Anda di halaman 1dari 24

PROPOSAL PROGRAM KREATIVITAS MAHASISWA

APLIKASI VIRTUAL TOUR GUIDE PADA PROGRAM STUDI TRPL DI


POLITANI SAMARINDA BERBASIS MOTION TRACKING

BIDANG KEGIATAN :

PKM KARSA CIPTA

Diusulkan oleh :

Yunita Putri Arinda H150600400 (Angkatan 2015)

Jumiaty H150600383 (Angkatan 2015)

Putri Eva Damayanti H161600499 (Angkatan 2016)

POLITEKNIK PERTANIAN NEGERI SAMARINDA


SAMARINDA
2019
ii
Daftar Isi

HALAMAN SAMPUL i
HALAMAN PENGESAHAN ii
DAFTAR ISI iii
DAFTAR TABEL iv
DAFTAR GAMBAR v
Bab 1. PENDAHULUAN 1
Bab 2. TINJAUAN PUSTAKA 3
Bab 3. METODE PELAKSANAAN 5
Bab 4 . BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN 8
4.1 Anggaran Biaya 8
4.2 Jadwal Kegiatan 8
DAFTAR PUSTAKA 9
LAMPIRAN-LAMPIRAN 10
Lampiran 1. Biodata Ketua dan Anggota serta Dosen Pembimbing 11
Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan 15
Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Pelaksana dan Pembagian Tugas 17
Lampiran 4. Surat Pernyataan Ketua Pelaksana 18
Lampiran 5. Gambaran Teknologi yang Hendak Diterapkembangkan 19

iii
Daftar Tabel

Tabel 4.1 Anggaran Biaya 8


Tabel 4.2 Jadwal Kegiatan 8

iv
Daftar Gambar

Gambar 1 Proses Pemodelan 3D 4


Gambar 2 Perangkat Leap Motion Controller 5
Gambar 3 Tahapan Pelaksanaan 6
Gambar 4 Gambaran Aplikasi Virtual Tour 19

v
1

BAB 1

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Politeknik Pertanian Negeri Samarinda adalah salah satu perguruan tinggi


negeri yang terdapat di Kota Samarinda, pada awalnya disebut Politeknik
Pertanian Universitas Mulawarman Bidang Studi Kehutanan. Didirikan secara
resmi pada tanggal 6 Februari 1989 oleh Gubernur Kepala Daerah Tingkat I
Kalimantan Timur Bapak Suwandi bersama-sama dengan Rektor Universitas
Mulawarman Bapak Yunus Rasyid. Kemudian dilanjutkan dengan peresmian
Kampus Politeknik Pertanian Universitas Mulawarman oleh menteri Pendidikan
dan Kebudayaan Indonesia Bapak Fuad Hasan pada tanggal 19 September 1991.
Politeknik Pertanian Negeri Samarinda memiliki 2 jurusan dan 6 program studi
D3 dan 3 program studi D4, yaitu jurusan Teknologi Pertanian dan jurusan
Manajemen Pertanian dan program studi Budidaya Tanaman Perkebunan (BTP),
Teknologi Geomatika (TG), Pengelolaan Hutan (PH), Pengelolaan Lingkungan
(PL), Pengelolaan Hasil Hutan (PHH), Teknologi Hasil Perkebunan (THP),
Manajemen Informatika (MI) berubah nama menjadi Teknologi Rekayasa
Perangkat Lunak (TRPL), Pengelolaan Perkebunan (PP), dan Rekayasa Kayu
(RK). (Anonim, 2016)

Salah satu program studi yang ada di Politeknik Pertanian Negeri Samarinda
yaitu Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak (TRPL) dengan jenjang program
diploma IV (D-IV). Pada awalnya disebut program studi Manajemen Informatika
kemudian dirubah menjadi Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak pada tahun 2018.

Beberapa tahun terakhir ini terdapat teknologi yang sering digunakan yaitu
teknologi multimedia yang membuat penyampaian suatu informasi dapat
disampaikan dengan lebih interaktif dan efektif (Suhendar & Fernando, 2016),
contohnya Virtual Tour. Virtual Tour adalah simulasi dari sebuah lokasi yang
sesungguhnya, umumnya terdiri oleh sequence video atau kumpulan foto
(Colasante, 2011). Virtual Tour juga dapat menggunakan beberapa elemen
multimedia lain, contohnya seperti sound effect, musik, narasi, dan teks, dan
sering digunakan untuk menggambarkan varietas dari media yang berbasis video
dan fotografi (Jan, Rogue, Leuski, Morie, & Traum, 2009). Virtual Tour dapat
dijadikan sebuah media yang bisa menghadirkan serta menghidupkan imajinasi
bagi para penggunanya (Suhendar & Fernando, 2016).

