Anda di halaman 1dari 13

DOKUMEN NEGARA

SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

SOAL USBN BIOLOGI


PAKET 1
TAHUN PELAJARAN 2016/2017

SMA
PROGRAM STUDI
IPA

BIOLOGI

DINAS PENDIDIKAN
PROVINSI SULAWESI SELATAN
2017
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

MATA PELAJARAN
Mata Pelajaran : Biologi
Jenjang : SMA
Program Studi : IPA

WAKTU PELAKSANAAN
Hari/Tanggal : , Maret 2017
Waktu :

PETUNJUK UMUM
1. Periksa Naskah Soal yang Anda Terima Sebelum mengerjakan soal
yang meliputi:
a. Kelengkapan jumlah halaman atau urutannya.
b. Kelengkapan dan urutan nomor soal.
c. Kesesuaian Nama Mata Uji dan Program Studi yang tertera pada
kanan atas Naskah Soal dengan LJUSBN
2. Laporkan kepada pengawas ruang Ujian apabila terdapat lembar soal,
nomor soal yang tidak lengkap atau tidak urut, serta LJUSBN yang rusak
atau robek untuk mendapat gantinya.
3. Isilah pada LJUSBN Anda dengan:
a. Nama peserta pada kotak yang disediakan, lalu hitamkan bulatan di
bawahnya sesuai dengan huruf di atasnya.
b. Nomor Peserta dan Tanggal Lahir pada kolom yang disediakan, lalu
hitamkan bulatan di bawahnya sesuai huruf/angka di atasnya.
c. Nama sekolah, Tanggal Ujian, dan bubuhkan Tanda Tangan Anda
pada kotak yang disediakan
4. Tersedia waktu 120 menit untuk mengerjakan Naskah Soal tersebut.
5. Jumlah soal sebanyak 40 butir, pada setiap butir soal terdapat 5 (lima)
pilihan jawaban.
6. Tidak diizinkan menggunakan kalkulator, HP, table matematika atau alat
bantu lainnya.
7. Periksalah pekerjaan Anda sebelum serahkan kepada pengawas ruang
ujian.
8. Lembar soal dan halaman yang kosong boleh dicoret-coret, sedangkan
LJUSBN tidak boleh dicoret-coret.

SELAMAT MENGERJAKAN

Kerjakan dengan jujur karena kejujuran adalah cermin kepribadian.


DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

PILIHAN GANDA
1. Jeruk nipis, jeruk keprok, jeruk Bali, termasuk contoh keanekaragaman hayati tingkat….
A. gen
B. populasi
C. spesies
D. ekosistem
E. komunitas

2. Berikut ciri-ciri tumbuhan;


1) Mengalami pergiliran keturunan
2) Tidak memiliki pembuluh angkut
3) Berkembangbiak dengan spora
4) Akar berupa rhizoid
Tumbuhan dengan ciri-ciri tersebut dikelompokkan ke dalam divisi ….
A. liliopsida
B. bryophyta
C. pteridophyta
D. spermatophyta
E. magnoliopsida

3. Perhatikan ciri-ciri ekosistem berikut!


1) Terdapat di bumi bagian utara
2) Hewan yang khas adalah beruang hitam
3) Suhu pada musim dingin sangat rendah
4) Tumbuhan yang hidup antara lain konifer dan pinus
Ekosistem yang memiliki ciri-ciri tersebut adalah….
A. tundra
B. sabana
C. taiga
D. padang rumput
E. hutan hujan tropis

4. Perhatikan ciri-ciri protistaberikut :


1) Hidup sebagai plankton
2) Mirip dengan jamur
3) Bergerak dengan cilia, flagel kaki semu
4) Berpigmen, terang warnanya kuning dan ungu
5) Bergerak dengan cara meluncur
6) Memiliki klorofil
7) Beberapa jenis dapat menyebabkan penyakit pada manusia dan hewan
Ciri-ciri yang dimiliki oleh protista mirip hewan adalah ….
A. (1) (2) dan (3)
B. (1) (2) dan (6)
C. (3) (5) dan (7)
D. (3) (4) dan (5)
E. (4) (5) dan (6)
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

5. Perhatikan siklus nitrogen di bawah ini!

Proses yang terjadi pada tahap nomor2 adalah ….


