Anda di halaman 1dari 11

PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN

“SOMAY BABY HULK (SBH)”

Disusun Oleh:

NURUL FAUZIAH

H021 17 1018

DEPARTEMEN FISIKA
PROGRAM STUDI FISIKA
FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM
UNIVERSITAS HASANUDDIN
2018
KATA PENGANTAR

Puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala rahmat dan karunia-Nyalah

sehingga Proposal Kewirausahaan ini dapat diselesaikan dengan tepat pada

waktunya.

Proposal Kewirausahaan ini diajukan untuk memenuhi salah satu tugas

Mata Kuliah Kewirausahaan. Adapun dalam penulisan proposal ini, produk yang

akan Saya tawarkan adalah “Somay Baby Hulk (SBH)”.

Saya menyadari sepenuhnya bahwa dalam penulisan proposal ini banyak

terdapat kekurangan. Oleh karena itu, saya mengharapkan adanya kritik dan saran

yang membangun demi kesempurnaan penulisan proposal ini. Tidak lupa saya

mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu

dalam penyusunan proposal ini, khusus kepada dosen pembimbing Mata Kuliah

Kewirausahaan.

Akhir kata semoga proposal ini dapat bermanfaat bagi kita semua dan

dapat menambah wawasan kita dalam mempelajari “Kewirausahaan” serta dapat

digunakan sebagaimana mestinya

Makassar,19 September 2018

Penyusun
DAFTAR ISI
KATA PENGANTAR

…………………………………………………………….

DAFTAR ISI

………………………………………………………………………

BAB 1 PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

…………………………………………………………..

1.2

RumusanMasalah………………………………………………………….

1.3 Tujuan ……………………………………………..

……………………

1.4

Luaran…………………………………………………………………...

BAB 2 Gambaran UMUM RENCANA USAHA

2.1 Potensi usaha……………………………………………..

………………

2.2 Peluang

pasar…………………………………………………………….

2.3 Pangsa

pasar……………………………………………………………..

BAB 3 METODE PELAKSANAAN


3.1 Lokasi produksi

…………………………………………………………

3.2 Persiapan produksi

……………………………………………………..

3.3 kapasitas produksi

……………………………………………………...

3.4 pemasaran produksi

……………………………………………………

BAB 4 BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 anggaran biaya …………………………………………..

……………

4.2 jadwal kegiatan …………………………………………..

