Anda di halaman 1dari 11

LAPORAN PERTANGGUNG JAWABAN

KEGIATAN DIKLAT ANGGOTA SAKA KENCANA


GERAKAN PRAMUKA SATUAN KARYA KENCANA
KWARTIR CABANG KOTA CILEGON
TAHUN 2018
I. PENDAHULUAN
Revitalisasi Gerakan Pramuka merupakan peta jalan atau road map yang kita susun bersama,
untuk memastikan bahwa pendidikan kepramukaan tetap diminati oleh generasi muda, serta
memiliki manfaat bagi kemaslahatan kita sebagai warga bangsa dan warga dunia.
Revitalisasi mengandung makna penguatan dan akselerasi.
Penguatan dan akselerasi dibutuhkan sebagai sebuah proses transformasi diri melalui
organisasi kepramukaan secara independen, untuk terbentuknya berbagai fondasi mendasar.
Pertama, tumbuhnya sikap cinta tanah air. kedua, terpupuknya solidaritas kemanusiaan.
Ketiga, terbentuknya budaya kepramukaan dan keempat, terpatrinya budaya keindonesiaan
yang warna-warni dan berbeda-beda.
Kita ingin pendidikan kepramukaan tidak tergerus oleh jaman, tetap berperan besar dalam
mencetak generasi muda yang unggul, berkarakter, berilmu, berbudi pekerti dan mencintai
alam. Kita memaksudkan agar Gerakan Pramuka menjadi instrument yang di butuhkan oleh
Mahasiswa sebagai tempat yang menyenangkan, untuk mengembangkan potensi, bakat, dan
minat generasi muda secara positif. juga menjadikan kepramukaan sebagai tempat belajar
berorganisasi, bergotong royong, memupuk persaudaraan, dan membina kerukunan antar
sesama.
Maka oleh karena itu, kami Pramuka Satuan Karya Kencana Kota Cilegon dalam hal ini
bermaksud menyelenggarakan kegiatan DIKLAT SAKA KENCANA merupakan kegiatan
melatih kepemimpinan dan menjadi kader pembangunan dalam bidang Keluarga Berencana.

I. DASAR HUKUM
Dasar hukum dilaksanakan Kegiatan Diklat Anggota Saka Kencana ini adalah :
1. Undang – Undang Republik Indonesia Nomor 12 Tahun 2010 Tentang Gerakan Pramuka.
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 52 tahun 2009 tentang perkembangan
kependudukan Dan Pembangunan Keluarga.
3. Keputusan Musyawarah Nasional Luar Biasa Gerakan Pramuka Tahun 2012 Nomor
05/Munaslub/2012 tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga Gerakan
Pramuka.
4. Keputusan Kwarnas Gerakan Pramuka Nomor 220 Tahun 2007 tentang Petunjuk
Penyelenggaraan Pokok-pokok Organisasi Gerakan Pramuka
5. Keputusan Kwarnas Gerakan Pramuka Nomor 170.A Tahun 2008 tentang Petunjuk
Penyelenggaraan Satuan Karya Pramuka
6. Naskah Kerjasama Kwartir Nasional Gerakan Pramuka dengan Badan Koordinasi
Keluarga Berencana Nasional Nomor 39 Tahun 1985, No. 132/HK-010/E5/1`98 pada
tanggal 24 Mei 1985
7. Program kerja Dewan Satuan Karya Kencana
II. MAKSUD DAN TUJUAN
Maksud dan tujuan diadakannya Diklat Anggota Saka Kencana ini adalah :
1. Meningkatkan ketaqwaan terhadap Allah swt.
2. Menjadikan pemuda dan pemimpin yang berbudi pekerti luhur.
3. Menanamkan rasa patriotisme kepada anggota Gerakan Pramuka yang memiliki mental
serta fisik baja.
4. Memiliki kecakapan yang tangguh dan dapat diamalkan dimasyarakat.
5. Meningkatkan kualitas dan kuantitas anggota Gerakan Pramuka.
6. Mempererat hubungan silaturahmi antara Anggota Pramuka yang ada di kota Cilegon

III. NAMA KEGIATAN


Nama kegiatan ini adalah : “Diklat Anggota Saka Kencana”.

