Anda di halaman 1dari 8

SOAL SELEKSI OLIMPIADE SAINS

TINGKAT SEKOLAH
2024

Bidang Biologi

Waktu : 90 menit

PETUNJUK:

1. Isilah nama dan asal sekolah anda pada lembar jawaban.


2. Soal ini berjumlah 25 nomor dengan 2 bagian soal.
3. Pada Soal bagian A masing-masing empat pernyataan yang perlu ditentukan apakah Benar (B) atau Salah (S).
Sedangkan pada soal Bagian B silahkan memilih 1 jawaban yang paling tepat! Tiap pernyataan yang dijawab
dengan tepat akan mendapatkan nilai 1.
4. Tuliskan jawaban B jika pernyataan benar dan S jika pernyataan Salah pada kolom jawaban yang sesuai untuk soal
Bagian A. Sedangkan silahkan langsung memilih jawaban yang benar untuk soal bagin B!
5. Kalkulator BOLEH digunakan selama test berlangsung.
6. TIDAK ada sistem minus sehingga SEMUA soal sebaiknya dijawab.
7. Waktu ujian adalah 60 menit.
BAGIAN A; PERNYATAAN BENAR/SALAH
1. Gambar berikut menunjukkan model sistem endomembran dari suatu sel eukariot. Beberapa organel seperti
mitokondria, kloroplas, dan peroksisom tidak ditampilkan pada gambar.

Tentukan apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S)!


A. DNA polimerase akan disintesis oleh ribosom yang terikat retikulum endoplasma (ER) agar lebih mudah
ditranspor ke nukleus.
B. Enzim-enzim yang bekerja di matriks mitokondria akan ditranspor dari sitoplasma menggunakan vesikel karena
mitokondria adalah organel bermembran.
C. Saat sel ingin menambah luas permukaannya (misalnya sebelum melakukan pembelahan sel), maka jumlah
vesikel yang dihasilkan oleh badan Golgi juga akan meningkat.
D. Vesikel berfungsi dalam mengantarkan protein perifer sitoplasmik untuk mencapai lokasi akhirnya.
2. Indonesia mengalami masalah dengan wabah rabies di beberapa daerah. Rabies merupakan penyakit zoonosis, yaitu
patogen penyebab penyakit bersumber dari hewan. Anjing domestik merupakan hewan pembawa virus rabies paling
banyak. Virus rabies dapat meningkatkan agresivitas anjing domestik yang membawa virus ini. Selain itu, gigitan
anjing pembawa virus rabies dapat menyebabkan kematian pada manusia tanpa membunuh anjing tersebut. Tentukan
apakah pernyataan berikut benar (B) atau salah (S)!
A. Virus rabies lebih mudah menyebar di area yang memiliki 10 anjing domestik per 1 km2 daripada area yang
memiliki 10 anjing domestik per 100 km2.
B. Populasi anjing domestik yang membawa virus rabies akan memiliki pola persebaran yang mengelompok.
C. Mengurangi imigrasi anjing domestik ke suatu pulau yang memiliki wabah rabies dapat mengurangi peluang
penyebaran virus rabies. Virus rabies merupakan faktor
D. tergantung kepadatan (density-dependent factor) dalam memengaruhi laju pertumbuhan populasi manusia

