Anda di halaman 1dari 5

No.

: 003/B/ppKASP/FKKPAB/X/2019
Lamp. : JUKNIS KEGIATAN
Hal : Undangan Peserta

Kepada Yth.
Pengurus KPA Se Sulawesi
Di_
Tempat

Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.


Salam Lestari..
Teriring salam dan doa kepada kita semua semoga dalam kesaharian kita selalu
berada dalam lindungan Allah SWT. Amin
Sehubungan dengan akan dilaksanakannya kegiatan Kemah Akbar Sumpah Pemuda
2019 oleh Forum Koordinasi Kelompok Pencinta Alam Kabupaten Bulukumba yang
mengambil tema “ Bangunlah Pemuda Lestarilah Alamku Damailah Indonesiaku “
dimana kegiatan ini diadakan dalam rangka menperingati hari Sumpah pemuda tahun
2019 dan melibatkan kelompok pencinta alam se Sulawesi, yang InsyaAllah diadakan
pada :

Tanggal : 26 – 28 Oktober 2019


Tempat : Kawasan wisata Lembah Biru Desa Palambarae
Kec. Gantarang KAb. Bulukumba

Besar harapan kami agar kiranya Seluruh Kelompok Pencinta Alam se Sulawesi bisa
hadir bersilaturahmi dan berbagi pengetahuan serta bersama sama memperingati hari
sumpah pemuda tahun 2019,atas kehadiran dan perhatiannya kami Haturkan banyak
terima kasih.

Bulukumba 3 Oktober 2019


Hormat Kami,
Panitia Pelaksana Kemah Akbar Sumpah Pemuda 2019

PA
NITIAPELA
KSA
NA

KEMAHAKBAR
SUMPAHPEMUDA
FORUM KOORDINASI KPA BULUKUMBA

Muhammad Said Syam Astariki


Ketua Sekertaris
Mengetahui,

Muhammad Ichdar “Cupus” YN


Penanggung jawab

PETUNJUK TEKNIS
KEMAH AKBAR SUMPAH PEMUDA 2019

Selayan pandang

Kemah akbar Sumpah Pemuda 2019 merupakan sebuah kegiatan memperingati hari
Sumpah pemuda ke 91 yang jatuh pada hari Senin, 28 Oktober 2019. Di samping itu
juga merupakan wadah berkumpul dan bersilaturahmi sahabat sahabat penggiat alam
bebas se Sulawesi, berbagai kegiatan akan diramu semenarik mungkin walaupun
bersifat santai namun mempunyai unsur edukasi terutama dalam hal berkegiatan
dialam bebas.
Isu isu yang lagi hangat dibicarakan di negeri ini diantaranya dampak sampah pelastik,
kebakaran hutan dan gunung sampai komflik yang terjadi di Negara ini akan coba di
diskusikan dan berharap melahirkan sebuah gagasan yang mampu dilaksanakan
secara konkrit dan berkesinambungan.

Tujuan

1. Sebagai momentum dalam memperingati hari Sumpah pemuda ke 91


2. Sebagai Sarana silaturahim kelompok pencinta alam se Sulawesi dan organisasi
kepumudaan lainnya.
3. Menumbuhkan Kepekaan, kesedaran, dan kepedulian terhadap alam sekitar
4. Sebagai sarana menjalin komunikasi, belajar bersama antar sesame penggiat
alam bebas.
5. Diharapkan mampu Memberikan konstribusi nyata dalam mewujudkan
kelestarian alam

Tema

Bangulah Pemuda Lestarilah Alamku Damailah Indonesiaku

Waktu dan Tempat Pelaksanaan

Tanggal 26 – 28 Oktober 2019


Bertempat di Lembah Biru Desa Palambarae Kec. Gantarang KAb. Bulukumba.

Pelaksana Kegiatan

FORUM KOORDINASI KELOMPOK PENCINTA ALAM BULUKUMBA


Deskripsi Kegiatan

1. Kegiatan umum

No Item Kegiatan Deskripsi Singkat


1. Upacara Pembukaan Acara pembukaan akan dilaksanakan pada tanggal 26
Oktober 2019, Pukul 20.00 WITA dan akan di buka
secara resmi oleh Bupati Bulukumba
2. Upacara Penutupan Dilaksanakan pada tanggal 28 0ktober 2019, Pukul
09.00 WITA oleh Wakil Bupati Kab. Bulukumba

