Anda di halaman 1dari 3

A.

LATAR BELAKANG KEGIATAN


Dalam rangka memperingati HUT kemerdekaan RI ke-74, kami selaku pemuda karang
taruna dan sekaligus panitia lomba dan tirakatan RT 01 RW 06 akan melaksanakan
kegiatan-kegiatan lomba sebagai bentuk partisipasi untuk mengisi HUT- RI. Kegiatan
lomba ini sudah menjadi rutinitas setiap tahun yang diselenggarakan oleh karang taruna
ORRSAT untuk memeriahkan HUT RI, lomba yang diadakan diperuntukan bagi anak
anak mulai dari usia PAUD hingga usia 12 tahun. Dengan adanya kegiatan lomba ini
kami berharap agar anak-anak semakin mempererat pertemanan dan solidaritas antar
sesama.
B. NAMA KEGIATAN
Lomba 17 an anak – anak
C. TUJUAN KEGIATAN
1. Mempererat kekeluargaan antar warga
2. Meningkatkan solidaritas antar warga RT01/RW06
D. SASARAN KEGIATAN
Seluruh warga Jangli Perbalan Selatan RT 01 / RW 06
E. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN
Hari/Tanggal : Minggu, 4 Agustus 2019
Waktu : 07.00 - selesai
Tempat : Jangli Perbalan Selatan RT 01 / RW 06
F. SUSUNAN KEPANITIAAN
Ketua Pelaksana : Anisa Kusuma Ramadhani
Sekretaris : Indriyani Ari Safitri
Bendahara : Dwi Wahyuningrum Ayuk
Perlengkapan : Muhammad Eka
Dokumentasi : Alfath An Aru
G. SUSUNAN ACARA YANG DIRENCANAKAN
No Nama Lomba Waktu
1. Lomba Makan Krupuk 08.00 – 08.15
2. Lomba Kelompok 08.15 – 09.50
 Lomba balap karung
 Lomba zig zag game
 Lomba estafet sarung
 Lomba mencari karet
 Lomba pecah air

H. ESTIMASI BIAYA
1. Lomba
Pemasukan
1. Kas RT Rp. 100.000
2. Kas Remaja Rp. 50.000
TOTAL Rp. 150.000
Pengeluaran
1. Perlengkapan Rp. 100.000
2. Snack lomba Rp. 50.000
TOTAL Rp. 150.000

2. Hadiah Lomba
Pemasukan
1. Kas Remaja Rp. 200.000
2. Donatur Rp. 200.000
TOTAL Rp. 400.000
Pengeluaran
1. Hadiah Individu Rp. 100.000
2. Hadiah Kelompok Rp. 200.000
3. Hadiah Hiburan Rp. 100.000
TOTAL Rp. 400.000
PENUTUP
Demikian proposal ini dibuat. Semoga kegiatan ini dapat bermanfaat dan
terselenggara dengan baik sesuai dengan tujuan yang telah ditetapkan. Oleh karena
itu, kami selaku panitia mengharapkan bantuan berupa sumbangan sukarela dan
partisipasi dari semua pihak demi kelancaran dan kesuksesan kegiatan ini.
Akhir kata, kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang bersedia
membantu jalannya acara ini.

Semarang, 2 Agustus 2019

Menyetujui,
Ketua Pelaksana Sekretaris Pelaksana

Anisa Kusuma Ramadhani Indriyani Ari Safitri

Mengetahui,
Ketua RT 01 / RW 06

A.Hadi Wibowo

Anda mungkin juga menyukai