3. Keanekaragaman spesies dalam suatu komunitas dipengaruhi oleh berbagai faktor, baik abiotik maupun biotik.
Sebuah pulau seluas 3.000 km2 yang terletak di garis lintang selatan 1°. Tentukan apakah pernyataan berikut benar
(B) dan salah (S) tentang keanekaragaman spesies di pulau tersebut!
A. Keanekaragaman spesies di pulau tersebut lebih tinggi dari pulau dengan ukuran serupa yang terletak di garis
lintang 30°.
B. Keanekaragaman spesies di pulau tersebut lebih tinggi daripada pulau dengan ukuran 300.000 km2.
C. Jika pulau tersebut berjarak 400 km dari sebuah benua, keanekaragaman spesies di pulau tersebut lebih tinggi
daripada pulau lain berukuran serupa yang berjarak 10 km dari benua yang sama.
D. Jika pulau tersebut memiliki total GPP 300.000 g C/tahun, keanekaragaman pulau tersebut lebih tinggi daripada
pulau seukuran dengan total NPP 300.000 g C/tahun
Bagian B: PILIHAN GANDA
4. Dalam suatu pembelajaran, Ani diminta Bu guru untuk mengamati bentuk batang, akar, bunga, dan daun, tumbuh-
tumbuhan yang berada di sekitar lingkungan sekolah. Kegiatan yang dilakukan Ani termasuk ke dalam studi kajian
ilmu biologi bidang…
A. Virologi
B. Anatomi Tumbuhan
C. Morfologi Tumbuhan
D. Mikrobiologi
E. Ekologi
5. Perhatikanlah ciri-ciri tumbuhan X berikut:
1) Hidup di tempat lembap/basah
2) Tidak memiliki akar, batang, dan daun sejati
3) Metagenesis didominansi oleh fase gametofit
4) Reproduksi secara seksual dan aseksual
5) Berkembang biak dengan spora
Berdasarkan ciri-ciri di atas, dapat disimpulkan jika tumbuhan X termasuk ke dalam golongan ….
A. Bryophyta
B. Pteridophyta
C. Gymnospermae
D. Monokotil
E. Dikotil
6. Perhatikan tabel ciri-ciri organisme berikut:
No Ciri-ciri Organisme

1 Umumnya berukuran mikroskopis

2 Dinding sel dari peptidoglikan

3 Memiliki nucleoid

4 Memiliki sistem syaraf yang kompleks

5 Hanya berkembang biak secara seksual

Ciri-ciri yang dapat ditemukan pada kingdom Monera (misalnya bakteri) adalah ….
A. 1, 2, 3
B. 2 dan 4
C. 1, 3, 5
D. 4 saja
E. 1, 2, 3, 4, 5
7. Perhatikan gambar struktur virus covid-19 berikut:

Bagaimanakah molekul sabun dapat menghancurkan struktur virus?


A. Molukel sabun menyerang materi genetik secara langsung
B. Molekul sabun menghancurkan lipid bilayer membran dan menjebak fragmen virus ke dalam misel
C. Molukel sabun bersifat racun dan menghancurkan membran protein
D. Molekul sabun bersifat racun dan menghancurkan seluruh struktur virus
E. Molekul sabun merusak protein spike sehingga gagal menginfeksi sel virus
8. Perhatikan gambar-gambar organisme Protista berikut:
Filum yang tepat untuk organisme-organisme di atas secara berurutan adalah….
A. Cilliphora, Chlorophyta, Bacilliariophyta, Euglenophyta
B. Bacilliariophyta, Chlorophyta, Cilliphora, Euglenophyta
C. Chlorophyta, Euglenophyta, Bacilliariophyta, Bacilliariophyta
D. Euglenophyta, Cilliphora, Bacilliariophyta, Chlorophyta
E. Chlorophyta, Bacilliariophyta, Euglenophyta, Cilliphora
9. Perhatikan tabel organisme jamur dan peranannya sebagai berikut:
Jenis Jamur Peranan

