Anda di halaman 1dari 4

Kisi-Kisi Soal Ujian Fisika Kelas X

1. Diantara kelompok besaran berikut, yang termasuk kelompok besaran pokok dalam system Internasional adalah ….
a. Suhu, volume, massa jenis dan kuat arus d. Kuat arus, panjang, waktu, dan massa jenis
b. Panjang, luas, waktu dan jumlah zat e. Kuat arus, intersitas cahaya, suhu, waktu
c. Intensitas cahaya, kecepatan, percepatan, waktu

2. Kelompok besaran di bawah ini yang merupakan kelompok besaran turunan adalah ….
a. Panjang lebar dan luas d. Kecepatan, percepatan dan gaya
b. Kuat arus, suhu dan usaha e. Kecepatan, berat dan suhu
c. Intensitas cahaya, banyaknya mol dan volume

3. Sebuah sepeda motor bergerak dengan kecepatan sebesar 72 km/jam jika dinyatakan dalam satuan Internasional (SI)
maka kecepatan sepeda motor adalah ….
a. 36 ms-1 b. 30 ms-1 c. 24 ms-1 d. 20 ms-1 e. 15 ms-1

4. Sebuah pipa berbentuk silinder berongga dengan diameter dalam 1,6 mm dan diameter luar 2,1 mm. Alat yang tepat
untuk mengukur diameter dalam pipa tersebut adalah….
a. Mistar b. Altimeter c. Mikrometer d. Jangka Sorong e. Amperemeter

5. Hasil pengukuran panjang dan lebar suatu bidang persegi panjang masing-masing 12,73 cm dan 6,5 cm. Menurut
aturan penulisan angka penting, luas bidang tersebut adalah ….
6. Luas suatu Bujur sangkar adalah 26,5 cm2, mka panjang salah satu sisinya adalah….
7. Seorang siswa mengukur diameter sebuah lingkaran hasilnya adalah 8,50 cm. Keliling lingkarannya dituliskan menurut
aturan angka penting adalah … (π = 3,14).
8. Sebuah balok diukur ketebalannya dengan jangka sorong (nst = 0,01 cm). Skala yang ditunjukkan dari hasil pengukuran
tampak pada gambar. Besarnya hasil pengukuran adalah....
a. (3,19 ± 0,01) cm
b. (3,19 ± 0,005) cm
c. (3,10 ± 0,01) cm
d. (3,10 ± 0,005) cm
c. (3,00 ± 0,001) cm

9. Gambat berikut menampilkan hasil pengukuran mikrometer terhadap sebuah diameter bola logam kecil , maka nilai
yang ditunjukkan adalah....
a. (8,12 ± 0,01) mm
b. (8,62 ± 0,005) mm
c. (8,62 ± 0,01) mm
d. (12,12 ± 0,005) mm
c. (8,12 ± 0,001) mm

10. Tegangan (stress) σ = F/A, jika satuan F adalah newton (kg.m/s 2) dan satuan A adalah m2, maka dimensi dari tegangan
adalah....
11. Rumus dimensi daya adalah ….
12. Besaran di bawah ini yang merupakan besaran skalar adalah ….
a. Jarak, waktu, luas, dan tekanan d. Perpindahan, kecepatan, percepatan, dan gaya
b. Laju, percepatan, perpindahan, dan jarak e. Gaya, waktu, induksi magnetik, dan massa
c. Momentum, kecepatan, massa dan waktu

13. Dari hasil pengukuran di bawah ini yang termasuk vektor adalah ….
a. Gaya, daya dan usaha d. Gaya, berat dan massa
b. Perpindahan, laju dan kcepatan e. Kecepatan, momentum dan berat
c. Percepatan, kecepatan dan daya

Perhatikan ketiga vektor gaya berikut....

