Anda di halaman 1dari 22

IPO OVERVIEW

PT. SANURHASTA MITRA TBK

Senin, 3 April 2017


Informasi Penggunaan Dana

Harga Wajar Dana yang diperoleh dari hasil IPO Sanurhasta, setelah dikurangi
106—150 biaya-biaya terkait emisi efek akan digunakan untuk :
 Sekitar 67% untuk membeli 41,5% saham pada Entitas Anak
PT. Sanurhasta Mitra merupakan perusa-  Sekitar 33% untuk modal kerja Perseroan.
haan propertii, memiliki Entitas Anak
yang mengelola sebuah boutique villa di
bali dengan nama The Santai. Selain itu Tinjauan Investasi
Perseroan juga memiliki landbank seluas
40 ribu m2 di daerah Sanur—Bali. Potensi landbank yang strategis
Sanurhasta memiliki landbank seluas 40 ribu meter persegi dengan
akses pantai Sanur—Bali yang sangat potensial. Hal ini menjadi nilai
tambah untuk Sanurhasta apabila telah selesai dikembangkan.
IPO
Jumlah Saham 262.500.000
Harga Nominal Rp. 100 Project yang menarik
Sanurhasta memiliki Entitas Anak yang mengelola villa ekslusif den-
Perkiraan Jadwal gan nama The Santai. The Santai merupakan villa dengan kualitas
yang baik sehingga beroperasi dengan pasar yang premium.
Tanggal Efektif 20 April 2017 
Masa Penawaran 25 ‐26 April 2017   
Desain dan pengelolaan profesional
Tanggal Penjatahan 28 April 2017 
Porject yang dimiliki Sanurhasta yaitu The Santai dirancang oleh
Distribusi Saham 2 Mei 2017 
desainer terkemuka Studio TonTon (Antony Liu dan Rekan) dan
Tanggal Refund 2 Mei 2017 
dioperasikan di bawah manajemen profesional Lifestyle Retreats Pte.
Listing 3 Mei 2017 
Ltd .

Pemegang Saham Pengembangan Usaha


Sanurhasta kedepannya tidak hanya mengandalkan The Santai, tapi
Nama  Pre IPO  Post IPO 
juga akan membangun landbank Sanur. Dengan melakukan pengem-
Edy Suwarno  92,9%  74,3%  bangan landbank Sanur, maka prospek dan pengembangan usaha
akan semakin baik.
Hapsono  2,5%  2,0% 

Syahrial Amir  4,6%  3,7% 


Target Harga Menarik.
Saat ini Sanurhasta Mitra divaluasikan dengan book value per share
Masyarakat  0,0%  20,0%  proyeksi tahun 2017 sebesar Rp. 106. Dengan melihat PBV rata-rata
industri maka harga yang wajar untuk Sanurhasta Mitraadalah sebesar
Ringkasan Keuangan Rp 106 per lembar saham.
Uraian  2015  2016  2017 F 
Pendapatan (rb)  8,660  10,355  13,462  Selain itu kami juga melakukan valuasi dengan model adjusted book
value dengan asumsi menggunakan hasil penilaian appraisal terhadap
Laba bersih (rb)  ‐4,687  ‐2,669  ‐202 
harga wajar aset milik Perseroan dan dikurangi liabilities proyeksi ta-
Aset (rb)  116,942  117,113  143,420 
hun 2017 didapatkan hasil harga wajar sebesar Rp 150. Dengan
Liabilitas (rb)  4,107  3,487  3,696  demikian harga wajar Sanurhasta berada pada posisi Rp 106 hingga
Ekuitas (rb)  112,836  113,626  139,725  150 per lembar saham.

Jasa Utama Research Team


email : research@juc.co.id
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Sanurhasta perusahaan yang fokus kepada pengembangan properti dan perhotelan. Sanurhasta Mitra
memiliki visi untuk menjadi perusahaan pengembang properti terpercaya dan dapat diandalkan. Visi tersebut
melandasi kegiatan operasional untuk memberikan produk dan jasa yang baik sehingga memuaskan kon-
sumen. Hal ini ditunjukkan dengan tingginya rating properti yang dimiliki Sanurhasta pada berbagai review
hotel.

Sanurhasta Mitra mengelola The Santai. Sanurhasta Mitra saat ini memiliki Entitas Anak yang mengelola
boutique villa The Santai. The Santai merupakan pondok wisata dengan tipe boutique villa yang dapat dinik-
mati bersama teman dan keluarga, dirancang dengan indah oleh arsitek terkemuka untuk villa minimalis di
Bali yaitu Studio TonTon ( Antony Liu dan Rekan). Villa ini dioperasikan dibawah manajemen profesional Life-
style Retreats Pte. Ltd. yang berpengalaman pada bidang butik hotel manajemen secara internasional.
meningkat dengan baik.

