Anda di halaman 1dari 6

PILIHLAH SALAH SATU JAWABAN YANG KALIAN ANGGAP BENAR!

1. Perhatikan informasi berikut!


1) Menerima penyerahan dari Belanda
2) Membebaskan para tawanan perang Jepang yang berasal dari Eropa
3) Melucuti tentara Jepang dan mengumpilkan mereka untuk dipulangkan
4) Menegakkan serta memlihara kondisi damai untuk diserahkan kepada pemerintahan sipil
5) Mencari informasi tentang pasukan militer dan peninggalan Jepang di Indonesia untuk
dikembalikan ke Jepang
Tugas AFNEI di Indonesia ditunjuk pada nomor ....
a. 1, 2, dan 3
b. 1, 3, dan 5
c. 2, 3, dan 4
d. 3, 4, dan 5
e. 5, 1, dan 2
2. Setelah Agresi militer Belanda II, TNI memutuskan untuk melakukan sebuah serangan yang
spektakuler yang dikenal dengan Serangan umum 1 Maret 1949. Dampak dari serangan Umum 1
Maret 1949 adalah sebagai berkut kecuali ....
a. Mematahkan moral kekuatan Belanda
b. Menunjukkan kepada dunia bahwa TNI masih ada
c. Mendukung perjuangan bersenjata di berbagai daerah
d. Meningkatkan moral rakyat serta TNI yang sedang bergerilya
e. Belanda menyadari bahwa Indonesia masih mempunyai kekuatan
3. Sebelum terjadi Agresi militer Belanda II, presiden Soekarno memerintahkan Syafruddin
Prawiranegara (Menteri Kemakmuran) untuk mendirikan PDRI di Bukit Tinggi.Tujuan dibentuk PDRI
di Bukit Tinggi adalah ....
a. Memindahkan pusat pemerintahan Republik Indonesia dari Yogyakarta ke Bukit Tinggi
b. Menunjukkan kepada dunia internasional bahwa pemerintah Indonesia masih ada
c. Letak Bukit Tinggi yang aman dari pengawasan Belanda
d. Menggagalkan maksud Belanda menghancurkan TNI
e. Merintis dibentuknya Republik Indonesia Serikat
4. Usaha yang dilakukan untuk mempertahankan diri dari pendudukan Belanda sebagai akibat
diserang dan didudukinya Yogyakarta sebagai ibu kota RI dalam agresi militer Belanda II adalah ....
a. Melaporkan tindakan Belanda kepada Belanda
b. Di Bukit Tinggi pemerintahan darurat RI didirikan
c. Para pemimpin RI diungsikan ke tempat yang lebih aman
d. Memperkuat pertahanan untuk kembali merebut Yogyakarta
e. Melakukan serangan umum 1 Maret 1959 dibawah pimpinan Soeharto
5. Mesir adalah salah satu negara Arab yang memberikan dukungan terhadap proklamasi
kemerdekaan Indonesia. Faktor penyebab Mesir memberikan dukungannya kepada Indonesia
adalah sebagai berikut kecuali ....
a. Adanya persamaan agama
b. Adanya persamaan kepentingan
c. Banyaknya masyarakat Indonesia yang bekerja di Mesir
d. Banyaknya masyarakat Indonesia yang menuntut ilmu di Mesir
e. Banyaknya masyarakat Indonesia yang melakukan haji di Arab
6. Pernyataan berikut ini adalah bukti dukungan Mesir terhadap proklamasi kemerdekaan Indonesia
kecuali ....
a. Mengirim delegasi Mesir (Abdul Mun’im) ke Yogyakarta
b. Aksi pemuda Mesir yang berdemo di Kedubes Belanda di Kairo
c. Mesir mendorong agar Liga Arab mengakui kemerdekaan RI( 18 November 1946)
d. Ditandatanganinya perjanjian antara Mesir dan Indonesia untuk mengurangi tenaga kerja
Indonesia
e. Aksi pemboikotan oleh buruh di pelabuhan Port Said dan Terusan Zues terhadap kapal-kapal
Belanda
7. Perhatikan informasi berikut!
1) Menjadi pihak yang netral dalam Komisi Tiga Negara(KTN) bentukan PBB
2) Pemboikotan terhadap enam kapal milik Belanda di pelabuhan Brisbane
3) Memfasilitasi kepulangan sekitar 1.400 tawanan perang Indonesia di Sidney
4) Persatuan buruh kapal Australia melakukan aksi protes tentang perbedaan gaji buruh Indonesia
di perusahaan Belanda
5) Sekitar 4.000 buruh Australia menolak untuk membongkar kapal yang berisi persenjataan
Belanda
Dukungan Australia kepada kemerdekaan Indonesia ditunjuk pada nomor ....
