Anda di halaman 1dari 5

SOAL TES HASIL BELAJAR (REMEDIAL)

Nama Sekolah : SMK NEGERI TAPANGO


Mata Pelajaran : FISIKA
Kelas/Semester : X (SEPULUH)/GANJIL
Alokasi Waktu : 90 MENIT

Petunjuk Soal:
1. Tulislah Nama, Nis, dan kelas pada lebar jawaban
2. Berilah tanda silang (x) pada huruf huruf A, B, C, D atau E pada lembar jawaban yang telah
disediakan!
3. Bacalah soal dengan teliti
SOAL PILIHAN GANDA
3. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut!
(1) Sinar gama digunakan untuk membunuh sel-sel kanker.
(2) Sinar gama digunakan untuk mensterilkan alat-alat kedokteran.
(3) Sinar alfa digunakan untuk mendeteksi adanya kebocoran suatu pipa.
(4) Sinar beta digunakan untuk mendeteksi kebocoran suatu pipa.
Pernyataan yang merupakan manfaat sinar radioaktif yang dihasilkan radioisotop adalah . . .
A. (1), (2), dan (3)
B. (1) dan (3) saja
C. (2) dan (4) saja
D. (1), (2), dan (4)
E. (1) dan (4) saja
4. Massa unsur radioaktif P mula-mula X gram dengan waktu paruh 2 hari. Setelah 8 hari unsur
yang tersisa Y gram. Perbandingan antara X : Y = . . .
A. 16 :1
B. 8 : 1
C. 4 : 1
D. 1 : 8
E. 1 : 16
5. Inti sebuah atom memancarkan sinar , maka. . .
A. Massa atomnya tetap
B. Massa atomnya bertambah 1
C. Massa atomnya berkurang 4
D. Nomor atomnya bertambah 1
E. Nomor atomnya berkurang 2
6. Pernyataan tentang sinar radioaktif berikut yang benar adalah . . .
A. Daya tembus alfa lebih besar daripada beta
B. Daya tembus sinar gamma lebih kecil daripada alfa
C. Daya ionisasi beta lebih besar daripada sinar gamma
D. Daya ionisasi alfa lebih kecil daripada sinar gamma
E. Daya ionisasi alfa lebih besar dari pada beta
7. Pernyataan-pernyataan berikut:
(1) terapi radiasi
(2) mengukur kandungan air tanah
(3) sebagai perunut
(4) menentukan umur fosil
Yang merupakan pemanfaatan radioisotop di bidang kesehatan adalah . . .
A. (1), (2), (3), dan (4)
B. (1), (2), dan (3)
C. (1) dan (3)
D. (2) dan (4)
E. (4)
F.
8. Radiasi dari radioisotop Co-60 dimanfaatkan untuk . . .
A. Membunuh sel kanker
B. Detektor asap
C. Menentukan umur fosil
D. Terapi pada kelenjar gondok
E. Penghancuran batu ginjal
9. Perhatikan reaksi fusi di bawah ini !
Jika: 1H2 + 1H3  2He4 + 0n1 + Q
 m H-2 = 2,01400 sma
 m H-3 = 2,01600 sma
 m He-4 = 4,002600 sma
 m n = 1,008665 sma
Banyak energi yang dibebaskan reaksi adalah. . .
A. 20,64573 MeV
B. 18,756 MeV
C. 17,44228 Mev
D. 2,05673 MeV
E. 1,84563 MeV
10. Suatu zat radioaktif meluruh dengan waktu paro 20 hari. Agar zat radioaktif hanya tinggal 1/8
saja dari jumlah asalnya, maka diperlukan waktu. . .
A. 27,5 hari
B. 30 hari
C. 40 hari
D. 60 hari
E. 160 hari
11. Jika seperenambelas dari suatu unsur radioaktif masih tersisa pada peluruhan dalam selang
waktu 2 jam, maka waktu parohnya adalah. . .
A. 15 menit
B. 30 menit
C. 45 menit
D. 60 menit
E. 120 menit
12. Suatu unsur radioaktif memiliki waktu paro T sekon. Setelah 6 T sekon unsur radioaktif itu tersisa.
..
A. 1/8 bagian
B. 1/32 bagian
C. 1/64 bagian
D. 1/128 bagian
E. 1/256 bagian
13. Suatu unsur radioaktif meluruh dalam selang waktu 20 menit dan tinggal 25 dari jumlah semula.
Jika mula-mula massa unsur tersebut 120 gram, maka setelah setengah jam meluruh massa
unsur yang belum meluruh tersisa sebanyak. . .
A. 60 gram
B. 40 gram
C. 30 gram
D. 15 gram
E. 10 gram
14. Sebuah inti zat radioaktif memancarkan sinar beta. Dengan demikian dalam inti tersebut terjadi
