Anda di halaman 1dari 7

PROPOSAL

PHBI ISRA MI’RAJ DAN ISTIGOSAH


SMK TEXMACO PURWASARI
TAHUN AJARAN 2019-2020

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN (SMK) TEXMACO PURWASARI


Jl. KH. Moch. Sodiq, Desa Sukasari, Kec. Purwasari Karawang, 41372
No.Telp/Fax.(0267) 700189 Web http://smktexmaco-purwasari.sch.id/
E-Mail : smktexpurwasari@gmail.com
KATA PENGANTAR
Segala puji dan syukur kita panjatkan kehadirat Allah SWT, Tuhan
semesta alam. Shalawat dan salam semoga tercurah kepada junjungan kita Nabi
Besar yaitu Nabi Muhammad, kepada keluarga, sahabat, tabi’in tabi’at serta kita
semua sebagai umat-Nya sampai akhir jaman. Atas segala nikmat dan karunia-
Nya pula kami dapat menyelesaikan proposal kegiatan ISRA DAN MI’RAJ
NABI MUHAMMAD SAW dan ISTIGOSAH KELAS XII yang kami ajukan
kepada pihak sekolah.

Kami menyadari bahwa proposal yang kami buat ini masih banyak
kekurangan, untuk itu kami mohon kritik dan saran untuk kesempurnaan
proposal ini.

Semoga proposal ini akan menjadi pertimbangan untuk pengembangan


karakter siswa dan siswi SMK Texmaco Purwasari.

Karawang, 13 Februari 2020


Ketua pelaksana,

(Dika Andita Putra)


NIS.1617070031
PENDAHULUAN

A. Dasar Pemikiran

Pristiwa Isra Mi’raj ini terjadi pada malam 27 Rajab Tahun Ke-11
sesudah Beliau diangkat menjadi Rasul. Pristiwa Isra Mi’raj ini, disamping
memberi kekuatan batin kepada Nabi Muhammad SAW dalam
memperjuangkan agama Allah, juga menjadi ujian bagi kaum muslimin di
dalam mengimani kekuasaan Allah SWT. Dimana Allah dengan kekuasaan
Nya dapat memperjalankan hamba Nya (Nabi Muhammad SAW) dengan
perjalanan yang sangat jauh menembus 7 lapis langit dalam waktu yang
sangat singkat.

Selain itu, dalam pristiwa Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW


menerima perintah langsung dari Allah SWT tentang sholat 5 waktu, yang
menjadi bagian dari rukun islam.

Untuk itulah dalam mengisi bulan Rajab tersebut maka perlu adanya
suatu kegiatan, khususnya dilingkungan sekolah SMK TEXMACO
PURWASARI yang dapat mengantarkan kita kepada tercapainya hikmah
dari peristiwa Isra Mi`raj dan tujuan pelaksanan shalat fadhu 5 waktu.
Kegiatan ini antara lain berupa siraman rohani peringatan Isra Mi`raj Nabi
Muhammad SAW.

B. Maksud Dan Tujuan

Maksud dari kegiatan ini adalah untuk memberikan kegiatan yang


memupuk jiwa sosial, solidaritas dan tanggung jawab pada para anggota
Rohis baik didalam lingkungan sekolah, maupun diluar sekolah.

Adapun Maksud dan Tujuan Kegiatan Ini Adalah:


1. Menumbuh kembangkan kreatifitas anak muda.
2. Menyiarkan islam ditengah masyarakat.
3. Mensosialisasikan ajaran islam dalam kehidupan bermasyarakat.
4. Turut menjaga dan mengembangkan potensi generasi muda yang berpegang
teguh pada nilai-nilai agama agar menjadi generasi muda yang berbakti
kepada agama dan bangsa.
C. Dasar Hukum

1. Al Quran, QS Al Isra Ayat 17


2. UUD 1945 Pasal 29 Ayat 18 C
3. Program Kegiatan Tahunan Sekolah

D. Nama Kegiatan

Adapun nama kegiatan yang diselenggarakan oleh ROHIS SMK


TEXMACO PURWASARI Tahun Ajaran 2020 Adalah :

“MEMPERINGATI ISRA DAN MI’RAJ NABI MUHAMMAD SAW


DAN ISTIGOSAH KELAS XII ”

E. Jenis Kegiatan

Kegiatan ini terdiri dari :

1. Hadroh
2. Game’s
3. Kajian Isra Mi’raj
4. Doa Istigosah kelas XII

F. Jadwal Kegiatan

Kegiatan Isra dan Mi’raj dan Istigosah kelas XII, akan dilaksanakan pada:
Hari dan Tanggal : Rabu
Tanggal : 4 Maret 2020
Waktu : 07:00 s/d Selesai
Tempat : SMK Texmaco Purwasari
G. Daftar Panitia Isra Mi’raj

No. Nama Lengkap Kelas Keterangan


1. Pina Panduwinata XII TKJ Panitia
2. Anggun Zahrotul Afiyah XII TKJ Panitia
3. Dika Andita Putra X TKJ Panitia
4. Diki Esagi Putra X TKJ Panitia
5. Maulana X TKJ Panitia
6. Adi Murtono X TKJ Panitia
7. Apri Mulyo Nurrohim X TPMI Panitia
8. Nurul Fatalaela X TKJ Panitia
9. Nuril Fatalaeli X TKJ Panitia
10. Sri Hotimah X AP Panitia
11. Dea Puspita X AP Panitia
12. Siti Ratna Dewi X AP Panitia
13. Sarahwati X AP Panitia
14. Mina Khoerunia X AP Panitia
15. Silva Tri Maulinda X TKJ Panitia
16.

H. Anggaran Kegiatan

Nama Barang Banyaknya Harga Total

* Hadroh 1 group 700.000,- 700.000,-

* Kitab Albarzanji 10 Pcs 200.000,- 900.000,-

* Konsumi dan Aqua gelas 900 4.100.000,- 5.000.000-

* Penceramah 1 Orang 1.000.000,- 6.000.000,-

* Dekorasi (Pita,Balon,DLL) 2 Pack 200.000,- 6.200.000,-

* Panggung, Sound, Tenda 1 Paket 5.000.000,- 11.200.000,-

* Banner 2 Pcs 300.000,- 11.500.000,-

Total 11.500.000
Terbilang : “Sebelas juta lima ratus ribu rupiah”

Penutup
Demikian proposal ini kami buat dan sampaikan. Kami sangat
mengharapkan persetujuan, dukungan, serta partisipasi terutama dari Bapak
Kepala Sekolah. Semoga kegiatan ini dapat terlaksana sebagaimana yang kita
harapkan. Atas perhatian dan kerjasamanya, kami ucapkan Terimakasih.

Karawang, 13 Februari
2020

Ketua Eskul Rohis,


Sekertaris,

MAULANA
ANGGUN ZAHROTUL A
NIS.1901614
NIS.1700923
Wakasek Bid. Kesiswaan,

Pembina Eskul Rohis,


DEFINA
NurzamzamS,Pdi
PO.500219013 Mengetahui dan Menyetujui;
Kepala SMK Texmaco
PINA PANDUWINATA
Purwasari
Karawang, NIS.1700948

MOCH. ADIB JAMALUDIN


S,Pd
PO 300 209 077

Anda mungkin juga menyukai