Gambar 1 : Struktur Sanurhasta Mitra Tbk


Sumber : Sanurhasta
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Sanurhasta Mitra didirikan pada tahun 1993 dengan kegiatan usaha saat ini mengelola pondok wisata
berkualitas tinggi (boutique villa) melalui entitas anak namun secara umum kegiatan usaha Perseroan adalah
pengembangan properti dan perhotelan. Berpusat di Jakarta Selatan, PT. Sanurhasta Mitra adalah pemilik
resmi dan pengelola tanah seluas 40.663 m2 di kawasan Umalas, Sanur Kauh, Denpasar Selatan. Aset primer
ini sedang dalam proses pengembangan untuk meningkatkan nilainya. Sanurhasta Mitra juga sebagai pe-
megang utama saham PT. Minna Padi Resotrs, yang memiliki proyek bisnisnya "The Santai", sebuah vila
berkonsep mewah untuk liburan keluarga. Saat ini, "The Santai" dioperasikan oleh Lifestyle Retreats Pte. Ltd,
dan dikelilingi persawahan serta berada di lokasi pedesaan, sangat pas untuk Anda yang mendambakan ke-
tenangan selama berlibur di Bali.

Sanurhasta Mitra mengutamakan untuk mengembangkan resort sebagai prospek utama dalam bisnis.
Hal ini didasari oleh banyaknya tujuan wisata di Indonesia yang sangat potensial, untuk membuat tempat
wisata ini menjadi dikenal di seluruh dunia.

VISI

Menjadi perusahaan pengembang properti terpercaya dan dapat diandalkan.

MISI

Menjadi perusahaan pengembang properti resort terpercaya, berkomitmen untuk melayani konsumen sepe-
nuh hati.

CORPORATE VALUE

 Profesional
Saat bekerja, mengutamakan sifat profesionalisme di atas segala-galanya.
 Dapat dipercaya
Sifat individu yang selalu dapat diandalkan, dan dapat dipercaya untuk mengemban tugas perusahaan.
 Inovatif
Dalam menjalankan bisnis perusahaan, secara kreatif berinovasi supaya dapat bersaing.
 Integritas
Berkomitmen untuk menjalankan perusahaan dengan standar etika dan sesuai nilai-nilai perusahaan.
 Harmoni
Hubungan kerja yang harmonis, untuk meraih cita-cita perusahaan.
 Kerjasama
Menjaga kerja sama tim antar divisi, demi menggapai tujuan perusahaan.
 Hormat
Menghormati pihak lain, sebagai sifat dasar kami, antara pemangku jabatan dengan konsumen.
 Unggul
Dengan SDM yang bekerja sepenuh hati, terus berkembang menuju lebih baik.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

The Santai

The Santai merupakan pondok wisata dengan tipe boutique villa yang dapat dinikmati bersama teman dan
keluarga, dirancang dengan indah oleh arsitek terkemuka untuk villa minimalis di Bali yaitu Studio TonTon
( Antony Liu dan Rekan). Villa ini dioperasikan dibawah manajemen profesional Lifestyle Retreats Pte. Ltd.
yang berpengalaman pada bidang butik hotel manajemen secara internasional.

KONSEP

The Santai adalah pondok wisata eksklusif, terletak di lingkungan yang tenang dekat dengan persawahan dan
pura desa setempat namun juga dekat dengan toko-toko, restoran dan kehidupan malam di daerah Semin-
yak.

The Santai menawarkan sesuatu yang sangat berbeda dari hotel dan resort besar lainnya, memberikan tamu
pengalaman di Bali yang benar-benar damai dan individu. Para tamu akan merasa seperti tinggal di villa
mereka sendiri.

Tamu akan mengalami layanan yang sangat personal dan hangat dari para staf yang seperti keluarga, sejak
mereka cek in. Sebelum cek in, para tamu juga dapat mengisi form mengenai apa keinginan dan kebutuhan
mereka selama tinggal di villa sehingga para staf dapat mempersiapkan sebelumnya.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

AKOMODASI

The Santai memiliki 10 unit yang terdiri dari 1 unit Premium, 7 unite Deluxe dan 2 unit Superior dengan kolam
renang pribadi pada setiap unit nya.

