Anda di halaman 1dari 1

SEKOLAHKU, FAVORITKU

Aku bersekolah di SMP Negeri 2 Sokaraja, yang terletak di daerah Sokaraja, Kabupaten
Banyumas, Jawa Tengah. Sekolahku adalah sekolah yg Asri dan sejuk karena banyak
pepohonan di sekitar area gedung sekolah. Beberapa pepohonan tersebut membuat gedung
sekolah terasa sejuk dan segar ketika siang dan sore hari. Selain itu, gedung sekolah kami pun
termasuk cukup besar. Sekolahku mempunyai 27 kelas yg terdiri dari 9 ruangan kelas 7, 9
ruangan kelas 8, dan 9 ruangan kelas 9.
Selain itu sekolahku mempunyai beberapa ruangan lain yang diatur tata letak dan sesuai dengan
fungsinya masing – masing. Jika kita memasuki area sekolah, kita melalui 2 gerbang, gerbang
utama dan gerbang kedua, setelah melalui gerbang pertama jika kita berbelok ke kiri terdapat
mushola yang nyaman untuk beribadah beserta ruang wudhu yang cukup luas. Kemudian jika
kita telah melewati gerbang kedua dan jika kita berbelok ke kiri, kita dapat melihat ruang guru
dan ruang kepala sekolah. Di seberang ruang guru terdapat juga aula yg biasa digunakan untuk
rapat atau acara lain. Lapangannya terdapat di depan aula.
Ruang kelas di sekolahku letaknya mengelilingi lapangan yg ada di sekolahku. Ruang kelas
ada yang terdapat di lantai 1 dan ada juga yang terdapat di lantai 2. Selain itu sekolahku juga
mempunyai ruangan perpustakaan untuk aku dan teman-teman membaca buku dan mencari
materi untuk ujian dan tugas. Kemudian di sekolahku juga terdapat kantin yang cukup luas. Di
kantin ku terdapat beragam jajanan yg enak dan terjangkau untuk uang jajan ku.
Di sekolahku juga terdapat kebiasaan-kebiasaan rutin yang dijalani. Diantaranya yaitu
bersalaman dengan guru ketika aku dan murid- murid lain datang ke sekolah, diadakan sholat
dzuhur berjamaah di lapangan, dan jalan pagi bersama setiap hari jumat. Aku sangat menyukai
sekolahku karna sekolahku nyaman dan teman-teman serta guru-guru yang baik dan ramah.
Oleh karena itu aku sebut sekolahku adalah sekolah favoritku.

Anda mungkin juga menyukai