1 Rhizopus orizae A Fermentasi asam sitra

2 Aspergilus niger B Penghasil alfatoxin

3 Saccaromyces C Fermentasi tape


cerevisiae

4 Aspergilus flavus D Bahan pangan berprotein


tinggi

5 Volvariela E Pembuatan tempe


volvaceae

Pasangan yang menunjukkan jenis jamur dan peranannya yang tepat adalah….
A. 1 dan A
B. 2 dan B
C. 3 dan C
D. 4 dan D
E. 5 dan E
10. Perhatikan ciri-ciri Kingdom Animalia berikut:
1) Organisme multiseluler
2) Memiliki endoskeleton (rangka dalam)
3) Tidak memiliki tulang belakang
4) Memiliki sistem peredaran darah yang kompleks
5) Memiliki eksoskeleton (rangka luar)
Ciri-ciri yang termasuk ke dalam filum invertebrata adalah ….
A. 1, 2, 3
B. 1, 3, 5
C. 2 dan 4
D. 4 saja
E. 1, 2, 3, 4, 5
11. Perhatikan grafik produktivitas penangkapan ikan berikut:
Produktivitas Penangkapan Ikan dan Penemuan Timbal di
Pantai Muncar - Banyuwangi
12
10
8
6
4
2
0
2006 2007 2008 2009

Produktivitas Ikan Penemuan Timbal


Pernyataan manakah yang sesuai dengan grafik di atas?
A. Terjadi kenaikan produktivitas penangkapan ikan di Pantai Muncar
B. Terjadi kenaikan penurunan kualitas lingkungan di Pantai Muncar
C. Terjadi penurunan produktivitas penangkapan ikan, bersamaan dengan kenaikan penemuan timbal
D. Terjadi kenaikan produktivitas penangkapan ikan, akibat dari kenaikan penemuan timbal
E. Terjadi penurunan produktivitas penangkapan ikan, akibat dari penurunan penemuan timbal

12. Perhatikan gambar sel tumbuhan berikut:

Organel sel yang hanya bisa ditemukan di sel tumbuhan adalah….


A. 1, 2, 3
B. 4, 5, 6
C. 2, 5, 7
D. 2, 3, 6
E. 2, 3, 7
13. Perhatikan gambar percobaan osmosis pada kentang berikut:

Apakah yang terjadi pada larutan gula 15% setelah percobaan didiamkan selama beberapa menit?
A. Terjadinya kenaikan, karena larutan bersifat hipertonis
B. Terjadi kenaikan, karena larutan bersifat hipotonis
C. Terjadi penurunan, karena larutan bersifat hipertonis
D. Tidak terjadi kenaikan atau penurunan, karena larutan bersifat isotonis
E. Terjadi penurunan, karena larutan bersifat isotonis
14. Perhatikan gambar penampang melintang tumbuhan dikotil berikut:

Fungsi jaringan yang ditunjukkan oleh tanda “x” adalah ….


A. Menghantarkan hasil fotosintesis dari daun ke seluruh tubuh
B. Melindungi jaringan di bawahnya
C. Tempat terjadinya fotosintesis
D. Menghantarkan air dan unsur hara dari akar ke daun
E. Menyimpan cadangan makanan
15. Perhatikan gambar-gambar jaringan otot berikut:

Ciri jaringan yang ditandai “x” adalah….


A. Memiliki sel yang bercabang-cabang
B. Memiliki banyak inti sel
C. Respon terhadap stimulan secara tidak sadar
D. Respon terhadap stimulant secara sadar
E. Mudah lelah
16. Perhatikan gambar kelainan punggung berikut:

Penyebab kelainan “y” di antaranya adalah ….


A. Terlalu lama berdiri
B. Duduk dengan permukaan meja terlalu rendah
C. Penggunaan alas kaki yang terlalu tinggi
D. Duduk dengan permukaan meja terlalu tinggi
E. Mengandung
17. Perhatikan tabel berikut:
Pemeriksaan Darah Hasil Nilai Normal

Kolesterol Total 180 150 – 220 mg/dl

Hemoglobin 12 11 - 16 g/dl

Eritrosit 3,1 4 – 5 Juta/UI

Trombosit 330.000 150.000 – 500.000/UI

Leukosit 9.320/mm3 4.000 – 10.000/mm3

Sistol/diastol 120/80 mmHg 120/80 mmHg

Hasil pemeriksaan darah yang ditunjukan dari salah satu pasien di instalasi Haematologi, menunjukkan pasien
tersebut mengalami kelainan....
A. Anemia
B. Hipotensi
C. Trombositopenia
D. Hipertensi
E. Leukemia
18. Perhatikan gambar-gambar sistem pencernaan berikut:

Fungsi organ pencernaan yang ditunjuk adalah….