Unit Superior
Unit dengan hunian maksimal untuk 4 orang dewasa dan 2 orang anak. Terdiri dari ;

 Kolam renang pribadi (5 m x 10 m)


 Pendingin ruangan pada ruang keluarga, ruang makan dan dapur yang peralatan yang lengkap
 Balkon luar tempat berjemur dengan tempat tidur
 Perlengkapan kolam renang seperti pelampung
 24 jam jasa pembantu
 Keamanan
 Fasilitas pembuatan Kopi dan teh
 Ketersediaan minuman ringan sepanjang hari
 Pengering rambut, perlengkapan kamar mandi dengan sabun buatan tangan,
 Ketersediaan koneksi internet wifi
 Teater dalam rumah
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Unit Deluxe
Unit dengan hunian maksimal untuk 6 orang dewasa dan 3 orang anak. Terdiri dari ;

 Kolam renang pribadi (4 m x 16 m)


 Pendingin ruangan pada ruang keluarga, ruang makan dan dapur yang peralatan yang lengkap
 Balkon luar tempat berjemur dengan tempat tidur
 Perlengkapan kolam renang seperti pelampung
 24 jam jasa pembantu
 Keamanan
 Fasilitas pembuatan Kopi dan teh
 Ketersediaan minuman ringan sepanjang hari
 Pengering rambut, perlengkapan kamar mandi dengan sabun buatan tangan,
 Ketersediaan koneksi internet wifi
 Teater dalam rumah
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Unit Premium
Unit dengan hunian maksimal untuk 8 orang dewasa dan 4 orang anak. Terdiri dari ;

 2 Kolam renang pribadi (5 m x 10 m)


 Pendingin ruangan pada ruang keluarga, ruang makan dan dapur yang peralatan yang lengkap
 Balkon luar tempat berjemur dengan tempat tidur
 Perlengkapan kolam renang seperti pelampung
 24 jam jasa pembantu
 Keamanan
 Fasilitas pembuatan Kopi dan teh
 Ketersediaan minuman ringan sepanjang hari
 Pengering rambut, perlengkapan kamar mandi dengan sabun buatan tangan,
 Ketersediaan koneksi internet wifi
 Teater dalam rumah
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

FASILITAS

Ruang Makan

Ruang makan merupakan tempat untuk sarapan, makan siang maupun makan malam dengan masakan yang
dapat dibuat khusus untuk setiap tamu.

Dapur Perseroan menyajikan pilihan lezat masakan dari Asia Tenggara dan bagian lain dunia dengan pilihan
harian spesial, semua menggunakan bahan-bahan lokal setempat, yang terjamin kesegaran dan mendukung
petani lokal di Bali.

Menu juga mencakup berbagai makanan pilihan keluarga dan teman-teman dengan kesempatan untuk
menikmati resep masakan otentik maupun rasa baru. Ada juga pilihan anggur dan koktail tersedia untuk tamu,
semuanya dapat dinikmati baik di dapur bersama atau di villa mereka sendiri.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

In Room Dining

The Santai menawarkan berbagai macam pilihan termasuk makan malam pribadi, barbeque pribadi maupun
kelas memasak pribadi.

Para tamu juga dapat memiliki pilihan untuk personalisasi makanan mereka sendiri, di mana para tamu
memilih apa yang ingin mereka makan, staf membeli produk segar dengan harga pasar dan Chef Kepala akan
memanjakan mereka dalam privasi di villa mereka sendiri.

Kelas Memasak Masakan Bali

Di The Santai, tamu dapat mempelajari rahasia kuliner dari Chef berpengalaman secara langsung dalam mem-
buat warisan kuliner yang unik dari Bali. Ini kesempatan untuk mendapatkan beberapa keterampilan yang ber-
harga.

Semua bahan dan peralatan disediakan oleh The Santai dan akan mendapatkan sertifikat keikutsertaan kelas
memasak.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Spa & Kesehatan

Suasana damai dalam villa akan membantu tamu bersantai dan fokus dalam memilih terapi pilihan di antara
berbagai pilihan komprehensif yang tersedia dalam villa. Para tamu juga dapat mengambil bagian dalam kelas
pijat dengan terapis yang terlatih tentang setiap jenis pijat, minyak dan teknik.

FASILITAS
Fasilitas dan pelayanan berikut disediakan gratis untuk tamu :
 Tikar yoga
 Pelampung
 Kotak mainan anak-anak
 Sepeda
 Transportasi bandara
 Layanan antar-jemput ke seminyak
 Wifi
 Dan lain-lain sebagaimana permintaan tamu misalnya :
 Layanan babysitting
 Di villa perawatan spa
 Perjalanan wisata
 Golf
 Menunggang kuda
 Dan lain-lain
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Sebagian besar tamu di The Santai berasal dari luar negeri. Hal ini membuktikan bahwa kualitas pelayanan
The Santai sesuai dengan standar internasional. Selain itu juga terjadi diversifikasi asal negara pengunjung The
Santai. Tamu The Santai paling banyak berasal dari Indonesia (29%). Selain itu tamu dari Korea juga mendo-
minasi dengan pangsa pasar sebesar 21%. Pada umumnya tamu The Santai berasal dari kawasan Asia.