Dari permasalahan tersebut, maka muncul ide untuk mengangkat judul


“Aplikasi Virtual Tour Guide Pada Program Studi TRPL di Politani Samarinda
Berbasis Motion Tracking”. Penulis berencana untuk merancang dan membuat
suatu aplikasi Virtual Tour Guide dengan fitur first person view menggunaan
2

metode motion tracking atau perekaman gerakan. Aplikasi tersebut menampilkan


denah dari beberapa ruangan, bangunan gedung, bentuk ruangan dan informasi
yang ada di gedung.

1.2 Rumusan Masalah

Berdasarkan permasalahan diatas makadapat dirumuskan permasalahan yang


akan diselesaikan dalam pembuatan aplikasi ini:

1. Bagaimana merancang dan membuat sebuah Aplikasi Virtual Tour Guide Pada
Program Studi TRPL di Politani Samarinda Berbasis Motion Tracking
menggunakan software Unity 3D, Sweet Home 3D dan Balabolka, serta
menggunakan hardware Leap Motion?
2. Bagaimana cara agar informasi yang disajikan berupa visi dan misi, objek
bangunan 3D, keadaan setiap ruangan dan video branding program studi
Teknologi Rekayasa Perangkat Lunak dapat tersampaikan dengan baik?

1.3 Tujuan

Adapun tujuan dari kegiatan karsa cipta ini diantaranya adalah :

1. Membangun aplikasi Virtual Tour Guide yang dapat berjalan pada platform
desktop dengan sistem operasi Windows minimal versi Windows 7 untuk
membantu eksplorasi dan mengetahui program studi TRPL di Politani
Samarinda berbasis motion tracking dengan dibantu menggunakan hardware
Leap Motion.
2. Program studi TRPL dapat disosialisasikan kepada para tamu yang
berkunjung dengan lebih menarik dan interaktif.

1.4 Luaran yang Diharapkan

Dari program karsa cipta ini diharapkan akan diperoleh hasil sebagai berikut :
1. Rancangan bangunan dan ruangan Program Studi TRPL dalam bentuk desain
3D.
2. Prototype Virtual Tour Guide Program Studi TRPL yang bisa dijalankan pada
Sistem Operasi Windows.
3. Publikasi karya ilmiah.
3

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

1.1 Studi Literatur

Menurut Jubaedi (2017), Pemodelan Gedung Universitas Serang Raya


Berbasis Virtual Tour adalah aplikasi yang sangat berguna sebagai alat bantu
menginformasikan wilayah gedung Universitas Serang Raya dan aplikasi Virtual
Tour ini dirancang untuk menggambarkan keadaan yang sebenarnya tentang
pemodelan Gedung Universitas Serang Raya. Aplikasi ini dibangun dengan
menggunakan software Blender dan Unity 3D (Jubaedi, 2017).
Menurut Trimannula (2017), dalam penelitiannya yang berjudul Virtual Tour
Berbasis 3D untuk Pengenalan Kampus STIKI Malang, membahas bagaimana
aplikasi ini dapat menjadi solusi dalam memberikan informasi lokasi gedung
perkuliahan kepada mahasiswa STIKI secara menarik dan inovatif. Selama ini
penyampaian informasi kampus oleh STIKI masih terbatas dalam bentuk brosur
atau webpage yang menyediakan list fasilitas dan gambar ruangan. Dengan
aplikasi ini user dapat mengetahui informasi lebih banyak terutama pada ruang
laboratorium dan ruang lainnya yang menunjang pembelajaran. Penulis memilih
memakai Autodesk 3Ds Max dan Unity, dikarenakan menghasilkan output yang
dapat menarik minat pengguna (Trimannula, 2017).

