Anda di halaman 1dari 2

Nama : Alvia Dieska Aurilia

NIM : 1401419315

Absen : 28

Rombel : G 2019

Tugas Individu

Silakan Anda menyimak berita/iklan/ pidato (pilih salah satu), kemudian tuliskan kembali isi yang
disimak. serta mengkritisi yang disimak baik kelebihan maupun kekurangannya!

• Sumber berita : Berita saya ambil dari televisi di channel KOMPASTV

• Isi berita :

Pada tanggal 19 Maret 2020 terdapat 81 kasus baru positif korona di Indonesia. Maka jumlah total kasus
positif korona di Indonesia menjadi 308 kasus. Dengan rincian, 15 orang dinyatakan sembuh dan 25
orang dinyatakan meninggal dunia. Terdapat 16 provinsi di Indonesia yang warganya terjangkit kasus
korona. Bapak Achmad Yurianto sebagai juru bicara pemerintah untuk penanganan korona mengatakan
bahwa untuk daerah di DKI Jakarta dinyatakan ada 4 orang yang dinyatakan sembuh sehingga totalnya
menjadi 13 orang. Jadi total yang sudah sembuh terdapat 15 orang.

Maka total kasus kematian sebanyak 25%, presentase 25% ini kurang lebih adalah sekitar 8% dari yang
kita rawat. Angka ini memang masih tinggi, tetapi ini adalah angka yang dinamis, yang setiap saat jumlah
kasus baru dapat meningkat dengan cepat dan semoga tidak ada yang meninggal, itu adalah angka
posisi hari ini.

Dari data yang diperoleh, pasien yang meninggal karena kasus korona per tanggal 19 Maret 2020
tersebar di 2 provinsi. Terdapat 5 orang di DKI Jakarta dan 1 orang di Jawa Tengah. Sedangkan pasien
positif korona bertambah 81 orang per tanggal 19 Maret 2020 dan keberadaannya tersebar di 11
provinsi serta penambahan terbesar ada di DKI Jakarta sebanyak 52 kasus, selanjutnya Banten terdapat
10 kasus, Jawa Barat terdapat 2 kasus, Jawa Tengah terdapat 4 kasus, Yogyakarta terdapat 2 kasus dan
Jawa Timur terdapat 1 kasus. Penambahan juga terjadi di Sumatra Utara terdapat 1 kasus, Kepulauan
Riau terdapat 2 kasus, Kalimantan Timur terdapat 2 kasus, Sulawesi Selatan terdapat 2 kasus dan
Sulawesi Tenggara terdapat 2 kasus.
Menurut juru bicara pemerintah untuk penanganan korona yaitu Bapak Achmad Yurianto menyebut
mayoritas kasus kematian pasien korona yaitu karena penyakit pendahulu sebum mereka terjangkit
korona. Penyakit itu sendiri sebagian besar seperti penyakit diabetes, hipertensi, jantung kronis dan
paru obstruksi menahun.

• Kelebihan berita :

1. Berita yang disajikan cukup akurat karena mengambil data langsung dari bapak Achmad Yurianto
sebagai wakil pemerintah.

2. Berita disajikan dengan menarik karena ditambah dengan video hasil wawancara bersama bapak
Achmad Yurianto

3. Bahasa yang digunakan dalam menyampaikan berita efektif dan efisien.

4. Berita yang dibahas sesuai dengan keadaan Indonesia saat ini. Bisa dikatakan beritanya up to date
atau mengikuti perkembangan.

• Kekurangan Berita :

1. Video yang dilampirkan ke dalam berita cukup membengingungkan karena hanya menampilkan
cuplikan wawancara saja tidak keseluruhan, jadi sebagai penyimpan saya merasa agak kebingungan.

2. Ada beberapa penyampaian dari pembaca berita yg kurang jelas

Anda mungkin juga menyukai