9% 5% Eropa
10% Jepang
Korea
China & Taiwan
29%
21% Australia
Amerika
Singapura
Indonesia
7% 12% Lain‐lain
5%
2%

Tingkat hunian The Santai semakin baik. Tingkat hunian The Santai pada tahun 2014 mencapai 32,14%
kemugian meningkat pada tahun 2015 menjadi 44,19%. Pada tahun 2016 tingkat hunian The Santai meningkat
kembali mencapai 54,56%. Manajemen meyakini dengan tingkat hunian yang semakin baik, The Santai akan
memberikan kontribusi lebih tinggi lagi.

80%
70%
60%
50%
40%
2014
30%
20% 2015
10% 2016
0%
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

LANDBANK SANUR

Perseroan akan mengembangkan tanah seluas 4 ha ini, baik secara sendiri maupun bekerjasama dengan pihak
ketiga. Pada saat ini, tanah tersebut masih dalam taraf feasibility study. Lokasi landbank ini sangat strategis
karena dekat dengan jalan Bypass Ngurah Rai yang merupakan akses ke Bandara Ngurah Rai Bali.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Perusahaan

Keunggulan kompetitif Perseroan :

 Lokasi Strategis
Bali merupakan salah satu tujuan wisata internasional yang paling favorit dengan keindahan alam dan
keunikan budayanya.
Perseroan telah memilih lokasi yang sangat strategis untuk kegiatan usahanya. Tanah Perseroan berlo-
kasi di pantai Sanur yang merupakan daerah wisata pantai terkenal di Bali. Daerah Sanur dengan wisata
pantai merupakan lokasi yang tepat bagi Perseroan dalam mengembangkan usahanya di masa depan.
Demikian pula untuk The Santai yang berlokasi di Umalas merupakan daerah pondok wisata ekslusif
yang banyak dicari oleh tamu mancanegara. Pemilihan lokasi strategis dengan perencanaan yang ma-
tang merupakan keberhasilan Perseroan.

 Desain Arsitektur
Desain The Santai di buat oleh Studio TonTon yang mencerminkan ciri-ciri arsitektur tropis namun mod-
ern minimalis dan bertandar internasional. Terdapat 10 kamar dengan kolam pribadi dengan desain
yang menarik sehingga menjadi daya tarik.

 Pengelolaan Hotel Profesional


Perseroan bermitra kerja dengan Lifestyle Retreats Pte. Ltd yang merupakan pengelola boutique hotel
internasional ternama di dunia. Dengan bekerjasama seperti ini, pengelolaan menjadi lebih profesional
sesuai standar internasional.

 Jasa premium dan lebih individual


Perseroan menyedian jasa pelayanan akomodasi secara premium dan lebih individual. Pondok wisata
Perseroan menyediakan fasilitas kolam renang pribadi dan menerima permintaan-permintaan khusus
dari para tamu, seperti penjemputan, masakan , dan segala kebutuhan dari para tamu secara khusus.

Strategi Pemasaran :

Penjualan dan pemasaran dilakukan melalui:


 Website Perseroan yaitu thesantai.com.
 Wholesale agen, diantara adalah Mandira Abadi - Surabaya, Dong Hwa Tour - Korea, Jason Travel Ser-
vices - Korea, MG Holiday – Bali dan MG Bedbank Bali and Lombok – Bali.
 Online, diantaranya adalah Agoda.com, Expedia.com, Booking.com, Donvand Limited (GTA) - Ingris, dan
Ctrip.com – Hongkong.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Ekonomi

Kondisi perekonomian Indonesia

Perseroan saat ini menawarkan boutique villa yang diperuntukkan bagi segmen menengah ke atas yang
umumnya sangat dipengaruhi oleh kondisi perekonomian Indonesia. Perubahaan kondisi ekonomi dapat
mempengaruhi tingkat belanja masyarakat terhadap kebutuhan pariwisata. Hal ini tentu akan berimbas pada
tingkat permintaan masyarakat terhadap vila yang ditawarkan oleh perseroan. Pada saat kondisi perekono-
mian sedang membaik, daya beli masyarakat pada umumnya akan meningkat. Hal ini juga akan mendorong
permintaan terhadap boutique villa seperti yang ditawarkan oleh perseroan. Akan tetapi sebaliknya, jika pere-
konomian sedang melambat, masyarakan akan cenderung untuk menahan diri dalam mengkonsumsi. Hal ini
tentu akan menurukan permintaan terhadap vila yang ditawarkan oleh perseroan.