A. amonifikasi hasil fiksasi nitrogen
B. nitrifikasi oleh bakteri Nitrobacter sp
C. nitrifikasi oleh bakteri Nitrosomonas sp
D. fiksasi nitrogen dari bahan organik
E. denitrifikasi dari bahan organik

6. Perhatikan gambar jaring-jaring makanan berikut!

Jika populasi serangga jumlahnya berkurang, maka kemungkinan dampak negatif yang
terjadi adalah ....
A. populasi burung menurun
B. populasi burung meningkat
C. populasi tumbuhan meningkat
D. jumlah populasi ulat meningkat
E. jumlah populasi tumbuhan menurun

7. Lapisan ozon berperan melindungi bumi dari sinar ultra violet. Semakin tingginya
tingkat pencemaran lingkungan dapat mengakibatkan penipisan lapisan ozon. Lama
kelamaan lapisan ozon akan berlubang sehingga sinar ultra violet dapat masuk ke
atmosfer bumi. Masuknya sinar ultra violet dapat membahayakan kehidupan di bumi.
Upaya yang dapat dilakukan untuk mencegah terbentuknya lubang ozon adalah….
A. melakukan reboisasi/penanaman kembali hutan bakau
B. mengurangi penggunaan pupuk kimia pada lahan pertanian
C. mengolah limbah industri berupa asap sebelum dilepaskan ke udara
D. mengganti bahan bakar fosil dengan bahan bakar ramah lingkungan
E. tidak menggunakan produk beraerosol atau alat yang memiliki CFCs
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

8. Perhatikan gambar penampang melintang batang dikotil berikut!

Bagian yang berlabel X berfungsi untuk....


A. mengangkut air dan garam mineral
B. mengangkut hasi fotosintesis
C. melindungi bagian dalam batang
D. membentuk jaringan empulur
E. mengangkut air dan hasil fotosintesis

9. Perhatikan gambar jaringan hewan di bawah ini!

Pasangan yang tepat antara nama dan fungsi jaringan hewan di atas adalah ….

NAMA FUNGSI
A Jaringan otot Pergerakan
B Jaringan syarap Penerima impuls
C Struktur darah Transport
D Bentuk tulang Penguat
E Jaringan epitelium Absorpsi

10. Perhatikan gambar sistem pencernaan makanan berikut!

Pernyataan yang tepat mengenai organ pencernaan dan fungsinya sesuai gambar di atas
adalah ....
A. lambung (1), tempat pencernaan protein
B. pangkreas (2), menghasilkan enzim maltase
C. usus halus (3), tempat pencernaan mekanik
D. lambung (1), menghasilkan enzim tripsin
E. usus halus (3), tempat penguraian glukosa
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

11. Perhatikan bagan mekanisme pembekuan darah berikut!

Proses yang terjadi pada nomor dua (2) ke nomor tiga (3) pada mekanisme pembekuan
darah di atas adalah ….
A. perubahan trombosit menjadi trombin
B. perubahan protrombin menjadi trombin
C. pembentukan fibrinogen menjadi fibrin
D. pembentukan protrombin menjadi trombin
E. reaksi yang menggunakan bantuan vitamin K

12. Perhatikan hasil uji laboratorium seorang pasien berikut!

Berdasarkan hasil uji laboratorium tersebut, pasien diduga menderita penyakit ….


A. anemia, karena terjadi penurunan jumlah sel darah merah
B. anemia, karena terjadi penigkatan jumlah sel darah merah
C. demam berdarah, karena peningkatan jumlah trombosit
D. hemofilia, karena berkurangnya jumlah trombosit
E. leukemia, karena jumlah sel darah putihnya meningkat

13. Perhatikan gambar sistem organ pernapasan berikut!

Paru-paru sebagai organ respirasi memliki kurang lebih 300 juta alveolus yang
bertanggung jawab dalam menyerap oksigen. Gangguan yang akan terjadi jika pada
bagian X mengalami peradangan oleh infeksi bakteri, virus dan jamur adalah....
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

