Anda di halaman 1dari 2

1.

Diketahui Sisa Hasil Usaha (SHU) Koperasi Simpan Pinjam Perguruan Bangau Hitam beroleh
Rp. 40.000.000, pada tahun 2008. Berdasarkan AD/ART, SHU tersebut akan dibagikan untuk
jasa modal sebesar 25%, jasa anggota 30%, pengurus 10%, dana sosial 10%, dana pendidikan
15%, dan cadangan 10%. Sementara jumlah simpanan anggota berjumlah Rp. 60.000.000, dan
penjualan sebesar Rp. 100.000.000.

Bila Grace Ananda Ginem merupakan anggota Koperasi memiliki simpanan pokok Rp.
1.000.000, dan simpanan wajib Rp. 2.000.000, serta berbelanja menghabiskan Rp. 1.000.000,
maka SHU diperoleh sebesar….?

A. Rp. 120.000,
B. Rp. 320.000,
C. Rp. 500.000,
D. Rp. 620.000,
E. Rp. 720.000,

2. Koperasi Simpan Pinjam Solid Bingitz pada tahun 2016 memperoleh SHU sebesar Rp.
25.000.000. Berdasarkan AD/ART, SHU dialokasikan untuk jasa simpanan 20%, jasa pinjam
30%, serta cadangan dan lainnya 50%. Data lainnya sebagau berikut:

Simpanan pokok: Rp. 4.000.000,

Simpanan wajib: Rp. 56.000.000,

Simpanan sukarela: Rp. 10.000.000,

Pendapatan bunga: Rp. 20.000.000,

Doyok Mcarthur salah seorang anggota koperasi memiliki simpanan pokok Rp. 100.000, dan
simpanan wajib Rp. 1.100.000, dan telah melakukan setoran uang jasa berupa bunga pinjaman
Rp. 1.500.000, SHU diterimanya sebesar…?

A. Rp. 100.000,
B. Rp. 562.500,
C. Rp. 647.800,
D. Rp. 1.000.000,
E. Rp. 2.000.000,

3. Koperasi Simpan Pinjam Hatiku-Hatimu pada tahun 2010 memperoleh:

SHU : Rp. 60.000.000

Penjualan Koperasi : Rp. 72.000.000

Simpanan pokok : Rp. 18.000.000


Simpanan wajib : Rp. 30.000.000

Juleha Siti Spears seorang anggota Koperasi tersebut memiliki simpanan sukarela Rp. 300.000,
simpanan pokok Rp. 500.000, dan simpanan wajib Rp. 2.000.000. Sementara pembelian Juleha
Spears di Koperasi sebesar Rp. 700.000.

Jasa simpanan : 40%

Jasa usaha : 30%

Cadangan Koperasi : 20%

Jasa Pendidikan : 10%

Berapa SHU diterima Juleha Spears?

1. Rp. 1.250.000,
2. Rp. 1.425.500,
3. Rp. 1.575.000,
4. Rp. 1.750.000,
5. Rp. 2.000.000,

Anda mungkin juga menyukai