Sementara itu, Perseroan optimis terhadap perekonomian Indonesia kedepannya. Kinerja perekonomian Indo-
nesia di triwulan ketiga tahun 2016 ini terus menunjukan tren yang positif. Jika pada akhir tahun 2015, Indone-
sia mencatakan pertumbuhan produk domestik bruto (PDB) sebesar 5,04% secara tahunan, sampai dengan
triwulan ketiga ditahun 2016, PDB Indonesia mampu bertumbuh 5,02% jika dibandingkan dengan periode
yang sama tahun sebelumnya. Hal ini didukung oleh beberapa kebijakan pemerintah yang berfokus untuk
meningkatkan faktor-faktor produksi di dalam negeri namun tetap menjaga kestabilan harga berada di tingka-
tan yang relatif aman untuk mendukung kegiatan ekonomi.

Tren pertumbuhan ekonomi yang sedang kita nikmati saat ini diharapkan dapat terus berjalan sampai be-
berapa tahun kedepan. Hal ini didasari oleh upaya pemerintah yang secara terus menerus melakukan perbai-
kan di setiap sektor baik itu melalui kebijakan yang lebih fokus terhadap pembangunan infrastruktur umum
maupun penyederhanaan birokrasi yang lebih ramah terhadap investasi. Hal ini diharapkan dapat membuat
iklim usaha di dalam negeri menjadi lebih kondusif. Partisipasi antara dunia usaha dan pemerintah tentu akan
memberikan pondasi yang kuat bagi perekonomian untuk tetap melaju di masa yang akan datang.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Ekonomi

Optimisme ini juga turut membawa angin segar bagi industri hotel dan penginapan di Indonesia. Berdasarkan
data dari Biro Pusat Statistik (BPS), sektor restoran dan hotel menyumbang sekitar 5,35% dari total PDB tahun
2015 dan sampai dengan Triwulan ketiga ditahun 2016, sektor restoran dan hotel telah tumbuh sebesar 7,84%
jika dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. Angka pertumbuhan ini bahkan berada di atas
angka pertumbuhan PDB secara nasional. Hal ini merupakan potensi bagi pertumbuhan kinerja perseroan di
masa yang akan datang.

Akan tetapi, perseroan juga telah mengantisipasi seandainya pertumbuhan ekonomi Indonesia tidak seperti
yang diharapkan. Perseroan selama ini telah gencar melakukan pemasaran dan kerjasama dengan berbagai
institusi internasional guna mempromosikan The Santai di mata turis mancanegara. Hal ini diharapkan dapat
menjaga kestabilan tingkat hunian kamar The Santai.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Industri

Kondisi pariwisata di Bali

Kondisi pariwisata di Bali turut mempengaruhi kinerja perseroan. Perseroan saat ini melakukan kegiatan usaha
di Seminyak, Bali. Perkembangan pariwisata di Bali, khususnya di kawasan Seminyak tentu akan berdampak
pada permintaan boutique vila yang ditawarkan oleh Perseroan.

Pulau Bali memiliki peran yang penting bagi industri pariwisata Indonesia. Pada tahun 2015 majalah “Travel
and Leisure” menobatkan Bali sebagai pulau wisata terbaik kedua di dunia. Keindahan alam serta kebudayaan
lokal yang masih terjaga menjadi daya tarik tersendiri bagi wisatawan untuk berkunjung ke pulau Bali. Sepan-
jang tahun 2015, Biro Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah wisatawan mancanegara yang masuk mencapai 3,9
juta orang, angka tersebut naik dari 3,7 juta orang ditahun 2014. Angka tersebut juga memiliki porsi yang cu-
kup besar jika dibandingkan dengan jumlah total 9,7 juta orang wisatawan mancanegara yang masuk ke Indo-
nesia pada tahun 2015. Sedangkan pada November 2016, jumlah wisatawan mancanegara yang masuk melalui
Bandara Ngurah Rai pada periode Januari sampai dengan November 2016 sudah mencapai 4,4 juta orang atau
meningkat 22% dari pencapaian pada periode yang sama di tahun 2015 dan bahkan telah melampaui jumlah
total kedatangan wisatwan mancanegara ditahun 2015.