A. difusi oksigen akan terganggu karena adanya bintik-bintik kecil pada


alveolus,seseorang menderita tuberkulosis
B. inspirasi dan ekspirasi terganggu karena jaringan paru-paru kehilangan elastisitas
yang disebut emfisema
C. oksigen sulit mencapai paru-paru karena penyempitan saluran pernapasan oleh reaksi
yang berlebih,seseorang menderita asma
D. pengangkutan oksigen ke jaringan tubuh terganggu karena lubang pada dinding
alveolus ,orang menderita asfiksi
E. oksigen sulit berdifusi menuju darah karena adanya nanah dan lendir di alveolus,
seseorang mengalami pneumonia

14. Seorang siswa melakukan percobaan pertumbuhan kecambah kacang hijau dengan
intensitas cahaya yang berbeda. Hasil percobaannya dapat dilihat pada tabel berikut.

Kondisi Pertambahan tinggi pada hari ke (Cm)


Cahaya 1 2 3 4 5 6 7
Gelap 1,6 2,5 4,7 5,7 6,4 7,3 8,9
Remang- remang 1,4 2,1 2,6 3,1 3,7 4,4 4,8
Terang 1,2 1,9 2,0 2,6 2,9 3,2 3,6

Berdasarkan tabel diatas, kesimpulan yang tepat adalah ….


A. cahaya tidak terlalu mempengaruhi pertumbuhan kecambah kacang hijau
B. intensitas cahaya rendah mempercepat pertumbuhan kecambah kacang hijau
C. pertumbuhan kecambah kacang hijau memerlukan intensitas cahaya yang tinggi
D. pertumbuhan kecambah kacang hijau berbanding lurus kenaikan intensitas cahaya
E. semakin tinggi intensitas cahaya pertumbuhan kecambah kacang hijau semakin cepat

15. Perhatikan gambar struktur sel berikut!

Sumber : Biology Campbell

Organel yang ditunjuk terdapat pada sel tumbuhan maupun sel hewan. Nama dan fungsi
organel yang ditunjuk X adalah….
A. nukleus berfungsi mengendalikan seluruh kegiatan sel
B. mitokondria berfungsi sebagai tempat menghasilkan ATP
C. plastida berfungsi sebagai tempat menghasilkan energi
D. kloroplas sebagai tempat menghasilkan karbohidrat
E. vakuola sebagai tempat penyimpanan cadangan makanan
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

16. Berikut adalah beberapa karakteristik materi genetik :


1) Terdapat di dalam inti sel
2) Tersusun atas untaian panjang DNA
3) Struktur padat terdiri atas protein dan asam nukleat
4) Suatu badan yang dapat menyerap warna
5) Menyimpan semua sifat yang diturunkan
Berdasarkan karakteristik di atas, materi genetik yang dimaksud adalah ….
A. gen
B. DNA
C. RNA
D. kromatid
E. kromosom
17. Salah satu aplikasi bioteknologi yang memanfaatkan mikroorganisme secara
konvensional yang menghasilkan produk bernilai guna bagi kehidupan manusia yaitu
....
A. Azetobacter xylinum digunakan dalam pembuatan nata de coco
B. Rhizopus oligosporus digunakan dalam pembuatan oncom
C. Eschericia coli digunakan dalam sintesis hormon insulin
D. Thiobacillus ferroxidans memisahkan logam dari bijihnya
E. Bacillus thuringensis menghasilkan tanaman anti serangga
18. Perhatikan beberapa peristiwa berikut yang berkaitan dengan fotosintesis berikut!
1) Menghasilkan ATP, NADPH dan O2
2) Terjadinya penguraian molekul air
3) Terjadinya pengikatan CO2 dan RuBP
4) Terjadi di bagian grana kloroplas
5) Terbentuknya molekul-molekul glukosa
6) Terjadi di bagian stroma kloroplas
Pernyataan di atas yang berkaitan dengan proses reaksi terang adalah nomor ....
A. 1, 2 dan 4
B. 1, 2 dan 5
C. 2, 4 dan 5
D. 3, 4 dan 5
E. 3, 5 dan 6
19. Berikut adalah peristiwa yang terjadi pada pembelahan sel secara meiosis :
1) Terlihat benang-benang halus di bagian inti sel
2) Membran inti dan anak inti terbentuk kembali
3) Kromosom homolog saling memisahkan diri
4) Terbentuk benang-benang spindel
5) Kromosom berjejer dibidang ekuator
6) Terbentuk dua sel anakan yang bersifat haploid
Peristiwa yang terjadi pada telofase I dan metafase I ditunjukkan oleh nomor....
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

