Anda di halaman 1dari 1

LO1.

ANAMNESIS
• Apa keluhan yang dirasakan saat ini? (sesuatu yang menyebabkan pasien untuk datang ke
dr/drg)
• Sejak kapan rasa sakitnya dirasakan?
• Bagaimana asal mula terasa sakit?
• Gigi yang mengalami pembengkakan apakah awalnya terasa ada lubang? Atau tiba-tiba
tidak terasa apapun dan terjadi bengkak?
• Selama ini kalau sakit diberikan obat apa?
• Obat yang diberikan namanya apa?
• Bagaimana cara minumnya? (sehari berapa kali, sesudah/sebelum makan)
• Dari siapa mengetahui obat tersebut untuk mengobati rasa sakit yang diderita?
• Biasanya kalau tidak terjadi pembengkakan apakah juga sering terjadi nafas yang susah?
(respirasi cepat)
• Apakah ada alergi obat? (pemberian anastesi)
• Apakah selama ini sedang mengkonsumsi obat (mungkin ada riwayat penyakit sistemik)?
(obat apa yang sedang dikonsumsi, kapan mengkonsumsi obat tersebut)
• Apakah ada riwayat opname? Kalau iya, dulu sakit apa?
Adakah pengaruh obat yang dikonsumsi terhadap keaadan pasien yang awalnya sembuh tapi
sekarang semakin parah?
Dari anamnesa tersebut dapat digali informasi mengenai riwayat pasien, dan
kemungkinan penyakit yang dialami pasien mengalami eksaserbasi. Di dalam penyakit
plegmon memiliki 2 periode yaitu periode eksaserbasi(kondisi pembengkakan semakin
membesar) dan periode perbaikan sementara (di skenario disebutkan pasien dengan
pembengkakan di dagu dan leher dan sembuh ketika diobati selama inI) (Aditya, 2015) .

Sumber:
Koerner, Karl R. 2006. Manual Of Minor Oral Surgery For The General Dentist. Page: 6. Blackwell
Munksgard.

Aditya, 2015. Plegmon Dasar Mulut Odontogenik: Laporan Kasus. Jurnal Unila 2015; 5(9):76-
80

Anda mungkin juga menyukai