Anda di halaman 1dari 2

ULANGAN HARIAN

BAB 2
NORMA dan KEADILAN

Petunjuk Pengisian :
1. Jawablah pertanyaan-pertanyaan di bawah ini dengan menggunakan tinta hitam.
2. Jawablah pertanyaan pada selembar kertas.
3. Tidak boleh mencontek

Nama :
Kelas :
Kerjakan soal-soal berikut dengan jawaban yang tepat!
A. Pilihlah jawaban yang paling benar dan tepat dengan memberi tanda silang (X) pada huruf a,
b, c, atau d pada lembar jawaban yang tersedia!
1. Peraturan yang mengatur tata pergaulan dalam hidup bermasyarakat, dinamakan .....
a. Moral c. Kebiasaan
b. Norma d. Nilai

2. berkenaan dengan macam-macam norma yang berlaku di masyarakat,


gambar di atas termasuk pelaksanaan norma…
a. Agama c. Kesusilaan
b. Kesopnanan d. Hukum

3. Perbuatan pada gambar di samping merupakan pelanggaran terhadap


norma …
a. Agama c. Kesusilaan
b. Kesopanan d. Hukum
4. Norma yang tidak berlaku pada masyarakat, yaitu ....
a. Agama c. Kesusilaan
b. Kesopanan d. Hukum
5. Dalam kehidupan di masyarakat, norma tidak berfungsi sebagai ....
a. Alat dan ketertiban c. Sarana hukum bagi pelanggaran
b. Sarana untuk mewujudkan d. Pengawasan bagi aparat penegak
keadilan hukum
6. Berikut yang termasuk hukuman pokok adalah ....
a. pencabutan hak-hak tertentu,
b. hukuman denda
c. perampasan barang-barang tertentu
d. pengumuman putusan hakim
7. Contoh pelaksanaan norma kesopanan pada masyarakat, yaitu ....
a. menggunakan tangan kanan saat menerima sesuatu
b. menggunakan helm saat berkendaraan roda dua
c. melaksanakan ibadah tepat waktu
d. selalu berkata jujur dalam setiap tindakan
8. Seseorang yang melanggar norma kesusilaan akan ….
a. mendapatkan hukuman denda c. dikucilkan masyarakat
b. mendapatkan hukuman penjara d. merasakan penyesalan
9. Peraturan hidup yang berkenaan dengan bisikan kalbu dan suara hati nurani manusia
disebut...
a. Norma agama c. Norma hukum
b. Norma kesusilaan d. Norma kesopanan
10. Norma yang bersumber dari wahyu tuhan Yang Maha Esa, adalah...
a. Norma agama c. Norma hukum
b. Norma kesusilaan d. Norma kesopanan
11. Sanksi bagi yang melanggar norma hukum adalah..
a. Dosa dan siksa c. Cemoohan
b. Denda dan penjara d. dikucilkan
12. Sanksi bagi yang melanggar norma agama adalah..
a. Denda c. Penjara
b. Dosa/siksa diakhirat d. cemooh
13. Norma yang berhubungan dengan pergaulan manusia dalam kehidupan sehari-hari
disebut...
a. Norma hukum c. Norma kesopanan
b. Norma kesusilaan d. Norma agama
14. Diartikan dalam tindakan tidak berat sebelah; sepatutnya tidak sewenang-wenang adalah
makna dari....
a. Tanggungjawab c. Hukum
b. Keadilan d. peraturan
15. Penjatuhan hukuman bagi pelanggar norma hukum adalah untuk....kecuali
a. Pembalasan atas kesalahan c. Mengulang kesalahan
b. Penjeraan d. Rehabilitasi
16. Sifat dan karakter dalam diri sendiri yang belum memiliki kesadaran berlaku taat aturan
adalah faktor dari....
a. Sosial c. Lingkungan
b. Pribadi d. masyarakat
17. Salah satu ciri kesadaran hukum yang tinggi dalam masyarakat, yaitu ....
a. banyaknya tindakan main hakim sendiri
b. tingginya pengetahuan masyarakat tentang hukum
c. tidak terjadinya pelanggaran hukum
d. kepatuhan pada hukum
18. Salah satu contoh sikap menghormati orang lain dalam masyarakat, adalah tidak .…
a. semena-mena terhadap sesame c. menyombongkan diri di
b. membeda-bedakan suku masyarakat
seseorang d. kewajiban membayar pajak
19. Salah satu contoh perilaku yang tidak menghormati orang lain dalam melaksanakan
ibadah, adalah ….
a. membiarkan orang lain tidak beribadah
b. membiarkan orang lain melaksanakan ibadah
c. menciptakan suasana yang mengganggu ketenangan ibadah
d. membiarkan tata cara ibadah orang lain berbeda dengan tata cara ibadah kita
20. Pada hakikatnya norma hukum yang berlaku dalam masyarakat berfungsi untuk ....
a. membentuk negara hukum c. menciptakan ketertiban
b. meningkatkan kesadaran hukum d. melindungi penegak hukum

B. Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut ini dengan tepat.


1. Apa yang anda ketahui tentang norma?
2. Norma yang saksinya berupa rasa menyesal dinamakan norma…
3. Sebutkan dan jelaskan macam-macam norma!
4. Sebutkan sanksi yang ditimbulkan apabila melanggar norma kesusilaan!
5. Jelaskan tujuan diciptakannya norma!
6. Dalam kehidupan bermasyarakat, norma berfungsinberfungsi sebagai?
7. Sebutkan contoh aturan aturan yang berlaku disekolah dan apa sanksinya apabila melanggar!
8. Sebutkan contoh perilaku sesuai norma dalam lingkungan masyarakat!
9. Ada berita di Koran, bahwa didaerah suka makmur ada peristiwa perampokan disertai
pembunuhan sadis dan pemerkosaan .polisi segera bergerak cepat dibantu oleh warga masyarakat
setempat. Dalam waktu singkat ,pelaku kejahatan dapat diringkus. Berarti tejadi pelanggaran
terhadap…
10. Sebutkan contoh dan sanksi dari norma kesopanan

SELAMAT MENGERJAKAN!!!

Anda mungkin juga menyukai