* Data dari Januari sampai November 2016

Pemerintah juga turut serta dalam mengembangkan pariwisata di Indonesia. Pemerintah melalui program
Wonderful Indonesia terus melakukan promosi ke penjuru dunia untuk memperkenalkan Indonesia sebagai
tujuan wisata dunia. Salah satu kebijakan Pemerintah adalah dengan menambah negara bebas visa serta
menghilangkan persyaratan yang menghambat kunjungan wisatawan dengan menggunakan yacht ataupun
wisata bahari lainnya. Dengan adanya kebijakan tersebut diharapkan kunjungan wisatawan mancanegara da-
pat terus meningkat dan target pemerintah menarik jumlah wisatawan mancanegara 20 juta orang pada tahun
2019 dapat tercapai.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Industri

Perseroan juga turut serta bekerja sama dengan pemerintah juga masyarakat setempat untuk mengembang-
kan kebudayaan lokal di sekitar wilayah The Santai beroperasi. Dengan mempertimbangkan potensi yang di-
miliki oleh industri pariwisata di Bali, Perseroan memiliki keyakinan bahwa kondisi pariwisata di Bali, khususnya
di Seminyak, dapat terus bertumbuh di masa depan.

Perkembangan permintaan pasar

Permintaan kamar hotel dan penginapan sangat dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti perkembangan
daerah wisata di sekitar villa Perseroan serta kondisi keamanan dan kenyamanan wilayah tempat Perseroan
beroperasi. Untuk itu, manajemen Perseroan secara aktif berpartisipasi pada kegiatan kemasyarakatan setem-
pat terutama pada budaya dan tradisi keagamaan untuk mengembangakan objek wisata kebudayaan setem-
pat, sekaligus menjaga hubungan yang harmonis antara manajemen dengan warga sekitar wilayah tempat
Perseroan beroperasi.

Namun di sisi lain, terus bermunculannya sarana akomodasi baru disekitar wilayah perseroan dapat mempen-
garuhi permintaan terhadap kamar yang ditawarkan Perseroan. Berdasarkan data dari BPS, hingga akhir tahun
2015 terdapat sekitar 281 akomodasi dengan jumlah kamar sebanyak 31.596 kamar dan 44.657 tempat tidur
untuk kategori hotel berbintang di Bali. Sementara untuk kategori lainnya, hingga akhir 2015 terdapat 1.798
akomodasi dengan jumlah kamar mencapai 28,717 dan tempat tidur sebanyak 37.628. Hal ini menyebabkan
tingginya persaingan usaha antar penyedia kamar di pulau Bali.

* Data dari Januari sampai November 2016


Sumber: Biro Pusat Statistik
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Industri

Akan tetapi, menilik data dari Biro Pusat Statistik (BPS), rata-rata tingkat hunian kamar di pulau Bali cenderung
lebih stabil, bahkan mengalahkan tingkat rata-rata hunian kamar secara nasional. Sampai dengan bulan No-
vember tahun 2016, rata-rata tingkat hunian kamar di Bali mencapai angka 61.9%, jauh di atas angka rata rata
nasional sebesar 53.4%.

Selain beberapa hal yang telah disebutkan di atas, perseroan juga menghadapi perubahan permintaan pasar
akibat siklus musiman. Pada saat musim liburan dan akhir tahun, umumnya tingkat hunian akan lebih tinggi
jika dibandingkan rata-rata. Begitu juga sebaliknya, pada saat musim awal masuk sekolah, umumnya permin-
taan akan lebih rendah dibandingkan rata-rata harian.

Perseroan mencoba memanfaatkan perubahaan pada permintaan pasar dengan mengunakan instrumen harga
sewa. Pada saat permintaan sedang tinggi, perseroan akan menaikan harga sewa, begitu juga pada saat per-
mintaan sedang rendah, perseroan dapat memberikan diskon harga untuk menjaga tingkat hunian kamar.
Perseroan berpendapat strategi ini dapat menjaga fluktuasi tingkat hunian kamar dimana, harga sewa tinggi
akan mensubtitusi diskon yang diberikan pada saat harga sewa sedang rendah.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Tinjauan Keuangan

Sanurhasta memiliki struktur permodalan yang kuat. Sanurhasta Mitra memiliki beban keuangan yang
minim. Hal ini dikarenakan dalam menjalankan usahanya Sanurhasta tidak terlalu tergantung dengan liabiitas.
Liabilitas yang dimiliki hanya untuk kegiatan operasional saja. Hal ini menyebabkan untuk ekspansi kedepan,
Sanurhasta masih dapat menggunakan leveragenya untuk mendanai ekspansi apabila pendanaan melalui
ekuitas dianggap belum mencukupi.

Kinerja yang belum maksimal. Sanurhasta Mitra belum membukukan kinerja yang maksimal. Hal ini disebab-
kan tingkat keterisian dan penggunaan aset yang belum maksimal. The Santai masih akan diingkatkan kiner-
janya melalui serangkaian aksi pemasaran. Selain itu landbank Sanur juga sedang ditingkatkan nilainya se-
hingga nantinya dapat menjadi sumber pendapatan utama bagi Sanurhasta selain dari The Santai.
IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Valuasi

Kami mengaplikasikan metode valuasi dengan menggunakan pendekatan Adjusted Book Value dengan varia-
bel Price to Book Value sebagai acuan awal dan Market Asset Value sebagai pembanding kewajaran.