2. Kegiatan khusus

No. Item Kegiatan Deskripsi


1 Camp Silaturahmi # Kegiatan ini di ikuti oleh kelompok pencinta alam se
Sulawesi, sispala lokak Bulukumba, Organisasi
kepemudaan dan organisasi kampus dan melakukan
registrasi ke panitia pelaksana.
# Peserta membawa sendiri perlengkapan campingnya (
logistic dan peralatan masaknya )
2 Seminar dan workshop # seminar tentang lingkungan hidup yang akan di
bawakan oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kab.
Bulukumba
# workshop pengolahan sampah plastic oleh penggiat
bank sampah di Kab. Bulukumba
# kunjungan ke tempat pembibitan tanaman produksi
3. Tari & Musik Alam Akan di isi oleh kelompok kesenian local bulukumba dan
bintang tamu dari Makassar ( bila Memungkinkan ada
perwakilan dari peserta yang tampil dan berkoordinasi
dengan seksi Acara )
4. orienteenering Kegiatan ini akan mengajak perwakilan tim dari peserta
untuk melakukan perjalanan menyusuri sungai bijawang
untuk selanjutnya menuju puncak Bangkeng Buki,
kegiatan ini bersifat fun ( bukan Lomba ) dan panitia
menyiapkan doorprize untuk peserta yang ikut. Panitia
juga menyiapkan makanan di rute perjalanan.
5 Fun Games Ada beberapa item permainan rakyat yang akan di
lombakan secara Fun dan panitia menyiapkan hadiah
bagi pemenang, pendaftaran peserta langsung di lokasi
kegiatan
6 Door Prize Panitia menyiapkan beberapa hadiah untuk peserta
yang beruntung, kupon undian di peroleh pada saat
peserta melakukan registrasi di lokasi kegiatan.
7 Pembacaan Teks Acara ini akan berlangsung pada tanggal 28 oktober
Sumpah Pemuda dan 2019, pukul 08.00, prosesi pengibaran bendera raksasa
pengibaran bendera akan di laksanakan oleh panitia di area kegiatan,
raksasa pembacaan teks Sumpah pemuda akan dibacakan oleh
Wakil Bupati Kab. Bulukumba, Seluruh Peserta kemah
akbar di harapkan berkumpul dan mengikuti kegiatan ini
*di wajibkan memakai symbol organisasi masing masing

Syarat dan Ketentuan Peserta Kegiatan

a. Kepesertaan
1. Jumlah Peserta dalam satu tim terdiri dari 5 orang
2. Kelompok/Komunitas bisa diwakili lebih dari satu tim

b. Registrasi
3. Biaya Registrasi Rp. 25.000/orang ( Include : Rokok, stiker, biaya Retrebusi
kawasan wisata Lembah Biru )
4. Seluruh tim Peserta akan menerima Piagam Kepesertaan
5. Melakukan Registrasi OnLine paling lambat tanggal 23 Oktober 2019 dan
Regitrasi on the Spot paling lambat tanggal 26 oktober 2019 Pukul 17.00 WITA
6. Peserta yang melakukan regitrasi online mentransfer biaya registrasi ke
Rekening BNI dengan No. Rek. 0400691344 A/N Salma dan selanjutnya
mengirim Bukti pembayaran Ke No. WA 081241218332.
7. Tim melakukan regitrasi on line melalui no WA. 081241218332 ( Panitia
Menyiapkan Form. Pendaftaran ) dan selanjutnya melakukan regitrasi ulang di
lokasi kegiatan dengan bukti kode Khusus yang akan di berikan oleh panitia
pada saat registrasi on line.

c. Tata Tertib Peserta.


8. Peserta kegiatan tidak di perkenangkan untuk menyalakan perapian ( selain
Kompor untuk Masak )
9. Peserta dilarang keras membawa dan mengkomsumsi Drugs, alcohol di lokasi
kegiatan ( apabila ada yang kedapatan oleh pihak kepolisian diluar tanggung
jawab panitia )
10. Panitia dilarang membawa alat music ( bagi peserta yang ingin tampil agar
berkoordinasi dengan seksi acara untuk alat music yang digunakan )
11. Peserta yang akan meninggalkan lokasi kegiatan agar menyampaikan ke Pihak
keamanan internal panitia )
12. Senang tiasa menjaga kebersihan lokasi kegiatan
13. Peserta diharapkan bersama sama menjaga ketertiban kegiatan.
d. Fasilitas di Area Kegiatan
Panitia menyiapkan Air bersih, Musollah, WC/MCK

e. Syarat mengikuti item Kegiatan


14. Seminar & Workshop : diwakili oleh minimal 1 orang per Tim
15. Orientenering : di wakili oleh 1 orang per tim
16. Games : di wakili oleh minimal 3 orang per tim
17. Pengibaran bendera dan pembacaan teks sumpah pemuda diikuti oleh seluruh
anggota tim.

Nara Hubung :
081 241 218 332 : Imma
085 298 771 202 : Ai’

Penutup.

Sekian Juklak/Juknis ini kami buat sebagai bahan pertimbangan saudara saudara, atas
perhatian dan kehadirannya kami haturkan banyak terima kasih.

Anda mungkin juga menyukai