Anda di halaman 1dari 2

BIOLOGI MOLEKULER

 Komponen yang terlibat pada Replikasi DNA


1. DNA Polimerase, bergerak sepanjang untaian hingga terbentuk 2 untaian
tunggal DNA baru, yaitu leading strand dan lagging strand.
2. DNA Ligase, menyambungkan fragmen-fragmen okazaki untuk melengkapi
sintesis lagging strand dan leading strand dan menyempurnakan proses
replikasi DNA.
3. Enzim Primase, membentuk oligonukleotida yang disebut dengan primer,
primer yang terbentuk akan diperpanjang oleh DNA polimerase
4. Fragmen Okazaki, membentuk segmen-segmen polinukleotida diskontinyu
5. Enzim Helikase, memutuskan ikatan-ikatan hidrogen pada untaian DNA
sehingga terbuka menjadi dua cabang untaian DNA
6. Protein Pengikat Tunggal, melekat pada untaian DNA
7. Topoisomerase, mengurangi tegangan untaian DNA yang berguna untuk
mencegah untaian DNA membentuk heliks kembali

 Proses Replikasi DNA


Pertama dimulainya replikasi DNA yaitu sebelum sel mengalami pembelahan
mitosis yaitu pada fase S. Replikasi DNA dimulai pada titik yang disebut ORI (Origin
of Replication), pada prokariotik terdapat 1 ORI sedangkan pada eukariotik terbentuk
banyak ORI. Enzim helikase memulai proses replikasi pada substrat (DNA) yaitu
dengan cara memotong hidrogen dan menyebabkan double strand terbuka dan
membentuk gelembung replikasi. Guna mencegah untaian DNA membentuk heliks
ganda kembali, protein-protein pengikat ikatan tunggal melekat pada untaian DNA.
Selanjutnya, enzim primase membentuk oligonukleotida yang disebut dengan primer.
Primer yang terbentuk kemuadian mengalami elongasi yang dibantu oleh DNA
Polimerase III pada prokariotik dan DNA Polimerase δε pada eukariotik. DNA
polimerase bergerak sepanjang untaian hingga terbentuklah 2 untaian tunggal DNA
baru yang disebut leading strand dan lagging strand. Leading strand dan lagging strand
disintesis ke arah 5’ ke 3’, hal tersebut menyebabkan terbentuknya segmen-segmen
polinukleotida diskontinyu yang disebut fragmen okazaki. Untuk melengkapi sintesis
lagging strand, fragmen-fragmen okazaki disambungkan oleh DNA ligase.

Anda mungkin juga menyukai