……………

Lampiran 1. Justiikasi anggaran kegiatan

……………………………………

BAB I
PENDAHULUAN

I.1. Latar Belakang


Semakin banyaknya makanan yang ada di masyarakat, membuat kita
semakin tertarik untuk mencoba dan terus mencicipi lagi varian makanan dengan
keluaran baru. Paling umum dan terkenal yang ada di kalangan masyarakat salah
satunya adalah somay. Siapa yang tidak suka dengan somay?. Somay menjadi
makanan yang paling disukai di kalangan masyarakat dari anak-anak sampai
orang dewasa. Hal ini terbukti jika dilihat penjual somay yang dijual di pinggir
jalan maupun di tempat keramaian.
Masakan berbahan dasar kanji dan daging ini membuat masyarakat selalu
ingin membelinya selain sebagai jajanan juga baik sebagai penunda lapar. Namun
somay yang dijajakan di lingungan sekitar tidak terlalu menarik perhatian dan jika
usaha menjual somay dengan bentuk dan rasa yang monoton saja tidak terlalu
membuat pembeli tertarik.
Pada saat ini belum ada perkembangan baru dalam penjualan somay. Itulah
sebabnya somay yang dijual di masyarakat tidak berkembang dan masyarakat
lama kelamaan akan melupakan jajanan tradisional ini. Harus ada trobosan baru
agar masyarakat penyuka somay tidak bosan dan semakin menyukai somay.
Penjualan somay yang menarik pembeli adalah somay unik dan bergizi.
Penjualan somay yang unik dan bergizi akan menarik pembeli dan bisa
membuat pembeli lebih sehat. Somay yang dimaksud unik disini adalah somay
yang biasanya bulat akan dibuat menjadi kotak dan sehat yang dimaksud disini
adalah somay yang dicampurkan sawi atau bayam agar warna somay menjadi
hijau. Peluang penjualan somay yang unik dan bergizi ini akkan menjadi bentuk
usaha yang maju karena berbeda dengan penjualan somay yang lainnya.
Oleh karena itu saya membuat proposal kewirausahaan dengan judul
‘Somay Baby Hulk’ untuk menarik peminat pembeli. Selain itu juga bermanfaat
dalam bidang gizi serta enak untuk dijadikan cemilan serta dapat dimakan oleh
semua kalangan.
I.2 Rumusan Masalah
1. apakah dapat memotivasi generasi muda agar selalu mempunyai ide untuk
menghasilkan suatu produk yang memberi manfaat ?
2. apakah dapat membuka lapang pekerjaan ?
3. apakah dapat memperoleh pengalaman dengan belajar berwirausaha?
4. Apakah dapat memperoleh keuntungan dari wirausaha?
I.3 Tujuan
1. Memberi memotivasi generasi muda agar selalu mempunyai ide untuk menghasilkan
suatu produk yang memberi manfaat.
2. Dapat membuka lapangan pekerjaan.
3. Dapat memperoleh pengalaman dengan belajar berirwirausaha
4. Dapat memperoleh keuntungan dari wirausaha
I.4 Luaran
I.4.1 Produk Usaha Somay Baby Hulk
Produk usaha somay baby hulk ini menjadi trobosan baru dari somay-somay
sebelumnya. Sudah banyak somay yang dijual di masyarakat yang hanya somay biasa,
namun dengan adanya somay baby hulk ini menjadi salah satu ketertarikan tersendiri
bagi para penyuka somay atau masyarakat lainnya. Bentuk yang tak biasa dengan somay
sebelumnya yaitu bulat menjadikan somay baby hulk ini akan diminati masyarakat
karena bentuk somay baby hulk berbentu kotak.
I.4.2 Manfaat Somay Baby Hulk Bagi Kesehatan
Banyak manfaat yang dihasilkan dari usaha somay baby hulk ini karena somay
ini selain daging yang bermanfaat bagi pembentukan sel darah merah, untuk produksi
energi dalam bearktivitas dan lain sebagainya. Selain daging terdapat bahan baku lain
dalam pembuatan somay baby hulk ini yaitu sawi hijau. Banyak manfaat yang ada dalam
kandungan sawi hiijau. Manfaat sawi hijau antara lain mencegah kanker, membantu
tidur, baik untuk diabetes, menyehatkan tulang dan menyehatkan kulit dan rambut

BAB II
GAMBARAN UMUM RENCANA USAHA

II.1. Potensi Usaha


Potensi dari usaha somay baby hulk ini menjadi trobosan baru dari usaha
somay-somay sebelumnya. Berbeda dengan somay-somay yang dijajakan di jalan,
somay baby hulk ini memiliki keunikan tersendiri. Keunikannya adalah somay ini
berbentuk kotak dan berwarna hijau, itulah mengapa somay ini dinamakan sebagai
somay baby hulk. Hulk disini adalah karakter film marvel yang banyak disenangi
masyarakat. Baby disini menandakan bahwa somaynya itu kecil-kecil , sehingga
bila digabungkan namanya menjaddi Somay Baby Hulk (SBH). Keunikan nama
dari somay ini menjadi salah satu ketertarikan pembeli. Harga yang ditaarkan
dipasaran cukup terjangkau atau murah sehingga banyak masyarakat yang
nantinya membeli somay baby hulk. Rasa yang enak dari somay itu sendiri
ditambah dengan sawi sehingga membuat orang yang tidak terlalu menyukai
sayuran bisa mencoba somay ini karena dengan rasa yang enak dan bergizi.

II.2. Peluang Pasar


Jika melihat kompetitor-kompetitor yang bergerak dibidang usaha yang sama,
memang sudah cukup banyak. Tetapi, ssaya menyiasatinya dengan inovasi
berbeda dari produk-produk yang sudah ada. yaitu, dengan inovasi rasa yang
lebih enak dan banyak, ukuran yang kecil (unik), harga yang ekonomis, dan yang
paling penting sehat dan higienis. Dengan ini, kami yakin produk ini mampu
bersaing dan laku dipasaran.

II.3. Pangsa Pasar


Somay diminati dari anak-anak sampai dengan orang dewasa. Itulah pemasaran
usaha somay baby hulk ini dapat ditujukan kepada semua masyarakat.

BAB III
METODE PELAKSANAAN
III.1 Lokasi Produksi
Lokasi produksi untuk membuat usaha somay baby hulk adalah
dilaksanakan di rumah yang ingin membuat somay dan rumah yang mempunyai
barang-barang yang ibutuhkan. Lokasi produksi dilaksanakan di jl. Lanraki, Kel.
Paccerakang Tamalanrea, Makssar.