a. 2, 3, dan 5 c. 4, 5, dan 1 d. 5, 1, dan 2
b. 3, 4, dan 5 e. 1, 3, dan 5
8. Dukungan Australia terhadap Indonesia dilatarbelakangi oleh kekhawatiran Australia akan
adanya ....
a. Timbulnya kekerasan berupa perang di wilayah Asia
b. Berkembangnya kembali penjajahan di wilayah Asia
c. Bahaya merah yang mengancam Indonesia jika kondisi politik dan ekonominya tidak stabil
d. Jepang kembali berkuasa di Indonesia danmengancam wilayah-wilayah Australia seperti pada
PD II
e. Ketidakstabilan politik di Indonesia yang mengancam keberlangsungan kerjasama ekonomi
Indonesia dan Australia
9. Perhatikan pernyataan berikut!
1) Bersama Australia mengajukan masalah Indonesia ke PBB
2) Menjadi negara pertama yang mengakui kemerdekaan Indonesia
3) selalu berada di pihak Indonesiadalam berbagai forum Internasional yang menyangkut masalah
Indonesia-Belanda
4) Menjadi salah satu anggota Komisi Tiga Negara mewakili Indonesia
5) Mengirimkan bantuan tenaga medis dan obat-obatan ke Indonesia
Dukungan India terhadap proklamasi kemerdekaan Indonesia ditunjuk dengan nomor ....
a. 1, 3, dan 5 c. 3, 4, dan 1 d. 4, 5, dan 1
b. 2, 4, dan 5 e. 5, 1, dan 2
10. Salah satu bentuk pengakuan PBB terhadap proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah ....
a. Dibentuknya Komisi Tiga Negara untuk mendukung perdamaian di Indonesia
b. Membantu proses administrasi pemindahan ibu kota Indonesia pasca agresi militer II
c. Pemebrian bantuan senjata dan obat-obatan serta tenaga medis dalam menghadapi agresi
militer Belanda
d. Penggunaan nama Indonesia, bukan Netherlands Indies dalam setiap resolusi yang dikeluarkan
sejak 1947
e. Mengadakan Konferensi Asia guna menggalang dukungan bagi Indonesia yang kemerdekaannya
belum diakui oleh Belanda
11. Perhatikan informasi berikut!
1) Belanda harus mengijinkan pemerintah Indonesia kembali ke Yogyakarta dan dibebaskan
dengan syarat
2) Melaksanakan upaya mediasi damai mengenai konflik antara Indonesia dan Belanda
3) Dibentuknya UNCI (United Nations Comission for Indonesia) sebagai pengganti KTN
4) Kedua belah pihak harus bekerjasama mengupayakan perdamaian kembali
5) Belanda harus menghentikan semua aktivitas gerilyanya
Isi dari resolusi Dewan Keamanan PBB guna mengecam tindakan agresi militer Belanda II ditunjuk
pada nomor ....
a. 1, 2, dan 5 c. 2, 4, dan 5 e. 4, 5, dan 1
b. 1, 3, dan 4 e. 5, 1, dan 2
12. Demi mendukung kemerdekaan Indonesia, Al-Ikhwan Al-Muslimun (IM) memberikan kebebasan
terhadap mahasiswa Indonesia yang belajar di Kairo untuk ....
a. Menulis tentang kemerdekaan Indonesia di koran-koran lokal milik organisasi tersebut
b. Mengikuti forum-forum internasional yang menentang kolonialisme dan imperialisme
c. Menggunakan markas organisasi sebagai pusat pergerakan mahasiswa Indonesia
d. Mendirikan organisasi-organisasi pergerakan di Mesir
e. Menggelar demonstrasi dan diskusi-diskusi umum
13. Pancasila adalah norma dalam menghadapi kemajuan iptek dan globalisasi. Hal tersebut berarti
Pancasila harus menjadi ....
a. Alat untuk menolak segala pengaruh asing
b. Dasar bagi pembangunan berjangka dalam negara
c. Dasar negara dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
d. Dasar untuk bersikap terhadap pengaruh kemajuan iptek dan globalisasi
e. Alat untuk mengukur semua pengaruh yang datang dari luar Indonesia
14. Salah satu sikap yang harus kita persiapkan untuk menghadapai arus globalisasi adalah ....
a. Membekali diri dengan ilmu pengetahuan
b. Suka menggunakan produk dari luar negeri
c. Banyak bertanya pada orang yang lebih tahu
d. Bergaul akrab dengan orang yang lebih pandai
e. Membenci orang asing yang tinggal di dalam negeri
15. Perhatikan informasi berikut!
1) Berpindah dari satu kota ke kota berikutnya hanya dalam hitungan jam
2) Melakukan perdagangan ilegal dengan menggunkan jaringan internet
3) Melakukan transaksi kekuangan melalui ATM dan e- banking
4) Pemanfaatan jaringan komunikasi oleh pembajak
5) Mengikuti kuliah dengan sistem kelas online
Dampak positif dari revolusi teknologi ditunjuk pada nomor ....
