Anda di halaman 1dari 3

TUGAS PENDAHULUAN

MODUL II
BASIC ARITHMETIC OPERATION AND MATH LIBRARY

Problem : Menghitung Defleksi Sebuah Penyangga Baja yang Terhubung ke Tembok


Definisi Masalah
Pada problem ini, kita akan bermain dengan library standar bahasa C yaitu math.h. Di dalam library
math.h disediakan beberapa fungsi matematika yang sering digunakan. Beberapa fungsi yang tersedia
di library tersebut adalah sebagai berikut.
Function Purpose
Absolute Value Functions
fabs Absolute Value of Floating-Point Number
Nearest Integer, Absolute Value, and Remainder Function
ceil Ceiling
floor Floor
fmod Floating Modulus
Exponential and Logarithmic Functions
exp Exponential
frexp Split into Fraction and Exponent
ldexp Combine Fraction and Exponent
log Natural Logarithm
log10 Common Logarithm
modf Split into Integer and Fractional Parts
Power Functions
pow Power
sqrt Square Root
Trigonometric Functions
acos Arc Cosine
asin Arc Sine
atan Arc Tangent
atan2 Arc Tangent of Quotient
cos Cosine
sin Sine
Hyperbolic Functions
cosh Hyperbolic Cosine
sinh Hyperbolic Sine
tanh Hyperbolic Tangent

Problem pada tugas pendahuluan kali ini adalah kita akan menghitung besar defleksi atau
pelengkungan dari sebuah peyangga yang terbuat dari baja. Salah satu ujung penyangga besi ini
diletakkan di tembok sementara ujung yang lainnya dibiarkan bebas. Berikut ini adalah diagram
penyangga baja tersebut.
Defleksi pada ujung batang baja dapat dihitung dengan rumus

dengan 𝑑 adalah defleksi dalam 𝑚, 𝐸 adalah modulus elastisitas dalam 𝑃𝑎, dan 𝐼
adalah momen inersia dalam 𝑚4 . Untuk material baja, nilai 𝐸 = 2,07 × 1011 Pa. Momen
inersia dapat dihitung dengan rumus sebagai berikut.

Buatlah program yang meminta pengguna untuk memasukkan empat buah parameter
untuk menghitung defleksi. Keempat parameter tersebut adalah panjang batang
baja(𝐿),tinggi dari penampang batang baja (ℎ), alas dari penampang batang baja (𝑏), dan
gaya yang bekerja diujungbebas batang baja tersebut. Output yang diharapkan berupa
bilangan real dengan dua angka di belakang koma.

Untuk mengerjakan soal ini, telah diberikan file template problem_redistributable.c yang berisi
format-format input dan output. Anda cukup melengkapinya dengan variabel yang dibutuhkan, header /
identitas file, dan algoritma perhitungannya saja. Kompilasi kode tersebut dengan GCC lalu jalankan
dan lihat hasilnya. Untuk menjalankan executable file, gunakan command prompt pada Windows lalu
berpindah ke direktori tempat executable file berada. Kemudian, tulis nama executable file tersebut lalu
tekan Enter.
Contoh Input dan Output
Input ke STDIN
1000
1
1
1000

Output ke STDOUT
Masukkan Panjang Batang (L):
Masukkan Tinggi Penampang Batang (h):
Masukkan Alas Penampang Batang (b):
Masukkan Besar Gaya yang Bekerja (P):
Momen Inersia: 0.0833333358
Defleksi: 19.3236713409

Deliverable
Simpan tugas dengan nama problem.c. Jangan lupa memberikan identitas (header file) di awal file
ini. Pastikan program dapat dikompilasi dan dijalankan dengan benar. Karena hanya terdapat satu
problem, silakan unggah satu file kode C saja (problem.c) tanpa perlu melakukan kompresi ke TAR.

Anda mungkin juga menyukai