Telofase I Metafase I
A 1 dan 2 4 dan 5
B 1 dan 3 3 dan 6
C 2 dan 6 3 dan 5
D 3 dan 4 1 dan 2
E 5 dan 6 1 dan 3

20. Di bawah ini tahapan-tahapan sintesis protein :


1) ARNd meninggalkan DNA menuju ke ribosom
2) DNA melakukan transkipsi sehingga terbentuk ARNd
3) Asam amino berderet sesuai dengan kode pembentukkan protein
4) ARNt menterjemahkan kodon yang dibawa ARNd
5) Protein yang terbentuk merupakan enzim yang mengatur metabolisme sel
6) ARNt mencari dan membawa asam amino yang sesuai dengan kodon yang dibawa
ARNd
Urutan tahapan sintesis protein yang benar adalah ….
A. 1 – 2 – 4 – 5 – 6 – 3
B. 1 – 2 – 5 – 4 – 6 – 1
C. 2 – 1 – 3 – 4 – 5 – 6
D. 2 – 1 – 4 – 6 – 3 – 5
E. 2 – 1 – 4 – 6 – 5 – 3
21. Perhatikan percobaan transpor antar membran berikut!

Kondisi kentang setelah 15 menit percobaan adalah ....


A. berat kentang gelas A bertambah karena kentang bersifat hipertonik dibandingkan
dengan air
B. berat kentang gelas B berkurang karena terjadi pergerakan air dari dalam kentang ke
lingkungan hipertonik
C. berat kentang gelas A dan B bertambah beratnya karena air dari luar masuk kedalam
sel-sel kentang
D. kentang tenggelam pada gelas B karena air dari larutan gula bergerak masuk ke
lingkungan hipertonik
E. kentang mengapung pada gelas A, air dalam kentang berpindah karena berada pada
larutan hipertonik
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

22. Seorang siswa melakukan percobaan untuk mengetahui pengaruh aktifitas enzim katalase
dengan menyediakan lima tabung reaksi berisi larutan H2O2 dengan berbagai
konsentrasi. Pada tiap-tiap tabung ditambahkan satu potong hati ayam segar. Banyakya
gelembung udara yang muncul diukur berdasarkan kenaikannya dalam tabung reaksi.
Hasil pengamatan yang diperoleh siswa tersebut sebagai berikut.
Volume (ml) Kenaikan
Tabung Jumlah
Gelembung Udara
reaksi Potongan Hati H2O2 Aquades
(cm)
A 2 0 12.5 0
B 2 5 10 1.3
C 2 7.5 7.5 2.7
D 2 10 5 7.5
E 2 12.5 0 7.5

Berdasarkan data pada tabel di atas, kesimpulan yang tepat adalah ....
A. aktivitas enzim katalase dipengaruhi oleh konsentrasi enzim
B. kerja enzim katalase tidak dipengaruhi oleh konsentrasi substrat
C. kerja enzim katalase dipengaruhi oleh ketinggian gelembung udara
D. semakin rendah konsentrasi substrat, kecepatan reaksi semakin cepat
E. semakin tinggi konsentrasi substrat, reaksi semakin cepat hingga batas tertentu
23. Pernyataan dibawah ini menyebabkan perubahan leher jerapah
Pernyataan berikut merupakan pokok-pokok pikiran yang mendasari hipotesis Darwin,
kecuali ....
A. tidak dua individu yang identik
B. setiap populasi cenderung bertambah banyak
C. pertambahan populasi tidak berjalan terus menerus
D. lingkungan memengaruhi perubahan gen pada makhluk hidup
E. perkembangbiakan memerlukan makanan dan ruang yang cukup

24. Pada ercis (Pisum sativum) gen B untuk biji bulat dominan terhadap b untuk biji kisut.
Sedangkan gen K endosperm warna kuning dominan terhadap k endosperm warna hijau.
Ercis biji bulat warna kuning disilangkan dengan kisut warna hijau dihasilkan F1 semua
bulat-kuning. Bila F1 disilangkan dengan individu yang homozigot resesif, maka
perbandingan fenonotipnya adalah ....
A. 9 : 3 : 3 : 1
B. 4 : 2 : 2 : 1
C. 3 : 3 : 1 : 1
D. 2 : 2 : 2 : 1
E. 1 : 1 : 1 : 1
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