𝐴⃗= 3N ⃗⃗= 5N
𝐵 𝐶⃗= 4N

14. Hasil dari 𝐴⃗ + 𝐵


⃗⃗ adalah....
a. 8 N ke kanan c. 2 N ke kanan
b. 8 N ke kiri d. 2 N ke kiri e. -2 N ke kanan

Kisi-kisi Ujian Sem. I Fisika X 1


15. Hasil dari 𝐴⃗ - 𝐵
⃗⃗ adalah....
a. 8 N ke kanan c. 2 N ke kanan
b. 8 N ke kiri d. 2 N ke kiri e. -2 N ke kanan

16. Hasil dari -𝐴⃗ + 𝐵


⃗⃗ adalah....
a. 8 N ke kanan c. 2 N ke kanan
b. 8 N ke kiri d. 2 N ke kiri e. -2 N ke kanan

17. Hasil dari 𝐴⃗ + 𝐶⃗ adalah....


a. 7 N ke kanan c. 1 N ke kanan
b. 7 N ke kiri d. 1 N ke kiri e. -1 N ke kanan

⃗⃗ + 𝐶⃗ adalah....
18. Hasil dari 𝐵
a. 7 N ke kanan c. 1 N ke kanan
b. 7 N ke kiri d. 1 N ke kiri e. -1 N ke kanan

Perhatikan kedua vektor gaya berikut (√2 = 1,414 ; √3 = 1,732)

𝑃⃗⃗= 3N ⃗⃗| adalah....


19. Hasil dari |𝑃⃗⃗ + 𝑄
a. √45,78 N
b. √37 N
⃗⃗= 4N
𝑄 c. √49 N
d. √25 N
300 e. 7 N

⃗⃗| adalah....
20. Hasil dari |𝑃⃗⃗ - 𝑄
a. √45,78 N b. √37 N c. √49 N d. √25 N e. 7 N

21. Dibawah ini yang merupakan satuan besaran pokok adalah …


a. newton ,meter, sekon c. meter, sekon, watt
b. kilogram, kelvin, meter d. newton, kilogram, kelvin e. kelvin, joule, watt

22. Besaran pokok panjang dapat diturunkan menjadi …


a. volume dan daya c. volume dan kuat arus listrik e. luas dan volume
b. luas dan tegangan d. tinggi dan kecepatan

23. Perhatikan gambar berikut!


Gambar tersebut menunjukkan hasil pengukuran diameter tabung
menggunakan jangka sorong. Berdasarkan gambar tersebut hasil yang benar
adalah ….
a. 5,70 cm b. 5,75 cm c 5,76 cm d. 5,86 cm e. 6,30 cm

24. Pada pengukuran panjang sebuah batang logam pendek menggunakan jangka sorong dengan tampak alat seperti gambar
dibawah ini.

Panjang batang logam tersebut adalah ….


a. 5,24 cm c. 5,35 cm e. 5,37 cm
b. 5,42 cm d. 5,46 cm

25. Gambar berikut menunjukkan bacaan skala dari sebuah mikroskop yang difokuskan pada bagian di sekitar nonius
sebuah jangka sorong. Jangka sorong sedang digunakan untuk mengukur ketebalan logam. Tebal logam adalah ….

a. 0,23 cm b. 0,24 cm c. 0,25 cm d. 0,26 cm e. 0,27 cm

26. Satuan dari beberapa besaran-besaran dibawah ini yang benar adalah….
Kisi-kisi Ujian Sem. I Fisika X 2
a. massa satuannya newton c. berat satuannya kilogram e. massa jenis satuannya newton.m-2
b. tekanan satuannya paskal d. usaha satuannya joule.sekon-1

27. Beberapa pasangan besaran berikut, memiliki dimensi yang sama, yaitu :
1. Massa dan berat 2. momentum dan impus 3. Gaya dan berat 4. usaha dan daya
Pernyataan yang benar adalah....
a. 1,2 dan 3 b. 1 , 2 dn 4 c. 1 dan 3 d. 2 dan 3 e. 2 dan 4

28. Besaran yang memiliki dimensi ML-1T-2 adalah....


a. gaya b. energi c. daya d. tekanan e. momentum

29. Tiga besaran di bawah ini yang merupakan besaran skalar adalah ….
a. panjang, waktu dan kuat arus listrik d. perpindahan, momen inersia dan percepatan
b. perpindahan, percepatan dan torsi e. luas, waktu dan kecepatan
c. daya, kecepatan dan massa

30. Besaran-besaran di bawah ini yang termasuk vektor adalah ….


a. panjang, waktu dan kuat arus listrik d. massa, suhu dan jarak
b. perpindahan, percepatan dan torsi e. suhu, waktu dan kecepatan
c. usaha, kecepatan dan massa

