A

Anda mungkin juga menyukai

Anda di halaman 1dari 2

Setelah berhasil Membuat Jaringan Komputer Berkabel maka selanjutnya juga kita bisa membagi koneksi

internet yang kita miliki dalam jaringan menggunakan ICS (Internet Connection Sharing). Membagi/Sharing
koneksi internet menggunakan ICS ini berbeda dengan Sharing Koneksi Intenet Menggunakan Modem
Huawei E173
Internet Connection Sharing merupakan salah satu fasilitas pengaturan client dan server yang terdapat di
Windows. Dengan ICS kita bisa dengan mudah membagi koneksi internet yang kita miliki ke komputer.
Untuk dapat Membagi Koneksi Internet Menggunakan Internet Connection Sharing maka terlebih dahulu
kita harus menyeting atau melakukan pengaturan di komputer server (host) dan komputer client. Komputer
Host adalah komputer yang memiliki akses internet.

Tapi sebelum melakukan pengaturan baik itu di komputer server atau client, maka terlebih dahulu kita perlu
memperhatikan beberapa hal yang berkaitan dengan penyetingan ICS ini :

1. Bila koneksi yang Anda pergunakan menggunakan kabel, maka kartu jaringan yang harus
Anda persiapkan di komputer server harus 2 biji.

2. ICS merupakan sebuah wizard untuk mempermudah koneksi, Komputer host bisa diseting
dengan ip address misal 192.168.0.1 dan subnet mask-nya 255.255.255.0

3. Selanjutnya Anda bisa mengalokasikan ip address statis ke komputer client dengan range
192.168.0.2 hingga 192.168.0.254. Jadi nanti kita bisa seting seperti ini : IP Addtess
192,168.0.2, Subnet mask 255.255.255.0, Default gateway 192.168.0.1

4. Bila Anda mengaktifkan ICS, maka itu artinya komputer yang terkoneksi ke LAN
akan otomatis mendapatkan IP Address statis, tapi dengan syarat bahwa komputer lain
(clinet)di ICS harus di setting agar memperoleh ip address sendiri. Ini mirip seperti dalam
pembuatan jaringan Ad-Hoc dimana kita tidak perlu lagi menyeting ip komputer yang
terhubung

5. Penggunaan ICS ini tidak disarankan di jaringan dengan domain controller, DNS
Server, Gateway, atau DHCP Server. Dan jangan menggunakan ICS di komputer
yang dikonfigurasi untuk ip address statis.
Melakukan Pengaturan di Komputer Server (Host) dan Client untuk koneksi Internet

Bila Anda menggunakan Windows XP, komputer server (host) disetting menggunakan cara berikut :

1. Klik Start > Contorl Panel


2. Klik Network and Internet Connection > Network Connection
3. Klik kanan pada bagian koneksi yang digunakan, dan pilih Properties
4. Klik Properties. Klik tab Advanced
5. Dibawah Internet Connection Sharing, pilih Allow other network user to
connect through this computer's internet connection
6. Jika Anda men-share koneksi dial – up, pilih Establish a dial-up connection whenever
a computer on my network attempts to access the internet bila Anda menginginkan komputer lain
untuk terkoneksi secara ototmatis ke internet

Selanjutnya pada komputer client, Anda bisa mengikuti langkah – langkah berikut :

1. Klik Start > Control Panel


2. Klik Network and Internet Connection > Network Connections
3. Klik kanan di Local Area Connection (LAN) yang Anda gunakan untuk terkoneksi
dengankomputer server, lalu pilih Properties
4. Dibawah tab general, Pilih Internet Protocol (TCP/IP). Pada bagian This
Connection usesthe following items Anda klik Properties
5. Selanjutnya Di Internet Protocol (TCP/IP), klik obtain an IP address automatically
dan klik OK
6. Pada Local Area Connection Properties klik OK

Sekarang koneksi internet sudah dibagi dan komputer client yang terhubung sudah bisa menikmati akses
internet, Anda bisa mencobanya sendiri dengan cara browsing internet menggunakan web browser yang
terdapat di komputer client

Anda mungkin juga menyukai