perubahan. . .
A. Proton menjadi neutron
B. Peutron menjadi proton
C. Proton menjadi anti proton
D. Neutron menjadi positron
E. Proton menjadi elektron
15. Urutan daya ionisasi sinar-sinar radioaktif berikut dimulai dari yang paling lemah adalah. . .
A. Alfa-beta-gamma
B. Gamma-alfa-beta
C. Beta-alfa-gamma
D. Alfa-gamma-beta
E. Gamma-beta-alfa
16. Suatu unsur radioaktif waktu paronya 100 detik. Jika massa bahan radioaktif itu mula-mula 1
gram, maka setelah 5 menit massanya tinggal. . .
A. 1/3 gram
B. 1/4 gram
C. 1/5 gram
D. 1/6 gram
E. 1/8 gram
17. Seorang ahli purbakala mendapatkan bahwa fosil kayu yang ditemukan mengandung karbon
radioaktif kira-kira tinggal 1/8 dari asalnya. Jika waktu paruh karbon radioaktif adalah 5600 tahun,
berapa kira-kira umur fosil tersebut. . .
A. 1400 tahun
B. 2800 tahun
C. 11200 tahun
D. 16800 tahun
E. 22400 tahun
18. Suatu unsur radioaktif mempunyai waktu paro T sekon. Dengan demikian bagian unsur tersebut
yang tersisa setelah T sekon adalah. . .
A. 1/2 bagian
B. 1/4 bagian
C. 1/8 bagian
D. 1/16 bagian
E. 1/64 bagian
19. Setelah 60 hari, zat radioaktif yang belum 1/8 terdisintegrasi masih bagian dari jumlah asalnya.
Waktu paruh zat radioaktif zat-zat radioaktif tersebut adalah. . .
A. 20 hari
B. 25 hari
C. 30 hari
D. 50 hari
E. 180 hari
20. Dalam waktu 48 hari, 63/64 bagian unsur radioaktif meluruh. Waktu paruh unsur radioaktif
tersebut adalah. . .
A. 4 hari
B. 8 hari
C. 16 hari
D. 2 hari
E. 32 hari
21. Jika dalam kurun waktu 24 jam suatu unsur telah meluruh sebanyak 63/64 bagian, maka waktu
paruh unsur radioaktif tersebut adalah. . .
A. 4 jam
B. 6 jam
C. 8 jam
D. 10 jam
E. 12 jam
22. Berikut ini adalah manfaat radioisotop pada bidang industri, kecuali. . .
A. Dalam pembuatan kaos lampu petromaks
B. Digunakan untuk pemeriksaan tanpa merusak
C. Digunakan untuk mengukur ketebalan bahan terus menerus sejak dibuat di pabrik
D. Dipakai untuk mengefisiensikan pekerjaan mengeruk lumpur pelabuhan dan terowongan
E. Dimanfaatkan dalam pensterilan alat-alat kedokteran
23. Penggunaan radioisotop sebagai pendeteksi pemalsuan lukisan dan keramik adalah
pemanfaatan radioisotop dalam bidang. . .
A. Kesehatan
B. Industri
C. Pertanian
D. Seni dan sejarah
E. Hidrologi
24. Satu kilogram 94Po218 memancarkan partikel radioaktifdengan waktu paroh 30 menit. Jika dalam
1 jam unsur tersebut menjadi 214 82𝑃𝑏 maka massa 94Po yang tersisa sekitar. . .
218

A. 1 kg
B. ½ kg
C. ¼ kg
D. 1 gram
E. 1 mg
25. Peristiwa dalam inti yang menyebabkan zat radioaktif memancarkan positron adalah. . .
A. Perubahan nomor massa
B. Perubahan neutron menjadi proton
C. Pancaran sinar-X
D. Penangkapan elektron
E. Perubahan proton menjadi neutron
26. Suatu radioaktif mempunyai waktu paroh 8 tahun. Pada suatu saat 7/8 bagian zat telah meluruh
(berdisintegrasi). Hal ini terjadi setelah. . .
A. 8 tahun
B. 16 tahun
C. 24 tahun
D. 32 tahun
E. 40 tahun
27. Suatu zat radioaktif yang memancarkan sinar alpha didekatkan pada sebuah elektroskop yang
bermuatan negatif. Hal ini akan menyebabkan daun-daun elektroskop. . .
A. Membuka lebih lebar kemudian berhenti
B. Membuka lebih lebar kemudian menutup
C. Menutup sedikit kemudian berhenti
D. Menutup sedikit kemudian membuka lagi
E. Tidak berpengaruh

-SELAMAT MENGERJAKAN-

Anda mungkin juga menyukai