaan potensi dapat dilakukan berbagai
bidang,yaitu:

a.Bidang politik dan hukum

1.menggunakan hak pilih di dalam pemilihan umum

2.memperkokoh jati diri bangsa

3.ikut mengawasi jalannya pemerintahan dan pembangunan

4.ikut menegakkan hukum yang berlaku

5.aktif dalam kegiatan politik/organisasi untuk meraih prestasi di bidang politik yaitu

Meningkatkan kesadaran politik,berbangsa,dan bernegara.

b.Bidang Ekonomi

1.selalu meningkatkan taraf hidup

2.membuka lapangan pekerjaan baru

3.membantu perkembangan ekonomi lemah

4.mengembangkan jiwa wiraswasta,berdagang,dan kegiatan ekonomi lainnya untuk

Memperoleh prestasi di bidang ekonomi

5.bekerja keras sesuai profesinya masing-masing agar memperoleh kehidupan yang layak

c.Bidang sosial budaya

1.mengembangkan ilmu pengetahuan dan teknologi demi keunggulan bangsa

2.mempelajari berbagai kebudayaan bangsa misalnya belajar

Menyanyi,menari,menggambar,mengikuti berbagai perlombaan untuk menghasilkan

Prestasi di bidang kesenian


3.mengadakan riset(karya ilmia) dan percobaan untuk menghasilkan atau menentukan

Teori baru dalam bidang ilmu pengetahuan

4.rajin berolahraga dam mengikuti berbagai lomba olahraga untuk memperoleh prestasi di

Bidang olahraga

d.Bidabg pertahanan dan keamanan(HanKam)

1.menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan,Negara,dan Dunia

2.membina kerukunan warga

3.menjaga persatuan dan kesatuan bangsa

4.waspada terhadap pengaruh jaringan kriminalitas internasional

2.Berbagai contoh keunggulan yang dimiliki suatu bangsa

Keunggulan dari suatu bangsa dapat terlihat dari berbagai jenis pencapaian atau
keberhasilan yang telah atau pernah diraih.keunggulan yang dapat diraih oleh suatu bangsa
antara lain keunggulan bidang teknologi dan ilmu pengetahuan,keunggulan
budaya,keunggulan di bidang ekonomi,politik,keunggulan di dalam bidang
olahraga,penegakan hukum,militer dan peralatan senjata,transportasi,dan lain-lain.

Keunggulan akan menjadikan bangsa Indonesia dihargai,disegani,dan dihormati oleh


bangsa-bangsa lain.keunggulan selanjutnya akan menjadikan sebuah bengsa lebih mandiri.

Untuk meraih keunggulan dan sederajat dengan bangsa-bangsa maju,bangsa Indonesia


perlu melakukan berbagai upaya.kita sebagai warga negara Indonesia harus mampu
menghasilkan prestasi-prestasi di dunia Internasional.

Faktor sumber daya manusia sangat penting dalam meraih keunggulan suatu bangsa
sebab era globalisasi,faktor kualitas sumber daya manusialah yang akan menentukan
kemampuan bersaing sebuah bangsa,bukan sumber daya alamnya.Jepang misalnya,yang
miskin sumber daya alam,dapat menjadi raksasa ekonomi dunia karena kualitas sumber
daya manusianya.

Pada saat ini kualitas sumber daya manusia Indonesia belum sesuai dengan harapan maka
perlu upaya menangani rendahnya kualitas Sumber Daya Manusia di Indonesia.upaya yang
dilakukan pemerintah dengan cara mningkatkan mutu pendidikan.pendidikan bermutuh
harus diusahakan untuk menghasilkan lulusan-lulusan unggul.
3.contoh prestasi-prestasi tinggi yang pernah dirain bangsa Indonesia

Contoh prestasi-prestasi tinggi yang pernah diraih bangsa Indonesia,antara ain:

a.Indonesia pernah menjadi tempat penyelenggaraan konferensi Asia Afrika I di Bandung.

b.Indonesia selalu aktif didalam mewujudkan perdamaian dunia terbukti mengirimkan

pasukan atas nama PBB sebagai pasukan perdamaian daerah-daerah konflik.

c.produk tekstil Indonesia misalnya,patut dibanggakan karena mampu menembus pasar

luar negeri,termasuk juda produk-produk kerajinan dan fumitur.

d.prestasi para pemain bulu tangkis Indonesia yang telah memperoleh berbagai gelar

kejuaraandunia.

e.prestasi yang diperoleh para pelajar Indonesia dalam berbadai arena Olimpiade sains

tingkat internasional.

f.pelayaran keliling dunia oleh kapal layar’’Phinisi Nusantara”.

g.Indonesia pernah berswasembada beras.