25. Persilangan tanaman gandum berbiji merah (M1M1M2m2) dengan tanaman gandum
berbiji merah muda (m1m1M2m2) menghasilkan keturunan dengan fenotipe tanaman
gandum berbiji merah, tanaman gandum berbiji merah sedang, dan tanaman gandum
berbiji merah muda. Apabila F1
tanamangandumberbijimerahmudadisilangkandengansesamanya, persentase F2 berupa
tanaman gandum berbiji putih sebesar….
A. 0%
B. 25%
C. 50%
D. 75%
E. 100%
26. Gen GgLl menyebabkan lalat jantan berwarna abu-abu dan bersayap panjang. Adapun
gen ggll menyebabkan lalat betina berwarna hitam dan bersayap pendek. Apabila
keduanya dikawinkan akan menghasilkan keturunan 1 lalat abu-abu bersayap panjang
(GgLl) : 1 lalat hitam bersayap pendek (ggll).
Perkawinan tersebut menunjukkan terjadinya peristiwa….
A. tautan gen
B. pindah silang
C. gen letal
D. tautan sex
E. nondisjungsi
27. Di bawah ini terdapat jenis-jenis cacat/penyakit menurun pada manusia :
1. Hypertrikosis
2. Albino
3. Buta warna
4. Thalasemia
5. hemofilia
yang termasuk cacat/penyakit menurun yang terpaut kromsom kelamin adalah....
A. 1, 2, dan 3
B. 1, 3, dan 5
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan 5

28. Petunjuk tentang adanya evolusi berdasarkan kenyataan- kenyataan berikut, kecuali ....
A. homologi organ- organ tubuh pada berbagai makhluk hidup
B. terdapatnya variasi di antara individu dalam suatu keturunan
C. peninggalan fosil di berbagai lapisan batuan bumi dari zaman ke zaman.
D. ditemukannya alat-alat pernapasan tubuh yang biasa digunakan di masa lampau
E. terjadinya perubahan dari bentuk sederhana dan tidak sempurna ke bentuk yang
kompleks dan sempurna
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

29. Berikut ini merupakan peta silsilah dari keluarga buta warna. Apabila sifat buta warna
dikendalikan oleh gen c, bagaimanakah genotipe 1 dan 5?

A. XcY dan XCXc


B. XcY dan XcXc
C. XY dan XCXc
D. XY dan XcXc
E. XY dan XX
DOKUMEN NEGARA
SANGAT RAHASIA
SOAL USBN BIOLOGI 2017

URAIAN
1. Limbah industri yang mengandung bahan berbahaya (B3) jika dibuang ke sungai dapat
mencemari perairan. Kondisi ini dapat mengancam kelestarian biota di ekosistem
tersebut.
Jelaskan usaha yang tepat untuk mengatasi pencemaran tersebut!

2. Perhatikan perangkat percobaan berikut !

Berdasarkan gambar di atas, jawablah beberapa pertanyaan berikut :


A. Apa yang terjadi pada gambar setelah tiga puluh menit kemudian? Jelaskan!
B. Tuliskan kesimpulan percobaan!
3. Perhatikan sistem organ pencernaan makanan di bawah ini!

a. Jelaskan proses yang terjadi pada organ yang ditunjuk X?


b. Tuliskan salah satu nama enzim yang dihasilkan organ yang ditunjuk X serta
fungsinya ?

4. Pada suatu persilangan antara tanaman tinggi berdaun lebar (TTLL) dengan tanaman
pendek berdaun sempit (ttll), akan menghasilkan keturunan F1 semuanya tinggi lebar.
Bagaimanakah perbandingan keturunan F2-nya, jika F1 dilangkan dengan tanaman yang
berbatang pendek berdaun sempit?

5. Persilangan antara Linaria maroccana bunga merah (AAbb) dengan bunga putih (aaBB)
menghasilkan F1 100% bunga ungu. Jika dilakukan persilangan antara sesama F1,
bagaimana kemungkinan keturunan F2-nya? Buat diagramnya!

Anda mungkin juga menyukai