A. Melakukan gerak peristaltic
B. Menyerap zat makanan
C. Menyerap air dan menyimpan feses sementara
D. Menghasilkan getah empedu
E. Menghasilkan HCl
19. Perhatikan gambar proses pernapasan dada berikut:
Pernyataan berikut yang sesuai dengan gambar di atas adalah….
A. Pada inspirasi, tulang rusuk menurun
B. Pada inspirasi, diafragma melengkung
C. Pada ekspirasi, tulang rusuk menurun
D. Pada ekspirasi, diafragma mendatar
E. Pada ekspirasi, paru-paru mengembang
20. Perhatikan tabel hasil pemeriksaan urin berikut:
Pemeriksaan Urin Hasil Nilai Normal

Urin Rutin Kuning Kuning Jernih


kemerahan

pH 6.8 5.0 – 8.0

Berat Jenis 1.045 1.005 – 1.030

Nitrit Negatif -

Protein Negatif Negatif

Glukosa Negatif -

Keton Negatif -

Leukosit 9.000/mm3 4.000 – 10.000/mm3

Ditunjukkan hasil pemeriksaan urin, berdasarkan hasil tersebut, maka kemungkinan bagian ginjal yang mengalami
kerusakan adalah....
A. kapsul Bowmann
B. glomerulus
C. tubulus proksimal
D. tubulus distal
E. tubulus kolektivus
21. Perhatikan gambar jaringan hewan berikut:

Fungsi jaringan X adalah....


A. meneruskan impuls ke ujung akson
B. pengatur seluruh kegiatan sel
C. membangkitkan energi
D. menerima impuls dari reseptor
E. pelindung akson
22. Perhatikan tabel organ/bagian reproduksi dan fungsinya sebagai berikut:
Nama Organ Fungsi

1 Epididimis A Mengangkut sperma

2 Testis B Menghasilkan sperma dan


hormon pria

3 Vas deferens C Membawa sperma keluar


tubuh

4 Uretra D Menghasilkan cairan


tambahan

5 Kelenjar Prostat E Pematangan sperma

Pasangan nama organ dan fungsinya yang tepat adalah….

A. 1 dan A
B. 2 dan B
C. 3 dan C
D. 4 dan D
E. 5 dan E
23. Perhatikan potongan berita mengenai covid-19 sebagai berikut:

Berdasarkan potongan artikel di atas, bagaimanakah antibodi terbentuk setelah vaksinasi?


A. Vaksin pertama memicu kekebalan awal, vaksin kedua menguatkan respon antibodi sebelumnya yang sudah
muncul
B. Vaksin pertama memicu kekebalan yang sudah ada meski belum pernah terpapar
C. Vaksin kedua hanya untuk menguatkan, sebetulnya tidak diperlukan menguatkan kekebalan
D. Vaksin pertama menguatkan respon antibodi, vaksin kedua memicu kekebalan awal
E. Vaksin pertama dan kedua dilakukan bersamaan agar efek yang dihasilkan lebih baik

24. Which of the following is a list of entirely abiotic factors?


A. Soil pH, temperature, viral infections.
B. Viral infections, predators, competition for resources.
C. Sunlight levels that penetrate the canopy, soil pH, number of species.
D. Predators, temperature, sunlight levels that penetrate the canopy.
E. Temperature, soil pH, oxygen content of soil.

25. What property of water is MOST important to plants living just under the surface of water?
A. Adhesion
B. Solute concentration
C. Transparency
D. Surface tension
E. Temperature

Anda mungkin juga menyukai