1.2 Pemodelan 3 Dimensi

Pemodelan adalah membentuk suatu benda-benda atau objek. Membuat dan


mendesain objek tersebut sehingga terlihat seperti hidup. Melalui konsep dan
proses desain, keseluruhan objek bisa diperlihatkan secara 3 dimensi, sehingga
banyak yang menyebut hasil ini sebagai pemodelan tiga dimensi (3D modelling)
(Yudhianto, 2014). Ada beberapa aspek yang harus dipertimbangkan bila
membangun model objek. Hal-hal tersebut meliputi metode untuk mendapatkan
atau membuat data yang mendeskripsikan objek, tujuan dari model, tingkat
kerumitan, perhitungan biaya, kesesuaian dan kenyamanan, serta kemudahan
manipulasi model. Proses pemodelan 3D membutuhkan perancangan yang dibagi
dengan beberapa tahapan untuk pembentukannya seperti objek apa yang ingin
dibentuk sebagai objek dasar, metode pemodelan objek 3D, pencahayaan dan
animasi gerakan objek sesuai dengan urutan proses yang akan dilakukan. Gambar
di bawah ini menunjukkan proses pemodelan 3D (Basuki, 2009).
4

Motion
Capture Model
Model 2D

Rendering

Texture Image and


Information Display

Gambar 1 Proses Pemodelan 3D

1.3 Virtual Tour

Menurut Wulur (2015), mengatakan bahwa dalam jurnal yang disusun oleh
Osman, Wahab dan Ismail, virtual tour merupakan teknologi yang menempatkan
user di dalam gambar dan memungkinkan user untuk meningkatkan kesadaran
situasional serta meningkatkan daya lihat, tangkap dan menganalisa data virtual
secara signifikan. Vitual tour merupakan sebuah simulasi dari sebuah lokasi yang
terdiri dari rentetan. Rentetan gambar tersebut akan digabungkan (stich) untuk
menghasilkan foto panorama 360 derajat. Virtual tour sendiri biasanya digunakan
untuk memberi pengalaman ‘pernah berada’ di suatu tempat hanya dengan
melihat layar monitor. Penyajian virtual tour dapat dilakukan dengan cara
memanfaatkan gambar ataupun video, selain itu dapat menggunakan model 3
dimensi (Osman, Wahab, & Ismail, 2009).

1.4 Motion Tracking

Motion Tracking adalah istilah yang digunakan untuk mendeskripsikan


perekaman gerakan dan pengertian gerakan tersebut menjadi model digital. Istilah
Hand Motion Tracking merupakan salah satu istilah untuk salah satu
implementasi teknik tracking and motion, dimana proses tracking dilakukan pada
objek tangan manusia. Hand tracking dapat diimplementasikan dalam banyak hal
dan bidang, seperti dapat digunakan untuk mengenal bahasa isyarat dan dapat
dipakai menjadi teknik interaksi antara manusia dan komputer berbasis visi dan
lain sebagainya (Yulianto R. , 2014).
5

1.5 Leap Motion

Leap Motion adalah sebuah hardware yang dapat mendeteksi pergerakan jari-
jari tangan dan memungkinkan user untuk berinteraksi dengan komputer dengan
cara menggerakkan jari atau melambaikan tangan tanpa harus menyentuh atau
menggunakan mouse. Leap Motion dirilis untuk dijual kepada umum pada bulan
Juli tahun 2013 oleh Leap Motion, Inc.

Gambar 2 Perangkat Leap Motion Controller


6

BAB 3

METODE PELAKSANAAN

3.1 Tahapan Pelaksanaan

Tahapan pelaksanaan diperlihatkan pada Gambar Flowchart ini memuat


tahapan pelaksanaan dari penelitian ini.

Mulai

Studi Literatur

Teknik Pengumpulan Data

Pembuatan Aplikasi

Pengujian Aplikasi

Tidak
Pengujian
Sesuai?

Ya Ya
Rilis Aplikasi Virtual Tour
Guide Program Studi TRPL Revisi?
di Politani Samarinda

Tidak

Selesai

Gambar 3 Tahapan Pelaksanaan

3.1.1 Studi Literatur

Kegiatan ini merupakan kegiatan penting pada penelitian, karena selain


berguna untuk bekal peneliti dalam membangun aplikasi, studi literatur juga
bermanfaat untuk mengetahui ‘state of the art’ dari topik yang dibahas pada
penelitian ini yaitu aplikasi teknologi virtual tour guide, multimedia dan motion
tracking. Penulis memakai studi literatur berupa jurnal, tutorial dan search engine
melalui internet.

