Anda di halaman 1dari 4

[TYPE THE COMPANY NAME]

PERINTAH INTERNAL-
EKSTERNAL DOS
Restu Wahyuni
X/24 TKJ B

19 Agustus 2011

SMK N 2 DEPOK SLEMAN


A.Pengertian :
Perintah DOS adalah perintah-perintah yang dapat dijalankan di dalam sistem operasi DOS.
Dalam sistem operasi DOS, terdapat dua jenis perintah, yakni:

a. Perintah internal (internal command), yakni perintah-perintah yang telah dimasukkan ke


dalam COMMAND.COM (interpreter perintah DOS), sehingga dapat langsung dieksekusi
oleh kernel DOS, di mana saja.

b. Perintah eksternal (external command), yakni perintah-perintah yang tidak dimasukkan


ke dalam COMMAND.COM, dan membutuhkan sebuah berkas yang dapat dieksekusi
(berupa program DOS) yang harus terdapat dalam direktori aktif.

B. Contoh-Contoh :
a. Perintah Internal

1.BREAK : Mengeset pengecekan penekanan tombol Ctrl+C atau


menggagalkannya.

2.CD atau CHDIR : Mengganti direktori aktif ke direktori lainnya yang ditentukan dalam
parameter. Jika dijalankan tanpa parameter, maka perintah ini akan
menampilkan lokasi di mana direktori aktif berada.

3.CLS : Membersihkan layar tampilan DOS dan menempatkan kursor pada


pojok kiri layar.

4.COPY : Menyalin satu atau beberapa berkas dari satu lokasi ke lokasi lainnya
sesuai dengan keinginan.

5.CHCP : Menampilkan atau mengubah nomor active code page.

6.CTTY : Mengganti perangkat terminal yang digunakan untuk mengontrol


komputer.

7.DATE : Menampilkan tanggal saat ini. Perintah ini juga dapat mengeset tanggal
komputer.

8.DEL atau ERASE : Menghapus satu atau beberapa file dari komputer.

9.DIR : Menampilkan daftar isi dari sebuah drive.

10.EXIT : Keluar dari program CMD.EXE dan menutup jendela command prompt.
11.LH atau LOADHIGH: Memuat sebuah program ke upper memory block.

12.LOCK : Perintah ini mengizinkan akses langsung terhadap hard disk. Perintah ini
hanya dimiliki oleh MS-DOS dalam Windows 95/98.

13.MKDIR atau MD : Membuat sebuah direktori baru dalam direktori aktif.

14.PATH : Menentukan di mana MS-DOS harus mencari berkas-berkas yang dapat


dieksekusi sebagai program.

15PROMPT : Mengubah tampilan command prompt MS-DOS.

16.RMDIR atau RD : Menghapus sebuah direktori kosong dari sebuah drive. Akan gagal bila
direktori tersebut mengandung file atau subdirektori lainnya. Gunakan
perintah eksternal DELTREE untuk menghapus total sebuah tree direktori.

17.REN atau RENAME : Mengubah nama file atau direktori.

18.SET : Menampilkan, menghapus atau mengeset variabel sistem. Umumnya,


perintah ini dimasukkan ke dalam berkas AUTOEXEC.BAT.

19.TIME : Menampilkan atau mengeset waktu pada komputer.

20.TYPE : Menampilkan isi dari sebuah file (dalam bentuk teks).

21.VER : Menampilkan versi system operasi yang digunakan.

22.VERIFY : Menyuruh sistem operasi agar melakukan verifikasi bahwa file yang
ditulis ke dalam media penyimpanan telah sempurna ditulis, dan
menampilkan status verifikasi. Perintah ini secara default dinyalakan oleh
MS-DOS.

23.VOL : Menampilkan nomor serial dan volume label dari sebuah hard
disk/disket.

b. Perintah Eksternal

1.ASSOC : Menampilkan atau mengubah asosiasi ekstensi file.

2.ATTRIB : Menampilkan atau mengubah atribut suatu file.

3.CHKDSK : Melihat kondisi media penyimpanan yang dipakai.


4.COLOR : Mengubah warna teks dan latar pada command prompt.

5.EDIT : Untuk membuat, melihat, mencetak ataupun menyunting isi dari file-file
batch, CONFIG.SYS, ataupun file-file aplikasi yang berbasiskan ASCII.

6.FIND : Mencari string teks dalam sebuah file atau beberapa file.

7.FINDSTR : Mencari string dalam file.

8.FORMAT : Membuat track pada suatu media penyimpanan agar


media tersebut dapat difungsikan / dipakai.

9.LABEL : Menampilkan label atau merubah nama label pada disk.

10.MEM : menampilkan jumlah memori pada komputer

Anda mungkin juga menyukai