4.berkompetisi untuk meraih keunggulan bangsa

Sikap kompetitif perlu dilandasi oleh sifat yang sehat agar persaingan yang terjadi tidak
menjurus pada permusuhan dan pertentangan.

Oleh karena itu,kompetisi yang sehat perlu di landasi sifat-sifat berikut.

A. bersikap simpatik dan menghargai kerja orang lain.

b. menghindari usaha mendapatkan keberhasilan dengan cara tidak benar,tidak adil,yang


merugikan orang lain.

c. mengedepankan sifat damai atau anti kekerasan dalam menyelesaikan persoalan


menganggap orang lain bukan lawan yang harus dikalahkan tetapi sebagai teman bersaing
kearah kemajuan dan kebaikan.

d. memiliki jiwa besar untuk mengakui keunggulan dan kelebihan orang lain.

e. menghindari sifat sombong aras keberhasihan diri.

Sikap siap berkompetisi dapat dilatih dan ditunjukkan dalam kegiatan keseharian
kita.dengan membiasakan sikap siap berkompetisi maka kita akan mampu menghadapi era
persaingan di abad globalisasi ini.sebuah bangsa yang rakyatnya memiliki sikap kompetitif
akan mampudan siap menghadapi persaingan global.
Contoh sikap berkompetisi dalam kehidupan sehari-hari antara lain:

A. siswa yang ingin mendapat juara kelas harus rajin belajar.

b. seorang ahli hukum,penegak hukum dan advokat berkompetisi dengan para ahli hukum

lainnya sehingga mampu menciptakan keadilan di dalam masyarakat.

c. para ilmuwan dan teknokrat berkompetisi dengan ilmuwan dan teknokrat lainnya

sehingga mampu menguasai teknologi yang bersaing dengan penguasaan teknologi

bangsa lain.

d. para prajurit atau tentara berkompetisi dengan anggota TNI lainnya sehingga mampu

menjadianggota TNI yang profesional memiliki keunggulan dibandingkan tentara negara

lain.

e. petani berkompetisi dengan petani lainnya untuk menghasilkan produk pertanian yang

unggul.

f. seorang seniman berkompetisi dengan seniman lainnya sehingga menghasilkan

kreaivitas seni yang tinggi.

g. para politikus dan negarawan berkompetisi dengan politikus dan negarawan lainnya

sehingga menghasilkan pemimpin dan politisi yang berkualitas.

5. Akibat kompetisiyang tidak sehat

Dalam kehidupan masyarakat sering kali terjadi kompetisi yang tidak sehat,misalnya:

a. siswa yang ingin menjadi juara kelas dilakukan dengan cara menyontek dalam

mengerjakan soal atau ulangan.

b. memperebutkan posisi jabatan dengan menyuap atau melakukan KKN.

c. ingin memenangkan dalam pemilihan pemimpin atau jabatan dilakukan dengan cara

intimidasi(menakut-nakuti) orang yang tidak memilih.

Kompetisi yang tidak sehat seperti tersebut diatas akan mengakibatkan hal-hal berikut.

a. terjadi kerawanan masyarakat


b. muncul konflik yang menjurus kepada tindakan anarkis.

c.kedudukan suatu jabatan tidak di tempati oleh orang-orang yang memiliki keahlian

di bidangnya.