IV. WAKTU DAN TEMPAT


Waktu dan tempat kegiatan adalah :
Hari : Sabtu s.d. Minggu
Tanggal : 18 s.d. 19 Agustus 2018
Waktu : 10.00 s.d. Selesai
Tempat : Bumi Perkemahan Krakatau Steel

V. MOTTO DAN TEMA KEGIATAN


Motto kegiatan ini adalah : “ Satyaku Ku Dharmakan, Dharmaku Ku Bhaktikan “
Tema kegiatan ini adalah : “Pemuda Berkarya Pramuka Jaya ”.

VI. BENTUK DAN JENIS KEGIATAN

Bentuk kegiatan ini berupa kegiatan pembukaan dan penutupan.


Jenis kegiatan ini adalah materi, dinamika kelompok, pensi dan api unggun.

VII. SUSUNAN SANGGA KERJA


Susunan sangga kerja ini sebagaimana terlampir. (lampiran 1)

VIII. AGENDA KEGIATAN


Agenda kegiatan sebagaimana terlampir. (lampiran 2)

IX. RENCANA ANGGARAN BIAYA (RAB)


Rencana anggaran biaya sebagaimana terlampir. (lampiran 3)

X. DOKUMENTASI
Dokumentasi kegiatan ini sebagaimana terlampir (lampiran 4)
XI. PELAKSANA KEGIATAN
Pelaksana kegiatan ini adalah Dewan Saka Kencana Kota Cilegon.

XII. PESERTA DAN SANGGA KERJA


Peserta kegiatan ini adalah Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega se-kota Cilegon
Sangga kerja kegiatan ini adalah Anggota dan Dewan Saka Kencana Kota Cilegon.
XIII. PENUTUP
Demikian laporan pertanggung jawaban ini buat sebagai acuan kegiatan. Besar harapan kami
kakak-kakak dapat mendukung baik moril ataupun material atas perhatian dan bantuannya
kami ucapkan terima kasih.

Cilegon, 22 Agustus 2018

Ketua Pelaksana Sekretaris

Amir Hamzah Amalia Ardina


NIS.1617.10.023 NIS.1617.10.019

Mengetahui,

Pinsaka kencana Pamong saka putra

Opang Drs. Bakhti, MM


NIP. 1963202271983031007 NIP.196502231986032007

Menyetujui,

Kak. Mabigus MAN Cilegon

Drs. H. Maimun
NIP.1964131994031003
SUSUNAN SANGGA KERJA
DIKLAT ANGGOTA SAKA KENCANA
GERAKAN PRAMUKA SATUAN KARYA KENCANA
KWARTIR CABANG KOTA CILEGON
TAHUN 2018

Penasehat : Dra. Hj. Heni Anita S., M.Pd. (Selaku Ka. Mabisaka)
Pembina Satuan Putra : Drs. Bakhti,MM (Pamong Saka Putra)
Pembina Satuan Putri : Sri Kusdiningsih, SE.MM(Pamong Saka Putri)
Penanggung Jawab : Adam Surya N. (Ketua Dewan Saka Putra)
: Udoh Mafudoh (Ketua Dewan Saka Putri)
Penanggung Jawab Kegiatan : Winda Yulistiani
Ketua Sangga Kerja : Amir Hamzah
Sekretaris : Amalia Ardina
Bendahara : Mita Damayanti

Sie. Kegiatan Sie. Dokumentasi


Syam Muhammad Idris Anjang Koswara
Dwi Indah S. Nida Nadlatul Ulum
Nabila Natasya

Sie. Konsumsi Sie. Peralatan


Muhammad Gufroni Erdi Ferdiansyah
Rizkinia Agustin Afan Afandi
Muhammad Ishak N.
Iervan Apriansyah
AGENDA ACARA
DIKLAT ANGGOTA SAKA KENCANA
GERAKAN PRAMUKA SATUAN KARYA KENCANA
KWARTIR CABANG KOTA CILEGON
TAHUN 2018