3.1.2 Teknik Pengumpulan Data

Terdapat dua teknik pengumpulan data yaitu observasi partisipatif dan


wawancara mendalam.
7

a. Observasi partisipatif, yaitu penulis sebagai pengamat sekaligus sebagai


partisipan penelitian, melakukan observasi yaitu dengan mengumpulkan data
media aplikasi yaitu gedung program studi TRPL. Antara lain mengambil foto
kondisi gedung dan tiap ruangan program studi TRPL, meliputi:
1. Bentuk gedung dan halaman luar program studi TRPL.
2. Bentuk ruangan dan fasilitas program studi TRPL.
3. Warna dan tekstur gedung, ruangan dan fasilitas program studi TRPL.
b. Wawancara mendalam, yaitu penulis menggali informasi secara detail,
menyeluruh dan mendalam untuk memperoleh data dan informasi sebagai
penunjang keberhasilan dalam penelitian dan pembuatan aplikasi.

3.1.3 Pembuatan Aplikasi

proses pembuatan aplikasi terdiri dari:


1. Instalasi software dan hardware.
2. Pembuatan aplikasi.
3. Pengujian internal.
4. Pengujian oleh user

3.1.4 Pengujian Aplikasi dan Evaluasi

Pengujian aplikasi merupakan proses menentukan apakah aplikasi tersebut cocok


dengan perencanaan sebelumnya dan berjalan dengan lingkungan yang diinginkan.
Pengujian aplikasi sering dilakukan dengan pencarian bug atau error,
ketidaksempurnaan program, kesalahan pada baris program yang menyebabkan
kegagalan pada pengujian aplikasi. Adapun pengujian aplikasi yang digunakan
pada penelitian ini adalah pengujian Black Box.
8

BAB 4

BIAYA DAN JADWAL KEGIATAN

4.1 Anggaran Biaya


Tabel 4.1 Format Ringkasan Anggaran Biaya PKM-KC
No Jenis Pengeluaran Biaya (Rp)
.
1 Peralatan penunjang 5.000.000
2 Bahan habis pakai 4.275.000
3 Perjalanan, 1.331.500
4 Lain-lain 1.440.000
Jumlah 12.046.500

4.2 Jadwal Kegiatan


Tabel 4.2 Format Jadwal Kegiatan
Bulan
No. Jenis Kegiatan
1 2 3 4 5
1 Persiapan
2 Pelaksanaan
- Studi Literatur
- Pengumpulan Data
- Pembuatan Aplikasi
- Pengujian Aplikasi
- Evaluasi dan Perbaikan
3 Pembuatan Laporan
9

DAFTAR PUSTAKA

Allo, I. J. (2018). "Aplikasi Perkenalan Program Studi Politeknik Pertanian Negeri


Samarinda Menggunakan Teknologi Augmented Reality". Skripsi Sarjana
Terapan D4 Jurusan Manajemen Informatika: Politeknik Pertanian
Negeri Samarinda, 3-4; 6.
Anonim. (2016). Program Studi Teknologi Rekayasa.
http://politanisamarinda.ac.id/ps-manajemen-informatika-mi/ (diakses 16
September 2018).
Anonim. (2016). Selayang Pandang POLITANI.
http://politanisamarinda.ac.id/profil/ (diakses 16 September 2018).
Basuki, A. (2009). Grafik 3 Dimensi. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya:
Surabaya.
Colasante, M. (2011). Nicola Building Virtual Tour. Considering Smulation in
The Equity of Experience Concept.
Jan, D., Rogue, A., Leuski, A., Morie, J., & Traum, D. (2009). A Virtual Tour
Guide for Virtual Worlds.
Jubaedi, A. D. (2017). Pemodelan Gedung Universitas Serang Raya Berbasis
Virtual Tour. Jurnal Ilmiah NERO, Vol. 3, No. 2:118.
Osman, A., Wahab, N. A., & Ismail, M. H. (2009). Development and Evaluation
of an Interactive 360° Virtual tour for Tourist Destinations. Journal of,
Vol. 9, No. 3: 173-182.
Suhendar, A., & Fernando, A. (2016). Aplikasi Virtual Tour Berbasis Multimedia
Interaktif Menggunakan Autodesk 3Ds Max. Jurnal ProTekInfo, Vol. 3,
No.1: 30.