   Est Asset Value 2017  Shares  Nilai 


Book Value  139,724,625,507  1,312,500,000.00  106 
           
Sanur Landbank  156,000,000,000       
The Santai  40,368,000,000       
Asset Value  196,368,000,000       
Liabilities  3,695,765,346       
Net Asset Val  192,672,234,654  1,312,500,000.00  150 

Kesimpulan dari perhitungan yang kami lakukan bahwa harga saham Sanurhasta Mitraadalah wajar jika berada
pada kisaran harga Rp. 106—150 dengan asumsi tahun 2017.

      2015  2016  2017 F  2018 F  2019 F 

Pendapatan  Rp (ml)  8,660  10,355  13,462  15,212  16,581 

Laba bersih  Rp (ml)  ‐4,687  ‐2,669  ‐202  228  622 

Total aset  Rp (ml)  116,942  117,113  143,420  143,635  144,135 

Total liabilitas  Rp (ml)  4,107  3,487  3,696  3,739  3,773 

Total ekuitas  Rp (ml)  112,836  113,626  139,725  139,896  140,362 

BV/S (Rp)  Rp  107  108  106  107  107 

EPS  Rp  ‐4  ‐3  0  0  0 

DER  %  4  3  3  3  3 

NPM  %  ‐54  ‐26  ‐1  2  4 

ROE  %  ‐4  ‐2  0  0  0 

Current ratio  %  553  670  647  715  956 


IPO OVERVIEW PT. SANURHASTA MITRATBK

Rabu, 23 November 2016

Valuasi

      2015  2016  2017 F  2018 F  2019 F 


Pendapatan  Rp (ml)  8,660  10,355  13,462  15,212  16,581 
HPP  Rp (ml)  2,661  2,924  4,038  4,563  4,974 
Laba Kotor  Rp (ml)  5,999  7,431  9,423  10,648  11,606 
Laba usaha  Rp (ml)  ‐4,653  ‐3,231  ‐269  304  829 
Laba bersih  Rp (ml)  ‐4,687  ‐2,669  ‐202  228  622 
EPS  Rp  ‐4  ‐3  0  0  0 
 
Kas  Rp (ml)  8,359  5,548  5,132  7,273  15,289 
Piutang  Rp (ml)  505  252  369  417  454 
Persediaan  Rp (ml)  1,773  1,825  2,766  3,126  3,407 
Aset lancar  Rp (ml)  18,100  20,644  21,286  23,834  32,168 
Aset tetap  Rp (ml)  98,842  96,469  122,135  119,801  111,966 
Total aset  Rp (ml)  116,942  117,113  143,420  143,635  144,135 
 
Utang usaha  Rp (ml)  665  123  332  375  409 
Utang lancar  Rp (ml)  3,271  3,081  3,289  3,332  3,366 
Total liabilitas  Rp (ml)  4,107  3,487  3,696  3,739  3,773 
 
Modal saham  Rp (ml)  95,262  98,662  124,912  124,912  124,912 
Laba ditahan  Rp (ml)  ‐2,565  ‐4,352  ‐4,503  ‐4,332  ‐3,865 
Total ekuitas  Rp (ml)  112,836  113,626  139,725  139,896  140,362 
BV/S (Rp)  Rp  107  108  106  107  107 
 
Rasio pertumbuhan   
Pendapatan  %  254  20  30  13  9 
Laba kotor  %  346  24  27  13  9 
Laba bersih  %  ‐16  ‐31  ‐92  ‐213  173 
Aset  %  ‐14  0  22  0  0 
Liabilitas  %  38  ‐15  6  1  1 
Ekuitas  %  ‐15  1  23  0  0 
 
Rasio Keuangan   
DER  %  4  3  3  3  3 
DAR  %  4  3  3  3  3 
 
Rasio profitabilitas   
ROE  %  ‐4  ‐2  0  0  0 
ROA  %  ‐4  ‐2  0  0  0 
GPM  %  69  72  70  70  70 
OPM  %  ‐54  ‐31  ‐2  2  5 
NPM  %  ‐54  ‐26  ‐1  2  4 
 