a. 1, 2, dan 3 c. 1, 3, dan 5 d. 4, 5 dan 1
b. 2, 3, dan 5 e. 5, 1, dan 2
16. Salah satu informasi yang menunjukkan perkembangan persenjataan dan ruang angkasa pada masa
perang dingin adalah ....
a. Pembangunan distrik nuklir di beberapa negara
b. Keberhasilan Yuri Gagarin mengorbit bumi tahun 1961
c. Peluncuran wahana ruang angkasa sepanjang tahun 1950-an
d. Keberhasilan Amerika Serikat membangun perusahaan nuklir terbesar
e. Keberhasilan Uni Soviet sebagai negara yang memiliki senjata nuklir terkuat
17. Salah satu puncak prestasi dari Amerika Serikat dalam perkembangan teknologi ruang angkasa
pada masa perang dingin adalah ....
a. Membuat pesawat ulang alik yang akan diluncurkan ke bulan
b. meluncurkan pesawat Sputnik I yang berlangsung pada tahun 1957
c. Januari 1958 meluncurkan satelit pertamanya yang diberi nama Explorer I
d. Alan B. Shepard yang berhasil mengitari orbit bumi berada dalam kapsul Mercury 7
e. Mengirimkan Neil Armstrong danEdwin Aldrin sebagai manusia pertama yang menginjakkan
kakinya di bulan
18. Perkembangan teknologi dalam bidang informasi dan komunikasi membawa pengaruh yang positif
juga pengaruh yang negatif. Pengaruh negatif dalam bidang informasi dan komunikasi adalah ....
a. Penggunaan e-banking yang memudahkan nasabah melakukan transaksi tanpa harus datang ke
bank
b. Upya peretasan data-data penting negara oleh oknum yang sulit diidentifikasi
c. Komunikasi dapat dilakukan tanpa harus bertatap muka
d. Penggunaan jaringan internet untuk pendidikan
e. Arus informasi lebih cepat menyebar
19. Dampak perkembangan iptek pada era globalisasi dalam bidang ekonomi dan industri adalah
sebagai berikut kecuali ....
a. Perusahaan sulit menjual hasil produksinya ke luar negeri
b. Dapat menghasilkan produktivitas yang tinggi dan lebih efisien
c. Dapat menghasilkan lebih banyak produk dalam waktu yang singkat
d. Munculnya pengangguran bagi tenaga kerja yang tenaganya digantikan oleh mesia
e. Dapat meminimalkan penggunaan uang sebagaibagian dari proses produksi dan perdagangan
20. Dihancurkannya kota Hirosima dan Nagasaki pada akhir perang dunia ke II oleh Amerika Serikat
membuktikan kemajuan iptek pada era globalisasi dan bidang ....
a. Pendidikan
b. Transportasi
c. Persenjataan
d. Ruang angkasa
e. Informasi dan komunikasi
21. Dampak perkembangan iptek pada era globalisasi dalam bidang sosial budaya adalah sebagai
berikut kecuali ....
a. Ketimpangan ekonomi yang semakin lebar di dalam masyarakat
b. Kemerosotan moral dalam masyarakat khusunya di kalangan remaja
c. Kewibawaan tradisi-tradisi yang ada dalam masyarakat semakin melemah
d. Sebagian warga masyarakat menjadi kaya dalam materi tetapi miskin dalam rohani
e. Peran kaum perempuan yang cukup signifikan dalam berbagai bidang kehidupan semakin besar
22. Adanya globalisasi menjadikan nilai-nilai sosial dalam masyarakat semakin luntur. Hal ini ditandai
dengan ....
a. Munculnya sikap egoisme/mementingkan diri sendiri
b. Munculnya kelas menengah baru dalam masyarakat
c. Sikap individualistis mulai semakin terkikis
d. Tradisi masyarakat masih dipertahankan
e. Tingginya semangat gotong royong
23. Adanya blok-blok aliansi antara kedua negara adidaya mengakibatkan sikap saling curiga dan
perebutan hegemoni atas beberapa wilayah yang dianggap strategis, salah satu yang termasuk
kedalam perebutan hegemoni adalah ....
a. munculnya Uni Soviet yang berperan penting dalam pembebasan Eropa Timur dari
tanganJerman
b. pertentangan ideologiantara Amerika Serikat dan Uni Soviet yang terjadi di Kuba
c. perluasan kekuasaan dan pengaruh politik Uni Soviet ke Eropa Timur
d. munculnya Amerika Serikat sebagai negara kreditur bagi Eropa Barat
e. pembentukan pemerintahan komunis di Yugoslavia
24. Pakta pertahanan yang tidak termasuk di Blok Barat maupun Blok Timur ketika perang dingin
berlangsung adalah ....