31. Dua buah vector V1 dan V2 masing-masing besarnya 12 satuan dan 5 satuan. Kedua vektor tersebut
membentuk sudut 90°. Resultan kedua gaya adalah....
a. -7 satuan b. 5 satuan c. 7 satuan d. 12 satuan e. 13 satuan

32. Dua buah vector P1 dan Q2 masing-masing besarnya 4 satuan dan 3 satuan. Kedua vektor tersebut
membentuk sudut 60°. Resultan kedua gaya adalah....
a. √37 satuan b. √45,78 satuan c. 6 satuan d. 12 satuan e. 13 satuan

33. Dua buah vector F1 dan F2 masing-masing besarnya 12 satuan dan 12 satuan. Kedua vector tersebut membentuk sudut
120o. Resultan kedua gaya adalah....
a. 0 satuan b. 6 satuan c. 12 satuan d. 15 satuan e. 24 satuan

34. Dua buah gaya bernilai 3 N dan 4 N. Resultan gaya tersebut yang tidak mungkin adalah....
a. -1 N b. 2 N c. 5 N d. 7 N e. 8 N

35. Dua vektor gaya tampak pada gambar berikut. Jika salah satu kotak mewakili gaya 1 N, maka
besarnya resultan kedua gaya adalah …
a. 6 N
b. 8 N
c. 10 N
d. 16 N
e. 18 N

36. Jika cos 37º = 0,800 dan sin 37º = 0,600, maka komponen-komponen vektor dari gambar vektor berikut adalah…
a. Fx = 6 N dan Fy = 8 N
b. Fx = 8 N dan Fy = 6 N
c. Fx = -6 N dan Fy = 8 N
d. Fx = -8 N dan Fy = 6 N
e. Fx = -8 N dan Fy = -6 N

37. Dua buah gaya bernilai 3 N dan 4 N. Resultan gaya tersebut tidak mungkin bernilai …..
a. -1 N b. 0 N c. 2 N d. 5 N e. 8 N

38. Jika sebuah vektor= 12 N diuraikan menjadi dua buah vektor yang saling tegak lurus dan yang sebuah dari padanya
membentuk sudut 30° dengan vektor itu, maka besar masing-masing adalah :
a. 3 N dan 3V3 N b. 3 N dan 3V2 N c. 6 N dan 3V2 N d. 6 N dan 6V2 N e. 6 N dan 6V3 N

39. Tiga vektor perpindahan tampak pada gambar berikut .


Jika salah satu garis kotak mewakili perpindahan 10 satuan maka Resultan
perpindahan dari grafik di atas adalah ….

40. Energi kinetik dinyatakan dengan Ek = ½ . m . v2. Dimensi energi kinetik adalah...
Kisi-kisi Ujian Sem. I Fisika X 3
41. Gaya elastis sebuah pegas dinyatakan dengan F = k . Δx, dengan k menyatakan konstanta pegas dan Δx menyatakan
pertambahan panjang pegas. Dimensi dari k adalah....
42. Dimensi energi potensial adalah....
43. Pada pengukuran panjang benda diperoleh hasil pengukuran 0,304 cm. Banyaknya angka penting hasil pengukuran
tersebut adalah....
44. Seseorang melakukan pengukuran tebal buku tulis dengan jangka sorong. Hasil pengukurannya adalah 5,24 mm.
Dengan memperhitungkan kesalahan mutlak, pembacaan dari hasil pengukuran tersebut dapat dituliskan menjadi ....
45. Sebuah kubus memiliki panjang rusuk 10 cm. Dengan menggunakan aturan angka penting dan notasi ilmiah, volume
kubus tersebut adalah ....
46. Massa jenis air dalam sistem CGS (cm - gram - sekon) adalah 1 g/cm3. Jika massa jenis ini dikonversikan ke sistem
internasional (SI) maka nilainya adalah ....
47. Lintasan sebuah partikel dinyatakan dengan x = A + Bt + Ct2. Dalam rumus itu x menunjukan tempat kedudukan dalam
cm, t waktu dalam sekon, A, B, dan C masing-masing merupakan konstanta. Satuan C adalah ....
48. Notasi ilmiah dari bilangan 0,000000022348 adalah ....

Kisi-kisi Ujian Sem. I Fisika X 4

Anda mungkin juga menyukai