III.2 Persiapan Produksi


Presiapan ddalam pembuatan somay ini adalah membeli semua bahan
yang dibutuhkan dalam pembuatan somay baby hulk. Kelengkapan peralatan yang
dibutuhkan dalam proses membuat somay. Memilih wadah yang menarik untuk
ditempati pada saat pembeli membeli somay, agar lebih menarik namun
terjangkau.

III.3 Kapasitas Produksi


Produksi dilakukan setiap hari dengan jangka waktu yang reltif sesuai,
yakni sekitaran 6 jam per hari. Pembuatan somay, diproduksi dengan 5 kg daging
ayam per hari. Jika usaha lancar dan pembeli menyukai usaha yang dipasarkan ini,
maka produksi somay akan ditambah yakni 8kg daging ayam perharinya. Saya
akan merekrut pegawai minimal 2 orang untuk membantu kinerja pembuatan
usaha somay baby hulk ini agar dapat memaksimalkan kinerja waktu.

III.4 Pemasaran Produksi


Pemasaran produksi yang dilakukan aadalah memberikan harga yang
terjangkau bagi masyarakat dengan tampilan dan wadah yang menarik, melayani
pesanan somay baby hulk dengan via telepon ataupun media sosial, ddan menjual
di tempat yang strategis yakni di tempat keramaian, misalnya di halte, sekolah,
dan pasar. Selain dijajakan di tempat keramaian, usaha somay ini juga membuat
tempat seperti lesehan untuk menikmati somay sambil duduk santai.
BAB IV
BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN
IV.1 Anggaran Biaya

Tabel 4.1 Ringkasan anggaran biaya wirausaha Somay Baby Hulk (SBH)
No Jenis Pengeluaran Biaya(Rp)
1. Peralatan penunjang 3.253.000
2. Bahan habis pakai 593.000
3 Lain-lain 2.950.000
Jumlah 6.796.000

IV.2 Jadwal Kegiatan

Tabel 4.1 Jadwal kegiatan wirausaha Somay Baby Hulk (SBH)


Biaya(Rp)
N Program
Bulan pertama Bulan kedua Bulan ketiga
o kegiatan
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
1. Persiapan proposal
usaha
2. survey tempat
produksi
3 Survey pasar
4. Survey bahan baku
5. Pengadaan
peralatan
6. Menjalankan
usaha
7. Pemasaran
produk(promosi)
8. Penyusunan
laporan keuangan /
akhir bulan

Lampiran 1. Justifikasi Anggaran Kegiatan


1. Peralatan penunjang
Material Justifikasi kuantitas Harga Harga total
pemakaian satuan (Rp) (Rp)
baskom peralatan 1 15.000 15.000
Bungkusan peralatan 1 pack 8.000 8.000
plastik
Ember peralatan 1 15.000 15.000
Gerobak peralatan 1 2.500.000 2.500.000
Kemasan plastik peralatan 2 pack 20.000 40.000
peralatan
Kompor gas 3kg peralatan 2 35.000 70.000
Nampan peralatan 1 20.000 20.000
Panci besar peralatan 2 200.000 400.000
Piring kecil peralatan 1 Lusin 70.000 70.000
Pisau peralatan 2 15.000 30.000
penjepit peralatan 3 20.000 60.000
Tusuk somay peralatan 1 pack 25.000 25.000
Sub total 3.253.000

2. Bahan habis pakai


Material Justifikasi kuantitas Harga Harga total
pemakaian satuan (Rp) (Rp)
Air galon Bahan dasar 2 7.000 14.000
Bawang bumbu 1 kg 25.000 25.000
merah
Bawang bumbu 2 kg 30.000 60.000
putih
Daging ayam Bahan dasar 5 kg 40.000 200.000

Garam 1 bungkus 7.000 7.000


Gula pasir bumbu 1 liter 10.000 10.000
Kecap bumbu 2 botol 25.000 50.000
Merica bumbu 1 kg 17.000 17.000

Saus bumbu 2 botol 25.000 50.000


Sawi hijau Bahan dasar 4 kg 15.000 60.000
Telur Bahan 1 rak 30.000 30.000
tambahan
Tepung kanji Bahan 4 bungkus 10.000 40.000
tambahan
Tepung Bahan 2 bungkus 15.000 30.000
terigu tambahan
Sub total 593.000

3. Lain-lain

Material Justifikasi kuantitas Harga Harga total


pemakaian satuan (Rp) (Rp)
Leaflet dan promosi 8 150.000 1.200.000
brosur
Tripleks Pembatas 3 (3x2 300.000 900.000
meter)
meja lesehan 5 50.000 250.000
karpet lesehan 5 meter 120.000 600.000
Sub total 2.950.000
Total Keseluruhan 6.796.000

Anda mungkin juga menyukai