No. Hari/Tanggal waktu Kegiatan keterangan

1. Sabtu,
10.00-11.30 Pendirian tenda Peserta
18 Agustus 2018

11.30-12.00 Check in Kestari

12.00-13.00 ISHOMA PJ

13.00-13.30 Upacara pembukaan All

13.30-15.00 Materi 1 (Administrasi) Kak Yusroni

15.00-15.30 ISHO PJ

15.30-17.00 Materi 2 (Perkembangan Kak Suheli


Sejarah Saka di Cilegon )

17.00-18.00 Cooking time Peserta

18.00-19.30 ISHOMA PJ

19.30-20.30 Materi 3 (Kepemimpinan) Kak Iyan

20.30-21.30 Api unggun PJ

21.30-22.30 Pentas seni Peserta

22.30-04.00 Bocan/bogan Peserta

2. Minggu, 04.00-05.00
Solat Subuh PJ
19 Agustus 2018

05.00-06.00 Senam pagi PJ

06.00-07.00 Cooking time + Sarapan Peserta

07.00-08.00 Games Sie. Acara

08.00-10.00 Sosialisasi Peserta

10.00-10.30 Upacara penutupan All

10.30-Selesai Sayonara All

NB: WAKTU TENTATIF


RENCANA ANGGARAN BIAYA
DIKLAT ANGGOTA SAKA KENCANA
GERAKAN PRAMUKA SATUAN KARYA KENCANA
KWARTIR CABANG KOTA CILEGON
TAHUN 2018

Kesekretariatan

No Uraian Satuan Jumlah

1. Kertas HVS Rp500,00 x 4 kertas Rp 2.000,00

2. Print Rp1.000,00 x 13 lembar Rp 13.000,00

3. Transportasi Pemateri Rp50.000,00 x 2 orang Rp100.000,00

4. Pita Rp2.500,00 x 4 meter Rp 10.000,00

5. Peniti Rp2.500,00 x 2 bungkus Rp 5.000,00

Jumlah Rp130.000,00

Humas

1. Akomodasi Rp 50.000,00

Jumlah Rp 50.000,00

Konsumsi

1. Tabung gas Rp23.000,00 x 1 buah Rp 23.000,00

2. Aqua gelas Rp16.000,00 x 1 dus Rp 16.000,00

3. Serba 2000 Rp2.000,00 x 7 bungkus Rp 14.000,00

4. Kacang hijau Rp20,000,00 x 1 kg Rp 20.000,00

5. Gula merah Rp5.500,00 x 1/2 kg Rp 5.500,00

6. Gula pasir Rp4.000,00 x 1/4 kg Rp 4.000,00

7. Santan Kara Rp2.500,00 x 2 buah Rp 5.000,00

8. Sunlite Rp2.000,00 x 1 sachet Rp 2.000,00

9. Spons Rp3.000,00 x 1 buah Rp 3.000,00

Jumlah Rp`92.500,00

Peralatan

1. Tali rafia Rp25.000,00 x 1 buah Rp25.000,00


2. Batu batrai Rp9.300,00 x 3 buah Rp28.000,00

3. Minyak tanah Rp20.000,00 x 1 liter Rp20.000,00

4. Paku Rp8.000,00 x 3 kali Rp24.000,00

Jumlah Rp97.000,00

Keterangan :Kesekretariatan : Rp130.000,00

Humas : Rp 50.000,00

Konsumsi : Rp 92.500,00

Peralatan : Rp 97.000,00

Rp369.000,00

Terbilang:”Tiga Ratus Enam Puluh Sembilan Ribu Rupiah”


DOKUMENTASI
DIKLAT ANGGOTA SAKA KENCANA
GERAKAN PRAMUKA SATUAN KARYA KENCANA
KWARTIR CABANG KOTA CILEGON
TAHUN 2018

Upacara pembukaan

Cooking
Api unggun

Senam pagi
Upacara penutupan

Anda mungkin juga menyukai