Trimannula, A. (2017). Virtual Tour Berbasis 3D untuk Pengenalan Kampus


STIKI Malang. Journal of Information and Technology, Vol. 5, No. 1:78.
Yudhianto, T. (2014). Aplikasi Peta Tiga Dimensi Kampus Universitas
Widyatama. TA Program Studi Teknik Informatika: Universitas
Widyatama, II-2-II-3; II-19.
Yulianto, R. (2014). Pemanfaatan Leap Motion (Hand Motion Tracking) Sebagai
Pengganti Mouse dan Keyboard. Artikel P4TK SB (Seni Budaya), 3; 6.
10

LAMPIRAN-LAMPIRAN
11
12
13
14
15

Lampiran 2. Justifikasi Anggaran Kegiatan

1. Peralatan Penunjang
Justifikasi Harga
Material Kuantitas Jumlah (Rp)
Pemakaian Satuan (Rp)
Perangkat Alat tracking 2 2.500.000 5.000.000
Leap Motion jari/ tangan
SUB TOTAL (Rp) 5.000.000

2. Bahan Habis Pakai


Justifikasi Harga
Material Kuantitas Jumlah (Rp)
Pemakaian Satuan (Rp)
Kuota Download 3 x 5 bulan 150.000 2.250.000
internet SDK,
komunikasi &
browsing
Pulsa Komunikasi 3 x 5 bulan 50.000 1.125.000
Flashdisk Penyimpanan 2 175.000 325.000
data
SD card Pengambilan/ 1 150.000 150.000
kamera 64 penyimpanan
gb gambar
Download simbol dan 1 250.000 250.000
Asset store tombol 3D
Download Pengembangan 2 250.000 500.000
ebook atau dan pembuatan
tutorial aplikasi
berbayar
SUB TOTAL (Rp) 4.275.000

3. Perjalanan
Justifikasi Harga Jumlah
Material Kuantitas
Perjalanan Satuan (Rp) (Rp)
Perjalanan ke survey, 75 x 2 liter 7.650 1.147.500
toko-toko dan pencarian
pengambilan dam
bahan gambar pembelian
alat dan
bahan
Jasa pengiriman pengiriman 4 kg 46.000 184.000
barang dari alat motion
Jakarta ke tracking
Samarinda
SUB TOTAL (Rp) 1.331.500
16

4. Lain-lain
Justifikasi Harga
Material Kuantitas Jumlah (Rp)
Perjalanan Satuan (Rp)
Kertas A4 Penyusunan 2 rim 85.000 170.000
80 laporan
hardcopy
Tinta printer penyusunan 4 set 80.000 320.000
laporan
X – Banner Cetak X - 1 200.000 200.000
banner
Publikasi Daftar 1 750.000 750.000
Ilmiah publikasi
ilmiah
SUB TOTAL (Rp) 1.440.000
Total (Keseluruhan) 12.046.500
17

Lampiran 3. Susunan Organisasi Tim Pelaksana dan Pembagian Tugas

Program Bidang Alokasi Waktu


No Nama/NIM Uraian Tugas
Studi Ilmu (jam/minggu)
1 Teknik Mengkoordinir,
Yunita Putri
Rekayasa Desain Bangun
Arinda / Teknologi 12 jam/ minggu
Perangkat 3D,
H150600400
Lunak Programming
2 Teknik
Jumiaty/ Rekayasa Desain,
Teknologi 12 jam/ minggu
H150600383 Perangkat programming
Lunak
3 Teknik
Putri Eva Pengumpulan
Rekayasa
Damayanti/ Teknologi 12 jam/ minggu data gambar,
Perangkat
H161600499 Programming
Lunak
18
19

Lampiran 5. Gambaran Teknologi yang akan Diterapkembangkan

Mulai

Perancangan Skenario
Alur Aplikasi

Instalasi Software dan


Hardware Pendukung

Desain

Pemodelan Denah 2D Pemodelan Denah 3D Modelling Objek 3D


Export Objek 3D
dengan Sweet Home 3D dengan Sweet Home 3D dengan Sweet Home 3D

Import Objek 3D di Unity

Coding
Pemberian Informasi
Pembentukan
Implementasi Coding Pada Bagian Bangunan
Lingkungan Virtual
Virtual 3D dengan Unity dengan Balabolka di
dengan Unity
Unity

Implementasi Hand
Gesture Recognition Pembuatan Fitur
dengan Leap Motion di Aplikasi dengan Unity
Unity

Building Aplikasi ke
Bentuk Exeutable (Exe)

Testing

Selesai

Gambar 4 Gambaran Aplikasi Virtual Tour

Anda mungkin juga menyukai