Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN

TENTANG
SEMINAR ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN ACS
DAN DISKUSI INTERPRETASI EKG

A. PENDAHULUAN
1. Umum
Acute Coronary Syndrome adalah kumpulan gejala yang
disebabkan adanya penyempitan atau tersumbatnya pembuluh darah
arteri koroner baik sebagian/total yang mengakibatkan suplai oksigen
pada otot jantung berkurang.
Untuk menganalisa adanya kelainan jantung, maka diperlukan
pemeriksaan penunjang diantaranya EKG, ECHO, dan Pemeriksaan
Laboratorium. Dasar untuk mengetahui adanya kelainan jantung
dengan melakukan pemeriksaan EKG. EKG (Elektrokardiografi)
adalah ilmu yang mempelajari aktivitas listrik jantung beserta kelainan-
kelainannya.
Kasus kelainan jantung perlu mendapatkan perhatian khusus dari
pemerintah dikarenakan menurut WHO tahun 2012 dari 56,5 juta
orang, 17,5 juta orang (31%) meninggal akibat penyakit jantung dan
pembulu darah, Serangan jantung 7,4 juta (42,3%), Stroke 6,7 juta
(38,3%).

2. Maksud dan Tujuan


Seminar Asuhan Keperawatan pada pasien ACS dan Diskusi
Interpretasi EKG dimaksud untuk meningkatkan pengetahuan dan
keterampilan pada perawat yang bekerja di Rumah Sakit atau Fasilitas
kesehatan lainnya tentang memberikan asuhan keperawatan pada
pasien ACS dan melakukan tindakan perekaman EKG dan
menginterpretasikan hasil dari perekaman EKG.
3. Ruang Lingkup
Pemeriksaan EKG dapat dilakukan di Faskes tingkat pertama atau
Poli Umum yang memiliki fasilitas alat EKG dan tenaga medis yang
telah menjalani pelatihan tentang EKG, setelah dilakukan maka perlu
dilakukan analisa oleh dokter adanya kelaianan sehingga dapat
melakukan rujukan ke Faskes di atasnya untuk mendapatkan tindakan
lanjutan yang berkesinambunga.

B. KEGIATAN YANG DILAKSANAKAN


Seminar ini dilakukan di Aula Lantai 8 STIKES Jayakarta, PKP, DKI
Jakarta, Jakarta Timur pada tanggal 13 Mei 2018. Seminar ini diikuti oleh
3 orang pegawai RSKO dan 75 orang dari rumah sakit lain dan mahasiswa
STIKES Jayakarta. Kegiatan seminar berupa refleksi, kuliah dan diskusi,
tentang materi asuhan Keperawatan pada pasien ACS dan Diskusi
Interpretasi EKG. Kegiatan ini dimulai dari pukul 08.00 – 15.00 WIB,
diselingi waktu istirahat pada pukul 12.00 – 13.00 WIB. Adapun materi
yang diberikan antara lain :
1. Paparan tentang konsep dasar Acute Coronary Syndrome dan
Pengaplikasian dalam memberikan Asuhan Keperawatan pada
pasien ACS.
2. Paparan tentang konsep dasar EKG, EKG pada serangan jantung,
Aritmia, dan EKG pada pembesaran jantung.
3. Latihan dan Diskusi Interpretasi EKG

C. HASIL YANG DICAPAI


Melalui seminar ini peserta dapat melakukan pemeriksaan EKG dan
menginterpretasikan hasil EKG, dan dapat memberikan asuhan
keperawatan pada pasien dengan ACS.

D. SIMPULAN DAN SARAN


Seminar ini memberikan penyegaran dan tambahan ilmu
pengetahuan tentang memberikan Asuhan Keperawatan pada pasien
ACS dan Keterampilan dalam menginterpretasi EKG. Diharapkan dengan
mengikuti seminar ini perawat yang bekerja di Faskes pertama maupun di
Rumah sakit dapat bekerja lebih baik lagi dalam memberikan Asuhan
Keperawatan pada pasien ACS dan melakukan EKG maupun
menginterpretasikan hasil EKG.

E. PENUTUP
Demikian laporan ini kami sampaikan atas perhatiannya diucapkan
terima kasih.

Dibuat di Jakarta
Pada tanggal 21 Mei 2018
Perawat

Bunga Putri P S.,A.Md.Kep


NIP 199308232018012002

Pegawai yang ditugaskan

1. Bunga Putri Permata Sari, A.Md.Kep


2. Heni Inriani, AMK
3. Puspawati,AMK

Anda mungkin juga menyukai