Rasio likuiditas   
Quick ratio  %  499  611  563  621  854 
Current ratio  %  553  670  647  715  956 
Asset turnover  x  0  0  0  0  0 
Inventory turnover  x  2  2  1  1  1 
Receivable turnover  x  17  41  37  37  37 
Inventory days  hari  240  225  247  247  247 
Receivable days  hari  21  9  10  10  10 
Head Office
Gedung Kospin Jasa
Lantai 7-8
Jl. Jend. Gatot Subroto Kav 1
Jakarta 12870
Telp : 021 8378 9000

DISCLAIMER

Laporan ini dibuat berdasarkan sumberterpecaya dan dapat diandalkan. Namun kami tidak dapat menjamin
kelengkapan, akurasi dan kecukupan data. Oleh karena itu kami tidak bertanggung jawab atas keputusan
investasi yang dibuat berdasarkan laporan ini. Semua asumsi, opini dan perkiraan merupakan hasil dari per-
timbangan kami pada tanggal pelaporan, dan penilaian tersebut dapat berubah tanpa pemberitahuan terle-
bih dahulu.

Kami tidak bertanggung jawab atas kesalahan atau kelalian yang terjadi akibat penggunaan aporan ini. Kinerja
saat ini tidak selalu mencerminkan kinerja di masa depan. Laporan ini tidak menawarkan rekomendasi untuk
membeli atau menahan suatu efek. Laporan ini mungkin tidak sesuai dengan beberapa tipe investor. Semua
pendapat di laporan ini telah disajikan secara wajar pada tanggal penerbitan. Namun pendapat tersebut dapat
berubah sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan lebih lanjut. Harga atau pendapatan dari setiap saham emiten
yang disajikan dalam laporan ini dapat lebih rendah dari ekpektasi dan investor berpeluang memperoleh
penghasilan yang lebih rendah dari jumlah yang di investasikan. Investasi dalam hal ini didefinisikan sebagai
pendapatan yang kemungkinan besar diterima di masa depan dan berpotensi mengalami fluktuasi.

Target harga saham dalam laporan ini merupakan nilai fundamental, bukan nilai pasar wajar atau harga tran-
saksi yang direferensikan oleh peraturan.

Laporan ini disusun oleh JUC Research Team dan dipublikasikan secara umum.

Anda mungkin juga menyukai

  • Daily 09062016
    Daily 09062016
    Dokumen10 halaman
    Daily 09062016
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 04012016
    Daily 04012016
    Dokumen10 halaman
    Daily 04012016
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 04012017
    Daily 04012017
    Dokumen10 halaman
    Daily 04012017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 09072015
    Daily 09072015
    Dokumen10 halaman
    Daily 09072015
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 09062017
    Daily 09062017
    Dokumen10 halaman
    Daily 09062017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 04012018
    Daily 04012018
    Dokumen10 halaman
    Daily 04012018
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03102017
    Daily 03102017
    Dokumen10 halaman
    Daily 03102017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03112015
    Daily 03112015
    Dokumen10 halaman
    Daily 03112015
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03102016
    Daily 03102016
    Dokumen10 halaman
    Daily 03102016
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03112016
    Daily 03112016
    Dokumen10 halaman
    Daily 03112016
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03092015
    Daily 03092015
    Dokumen10 halaman
    Daily 03092015
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 08082017
    Daily 08082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 08082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03082017
    Daily 03082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 03082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 09082017
    Daily 09082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 09082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 07082017
    Daily 07082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 07082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 29012018
    Daily 29012018
    Dokumen10 halaman
    Daily 29012018
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03082017
    Daily 03082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 03082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 28082017 PDF
    Daily 28082017 PDF
    Dokumen10 halaman
    Daily 28082017 PDF
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 02082017
    Daily 02082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 02082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 18052017 PDF
    Daily 18052017 PDF
    Dokumen10 halaman
    Daily 18052017 PDF
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 04082017
    Daily 04082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 04082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily Research: Statistics Highlight
    Daily Research: Statistics Highlight
    Dokumen10 halaman
    Daily Research: Statistics Highlight
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 24102017
    Daily 24102017
    Dokumen10 halaman
    Daily 24102017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 28122017
    Daily 28122017
    Dokumen10 halaman
    Daily 28122017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Siaran Pers 2019-05-13 Wtcka2vc Id
    Siaran Pers 2019-05-13 Wtcka2vc Id
    Dokumen2 halaman
    Siaran Pers 2019-05-13 Wtcka2vc Id
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 10082017
    Daily 10082017
    Dokumen10 halaman
    Daily 10082017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 24102017
    Daily 24102017
    Dokumen10 halaman
    Daily 24102017
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 03012018
    Daily 03012018
    Dokumen10 halaman
    Daily 03012018
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat
  • Daily 29012018
    Daily 29012018
    Dokumen10 halaman
    Daily 29012018
    David Nathanael Sutyanto
    Belum ada peringkat