a. NATO
b. ANZUS
c. SEATO
d. ASEAN
e. Pakta Warsawa
25. Persaingan antara Blok Barat dan Blok Timur memicu terjadinya ketegangan bahkan konflik regional
di berbagai belahan dunia. Konflik-konflik tersebut adalah sebagai berikut kecuali ....
a. Pecahnya Jerman menjadi Jerman Barat dan Timur
b. Terjadinya perang di Korea
c. Terjadinya penyatuan Jerman
d. Terjadinya perang di Vietnam
e. Krisis rudal di Kuba
26. Dampak perlombaan senjata antara Uni Soviet dan AS pada pada perang dingin terhadap
masyarakat Internasional yaitu ....
a. Masuk menjadi anggota NATO
b. Berlindung di bawah pengaruh Uni Soviet
c. Mendayagunakan pasukan multinasional PBB
d. Membentuk kelompok anti Amerika Serikat dan Uni Soviet
e. Tumbuhnya perasaan cemas akan terjadi perang dunia ke III
27. Salah satu bentuk kerjasama ekonomi ASEAN dan AFTA yang dibentuk di Singapura tahun 1992
bertujuan untuk ....
a. Mencari area baru dan mengembangkan kerjasama ekonomi yang saling menguntungkan
b. Memusatkan perhatian pada masalah-masalah yang terkait dengan pembangunan ekonomi
c. Meningkatkan kerjasama dibidang ekonomi, sosial, teknik, ilmu pengetahuan dan industri
d. Meningkatkan daya saing ekonomi dengan menjadikan ASEAN sebagai pusat produksi dunia
serta menciptakan pasar regional
e. Pemberian bantuan dalam bentuk sarana pelatihan dan penelitian di bidang pendidikan, profesi
dan komunikasi
28. ANZUS adalah Pakta pertahanan yang dibentuk dengan tujuan untuk membendung pengaruh
komunis di Asia Tenggara dan pasifik. Salah satu alasan Inggris tidak menyetujui pembentukan
Pakta Anzus adalah ....
a. Negara- negara Asia memandang ANZUS sebagai perkumpulan bagi negara-negara yang berasal
dari Inggris
b. Inggris memandang ANZUS sebagai propaganda aliansi yang anti komunis yang dikhawatirkan
berkembang di Australia
c. Inggris khawatir keberadaan ANZUS akan merusak hubungan baik antara Inggris, Australia dan
New Zealand
d. Australia mulai ditinggalkan oleh Inggris sebagai negara persemakmuran atau menghapus sama
sekali bantuan untuk Inggris
e. Australia dan New Zealand menolak kedatangan kapal-kapal Amerika Serikat di Asia dan Pasifik
29. Salah satu faktor utama yang membuat kedua negara (AS dan Uni Soviet) menerapkan pendekatan
detente atau peredaan ketegangan dalam hubungan di antara mereka slama kurun waktu 1962-
1979 adalah ....
a. Kedua negara adidaya dan negara dunia ketiga lebih fokus pada perbaikan ekonomi
b. Kedua negara adidaya sama-sama saling merasa takut akan ancaman bom nuklir
c. Digulingkannya Nikita Khrushchev oleh Leonid Brezhnev pada tahun 1974
d. Uni Soviet mulai mengadopsi sisi-sisi positif kapitalisme
e. Nyaris tidak ada konflik di negara dunia ketiga
30. Hubungan kerjasama antara negara-negara Utara- Selatan dalam membangun kekuatan
perekonomian dunia dilakukan dengan cara-cara sebagai berikut kecuali ....
a. Negara-negara Utara menanamkan modalnya di negara Selatan
b. Negara Selatan membangun perusahaan-perusahaan di negara Utara
c. Negara Utara meminjamkan modalnya kepada negara-negara Selatan
d. Negara Utara maju dalam teknologi tetapi terbatas sumber daya alam
e. Negara Utara mengimpor bahan mentah dari negara Selatan dan dioalh menjadi barang jadi

JAWABLAH PERTANYAAN DI BAWAH INI DENGAN BENAR


1. Apa yang melatarbelakangi konferensi meja bundar
2. Siapa sajakah yang menjadi pesera konferensi meja bundar?
3. Jelaskan pengertian globalisasi dan berikan contoh globalisasi bidang pendidikan dan sosial!
4. Jelaskan latar belakang terjadinya perang dingin!
5. Sebutkan pembagian wilayah di dunia ketika perang dingin berlangsung!

Anda mungkin juga menyukai