6. Kecakapan hidup (life skill) sebagai modal pokok meraih prestasi

Untuk meraih prestasi yang maksimal manusia wajib mengembangkan kecakapan

hidup (life skill).adapun macam-macam life skill yaitu:

a. Personal skill/kecakapan pribadi

Personal skill yaitu,kecakapan hidup yang menyangkut kesadaran pribadi misalnya:

1) Kesadaran sebagai makhluk ciptaan Tuhan Yang Maha Esa


2) Percaya diri
3) Bertanggung jawab
4) Optimalisasi potensi diri
5) Kecakapan untuk menerima,menyerap,dan mengolah informasi

b. Akademic skill/kecakapan akademik

Kemampuan akademik adalah kemampuan yang berkaitan dengan intelektual/pemikiran,

misalnya:

1) Berfikir ilmiah
2) Berfikir kritis
3) Kreatif dan mandiri
4) Menggunakan teknologi
5) Mencegah masalah dan lain-lain

c.sosial skill/kecakapan sosial

kecakapan sosial,yaitu kecakapan dalam pergaulan dengan orang lain atau di tengah-tengah

masyarakat,misalnya:

1) Bekerja sama dengan kelompok


2) Berinteraksi dengan masyarakat
3) Menunjukkan tanggung jawab sosial
4) Mengendalikan emosi
5) Berprestasi di dalam kebudayaan lokal/nasional

d.vokational skill
vocational skill adalah kecakapan yang berhubungan dengan keterampilan tertentu yang

biasanya berhubungan dengan profesi misalnya:

1) Keterampilan menjahit
2) Keterampilan otomotif
3) Keterampilan menguasai teknologi informasi dan teknologi
4) Keterampilan beternak
5) Keterampilan bertani dan lain-lain
PERTANYAAN

A.

1.Apabila bangsa Indonesia memiliki keunggulan dibandingkan bangsa lain akan menjadikan
bangsa indonesia...

a. dihormati negara tetangga yang belum memiliki keunggulan

b. dihargai,dihormati,dan disegani oleh bangsa lain

c. diperhatikan oleh negara-negara industri maju

d. selalu mendapat bantuan dari lembaga lembaga internasional

2.Contoh perestasi yang baik bangsa indonesia dalam bidang pertanian pada masa lalu
yaitu...

a. pernah menjadi negara peexspor beras terbesar didunia

b. semua lahan pertanian menghasilkan panen yang berlebihan

c. menemukan padi bibit unggul yang ditanam dinegara-negara agraris

d. pernah berswasembada beras

3.Perilaku warga negara yang baik dalam rangka mewujudkan keunggulan bangsa adalah....

a. memberikan saran pada pemerintah supaya para ilmuwan diberi penghargaan agar
aktif mengadakan penilitian

b. mengawasi jalannya pemerintahan agar sumber dana yang ada dapat digunakan
untuk membiayai pendidikan

c. berusaha menggembangkan potensi dan meningkatkan prestasi demi keunggulan


bangsa

d. suka berkungjung keluar negeri untuk melihat potensi yang dimiliki bangsa lain

4.Bangsa indonesia akan meraih keunggulan dan hidup sederajat dengan bangsa-bangsa
yang maju apabila....
a. mampu menghasilkan prestasi-prestasi didunia internasional

b. memenangkan lomba ilmu pengetahuan tingkat dunia

c. ekspor non migas indonesia meningkat terus menerus

d. mampu menciptakan alat transportasi yang dibutuhkan bangsa lain

5.Pada saat ini kualitas sumber daya manusia indonesia....

a. belum mampu bersaing dinegara-negara timur tengah

b. sudah baik terbukti banyak sarjana S2 dan S3

c. belum sepenuhnya mampu menunjukkan keunggulan yang diharapkan

d. sudah mampu bersaing dinegara-negara asia

B.

1.contoh prestasi tinggi yang pernah meraih bangsa indonesia yaitu prestasi yang diperoleh
para pelajar indonesiadalam bidang ...

2.Siswa perlu berkompetisi dengan sesama teman untuk memperoleh...

3.mengembangkan jiwa wiraswasta merupakan kegiatan untuk memperoleh keunggulan


bangsa dalam bidang...

4.Kompetisi yang sehat perlu dilandasi sifat yang memiliki jiwa besar untuk mengakui
keunggulan dan kelebihan...

5.Upaya untuk mewujudkan keunggulan bangsa indonesia memerlukan partisipasi dari...


PERAN SERTA DALAM BERBAGAI AKTIVITAS UNTUK MEWUJUDKAN
PRESTASI DIRI SESUAI KEMAMPUAN DEMI KEUNGGULAN BANGSA

Kelompok 9
Nama :

- Annisa Regina Indira Putri (05)

- Nabila Humairoh (26)

- Yulius Dwi Purnomo (37)

- Irfan Firmansyah (18)

Anda mungkin juga menyukai